Anda di halaman 1dari 3

NAMA : ELINDA DWI S

KELAS : XI – TKJ 1

NO ABSEN : 07

TUGAS MATERI WAN

1. Apa kepanjangan dari WAN?

Jawab:

WAN adalah singkatan dari istilah teknologi informasi dalam bahasa Inggris: Wide Area
Network merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu
jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai
jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik.

2. Apa itu server?

Jawab:

Server merupakan suatu sistem komputer yang memiliki layanan khusus berupa
penyimpanan data. Data yang disimpan melalui server berupa informasi dan beragam jenis dokumen
yang kompleks. Layanan tersebut ditujukan khusus untuk client yang berkebutuhan dalam
menyediakan informasi untuk pengguna atau pengunjungnya.

3. Apa itu client?

Jawab:

Client adalah komputer yang meminta layanan data dari sebuah aplikasi atau sistem yang
terhubung dengan sistem komputer lain, yang dikenal dengan server, melalui sebuah jaringan
komputer yang memanfaatkan sumber daya dalam jaringan yang disediakan oleh komputer lainnya.

4. Apa yang kamu ketahui tentang WAN!

Jawab:

WAN adlah jaringan computer yang membentang di wilayah geografis yang luas, meskipun
mungkin terbatas dalam batas-batas negara.

5. Berapa jarak jangkauan WAN?

Jawab:

Jangkauan jaringan WAN bisa mencakup lebih dari 100 km hingga 1000 km.
6. Sebutkan perangkat-perangkat hardware pendukung WAN!

Jawab:

Router, CSU/DSU, Modem, Communication Server, Repeater, Antena, Kabel(UTP) dan


Konektor(RJ45).

7. Apa yang dimaksud dengan internet?

Jawab:

Internet ( Interconnected Network ) adalah sebuah sistem komunikasi global yang


menghubungkan komputer-komputer dan jaringan-jaringan komputer diseluruh dunia.

8. Apa perbedaan antara intranet, ekstranet, dan internet!

Jawab:

Internet dapat diakses secara global. Sedangkan intranet hanya dalam lingkup internal
perusahaan atau organisasi. Sementara itu, ekstranet menyediakan gabungan beberapa jaringan
intranet.

9. Apa itu modem?

Jawab:

Modem adalah sebuah perangkat dibutuhkan untuk mempersiapkan data untuk transmisi
melalui local loop.

10. Apa itu repeater?

Jawab:

Repeater berasal dari bahasa inggris ‘repeat’ yang memiliki arti mengulang/perulangan.
Definisi dari repeater adalah alat yang berfungsi untuk memperluas jangkauan sinyal WiFi yang
lemah dari WiFi utama.

11. Singkatan dari WiFi adalah ....

Jawab:

Singkatan dari WiFi adalah Wireless Fidelity.


12. Apa itu Router?

Jawab:

Router adalah perangkat jaringan internet fisik atau virtual yang dirancang untuk menerima,
menganalisis, dan meneruskan paket data antar jaringan komputer.

13. Apa fungsi dari HUB?

Jawab:

Hub memiliki fungsi sebagai berikut:

a) Dapat menghubungkan perangkat jaringan untuk bertukar informasi.


b) Menambahkan Network Spacing.
c) Memberikan fleksibilitas untuk mendukung interface yang berbeda (FDDI, Ethernet, dan
lain-lain).
d) Memfasilitasi removal, penambahan workstation.
e) Fitur ini menawarkan toleransi kesalahan (breakdown isolation).
f) Menyediakan manajemen terpusat.

14. Salah satu penghubung jaringan adalah adanya kabel UTP, apa kepanjangan dari UTP?

Jawab:

Kepanjangan dari UTP adalah Unshielded Twisted Pair.

15. Apa fungsi dari IP Address?

Jawab:

a) Sebagai identitas alamat perangkat.


b) Sebagai alat identifikasi.

Anda mungkin juga menyukai