Anda di halaman 1dari 4

KERANGKA ACUAN KERJA 1

(KAK)

KERANGKA ACUAN KERJA(KAK)

PAKET PEKERJAAN :
Pembangunan Jalan Krica - Lidi
TAHUN ANGGARAN 2021

A. LATAR BELAKANG
Sektor prasarana jalan/jembatan merupakan salah satu urat nadi dalam pertumbuhan
ekonomi wilayah, sehingga ketepatan penyediaannya melalui besarnya investasi adalah suatu
hal yang sangat penting. Berkaitan dengan perkembangan ekonomi, investasi jalan/jembatan
memiliki pengaruh yang luas baik bagi pengguna jalan/jembatan maupun bagi wilayah secara
keseluruhan. Untuk itu diperlukan kebijakan yang tepat dalam penyelenggaraan jalan/jembatan
sehingga dapat mendukung pengembangan wilayah dan pertumbuhan ekonominya.
Isu strategis yang dihadapi dalam penyelenggaraan jalan/jembatan, terutama Jalan adalah
kurang memadainya bangunan Jalan yang ada sehingga memerlukan perbaikan-perbaikan atau
bahkan penggantian konstruksi yang lebih baik dan mapan sehingga dapat bertahan dan
melayani pengguna Jalan dalam kurun waktu yang lebih lama. Salah satu keberhasilan
pembangunan infrastruktur adalah tersedianya sarana dan prasarana transportasi yang baik
didaerah tersebut. Selain berperan dalam menunjang kelancaran kegiatan sosial ekonomi juga
akan menunjang perkembangan fisik di daerah yang bersangkutan.
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang kabupaten Sikka dalam hal ini Bidang Bina
Marga menjadi instansi atau bagian penting dalam menjawab isu strategis terutama dalam
penyelenggaraan jalan/jembatan untuk pemenuhan hak-hak dasar masyarakat yang menjadi
fokus kinerja Pemerintah Kabupaten Sikka. Oleh karena itu, bidang bina marga selalu
mengupayakan pelaksanaan pekerjaan jalan dan jembatan yang tepat mutu dan tepat guna.

B. MAKSUD DAN TUJUAN


1. Maksud Kegiatan
Maksud dari pekerjaan ini adalah untuk menunjang kelancaran transportasi antar wilayah
di Kabupaten.
2. Tujuan Kegiatan
Tujuan utamanya adalah untuk membuka akses transportasi di wilayah tersebut.

C. RUANG LINGKUP KEGIATAN


Lingkup Kegiatan ini mencakup Kegiatan peningkatan jalan sesuai spesifikasi teknis dan syarat-
syarat yang ditetapkan dalam Dokumen Kontrak serta Standar-standar yang berlaku.

D. SASARAN
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan adanya hasil kondisi Jalan yang mantap dengan
konstruksi yang baik sesuai dengan umur rencana dan dapat dipertanggungjawabkan serta
dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat khususnya masyarakat pengguna Jalan.

E. NAMA ORGANISASI
Nama organisasi yang menyelenggarakan/melaksanakan pekerjaan konstruksi ini
adalah:
1. K/L/D/I : Pemerintah Daerah Kabupaten Sikka.
2. SKPD : Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang
3. PA : Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang
4. PPK : Bidang Bina Marga Tahun Anggaran 2021
KERANGKA ACUAN KERJA 2

(KAK)

F. SUMBER DANA DAN PEMBIAYAN


1. Sumber Dana : Dana Pinjaman Daerah Tahun Anggaran 2021
2. Pagu Anggaran : Rp 1.731.712.981,60
3. HPS : Rp 1.731.685.921,67

G. LOKASI KEGIATAN
Lokasi pekerjaan ini pada ruas jalan Krica - Lidi di Kecamatan Palue.

H. JADWAL KEGIATAN
Jangka waktu pelaksanaan pekerjaan ini selama 150 (seratus lima puluh) Hari
kalender, terhitung sejak tanggal SPMK, dengan masa pemeliharaan 180 (Seratus
delapan puluh) Hari kalender sejak tanggal serah terima pertama pekerjaan.

