Anda di halaman 1dari 4

DOKUMEN NEGARA Nama :............................

SANGAT RAHASIA Kelas :............................

PENILAIAN AKHIR SEMESTER


SEKOLAH DASAR
TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Kelas : III (Tiga)
Tema : 4 (Empat)
Hari /Tanggal : Senin, Desember 2020

LEMBAR SOAL

Kerjakan soal berikut dengan jawaban yang tepat!


PPKN
1. Kewajiban yang sebaiknya kamu lakukan setelah bangun tidur adalah …….
a. merapikan tempat tidur
b. membaca buku
c. mencuci muka

2. Ibu sibuk memasak. Adik menangis karena lapar. Kewajibanmu adalah …….
a. bermain dengan teman
b. pura-pura tidak melihat
c. memberikan adik makanan

3. Mendapatkan kasih sayang dari orang tua termasuk …….


a. kewajiban anak
b. sifat anak
c. hak anak

4. Kamu membeli makanan di kantin sekolah. Kewajibanmu adalah …….


a. mengembalikannya karena tidak enak
b. menawar agar memperoleh harga murah
c. membayar sesuai dengan harga yang ditentukan

5. Kewajiban siswa terhadap keindahan dan kerapian lingkungan sekolah adalah …….
a. menjaga kebersihan di sekolah
b. datang tepat waktu
c. menghormati guru

6. Contoh hak yang diperoleh siswa setelah melaksanakan kewajiban menjaga kebersihan
sekolah adalah …….
a. dapat belajar dengan nyaman di kelas yang bersih
b. bertanya mengenai pelajaran yang sulit
c. diperlakukan dengan adil oleh guru

7. Kamu mempunyai teman baru dari desa. Ia mengajakmu menonton pertunjukkan budaya
daerahnya. Budaya tersebut berbeda dengan budaya daerahmu. Kewajibanmu adalah …….
a. menolak karena tidak sesuai dengan budaya daerahmu
b. menghargainya dengan ikut menonton pertunjukan budaya tersebut
c. mengejek budaya tersebut karena tidak semenarik budaya daerahmu

8. Contoh kewajiban yang harus dilaksanakan saat bermain bersama tetangga adalah …….
a. bermain dengan sportif dan dapat menerima kekalahan
b. membuat aturan sendiri saat bermain bersama tetangga
c. tidak mau bermain secara bergantian

9. Mendapat fasilitas tempat berobat merupakan hak sebagai …….


a. warga negara
b. siswa
c. anak

10. Memarkir kendaraan di pinggir jaalan dengan sembarangan dapat menyebabkan …….
a. terjadi kemacetan di jalan
b. jalan menjadi lancar dan tertib
c. banyak pedagang di pinggir jalan
Bahasa Indonesia
11. Andri mempunyai dua buah susu kotak. Adik Andri suka sekali minum susu kotak.
Kalimat saran yang tepat sesuai kalimat tersebut adalah …….
a. Andri hendaknya membagi susu kotak dengan adiknya
b. adik Andri seharusnya meminta ibu untuk membelikannya
c. sebaiknya Andri menyembunyikan susu kotaknya agar tidak terlihat oleh adiknya

12. Tangan dan kaki adik kotor setelah bermain sepak bola.
Kalimat saran yang tepat untuk kalimat tersebut adalah …….
a. Sebaiknya kamu segera mandi dan ganti pakaian
b. Mari Kakak ambilkan pakaianmu, ya.
c. Cepat mandi sebelum ibu marah !

13. Bacalah kalimat berikut!


Imam tidak sengaja menginjak mainan Rizki ketika mereka sedang bermain.
Kalimat saran yang tepat untuk kalimat tersebut adalah …….
a. Ibu Rizki memarahi Rizki karena tidak menjaga mainannya
b. Sebaiknya Imam meminta maaf kepada Rizki
c. Rizki harus meminta maaf kepada Imam

14. Arin selalu terlambat datang ke sekolah karena bangun kesiangan. Kalimat saran yang tepat
sesuai permaslahan tersebut adalah …….
a. Arin memang anak yang rajin
b. Kita sebaiknya tidak berteman dengan Arin karena ia pemalas
c. Arin seharusnya tidak tidur terlalu malam agar bisa bangun pagi

15. Dina selalu lupa membawa pensil ke sekolah. Kalimat saran yang tepat diucapkan kepada
Dina adalah …….
a. sebaiknya Dina tidak usah menulis karena tidak membawa pensil
b. sebaiknya Dina selalu menyimpan pensil di tasnya
c. sebaiknya Dina mengalungkan pensil di lehernya

16. Selokan di lingkungan sekitar penuh dengan sampah. Saranmu untuk masalah tersebut
adalah …….
a. melaporkannya kepada pak RT
b. kerja bakti membersihkan selokan
c. menjaga selokan dari sarang nyamuk

