Anda di halaman 1dari 15

SEJARAH

1. Salah satu wujud akulturasi budaya pra Hindu-Buddha dengan budaya Hindu-Buddha di
bidang pemerintahan adalah…
A. Lahirnya sistem kerajaan di Nusantara
B. Kepala suku sebagai pimpinan kelompok
C. Berkembangnya sistem musyawarah di dalam istana
D. Terjadinya pemilihan untuk menentukan seseorang menjadi raja
E. Terjalinnya hubungan diplomatik antara kerajaan di India-Nusantara

Pembahasan :
Sebelum masuknya Hindu-Buddha ke Indonesia, sistem pemerintahan yang dianut di Indonesia
berupa sistem pemerintahan desa, dipimpin oleh kepala suku yang dipilih berdasarkan kekuatan
dan kelebihannya. Kemudian, setelah masuknya pengaruh Hindu-Buddha muncul konsep dewa-
raja (raja dianggap sebagai titisan dewa) sehingga kekuasaan terpusat pada raja. Dari konsep ini
lahirlah sistem pemerintahan kerajaan.

2. Pernyataan berikut ini yang bukan merupakan kebijakan Jepang pada masa awal
pendudukannya adalah….
A. Mendirikan serangkaian organisasi pergerakan
B. Membubarkan pergerakan nasional pada zaman Belanda
C. Mengangkat Gunseikan (Kepala wilayah militer)
D. Mendirikan pemerintah yang melibatkan orang-orang Indonesia
E. Melarang segala bentuk budaya Barat

Pembahasan :

Kebijakan yang dilakukan Jepang ketika masuk ke Indonesia merupakan kebijakan yang dapat
mendukung Jepang dalam usaha memenangkan perang Asia Timur Raya. Di antara kebijakannya
adalah membubarkan organisasi pergerakan nasional yang terbentuk pada masa Belanda dan
hanya menyisakan satu yaitu Masyumi yang kemudian diganti dengan MIAI. Selain itu, Jepang
mengangkat Gunseikan (kepala wilayah militer) untuk mempermudah mobilisasi massa di tiap
daerah. Jepang juga mendirikan pemerintahan dengan melibatkan orang-orang Indonesia serta
melarang segala bentuk budaya Barat yang bertujuan menarik simpati dari bangsa
Indonesia. Jepang sendiri tidak mendirikan serangkaian organisasi pergerakan, tetapi mendirikan
organisasi-organisasi yang bersifat militer.

3. Indonesia telah mengalami pergantian rezim (Presiden) selama 7 kali. Masing-masing


pergantian rezim disebabkan oleh berbagai faktor yang berbeda. Salah satu faktor utama
jatuhnya rezim B.J. Habibie adalah ditolaknya pidato pertanggungjawaban Presiden pada Sidang
Umum MPR tahun 1999 terkait masalah ….
A. Korupsi
B. Timor Timur
C. Pemilu
D. Dwi Fungsi ABRI
E. Ekonomi

Pembahasan:
Faktor utama penolakan pertanggungjawaban Presiden B.J Habibie pada sidang umum MPR
tahun 1999 adalah kekecewaan rakyat yang menganggap B.J Habibie telah gagal dalam
melaksanakan tugasnya sebagai Presiden.
Habibie dianggap banyak memiliki kesalahan yang merusak persatuan bangsa. Salah satunya
memberikan otonomi pada Timor Timur sehingga Timor Timur melepaskan diri dari negara
Kesatuan Republik Indonesia pada tahun 1999.

4. Sejarah adalah ilmu yang bertugas menyelidiki perubahan-perubahan, kejadian-kejadian, dan


peristiwa yang merupakan realitas dari masa lalu. Pernyataan tersebut merupakan pengertian
sejarah menurut ….
A. R.G. Collingwood
B. Kuntowijoyo
C. Sartono Kartodirdjo
D. R. Moh. Ali
E. Ibnu Khaldun

Pembahasan : Sejarah adalah ilmu yang bertugas menyelidiki perubahan-perubahan, kejadian-


kejadian, dan peristiwa yang merupakan realitas dari masa lalu, merupakan pengertian sejarah
menurut R. Moh.

5. Pernyataan di bawah yang paling tepat sebagai contoh kegunaan edukatif adalah ….
A. kisah sejarah membangkitkan semangat patriotisme dalam aspek edikatif
B. kisah sejarah membuat seseorang bijaksana menghadapi masa depan
C. kisah sejarah memberikan suatu hiburan kepada para pembacanya
D. kisah sejarah mendorong seseorang untuk cinta terhadap tanah air
E. kisah sejarah dapat mendorogng seseorang menjadi lebih kreatif

Pembahasan : Pernyataan di atas menunjukkan kegunaan sejarah dalam aspek edukatif adalah
kisah sejarah membuat seseorang bijaksana menghadapi masa depan. Sejarah dapat menjadi
panduan atau pengalaman untuk mendapatkan masa depan yang lebih baik. Kesalahan-kesalahan
yang terjadi di masa lalu dapat dihindari atau diperbaiki di masa depan.

