Anda di halaman 1dari 2

Narrative Text

Names of group members :


1. Pratitha Azzahra (27)
2. Tabah Pangestu (31)
3. Zeva Aurelia (34)
4. Zulia Rahmawati (36)

 Pengertian (Definition)
Narrative text adalah teks cerita yang bersifat imajinatif dan juga menggambarkan
rangkaian peristiwa yang berurutan dari awal hingga akhir. Narrative text merupakan
teks yang bersifat kronologis.

 Tujuan (Purpose)
Narrative text bertujuan untuk menghibur dan menarik minat pembaca. Narrative text
menyajikan cerita atau peristiwa yang memiliki masalah. Masalah tersebut dapat
menimbulkan konflik dan memiliki akhir yang menyedihkan maupun bahagia.

 Struktur (Structure)
Struktur Narrative text terdiri dari tiga bagian yaitu sebagai berikut :
1. Orientation / Orientasi
Orientation disebut juga sebagai pengenalan. Pada bagian ini berisi tentang
pengenalan tokoh dalam cerita serta waktu dan tempat kejadiannya.
2. Complication / Komplikasi
Complication atau komplikasi merupakan gambaran munculnya krisis atau masalah
yang dialami oleh para tokoh pada cerita.
3. Resolution / Resolusi
Resolution atau resolusi merupakan bagian yang berisi bagaimana tokoh dari cerita
tersebut memecahkan masalah. Biasanya terdapat lebih dari satu resolution untuk
satu complication.
4. Re-Orientation / Reorientasi
Bagian ini adalah penutup dari suatu cerita yang bersifat opsional. Re-orientation
bisa berisi tentang pelajaran moral, saran atau pengajaran dari penulis.

 Ciri-ciri (Characteristic Features)


1. Menggunakan Action Verb dalam bentuk Past Tenses.
2. Menggunakan Noun tertentu untuk sebagai kata ganti orang.
3. Menggunakan Adjective yang membentuk Noun Phrase.
4. Menggunakan Conjunction untuk mengurutkan kejadian-kejadian.
 Jenis-jenis (Types)
Narrative text bisa berbentuk imajinasi atau pun fakta. Berikut adalah contoh dari
Narrative Text :
 Fairy tale (Dongeng)
 Mystery (Misteri)
 Science fiction (Fiksi Ilmiah)
 Romance (Percintaan)
 Horror (Horor)
 Fable (Fabel)
 Myth and legend (Mitos dan Legenda)
 History (Sejarah)
 Slice of life (Sepotong Kehidupan)
 Personal experience (Pengalaman Pribadi)
 dan lain sebagainya (etc.)

 Contoh (Example)
 Hare and Turtoise
 Fox and a Cat
 Malin Kundang
 The Story of Toba Lake
 The Legend of Surabaya
 Romeo and Juliet
 Pinokio
 The Snow White
 Timun Emas
 The Ant and the Dove

Anda mungkin juga menyukai