Anda di halaman 1dari 3

PROPOSAL

SPONSORSHIP
Vendor Lembaga Pendidikan LKM-Hilaris

LKM – Hilaris Education Intitution

Jl. Empu barada raya No.16-28, Perumnas II Karawaci tangerang

☑ School ☑ After School Programs ☑ School School Consultan

Littlekoalamontesori Hilaris School

lkm_hilaris

www.lkm-hilaris.com
LATAR BELAKANG ACARA

Pada dasarnya hubungan antar Guru (Tenaga pendidik & tenaga kependidikan) dalam sebuah
lembaga hanya dihubungkan oleh kepentingan pekerjaan di Lembaga Pendidikan. Disisi lain,
hubungan kerja antar guru umumnya berjalan dalam waktu yang cukup lama. Bukan selama sebulan,
tetapi bisa sampai hitungan tahun, sehingga untuk menyelaraskan kerja tim para guru dituntut untuk
bisa memahami karakter masing-masing individu. Keadaan seperti itu dapat membuat guru menjadi
tidak nyaman dalam bekerja. Padahal, Eratnya rasa kekeluargaan dan persaudaraan yang terjalain antar
guru di suatu lembaga merupakan cermin dari kredibilitas lembaga itu sendiri. Hal tersebut dapat
memotivasi para guru untuk lebih membangun loyalitas dan integritasnya terhadap lembaga, bahkan
dapat meningkatkan kinerja guru. Untuk itu kami selaku panitia mengajukan proposal ini untuk
mencari sponsor guna terselenggaranya acara tersebut.

MAKSUD DAN TUJUAN

a. Mendapatkan sponsor dana sehingga lebih menambahkan pembiayaan dalam acara yang akan
diadakan.

b. Menjadikan acara ini untuk meningkatkan kinerja dan kerjasama antar sesama guru.

c. Mempererat hubungan antar sesama guru dan penyegaran para guru.

d. Untuk mewujudkan rasa kebersamaan dan kerukunan antar keluarga.

PELAKSANAAN

Hari : Senin Tanggal

: 24 Januari 2022

Jam : 09.00 – 13.00

Tempat : Grand Soll Marina Hotel – Ballroom


Jl. Gatot Subroto Km No.5 – Jatiuwung

BENTUK KEGIATAN ACARA

A. Tahap Persiapan
Tahap persiapan ini terdiri dari persiapan teknis yaitu:

- Pembentukan panitia
- Pendataan peserta yang akan mengikuti acara ini dan penyusunan acara kegiatan.
- Observasi Area Oleh Panitia
- Pemesanan konsumsi

B. Susunan Acara

- Berangkat : Pukul 07.00 WIB


- Sampai lokasi : ± Pukul 08.00 WIB
C. Rundown Teacher Gathering & Rapat Kerja

 09.00 - 09.10 Pembukaan MC


 09.10 - 09.30 Sambutan Ketua Yayasan (Materi Raker)
 09.30 - 10.00 Sambutan Ketua Panitia
 10.00 - 11.00 Sing Song
 11.00 - 11.30 Pembagian Kelompok/ group
 11.30 - 12.00 Doorprize
 12.00 - 14.00 Istirahat & selesai

SUSUNAN PANITIA KEGIATAN

 Penanggung Jawab : Kepala Divisi PG, TK, SD, SMP, SMA, After School program
 Koord. Acara (Game team building) : Tim SD
 Koord. Logistik & Dokumentasi : Tim PG
 Koord. Sponsor & Keuangan : Tim Admin
 Koord. Doorprize : Tim TK

 Koor. Materi : Tim SMA PPT, Video Lembaga :

ANGGARAN BIAYA

Perlengkapan
Sewa Gedung : Rp. 10.000.000
Bensin Keseluruhan : Rp. 500.000
Survey lokasi : Rp. 300.000
Doorprize : Rp. 5.000.000

PENUTUP

Demikian proposal Kegiatan ini dibuat sebagai bahan acuan dalam pelaksanaan kegiatan, untuk
itu kami harap dana dari Bapak/ Ibu Vendor Lembaga LKM-Hilaris, yang kami percaya dapat membantu
kelancaran dan terselenggaranya acara ini dengan sukses.

Atas kerjasama yang baik kami ucapkan banyak terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai