Anda di halaman 1dari 9

MAKALAH BAHASA JEPANG

" FUKUWARAI "


Laporan ini disusun untuk memenuhi tugas praktek Bahaa Jepang Semester
Genap kelas Dua belas

Di susun oleh kelompok 3


Kelas XII TP1

Ketua Kelompok : Dimas Aditia


Notulen : Eka Saputra
Anggota : Dendi
Rangga
M. Gufron
Gilang
M. Rayan

KEAHLIAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN & TEKNIK


PEMESINAN
SMK PGRI JATISARI
2022

i
Kata pengantar

Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa. Atas rahmat dan hidayah-Nya,
penulis dapat menyelesaikan tugas makalah yang berjudul "Fukuwarai" dengan
tepat waktu.

Makalah disusun untuk memenuhi tugas Mata Pelajaran Bahasa Jepang. Selain
itu, makalah ini bertujuan menambah wawasan tentang permainan yang ada di
jepang bagi para pembaca dan juga bagi penulis.

Penulis mengucapkan terima kasih kepada bapak Ade Kosasih selaku guru mata
pelajaran bahasa Jepang. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada semua
pihak yang telah membantu diselesaikannya makalah ini.

menyadari makalah ini masih jauh dari sempurna. Oleh sebab itu, saran dan kritik
yang membangun diharapkan demi kesempurnaan makalah ini.

Penulis
Eka Saputra

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR..........................................................................................i
DAFTAR ISI......................................................................................................ii

BAB 1 PENDAHULUAN.....................................................................................1

A. Latar Belakang...........................................................................................1
B. Rumusan Masalah.....................................................................................2
C. Tujuan........................................................................................................2

BAB 2 ISI.........................................................................................................3
A. Pengertian fukuwarai................................................................................3
B. Cara bermain fukuwarai............................................................................4

BAB 3 PENUTUP..............................................................................................5
A. Kesimpulan................................................................................................5
B. Saran..........................................................................................................5

LAMPIRAN......................................................................................................6

ii
BAB 1
PENDAHULUAN

A. Latar belakang

Tahun baru adalah ajang terindah untuk berkumpul dengan keluarga bersama.
Akan lebih bagus bila menghabiskan waktu untuk berinteraksi dengan
keluarga atau kerabat dekat seperti bermain sebuah permainan. Dewasa ini,
permainan tradisional sudah jarang dimainkan oleh anak-anak kecil. Seperti
permainan tradisional yang dapat dilakukan di dalam ruangan bersama-sama,
walaupun nyatanya permainan tradisional sudah jarang dimainkan oleh
masyarakat terutama anak-anak. Meski begitu kita harus tetap mengenang
permainan tradisional agar tidak terlupakan. Salah satu permainan tradisional
dari jepang yang menarik adalah Fukuwarai.

Fukuwarai adalah permainan tradisional yang dimainkan saat tahun baru di


Jepang. Permainan dilakukan dengan menggunakan gambar wanita berwajah
lucu. Namun gambar bagian-bagian wajah, seperti alis, mata, hidung, dan bibir
berada pada guntingan-guntingan kertas yang terpisah. Permainan ini serupa
dengan permainan Tempel Ekor Keledai. Dengan memakai kain penutup mata,
pemain berusaha meletakkan bagian-bagian wajah pada tempatnya.

1
B. Rumusan Masalah
1. Apa pengertian fukuwarai?
2. Bagaimana cara bermain fukuwarai?

C. Tujuan
Dari rumusan di atas terdapat dua tujuan,yaitu:

1. Untuk mengetahui pengertian dari fukuwarai


2. Untuk mengetahui cara bermain permainan fukuwarai

2
BAB 2

ISI

A. Pengertian Fukuwarai

Fukuwarai ( 福 笑 い ) atau secara harafiah "tawa keberuntungan" adalah


permainan tradisional yang dimainkan saat tahun baru di Jepang. Permainan
ini cukup digemari oleh banyak kalangan untuk dijadikan sebagai kegiatan
untuk mengisi waktu di tahun baru karena dapat dimainkan oleh anak-anak
juga orang dewasa hingga cocok dimainkan bersama keluarga sekalipun.

Asal usul permainan ini memang kurang jelas dan cukup random,. Namun
permainan ini diperkirakan dimainkan karena sesuai dengan peribahasa
“Warau kado ni wa fuku kitaru” (Keberuntungan datang di keluarga yang
tidak berhenti tertawa) yang merupakan harapan orang Jepang untuk tahun
yang baru.

Permainan ini dilakukan dengan menggunakan gambar wanita berwajah lucu


(disebut okame atau otafuku). Namun gambar dari bagian-bagian wajah
seperti alis, mata, hidung, dan bibir berada pada bagian yang terpisah. Serupa
dengan permainan Tempel Ekor Keledai.

3
B. Cara Bermain Fukuwarai

Cara bermain Fukuwarai sangatlah mudah. Dengan menggunakan kain


penutup mata, pemain harus meletakkan bagian-bagian wajah yang terpisah
tersebut pada tempatnya hingga peletakan ini ditempatkan pada posisi yang
bukan semestinya. Sangat besar kemungkinannya untuk menghasilkan gambar
lucu yang mengundang tawa. Seperti posisi hidung dan mata yang dapat
tertukar dan sebagainya. Pemenang dari permainan ini diambil dari pemain
yang berhasil membuat gambar terlucu atau pemain yang berhasil meletakkan
bagian-bagian wajah di tempat yang benar.

4
BAB 3

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil referensi yang saya dapatkan dari beberapa sumber,


fukuwarai adalah permainan dari Jepang yang sangat menghibur dan
mengundang tawa. Oleh karena itu fukuwarai dapat diartikan sebagai tawa
keberuntungan. Permainan fukuwarai dapat di mainkan ketika tahun baru.
Permainan ini sangat cocok di mainkan dengan keluarga. Cara bermainnya
juga sangat seru, pemain harus menyusun bagian-bagian wajah dengan
mata tertutup.

B. Saran

Setelah mengetahui permainan fukuwarai, ada beberapa saran yang akan


saya sampaikan, yaitu:

1. Sebaiknya fukuwarai dimainkan kapan saja, tidak harus menunggu


tahun baru.
2. Negara jepang juga sebaiknya mengadakan ajang perlombaan
permainan tradisional salah satunya fukuwarai.
3. Permainam fukuwarai harus di coba di negara Indonesia.

5
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai