Anda di halaman 1dari 5

UJIAN AKHIR SEKOLAH

TAHUN PELAJARAN 2020-2021


Mata Pelajaran : Prakarya
Hari/Tanggal :.....................

Pilihlah jawaban yang paling tepat!


1. Suatu jenis bahan berupa potongan-potongan komponen yang membentuk jaringan memanjang yang
utuh merupakan pengertian dari…
a. Serat alam c. Bahan Serat
b. Serat Tumbuhan d. Serat Hewan
2. Dibawah ini adalah jenis bahan dari serat alam, Kecuali ...
a. Serat dari tumbuhan
b. Serat dari Hewan
c. Serat dari Mineral
d. Serat dari plastik
3. Serat yang berbentuk rambut hewan disebut ...
a. Filamen c. Stafel
b. Kolagen d. Stomact
4. Proses pengolahan bahan serat terdiri dari:
1. Pencelupan warna
2. Penggulungan benang
3. Penenunan benang menjadi kain
4. Pemintalan benang
Urutan yang benar dari proses diatas adalah…
a. 1-2-3-4 c. 4-1-2-3
b. 2-1-3-4 d. 4-2-1-3
5. Benda kerajinan harus mengutamakan nilai praktis, yaitu dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan .
Hal tersebut merupakan syarat nilai ….
a. Kegunaan (Utility)
b. Kenyamanan (Comfortable)
c. Keamanan (Safety)
d. Keluwesan (Flexibility)
6. Sepatu dibuat sesuai dengan anatomi dan ukuran kaki, hal ini sesuai dengan contoh syarat
perancangan benda kerajinan harus memiliki nilai….
a. Kegunaan (Utility)
b. Kenyamanan (Comfortable)
c. Keamanan (Safety)
d. Keluwesan (Flexibility)
7. Dalam proses penciptaan karya kerajinan,setelah “Pembuatan karya kerajinan” tahapan selanjutnya
adalah…
a. Evaluasi karya
b. Buat beberapa sketsa karya
c. Revisi karya
d. Tentukan sebuah karya terbaik
8. Dibawah ini adalah fungsi dari kemasan,kecuali ...
a. Menjual produk.
b. Melindungi produk.
c. Menyembunyikan produk.
d. Memperindah penampilan produk
9. Kerajinan yang berfungsi melambangkan hal tertentu yang berhubungan dengan nilai spiritual dan
juga sebagai hiasan merupakan tujuan dari produk kerajinan tekstil….
a. Fungsi penghias
b. Fungsi benda pakai
c. Fungsi kelengkapan ritual
d. Fungsi simbolik
10. Contoh karya kerajinan yang dibuat berdasarkan tujuan untuk digunakan sebagai kebutuhan sehari-
hari, kecuali…
a. Busana c. Hiasan dinding
b. Tas d. Aksesoris
11. Prinsip kerajinan fungsi hias dan fungsi pakai sangat ditentukan hal – hal dibawah, kecuali…
a. Keunikan bahan kerajinan
b. Ketekunan usaha
c. Keterampilan tangan.
d. Unsure estetik
12. Pengertian yang tepat dari kata teknologi adalah….
a. Ilmu pengetahuan yang mengatur Kebutuhan mendasar setiap orang
b. Ilmu pengetahuan terapan untuk mewujudkan kenyamanan dan kemudahan hidup manusia
c. Ilmu pengetahuan terapan untuk menyelesaikan setiap masalah manusia
d. Ilmu pengetahuan tentang perkembangan teknologi.
13. Teknologi yang digunakan untuk membantu kegiatan rumah tangga disebut…
a. Teknologi Produksi
b. Teknologi Komunikasi
c. Teknologi Konstruksii
d. Teknologi peralatan rumah tangga
14. Contoh dari teknologi komunikasi adalah…
a. Pesawat terbang
b. Mesin pemintal benang
c. Internet.
d. Mesin cuci
15. Teknologi yang digunakan untuk membangun sarana dan prasarana adalah….
a. Teknologi Produksi
b. Teknologi Komunikasi
c. Teknologi Konstruksi
d. Teknologi peralatan rumah tangga
16. Rumah, perumahan,villa, ataupun apartemen digolongkan kedalam proyek konstruksi…
a. Bangunan Perumahan
b. Bangunan Gedungi
c. Teknik sipil
d. Bangunan Industri
17. Salah satu contoh proyek konstruksi Teknik sipil adalah…
a. Hotel
b. Bendungan
c. villa
d. Perusahaan Farmasi
18. Suatu bahan yang terbuang atau dibuang dari aktivitas manusia sehari-hari maupun proses alam yang
belum memiliki nilai ekonomis adalah pengertian dari…
a. Sampah c. Limbah Anorganik
b. Limbah gas d. Limbah organik
19. Dibawah ini adalah pengelompokkan limbah berdasarkan wujudnya,kecuali….
a. Gas , c. Padat
b. Cair d. Organik
20. Proses pengolahan bahan limbah lunak terdiri dari :
1. Penghalusan bahan agar siap pakai
2. Pembersihan limbah lunak
3. Pengeringan
4. Pewarnaan bahan limbah lunak
5. Pemilahan bahan limbah lunak
6. Pengeringan setelah pewarnaan
Urutan proses pengolahan yang benar adalah….
a. 1-3-2-4-6-5 c. 5-1-2-4-6-3
b. 5-2-3-4-6-1 d. 2-3-1-6-4-5