I. PERSYARATAN TEKNIS
1. PERSONIL
a) Persyaratan personil yang wajib ada untuk dikompetisikan dalam proses tender

Sertifikat
JUMLAH PENDIDIKAN Pengalaman
NO PERSONIL Ketrampilan/
(org) Minimal (Tahun)
Keahlian
1 Pelaksana 1 SMK Bangunan SKT Pelaksana 2 Tahun
D3 /S1 T. Sipil Pekerjaan Jalan
(TS045)/ SKT
Pelaksana
Lapangan Pekerjaan
Jalan (TS028)
2 Petugas 1 SLTA/SMK Sertifkat K3 -
Keselamatan Konstruksi/Pelatiha
Konstruksi n K3 Konstruksi

b) Persyaratan personil yang wajib ada untuk pelaksanaan pekerjaan saat


berkontrak

Sertifikat
JUMLAH PENDIDIKAN Pengalaman
NO PERSONIL Ketrampilan/
(org) Minimal (Tahun)
Keahlian
1 Pelaksana 1 SMK SKT Pelaksana 2 Tahun
Bangunan/ Pekerjaan Jalan
D3 /S1 T. Sipil (TS045)/ SKT
Pelaksana
Lapangan Pekerjaan
Jalan (TS028)
2 Petugas 1 SLTA/SMK Sertifkat K3 -
Keselamatan Konstruksi/Pelatiha
Konstruksi n K3 Konstruksi
3 Kepala Pelaksana 1 S1 T. Sipil Ahli Muda Jalan 2 Tahun
4 Surveyor 1 D3 T. Sipil/ Ahli Muda Geodesi/ 2 Tahun
D3 T. Geodesi/ Juru Ukur
SMK Pekerjaan Jalan dan
Jembatan (TS048)

Catatan : apabila pada saat berkontrak penyedia jasa tidak mampu memenuhi persyaratan
point I.1.b, maka penyedia yang bersangkutan dianggap mengundurkan diri
KERANGKA ACUAN KERJA 3

(KAK)

2. PERALATAN
a) Persyaratan Peralatan Utama yang wajib ada untuk dikompetisikan dalam proses
tender
JUMLAH
NO JENIS KAPASITAS STATUS
(unit)
1 Concrete Mixer 0,3 – 0,6 m3 2 Milik
2 Water Tanker 3000-4500 L 1 Milik/Sewa
3 Dump truck 3,5 Ton 1 Milik
4 Motor grader >100 HP 1 Milik/Sewa
5 Vibratory Roller 5 – 8 Ton 1 Milik/Sewa
6 Excavator 80 - 140 HP 1 Milik
1 Sewa

b) Persyaratan Peralatan utama yang wajib ada untuk pelaksanaan pekerjaan saat
berkontrak
JUMLAH
NO JENIS KAPASITAS STATUS
(unit)
1 Concrete Mixer 0,3 – 0,6 m3 2 Milik
2 Water Tanker 3000-4500 L 1 Milik/Sewa
3 Dump truck 3,5 Ton 1 Milik
4 Motor grader >100 HP 1 Milik/Sewa
5 Vibratory Roller 5 – 8 Ton 1 Milik/Sewa
6 Excavator 80 - 140 HP 1 Milik
1 Sewa
7 Jack hammar - 1 Milik/Sewa
8 Total Station - 1 Milik/Sewa
Catatan : apabila pada saat berkontrak penyedia jasa tidak mampu memenuhi
persyaratan point I.2.b, maka penyedia yang bersangkutan dianggap
mengundurkan diri

3. Cara Pembayaran
Pembayarannya didasarkan pada hasil pengukuran bersama atas pekerjaan yang benar-
benar telah dilaksanakan secara bulanan (monthly certificate).