17. Udara menjadi kotor setelah adanya penebangan hutan liar.


Cara menangani masalah tersebut adalah …….
a. menanam pohon kembali
b. menjaga pohon yang belum ditebang
c. menebang pohon sebanyak-banyaknya

18. Tetanggamu memelihara kucing. Kucingnya masuk ke dalam rumahmu dengan kaki yang
kotor.
Kalimat penyelesaian dari kalimat tersebut adalah …….
a. sebaiknya tetanggamu memberinya makan agar tidak berkeliaran
b. setidaknya kucing itu tidak makan ayam goreng
c. tetanggamu dapat memberi makan kucingnya

19. Bacalah teks berikut!


Indonesia memiliki banyak keragaman budaya, suku dan agama. Perbedaaan ini harus
disikapi dengan bijak. Kita harus menghormati perbedaan yang ada. Perbedaan ini yang
membuat Indonesia menjadi Indah. Dengan menghormati perbedaan , kita dapat menjaga
kerukunan.
Kalimat saran yang tepat berdasarkan teks di atas adalah …….
a. seluruh warga negara Indoneaia tidak boleh bersatu
b. sebaiknya seluruh warga negara Indonesia tidak saling menghormati perbedaan yang ada
c. sebaiknya sebagai warga negara Indonesia harus menghormati perbedaan-perbedaan
yang ada

20. Penebangan hutan yang terjadi secara liar akan berakibat pada ketidakseimbangan alam.
Salah satunya adalah terancamnya habitat hutan. Produksi oksigen yang sedikit dan
hilangnya sumber air yang ada. Salah satu sikapmu sebagai warga negara yang baik
menyikapi hal tersebut adalah …….
a. memprotes dengan keras
b. ikut memanfaatkan hasil hutan
c. mulai menanam pohon sesuai kemampuan diri sendiri

Matematika
21. Penjumlahan di bawah ini yaang hasilnya tidak 1.200 adalah …….
a. 400 + 800
b. 700 + 500
c. 300 + 700

22. Pasangan bilangan berikut yang jumlahnya 480 adalah …….


a. 170 daan 310
b. 215 dan 275
c. 220 dan 250

23. Jumlah kelereng hitam dan putih yang dimiliki Roni adalah 500 butir.
Jumlah kemungkinan kelereng hitam dan putih yang tepat dimiliki Roni adalah …….
a. 300 hitam dan 300 putih
b. 300 hitam dan 250 putih
c. 300 hitam dan 200 putih

24. Dua bilangan yang memiliki selisih 89 adalah …….


a. 156 dan 87
b. 225 dan 136
c. 300 dan 221

25. P – q = 82.
Pasangan nilai p dan q yang tepat adalah …….
a. P = 322 dan q = 240
b. P= 360 dan q = 280
c. P = 410 dan q = 322

26. Doni mengoleksi 2 jenis buku di rumahnya. Ada 112 buku cerita rakyat dan 36 komik. Selisih
banyak buku cerita rakyat dan komik yang dikoleksi Doni adalah …….
a. 76 buku
b. 86 buku
c. 148 buku
27. Dua bilangan yang memiliki hasil perkalian 250 yaitu …….
a. 25 dan 20
b. 15 dan 20
c. 10 dan 25

28. Ibu membeli 5 kantong buah apel dan 3 kantong buah jeruk di pasar untuk acara arisan. Jika
tiap kantong berisi 8 buah, banyak buah apel dan buah jeruk yang dibeli ibu adalah …….
a. 64 buah
b. 40 buah
c. 24 buah

29. Pembagian berikut yang menghasilkan bilangan terkecil adalah …….


a. 160 : 4
b. 180 : 6
c. 250 : 5

30. Perhatikan pembagian berikut !


..... : 30= 100
Bilangan yang tepat untuk mengisi titik-titik tersebut adalah …….
a. 4000
b. 3.500
c. 3.000

SBDP
31. Pola irama yang memiliki dua hitungan atau ketukan disebut …….
a. pola irama birama 4
b. pola irama birama 3
c. pola irama birama 2

32. Panjang pendek bunyi pada lagu akan membentuk …….


a. nada
b. tempo
c. pola irama

33. Berjalan, jinjit atau melompat merupakan jenis gerakan ……. pada gerak tari.
a. kaki
b. tangan
c. tangan dan kaki

34. Gambar dekoratif yang terdapat bentuk daun atau bunga termasuk dalam motif …….
a. geometris
b. tumbuhan
c. hewan

35. Made membuat mainan perahu dari kertas. Membuat perahu mainan dari kertas
menggunakan teknik …….
a. potong
b. sobek
c. lipat

Anda mungkin juga menyukai