21. Salah satu teknik yang digunakan dalam pembuatan kerajinan dari limbah kain perca adalah….
a. Teknik Jahit c. Teknik gulung
b. Teknik lipat d. Teknik cor
22. Jembatan yang memiliki bentuk seperti pintu gerbang karajaan dan dibangun di atas sungai Thames
London adalah jembatan….
a. Tower Bridge c. Ponte Vecchio
b. Millau Bridge d. Golden gate bridge
23. Konstruksi jembatan terdiri atas dua bagian, yaitu.…
a. Bagian bawah dan tengah
b. Bagian tengan dan atas
c. Bagian atas dan bawah
d. Bagian muka dan samping
24. Limbah yang berwujud keras, padat, tidak mudah berubah bentuk,tidak mudah diolah,dan tidak
mudah terurai dalam tanah adalah.…
a. Sampah plastic c. Limbah kaleng
b. Limbah gas d. Limbah keras
25. Dibawah ini adalah pengelompokkan limbah keras, yaitu….
a. Kaca&plastik c. Organik&Anorganik
b. Baja&kaleng d. Padat&keras
26. Cara pengolahan limbah keras yang ada dilingkungan masyarakat, kecuali....
a. Sanitasi c. Pembakaran
b. Penggilingan d. Penghancuran
27. Salah satu contoh limbah keras organic adalah….
a. Logam c. Cangkang kerang
b. Kulit salak d. Daun-Daunan
28. Salah satu contoh limbah keras Anorganic adalah….
a. Logam c. Cangkang kerang
b. Kulit salak d. Daun-Daunan
29. Tujuan dari proses penjernihan air,kecuali…
a. Menghilangkan gas-gas terlarut
b. Menghilangkan rasa yang tidak enak
c. Membuat air siap minum
d. Membasmi bakteri pathogen
30. Cara yang paling mudah untuk mendapatkan air bersih adalah.…
a. Teknik pengaliran
b. Teknik penyaringan
c. Teknik Penyimpanan
d. Teknik Pemanfaatan
31. Bahan penyaring dibedakan menjadi dua yaitu.…
a. Bahan lunak dan keras
b. Bahan halus dan kasar
c. Bahan olahan dan jadi
d. Bahan alam dan buatan
32. Berikut teknik-teknik yang dapat diterapkan pada kerajinan kayu, kecuali....
a. Ukir c. Bubut
b. Pahat d. Menganyam
33. Berikut pemanfaatan rotan untuk kerajinan, kecuali....
a. Kursi c. Tikar
b. Tas d. Gelas
34. Cara pengolahan bahan peternakan dan perikanan dilakukan dengan cara pengawetan yaitu dengan
cara …
a. Pembekuan, pengeringan
b. Pengasapan, pembakaran
c. Pembekuan, perebusan
d. Penggorengan, penyetupan
35. Alasan dibuatnya kerajinan berbasis media campuran, kecuali....
a. Adanya kekurangan bahan baku
b. Lebih terlihat modern
c. Meningkatkan estetika
d. Untuk mempermudah pengemasan
36.Kerajinan bahan keras buatan proses pembuatannya dapat dilebur dan dibentuk dalam kondisi panas
yaitu ciri dari …
a. Kaca  c. Kayu
b. Logam d. Rotan
37. Jenis-jenis ikan air tawar yang sering dikonsumsi sebagai bahan pangan yaitu ikan …
a. Tenggiri, bandeng, kakap
b. Lele, hiu, bandeng
c. Mas, pari, tuna
d. Lele, mas, bawal
38. Kerajinan yang dibuat dengan tujuan merubah bentuk sebuah benda dengan memadukan bahan lain
agar menjadi lebih menarik merupakan pengertaian dari....
a. Kerajinan berbasis media keras
b. Kerajinan berbasis media campuran
c. Kerajinan berbasis limbah
d. Kerajinan berbasis Limbah keras
39. Bahan alami yang digunakan untuk membuat lampu hias adalah....
a. Tempurung kelapa c. Kertas koran
b. Kain perca d. Kertas karton
40. Metode memasak bahan makanan dengan menggunakan udara yang dipanaskan sehingga bahan
nyang dimasak mendapatkan panas yang stabil dari segala arah, merupakan metode …
a. Mengukus c. Memanggang
b. Membakar d. merebus
41. Hasil olahan yang terkenal dari ikan bandeng yang menjadi oleh-oleh khas kota Semarang yaitu …
a. Bandeng presto c. Ayem-ayem bandeng
b. Otak-otak bandeng d. Bandeng bakar
42. Ciri dari udang rebon yaitu …
a. Tubuh tidak banyak sisik, berwarna biru tua
b. Berukuran kecil-kecil, berwarna kemerah-merahan
c. Tubuh tertutup sisik-sisik kecil, berwarna biru muda.
d. Berukuran besar, berwarna coklat kemerahan
43. Jenis olahan pangan setengah jadi dari bahan ikan berupa …
a. Fillet ikan, nugget ayam
b. Bakso ayam, sosis ayam
c. Surimi, fillet ikan
d. Bubuk kaldu ayam, tepung ikan
44. Olahan daging sapi berbentuk seperti serat-serat halus berwarna cokelat terang hingga kehitaman,
olahan itu menjadi abon sapi. Makanan yang dapat dibuat dengan menggunakan abon sapi yaitu ….
A. Lemper C. Bola-bola tahu
B. Dendeng sapi D. Perkedel