J. PERSYARATAN KUALIFIKASI
1. Peserta yang melakukan Kerja Sama Operasi (KSO) maka jumlah anggota KSO dapat
dilakukan dengan batasan paling banyak 3 (tiga) perusahaan dalam 1 (satu) kerjasama
operasi untuk pekerjaan yang bersifat tidak kompleks dan untuk pekerjaan yang bersifat
kompleks dibatasi paling banyak 5 (lima) perusahaan;
2. Peserta yang berbadan usaha harus memiliki perizinan usaha di bidang jasa konstruksi;
3. Memiliki Sertifikat Badan Usaha (SBU) dengan Kualifikasi Usaha Kecil dan
subbidangklasifikasi Jasa Pelaksana Konstruksi Jalan Raya kecuali Jalan Layang, Jalan,
Rel kereta Api, dan Landas Pacu Bandara (SI003) yang masih berlaku
4. Memiliki akta pendirian perusahaan dan akta perubahan perusahaan (apabila ada
perubahan);
5. Tidak masuk dalam Daftar Hitam, keikutsertaannya tidak menimbulkan pertentangan
kepentingan pihak yang terkait, tidak dalam pengawasan pengadilan, tidak pailit, kegiatan
usahanya tidak sedang dihentikan dan/atau yang bertindak untuk dan atas nama Badan
Usaha tidak sedang dalam menjalani sanksi pidana, dan pengurus/pegawai tidak berstatus
Aparatur Sipil Negara, kecuali yang bersangkutan mengambil cuti diluar tanggungan Negara;
6. Memiliki pengalaman paling kurang 1 (satu) pekerjaan konstruksi dalam kurun waktu 4
(empat) tahun terakhir, baik di lingkungan pemerintah maupun swasta termasuk
pengalaman subkontrak.
7. Untuk kualifikasi Usaha Kecil yang baru berdiri kurang dari 3 (tiga) tahun:
- Dikecualikan dari ketentuan point 6 untuk pengadaan dengan nilai paket sampai dengan
paling banyak Rp2.500.000.000,00 (dua miliar lima ratus juta rupiah);
- Harus mempunyai pengalaman pada bidang yang sama dalam kurun waktu 1 (satu)
tahun, untuk pengadaan dengan nilai paket pekerjaan paling sedikit Rp2.500.000.000,00
(dua miliar lima ratus juta rupiah) sampai dengan paling banyak Rp15.000.000.000,00
KERANGKA ACUAN KERJA 4

(KAK)

(lima belas miliar rupiah).


8. Memenuhi Sisa Kemampuan Paket (SKP)
9. Memiliki NPWP dan melunasi pajak Tahun terakhir (2020)

K. KELUARAN
Keluaran/produk yang dihasilkan dari pelaksanaan pekerjaan konstruksi ini adalah
terbangunnya jalan yang dapat dimanfaatkan.

L. SPESIFIKASI TEKNIS PEKERJAAN KONSTRUKSI


1. Ketentuan penggunaan bahan/material yang diperlukan Mengacu pada SPESIFIKASI UMUM
BINA MARGA 2010 (Revisi 3)
2. Ketentuan pembuatan laporan dan dokumentasi : Laporan Harian, Mingguan, dan Bulanan,
menyertakan Berita Acara kemajuan Fisik Pekerjaan, Back Up ; berupa data Opname, Gambar
Terlaksana dan Foto Setiap kegiatan atau disyaratkan lain oleh PPK.
3. Ketentuan mengenai penerapan manajemen K3 konstruksi (Keselamatan dan Kesehatan
Kerja); dalam pelasanaan pekerjaan agar tenaga kerja menggunakan perlengkapan
keselamatan kerja.
4. Ketentuan mengenai penerapan manajemen keselamatan lalu lintas, dalam pelaksanaan
konstruksi harus memasang rambu-rambu peringatan dan petunjuk.
5. Dalam melaksanakan kegiatan agar menjaga dan menyelamatkan aset- aset Negara yang
peruntukkannya atau sifatnya untuk kepentingan Umum.

M. IDENTIFIKASI BAHAYA
Penetapan Resiko Kecil

NO Jenis Pekerjaan Identifikasi Bahaya


1 Mobilisasi Alat Berat  Terjadi tabrakan >> kerusakan alat berat dan korban
jiwa
 Lepasnya/jatuhnya alat berat dari mobil angkutan
Terkena alat berat >> luka berat
2 Penyiapan badan jalan  Terkena peralatan kerja >> luka ringan/ berat

3 Pekerjaan Timbunan  Terkena peralatan kerja >> luka ringan/ berat

4 Pasangan Batu dan Beton  Terkena peralatan kerja >> luka ringan/ berat
 Terkena runtuhan material >> luka ringan/ berat
5 Pekerjaan Galian  Terkena peralatan kerja >> luka ringan/ berat
 Terkena runtuhan material >> luka ringan/ berat
 Tertimbun material galian

N. PENUTUP
Demikian Kerangka Acuan Kerja (KAK) ini dibuat sebagai bahan acuan bagi Pelaksana Pekerjaan
untuk melaksanakan kegiatan di lapangan, dan dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

Maumere, 12 Nopember 2021


Pejabat Pembuat Komitmen
Bidang Bina Marga Tahun Anggaran 2021

Yulius R. Ludji, S.ST


NIP. 197105132000121003

Anda mungkin juga menyukai