Anda di halaman 1dari 3

d.

Venula
Venula berfungsi sebagai saluran pengumpul dengan dinding otot yang
relative lemah namun peka, pada pertemuan antara kapiler dan venula
terdapat sfingter postkapiler.

e. Vena
Vena adalah saluran yang berdinding relative tipis dan berfungsi
menyalurkan darah duri jaringan kapiler melalui sistem vena, masuk ke
atrium kanan. Pembuluh vena dapat menampung darah dalam jumlah banyak
dengan tekanan relatif rendah. Karena sifat aliran vena yang bertekanan
rendah-bervolume tinggi, maka sistem vena disebut sistem kapasitas,. kira-
kira 65% duri volume darah terdapat dalam sistem

2. Aliran Darah ke Perifer prinsip aliran darah


dipengaruhi oleh
l) Tekanan pendorong darah
Semakin gradient tekanan, semakin besar alirannya. Tekanan arteri rata-rata
100mmHg. Tekanan kapiler rata-rata 25mmHg. Tekanan pada ujung vena atau
atrium kanan hampir OmmHg. Jadi besar tekanan meurun secara progresif di
seluruh area sirkulasi sistemik.
2) Resistensi terhadap aliran
Resistensi merupakan penentu aliran darah yang kedua, terutama ditentukan oleh
radius pembuluh darah. Viskositas dan panjang pembuluh darah dapat mengubah
besar resistensi terhadap aliran, tapi biasanya tidak begitu berarti. Resistensi
terutama peka terhadap perubahan lumenpembuluh darah.

B. TEKANAN DALAM SIRKULASI


Tekanan darah adalah tekanan yang diberikan oleh sirkulasi darah pada dinding
pembuluh darah, dan merupakan salah satu tanda-tanda vital utama. pada setiap detak jantung,
tekanan darah bervariasi antara tekanan maksimum (sistolik) dan minimum (diastolik).
Tekanan darah dikarenakan oleh pemompaan jantung dan resistensi pembuluh darah,
berkurang sebagai sirkulasi darah menjauh dari jantungmelalui arteri.

Anda mungkin juga menyukai