Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) PADA

KANTOR KELURAHAN TENGAH

Disusun dalam rangka memenuhi salah sastu syarat untuk dapat mengikuti
UNBK
Tahun pelajaran 2020/2021

Disusun oleh:

1. Febrianto
2. Muhammad fatah
3. Raka putra ramadhan
4. Muhammad iswansyah

Kompetensi Keahlian : Teknik Komputer dan Jaringan

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN

BINA CITRA ASIA


Kata pengantar

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat serta hidayah Nya sehingga penulis dapat menyusun laporan hasil
pelaksanaan prakerin yang telah penulis laksanakan pada dunia usaha kurang lebih
dua bulan.Adapun penyusunan laporan prakerin ini di maksudkan untuk memenuhi
salah satu syarat untuk mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer di SMK BINA
CITRA ASIA.

Didalam pelaksanaan maupun penyusunan laporan kegiatan prakerin penulis


telah banyak melibatkan berbagai pihak selain itu penulis juga mendapat bantuan
bimbingan dan pengarahan sehingga penulis dapat mencapai kesuksesan. Oleh
karena itu dalam kesempatan ini penulis menyampaikan terima kasih kepada pihak–
pihak tersebut di antaranya.

1. Tuti, S.Pd, selaku kepalaSMK BINA CITRA ASIA yang telah memberikan
kesempatan kepada penulis untuk melaksanakan prakerin

2. Bapak dan Ibu selaku orang tua penulis yang telah membantu baik materi maupun
spiritual dalam penyusunan laporan prakerin.

3. Bapak Bayu ajiri prakoso.S.TP, selaku pimpinan Kantor Bayu roda kahirupan
yang telah memberi izin dan tempat kepada penulis untuk melaksanakan kegiatan
prakerin.

4. Pak lana, selaku Pembimbing Kantor Bayu roda kahuripan


5. Ratna sulistyawati, SH, selaku guru bimbingan yang telah memberikan bantuan,
bimbingan dan pengarahan sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan
prakerin

6. Segenap staff dan karyawan kantor Bayu roda kahuripan


7. Bapak dan Ibu guru SMK Bina Citra Asia
8. Teman-teman dan semua pihak yang telah membantu penulisan dan penyusunan
laporan prakerin
Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari jauh dari sempurna, hal ini di
karenakan keterbatasan pengetahuan, pengalaman dan kemampuan yang penulis
miliki. Oleh karena itu penulis harapkan adanya saran dan kritik yang bersifat
membangun demi kesempurnaan perbaikan di masa yang akan datang.

Jakarta, 21 Oktober 2021

Penulis
DAFTAR ISI
II

KATA PENGANTAR................................................................................................1
DAFTAR ISI..............................................................................................................4
LEMBAR PENGESAHAN........................................................................................5

BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1


A. Latar Belakang ....................................................................................... 1
B. Maksud dan Tujuan ................................................................................ 1
C. Tempat Perusahaan ................................................................................ 2
BAB II HASIL OBSERVASI KEADAAN PERUSAHAAN .............................. 2
A. Letak Geografis Perusahaan .................................................................. 2
B. Waktu Pelaksanaan Observasi ............................................................... 2
C. Observasi keadaan perusahaan ............................................................... 2
D. Tugas Pokok dan Isi ............................................................................... 3
E. Tata Tertib Perusahaan ........................................................................... 3
BAB III LAPORAN KEGIATAN ........................................................................ 4
A. Pelaksanan Kegiatan .............................................................................. 4
B. Hasil Kegiatan ........................................................................................ 4
BAB IV PENUTUP ................................................................................................ 7
A. Kesimpulan ............................................................................................ 7
B. Saran ....................................................................................................... 8
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) akan mempersiapkan serta memberikan
pembekalan yang matang kepada siswa guna menunjang kesuksesan di dunia
usaha. Dengan adanya prakerin, siswa akan mendapatkan pengalaman tentang
dunia keja.Siswa dan siswi diharapkan dapat menuliskan hasil prakerin dalam
laporan.

Praktek Kerja Industri ( Prakerin ) ini merupakan salah satu wujud untuk
mempermudah siswa dan mempraktekan pembelajaran yang sudah di pelajari di
sekolah ke dalam dunia instansi. Dengan adanya prakerin ini juga diharapkan
siswa mampu menerapkan tata tertib dan etika suatu perusahaan agar tidak hanya
pengetahuan dan keterampilan saja yang terlatih, namun kepribadian dan akhlak
siswa diharapkan juga dapat terbentuk menjadi pribadi yang mandiri dan
berakhlak mulia, serta terciptanya etos kerja dan disiplin yang baik dalam bekerja.

B. Maksud dan Tujuan


Maksud dan tujuan diadakannya kegiatan prakerin adalah sebagai berikut:
1. Menghasilkan tenaga kerja yang berkualitas, yaitu tenaga kerja yang memiliki
tingkat pengetahuan, keterampilan, dan etos kerja yang sesuai dengan tuntutan
lapangan pekerjaan.

2. Memperkokoh hubungan antara sekolah dan dunia keja.


3. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi proses pendidikan dan pelatihan kerja
berkualitas.

4. Memberi pengakuan serta penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai


bagian proses pendidikan.