45. Manfaatyang diperoleh dari produk setengah jadi ikan dan daging yaitu ….
a. Produk akan mudah diproduksi
b. Waktu simpan yang lebih panjang
c. Biaya penyimpanan bertambah
d. Kurang fleksibel
46. Metode pengolahan produk setengah jadi dari ikan dan daging dapat dilakukan salah satunya dengan
proses pengeringan. Proses ini bertujuan untuk ….
a. Membuat produk menjadi bersih
b. Menghemat biaya
c. Mengurangi kandungan air
d. Membersihkan bagian yang kotor
47. Urutan tahapan pengolahan pangan yang benar yaitu ….
a. Pelaksanaan, Perencanaan, Penyajian, Evaluasi
b. Penyajian, Perencanaan, Pelaksanaan, Evaluasi
c. Evaluasi, Perencanaan, Pelaksanaan, Penyajian
d. Perencanaan, Pelaksanaan, Penyajian, Evaluasi
48. Suhu yang digunakan untuk proses pengalengan menurut Standar Nasional Indonesia yaitu ….
a. Tidak boleh kurang 20o Celcius
b. Boleh lebih dari 80o Celcius
c. Boleh lebih dari 100o Celcius
d.Tidak boleh kurang dari 70o Celcius
49.Salah satu contoh kemasan primer adalah...
a. Cup kaleng untuk kornet
b. Kontainer
c. Kotak Karton
d. Krat untuk produk dalam botol
50. Dibawah ini adalah keunggulan pengawetan makanan dengan metode pembekuan,yaitu....
a. Bahan makanan yang dibekukan akan lebih tahan lama
b. Meningkatkan nutrisi makanan
c. Mudah dalam penyajian
d. Kandungan proteinnya dapat meningkat.
KUNCI JAWABAN :
1. C
2. D
3. C
4. C
5. A
6. D
7. A
8. C
9. D
10. C
11. B
12. B
13. D
14. C
15. C
16. A
17. B
18. A
19. D
20. B
21. A
22. A
23. C
24. D
25. C
26. B
27. C
28. A
29. C
30. B
31. D
32. D
33. D
34. A
35. A
36. A
37. D
38. B
39. A
40. C
41. A
42. B
43. C
44. D
45. B
46. C
47. D
48. D
49. D
50. A

Anda mungkin juga menyukai