Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN MAGELANG

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS KAJORAN I
Alamat :
E-mail :

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS KAJORAN I
NOMOR :

TENTANG

PENANGGULANGAN BENCANA DAN KRISIS KESEHATAN PANDEMI


COVID-19 DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KAJORAN I

KEPALA PUSKESMAS KAJORAN I

Menimbang : a. bahwa penetapan wabah Covid-19 sebagai bencana


non alam dalam skala nasional dengan penyebaran
yang bersifat masif dan terus meningkat dari waktu ke
waktu;
b. bahwa dalam upaya untuk menanggulangi dan
mencegah penyebaran Covid-19 di masyarakat maupun
dalam lingkup puskesmas perlu adanya kesiapsiagaan
yang melibatkan pemberdayaan masyarakat;
c. bahwa perlu ditetapkan uraian kegiatan dalam rangka
penguatan kesiapsiagaan dan pemberdayaan
masyarakat;
d. bahwa berdasarkan pertimbangan huruf a, huruf b,
dan c maka perlu ditetapkan Keputusan Kepala Unit
Pelaksana Teknis Puskesmas Kajoran I tentang
Penanggulangan Bencana dan Krisis Kesehatan
Pandemi Covid-19 di Wilayah Kerja Puskesmas Kajoran
I.

Mengingat
:
1. Undang-undang No. 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana;
2. Undang-undang No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;
3. Undang-undang No. 36 Tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan;
4. Peraturan Pemerintah No. 21 Tahun 2020 tentang Pembatasan Sosial
Berskala Besar dalam Rangka Percepatan Penanganan Corona Virus
Disease 2019 (Covid-19);
5. Keputusan Presiden No. 11 Tahun 2020 tentang Penetapan Kedaruratan
Kesehatan Masyarakat Corona Virus Disease 2019(Covid-19);
6. Keputusan Presiden No. 12 Tahun 2020 tentang Penetapan Bencana Non
Alam Penyebaran Coronavirus Disease 2019 sebagai Bencana Nasional
7. Peraturan Menteri Kesehatan No. 44 Tahun 2016 tentang Pedoman
Manajemen Puskesmas;
8. Peraturan Menteri Kesehatan No. 27 Tahun 2017 tentang Pedoman PPI;
9. Peraturan Menteri Kesehatan No. 52 Tahun 2018 tentang Keselamatan
dan Kesehatan Kerja di Fasilitas Pelayanan Kesehatan;
10. Peraturan Menteri Kesehatan No. 75 Tahun 2019 tentang
Penanggulangan Krisis Kesehatan;
11. Peraturan Menteri Kesehatan No. 43 Tahun 2019 tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat;
12. Peraturan Menteri Kesehatan No. 9 Tahun 2020 tentang Pedoman
Pembatasan Sosial Berskala Besar Dalam Rangka Percepatan
Penanganan Coronavirus Disease 2019 (Covid-19);
13. Keputusan Menteri Kesehatan No. HK.01.07/ MENKES /247/2020
tentang Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disease
2019 (Covid-19).

MEMUTUSKAN

Menetapkan
:

Kesatu
:
Penanggulangan krisis kesehatan mengutamakan upaya pencegahan,
mitigasi dan kesiapsiagaan melalui peran pemberdayaan masyarakat;

Kedua

Kesiapsiagaan dilakukan untuk mengantisipasi krisis kesehatan dan


mencegah terjadinya penyebaran COVID19 pada kondisi krisis kesehatan,
melalui pengorganisasian serta langkah yang tepat guna dan berdaya
guna

Ketiga
:
Keputusan ini berlaku sejak tanggal 18 April 2020 dengan ketentuan
apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dan atau perubahan
susunan tim akan diadakan perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya
sesuai ketentuan.

Ditetapkan di
:
Kajoran

Pada Tanggal
:
18 April 2020

Kepala Puskesmas Kajoran I


SUGENG SUPRIYANTO

LAMPIRAN
:
Keputusan Kepala Puskesmas Kajoran I
Nomor
:

Tanggal
:
18 April 2020

Tentang
PENANGGULANGAN BENCANA DAN KRISIS KESEHATAN PANDEMI
COVID-19 DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KAJORAN I

UPAYA KESIAPSIAGAAN MELIPUTI KEGIATAN SEBAGAI BERIKUT :


1. Melakukan analisis situasi pandemi Covid-19 di wilayah kerja.
2. Menyusun rencana kesiapsiagaan, rumusan kebijakan dan strategi
operasional.
3. Menyusun tim penanganan dan pencegahan Covid-19.
4. Menyusun pedoman dan standar operasional kegiatan selama
pandemi Covid-19.
5. Meningkatkan kapasitas sumber daya manusia sesuai kompetensi.
6. Mengidentifikasi kebutuhan tenaga, sarpras, logistik dan perbekalan
kesehatan dan sumber pembiayaannya.
7. Menyiapkan ketersediaan sarana dan prasarana dan perbekalan
kesehatan yang memadai bagi petugas, kebutuhan penerapan
protokol kesehatan, antisipasi resiko bencana, dan masyarakat.
8. Memperkuat sistem data dan informasi terutama terkait penyebaran
informasi yang benar dan akurat kepada masyarakat dan jumlah
populasi rentan.
9. Melaksanakan koordinasi dengan lintas sektoral dan pihak terkait.
10. Pemberdayaan masyarakat yang dilakukan dengan membangun
pemahaman dan kemandirian keluarga dan masyarakat melalui
komunikasi, informasi edukasi terkait pengurangan risiko krisis
kesehatan (mitigasi) dan pencegahan yang terintegrasi dengan
pemahaman mengenai protokol kesehatan selama pandemi Covid-19.
Kepala Puskesmas Kajoran I
SUGENG SUPRIYANTO

Anda mungkin juga menyukai