6. Berikut ini yang merupakan urutan tahapan penelitian sejarah adalah ….


A. heuristik, historiografi, verifikasi, dan interpretasi
B. heuristik, interpretasi, verifikasi, dan historiografi
C. verifikasi, historiografi, interpretasi, dan heuristik
D. heuristik, verifikasi, interpretasi, dan historiografi
E. interpretasi, historiografi, verifikasi, dan heuristik

Pembahasan : Urutan tahapan penelitian sejarah adalah heuristik, atau pengumpulan sumber,
verifikasi atau kritik sumber, interpretasi, dan historiografi atau penulisan sejarah.
7. Salah satu tahap dalam penelitian sejarah yang bermaksud menguji keabsahan sumber sejarah
disebut ….
A. periodisasi
B. interpretasi
C. heuristik
D. historiografi
E. verifikasi
Pembahasan : tahapan penelitian sejarah yang bermaksud menguji keabsahan sumber sejarah
adalah verifikasi. Verifikasi atau kritik sumber meliputi kritik intern dan kritik ekstern.

8. Meneliti keaslian atau otentisitas bahan yang digunakan dalam pembuatan sumber-sumber
sejarah disebut ….
A. historiografi
B. interpretasi
C. kritik eksterm
D. heuristik
E. kritik intern

Pembahasan : Meneliti keaslian atau otentisitas bahan yang digunakan dalam pembuatan
sumber-sumber sejarah adalah proses kritik ekstern. Kritik ekstern adalah usaha untuk
menentukan atau meyeleksi kredibilitas sumber-sumber sejarah yang telah terkumpul
menyangkut kebenaran isi dari sumber-sumber sejarah.

9. Fakta abstrak yang berupa keyakinan atau kepercayaan yang dimiliki oleh masyarakat tertentu
disebut ….
A. fakta sosial
B. fakta mental
C. fakta benda
D. fakta kuat
E. fakta lemah

Pembahasan : Fakta sosial adalah fakta yang berkembang dalam kehidupan masyarakat yang
meliputi lembaga sosial, kelas sosia, pranata sosial, dan konflik sosial Fakta mental adalah fakta
abstrak yang berupa keyakinan atau kepercayaan yang dimiliki oleh masyarakat tertentu Fakta
benda adalah fakta yang berupa benda konkret, misalnya tugu, prasasti, atau patung Fakta kuat (
hard fact) adalah fakta yang telah menjadi bukti sejarah Fakta lemah ( soft fact) adalah fakta
yang masih perlu diselidiki dan diuji kebenarannya.

10. Tradisi lisan pada masyarakat praaksara dapat dijadikan sumber sejarah, namun nilai
kesejarahannya harus dikritisi karena ….
A. bersifat turun temurun dari satu generasi ke generasi berikutnya
B. sifat subjektifnya masih sangat mendominasi
C. penuh dengan cerita-cerita mistik yang tidak masuk akal
D. tradisi lisan tersebut hanya berkembang di daerah tertentu
E. masih belum jelas antara pengalaman atau kejadian nyata dan mitos
Pembahasan : Tradisi lisan pada masyarakat praaksara dapat dijadikan sumber sejarah. Akan
tetapi , sumber-sumber tersebut perlu dikritisi terlebih dahuou dan dibandingkan dengan sumber-
sumber lain yang sejaman. Tradisi lisan mengandung sejarah di dalamnya, yaitu berupa ingatan
kolektif yang terseimpan dalam ingatan manusia yang diwariskan secara turun temurun melalui
tradisi lisan

11. Lahirnya organisasi Budi Utomo pada 1908 dilatarbelakangi oleh….

1. Gagasan Wahidin tentang perlunya meningkatkan martabat rakyat dan bangsa melalui
Pendidikan dapat diterima oleh mahasiswa STOVIA.
2. Mahasiswa STOVIA yang terpengaruh oleh gerakan dan paham nasionalisme yang dipelajari
di bangku kuliah.
3. Mahasiswa STOVIA yang menyadari bahwa hari depan bangsa dan Tanah Air ada di tangan
mereka.
4. Mahasiswa STOVIA yang merasa mampu menyediakan dana pendidikan bagi anak-anak
Indonesia.
Jawaban yang benar adalah...
A. 1, 2, dan 3 benar
B. 1 dan 3 benar
C. 2 dan 4 benar
D. 4 benar
E. Semua benar