5. Penguasaan materi secara praktek sesuai dengan ilmu yang diharapkan


disekolah dan Mengenal dan memahami perusahaan/instansi dengan segala
kegiatannya.
6. Memberikan kesempatan kepada siswa untuk mempraktekan ilmu yang telah
mereka pelajari selama berada di sekolah.

7. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para siswa sesuai dengan


program keahliannya dan tuntutan dunia kerja.

8. Memberikan pembekalan kepada para siswa berupa pengalaman kerja agar


mereka siap dan dapat diterima dalam dunia kerjaaplikasinya di dunia instansi.

C. Tempat Perusahaan
Tempat prakerin: kantor Bayu roda kahuripan
Waktu pelaksaan: 01 oktober s/d 27 oktober 2021
BAB II
HASIL OBSERVASI KEADAAN PERUSAHAAN

A. Letak Geografis Perusahaan


Kantor Bayu roda kahuripan yang beralamat di jl. Pb simatupang pasar rebo, rumah
sakit pasar rebo sebelah utara,dan bersebrangan dengan PT.merk sebelah barat
B. Waktu Pelaksanaan Observasi

Hari Senin s/d jumat: 09.00-17.00 WIB

C. Observasi keadaan perusahaan


1. Kursi dan Meja
2. Mesin Fotocopy dan Printer
3. Alat Pemotong Kertas(Paper Cutter)
4. Komputer, modem, mouse,keyboard
5. Rak Arsip, Loker
6. Televisi, dispenser, pendingin ruangan (AC)
7. Berkas-berkas dokumen, MAP, dll

D. Tugas Pokok dan Isi


Mesin fotocopy : Mengoperasikan mesin fotocopy dan Scan berkas-berkas
Komputer : Menginput data atau laporan, mempelajari bootable,menginstal
Windows XP
Telepon kantor : Mengoperasikan telepon kantor
E. Tata Tertib Perusahaan
1. Berpakaian seragam dengan rapi dan sopan
2. Dilarang merokok diruangan
3. Menjaga kebersihan ruangan
4. Melayani masyarakat dengan ramah dan sopan
BAB III
LAPORAN KEGIATAN

A. Pelaksanan Kegiatan
1. Memfotocopy berkas-berkas
2. Mengagendakan surat masuk
3. Mengagendakan surat keluar
4. Membuat kabel tipe cross dan tipe straight
5. Menginstall windows xp
6. Booting menggunakan flash disk
7. Membuat desain poster
8. Membuat jadwal
9. Membuat dokumen

B. Hasil Kegiatan
1. Praktek kerja lapangan dilaksanakan di Kantor Lurah Tengah. Pada divisi sekretaris
untuk mengurus administrasi pelayanan memberikan pelayanan terpadu satu
pintu(PTSP), masing-masing divisi di kelurahan memiliki sekretaris , sehingga lebih
memudahkan praktekan dalam menangani kegiatan administrasi pada saat PKL.
Pembelajaran dan pengalaman dalam pelaksanan prakerin dan mendapatkan ilmu
dari hasil prakerin

2. Dalam melaksanakan PRAKERIN siswa dan siswi harus menggembangkan


pengetahuan dan keterampilan. Selain itu pratikan juga dilatih untuk meningkatkan
kedisiplinan serta tanggung jawab dalam melakukan pekerjaan yang diberikan

3. Pada dasarnya praktekan bertugas untuk mengurus administrasi kelurahan,yang


berkaitan dengan penanganan surat-menyurat pada divisi administrasi yaitu:

a. Bidang teknologi:
1) Melakukan penggadaan surat menggunakan mesin fotocopy.
2) Pengginputan data
3) Membuat kabel cross dan sraight
4) Melakukan penginstalan windows
5) Melakukan booting
b. Bidang kearsipan:
1) Melakukan pencatatan surat masuk dan surat keluar pada buku
agenda

2) Menyusun surat
3) Mengarsipkan data
4. Kendala yang dihadapi selama pratktekan melaksanakan PRAKTEK KERJA
LAPANGAN (PKL), terdapat kendala/masalah yang dihadapi.

Adapun beberapa kendala yang dihadapi antara lain:

a. Sistem penyimpanan tidak teratur

b. Kurangnya bimbingan dan arahan mengenai penyelesaian tugas yang


diberikan

5. Cara mengatasi kendala, dengan adanya kendala tersebut praktekan dituntut untuk
melakukan suattu tindakan untuk mengantisipasi dan menyelesaikan masalah yang
dialami praktekan. Dalam mengatasi hal tersebut, praktekan dituntut untuk dapat
berkomunikasi dengan baik, dengan kepala kelurahan atau karyawan dan staff yang
membantu dalam menanggani pekerjaan yang dilakukan praktekan.

6. Praktekan juga berusaha untuk memahami tugas-tugas yang diberikan oleh pimpinan
atau karyawan. Praktekan juga tidak sungkan dalam bertanya jika menemukan
masalah dalam melaksanakan tugas yang diberikan.

7. Komunikasi juga berguna untuk dapat bertukar informasi dalam segala hal.
Komunikasi juga dibutuhkan agar praktekan dapat mengetahui mengenai pekerjaan
yang harus dikerjakan, selain berkomunikasi praktekan juga sebaliknya
mendapatkan bimbingan dari para karyawan atau staff

Anda mungkin juga menyukai