Pembahasan:
Nyoman Dekker dalam Sejarah Pergerakan Nasional Indonesia (1993: 19), menyebutkan
bermula dari bahwa Dokter Wahidin Soedirohoesodo yang giat menyebarkan cita-cita pendirian
organisasi.
Wahidin Soedirohoesodo ingin agar di Jawa (Indonesia) dapat dibentuk suatu perkumpulan yang
memiliki tujuan untuk memajukan pendidikan dan membiayai anak-anak yang tidak dapat
bersekolah namun memiliki kemauan serta potensi kecerdasan. Hal inilah yang menjadi
semangat baru bagi para mahasiswa STOVIA. Setelah melalui serangkaian diskusi, maka pada
20 Mei 1908 didirikan sebuah perhimpunan yang diberi nama Boedi Oetomo.
Tujuan didirikannya Boedi Oetomo yang tercetus dalam kongres pertama mereka adalah untuk
menjamin kehidupan sebagai bangsa yang bermartabat. Fokus pergerakan Boedi Oetomo adalah
dalam bidang pendidikan, pengajaran, dan kebudayaan.

12. Bangunan suci tempat pemujaan roh nenek moyang yang dibuat dalam bentuk bertingkat-
tingkat ditemukan di daerah Lebak Banten Selatan.
SEBAB
Bangunan suci berundak dan memiliki teras pada zaman praaksara digunakan sebagai sarana
upacara pemujaan.
A.Pernyataan 1 dan 2 benar dan keduanya berhubungan.
B.Pernyataan 1 dan 2 benar namun keduanya tidak berhubungan.
C.Pernyataan 1 benar tapi pernyataan 2 salah.
D.Pernyataan 1 salah tapi pernyataan 2 benar.
E.Kedua pernyataan salah.

Pembahasan:
Penyataan 1
Bangunan suci berundak pada zaman praaksara disebut dengan punden berundak. Punden
berundak Lebak Cibedug yang terletak di Dusun Lebak Cibedug, Desa Citorek, Kecamatan
Cibeber, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, berupa punden berundak enam teras dengan
sejumlah altar dan menhir(tugu batu) pada terasnya.
Penyataan 2
Struktur punden berundak mulai berkembang pada masa bercocok tanam dan mencapai
puncaknya pada masa megalitik. Punden berundak dianggap simbol sebuah gunung suci tempat
bersemayam roh leluhur, yang diyakini akan memberikan berkah berupa kesuburan,
ketentraman, dan kesejahteraan masyarakat pendukungnya.

13. Kebijakan pemerintah pendudukan Jepang yang menimbulkan kebencian rakyat Indonesia
adalah….
A. Para pemuda dipaksa untuk menjadi Heiho
B. Wanita dipaksa untuk menjadi Fujinkai
C. Rakyat dipaksa untuk membantu sarana pendidikan
D. Rakyat wajib memenuhi kebutuhan pangan dan kebutuhan perang
E. Rakyat wajib bekerja di lahan-lahan pertanian

Pembahasan:
Fokus kebijakan pemerintahan pendudukan Jepang di Indonesia adalah persiapan untuk perang
Asia Timur raya. Pemerintahan Jepang saat itu mencetuskan kebijakan tenaga kerja romusha.
Romusha adalah sistem kerja yang paling kejam selama bangsa Indonesia ini dijajah. Tetapi,
pada awalnya pembentukan romusha ini mendapat sambutan baik dari rakyat Indonesia, justru
banyak yang bersedia untuk jadi sukarelawan. Namun semua itu berubah ketika kebutuhan
Jepang untuk berperang meningkat. Pengerahan romusha menjadi sebuah keharusan, bahkan
paksaan. Hal tersebut membuat rakyat kita menjadi sengsara. Hal inilah yang membuat
kebencian rakyat Indonesia.
14. Dasar hukum berdirinya PBB adalah..
A. Konfensi atlantik
B. Konfeensi Beograd
C. Konferensi Jenewa
D. Konferensi Kolomba
E. Konferensi Meksiko

Pembahasan:

15. Bantuan ekonomi yang ditawarkan oleh pihak Amerika Serikat kepada negara-negara Eropa
Barat pasca Perang Dunia II sekaligus sebagai betuk usaha membendung pengaruh komunis
adalah…
A. Marshall Plan
B. Molotov Plan
C. Rosevelt Plan
D. Truman Plan
E. Gorge Plan

Pembahasan :
16. Arti penting wilayah Indonesia bagi Jepang dalam kancah Perang Dunia II adalah…
A. Akan dijadikan sebagai pusat pemerintahan sipil
B. Ingin membebaskan Indonesia dari kolonialisme tanpa syarat
C. Memiliki potensi sumber daya alam dan tenaga kerja
D. Merupakan wilayah Jepang pada masa itu
E. Memiliki wilayah yang luas

Pembahasan :

17. Untuk memenangkan perang Asia Jepang membagi wilayah Asia dalam beberapa sasaran
yaitu wilayah A dan B, wilayah B merupakan koloni…
A. Amerika Serikat
B. Belanda
C. Inggris
D. Perancis
E. Belgia

Pembahasan :
18. Gelar sebagai prajurit ekonomi atau pahlawan pekerja adalah betuk propaganda Jepang untuk
menaarik rakyat mengikuti..
A. Gerakan Tiga A
B. Jawa Hokokai
C. Keibodan
D. Romusha
E. Rodi

Pembahasan :

19. Putera (Pusat Tenaga Rakyat) merupakan salah satu betuk perjuangan menghadapi
pendudukan Jepang yang bersifat…
A. Antek-antek Belanda
B. Gerakan Angkat Senjata
C. Gerakan Bawah Tanag
D. Kooperatif
E. Politik Adu Domba

Pembahasan :
20. Perlawanan terhadap Jepang di Cot Plieng Aceh dipimpin oleh..
A. Cut Nyak Dien
B. Keumal Hayati
C. Tengku Abdul Djalil
D. Tengku Umar
E. Cut Meutia

Pembahasan :

21. Salah satu faktor dukungan terhadap pendudukan Jepang adalah adanya ramalan yang
memberitakan kedatangan bangsa Jepang, ramalan tersebut adalah…
A. Ramalan Brawijaya
B. Ramalan Gadjah Mada
C. Ramalan Jayabaya
D. Ramalan Mahabarata
E. Ramalan Kutai

Pembahasan :
22. Penyebab khusus yang mejadi latarbelakang tejadinya Perang Dunia I adalah sebagai
berikut…
A. Pembentukan blok-blok pertahanan
B. Terbunuhnya putra mahkota Austria
C. Persaingan memperebutkan wilayah
D. Persaingan perdagangan antara negara-negara
E. Persaingan pasukan bersenjata

Pembahasan :

23. Salah satu sebab utama tejadinya Perang Dunia II adalah penyebuan Jerman ke Polandia
1939 dengan tujuan…
A. Memperlihatkan keunggulan Jerman dalam persejataan
B. Memperluas ruang untuk hidup (Politik Lebensarum)
C. Memperoleh tenaga kerja untuk industry persejataan
D. Menciptakan wilayah penyanggah antara Jerman dan Rusia

Pembahasan :
24. Dibawah ini merupakan negara yang merupakan anggota Triple Entete pada tahun 1914,
yaitu…
A. Amerika serikat
B. Austria
C. Belanda
D. Perancis
E. Inggris

Pembahasan :

25. Bangsa Jepang meyakini bahwa dunia ini adalah satu keluarga dan mereka adalah bangsa
pemimpinannya, merupakan prinsip yang dikenal dengan istilah…
A. Amaterasu Omikami
B. Fretoria
C. Hako I Chiu
D. San Min Chu
E. Ling Hokaido

Pembahasan :
26. Untuk menarik simpati Rakyat Indonesia, Jepang membetuk perhimpunan Gerakan Tiga A
yang dipimpin oleh...
A. Ahmad Soebarjo
B. Mr. Syamsudin
C. Jendral Nishimura
D. Moh. Yamin
E. Bung Tomo

Pembahasan :

27. Asrama pemuda yang bernama “Asrama Indonesia Merdeka” merupakan perkumpulan
perjuangan menghadapi pendudukan Jepang yang didirikan oleh…
A. Adam Malik
B. Ahmad Subarjo
C. Soekarno
D. Sukarni
E. Moh. Hatta

Pembahasan :
28. Mendidik dan melatih pemuda Indonesia agar mampu mempertahankan tanah air dengan
kekuatan sendiri merupakan cikal bakal dibentuknya..
A. Jawa Hokokai
B. Seinendan
C. Peta
D. Putera
E. Gerakan Nusantara

Pembahasan :

29. Pada masa awal pendudukan Jepang, semua organisasi pergerakan nasional harus mengalami
pembubaran paksa, namun hal tesebut tidak berlaku bagi golongan Islam. Hal tersebut
dikarenakan…
A. Islam membantu proses kedatangan bangsa Jepang
B. Para pemimpinnya pro terhadap pendudukan Jepang
C. Pemerintah Jepang memilki kedekatan historis dengan golongan islam
D. Sikap golongan Islam yang sangat anti-barat
E. Pemimpin Islam disegani oleh Jepang

Pembahasan :
30. Penyerahan pendudukan atas wilayah Hindia Indoensia dari Belanda ke Jepang belangsung
di Kaliat, Subang. Dalam penyerahan tesebut dari phak Jepang ditandatangani oleh…
A. Hideki Tojo
B. Hisaichi Terauchi
C. Hitosyi Imamura
D. Kaisar Hirohito
E. Ittaki Hadaichi

Pembahasan :

Anda mungkin juga menyukai