Anda di halaman 1dari 11

SEJARAH, CONTOH DAN MANFAAT STATISTIK

MAKALAH

Disusun dan dserahkan sebagai tugas individu pada mata


kuliah Statistik Ekonomi

oleh:
MARSELYA ANDINI
NIM: 2010402093

Dosen Pembimbing:
YOGA TRAVILO

JURUSAN EKONOMI SYARIAH


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) KERINCI
TAHUN 2022
KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirabbil ‘alamin. Segala puji bagi Allah SWT yang telah


mengkaruniakan manusia dengan segala isinya. Shalawat dan salam semoga
Allah SWT limpahkan kepada nabi besar Muhammad SAW, yang telah
membawa umat islam dari zaman kegelapan menuju zaman penuh ilmu
pengetahuan seperti saat sekarang ini.

Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas Mata kuliah Statistik


Ekonomi dengan judul makalah “Sejarah, Contoh Dan Manfaat
Statistik”. Penulis berusaha menyusun makalah ini secara sistematis dan
sesuai dengan kaidah ilmiah, dengan maksud agar bisa dijadikan referensi
tanbahan bagi para pembaca semoga dengan membaca makalah ini dapat
memahami hal-hal tentang Statistik.

Dalam penulisan makalah ini, tentunya masih banyak kekurangan


yang perlu diperbaiki. Oleh karena itu, dengan kerendahan hati, penulis
memohon maaf dan mengharapkan kritik beserta saran yang meningkatkan
kualitas tulisan pada masa depan dari para pembaca, karena masih dalam
tahap pembelajaran. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Sungai Penuh, Februari 2022

Penulis

i
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL

KATA PENGANTAR.............................................................................
DAFTAR ISI......................................................................................
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah...............................................
B. Rumusan Masalah........................................................
C. Tujuan........................................................................
D. Manfaat......................................................................
BAB II PEMBAHASAN
A. Sejarah Statistik..........................................................
B. Manfaat Statistik..........................................................
C. Contoh Statistik...........................................................
BAB II KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan.................................................................
B. Saran..........................................................................

DAFTAR PUSTAKA......................................................................

ii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Data berupa angka adalah salah satu hal yang tidak bisa dipisahkan
dengan kehidupan manusia. Misalnya data populasi manusia, data kesehatan
masyarakat suatu negara, data pertumbuhan populasi dunia, data tren
penggunaan media sosial, dan sebagainya. Semua data tersebut sebelum
diumumkan ke publik, diolah terlebih dahulu melalui ilmu statistika. Namun
apakah sebenarnya ilmu statistika itu? Dilansir dari UCI Departement of
Statistics, statistika adalah ilmu yang berkaitan dengan mengembangkan dan
mempelajari metode untuk mengumpulkan, menganalisis, menafsirkan, dan
menyajikan data empiris.
Manfaat statistika dapat dilihat sebagai berikut: Penyedia data yang
kredibel Menganalisis data dengan tepat Menginterpretasi data dengan tepat
Menarik kesimpulan yang logis dan faktual Memprediksi keadaan di masa
mendatang Membantu pengambilan keputusan Baca juga: Lembaga-
Lembaga yang Menyediakan dan Memanfaatkan Data Geologi Fungsi
statistika Ig. Dodiet Aditya Setyawan dalam Pengantar Statistika (2013)
menyebutkan secara khusus statistika mempunyai tiga fungsi yaitu: Bank
data Ilmu statistika berfungsi sebagai bank data atau penyedia atau sumber
suatu data. Data tersebut dapat dibaca, dianalisis maupun diolah untuk
menjelaskan suatu keadaan.
Misalkan suatu penelitian ilmiah memerlukan data. Data tersebut akan
diambil secara statistika dengan cara sampling. Alat kontrol kualitas (quality
control) Ilmu statistika berfungsi sebagai alat dalam kontrol kualitas suatu
populasi data. Ilmu statistika sebagai kontrol kualitas berfungsi dalam
pengawasan, misalnya variabel mana yang tidak berfungsi, tidak sesuai,
tidak efektif, dan menetapkan standar dari suatu keadaan. Misalnya dalam
industri transportasi, angka digunakan sebagai standar kualitas suatu
kendaraan. Data diambil melalui pengujian, dan dinalisa secara statistka
untuk memnentukan apakah kendaraan tersebut sesuai dengan standar yang
berlaku atau tidak.
Lembaga-Lembaga yang Memanfaatkan Data Hidrologi Pemecahan
masalah Data yang diolah melalui ilmu statistika berfungsi untuk membantu
pemecahan masalah. Tren dari data bisa memberikan prediksi keadaan di
masa mendatang yang berguna untuk pengambilan keputusan di masa
sekarang. Hal ini bertujuan untuk menghindari suatu resiko atau kejadian
buruk dalam suatu populasi di masa depan. Contoh statistika dalam
pemecahan dan pengambilan keputusan adalah masalah limbah global. Ilmu
statistik dapat memperkirakan pada tahun 2025 limbah dunia akan melonjak

1
sebanyak 70 persen. Hal tersebut dapat mengantar manusia pada
pengambilan keputusan untuk menghindari skenario terburuk dari
peningkatan jumlah sampah.
Dengan demikian, sangat penting mengkaji lebih dalam mengenai
statistik, terutama tentang sejarah, manfaat, dan contoh penggunaan
statistik.

B. Masalah
(a) Bagaimana sejarah statistik?
(b) Apa manfaat statistik?
(c) Bagaimana contoh penggunaan statistik?

C. Tujuan
Adapun tujuan makalah ini adalah untuk lebih dalam mengenai
statistik, terutama tentang sejarah, manfaat, dan contoh penggunaan
statistik.

D. Manfaat
Adapun manfaat dari makalah ini adalah menambah pengetahuan
tentang statistik, terutama tentang sejarah, manfaat, dan contoh
penggunaan statistik.

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. SEJARAH STATISTIK

Istilah statistika bersumber dari istilah-istilah dalam bahasa latin


modern statisticum collegium (“dewan negara”) dan bahasa Italia statista
(“negarawan” atau “politikus”).

Gottfried Achenwall (1749) menggunakan Statistik dalam bahasa


Jerman untuk pertama kalinya sebagai nama bagi kegiatan analisis data
kenegaraan, dengan mengartikannya sebagai “ilmu tentang negara
(state)”. Pada awal abad ke-19 telah terjadi pergeseran arti menjadi
“ilmu mengenai pengumpulan dan klasifikasi data”. Sir John Sinclair
memperkenalkan nama (Statistics) dan pengertian ini ke dalam bahasa
Inggris. Jadi, statistika secara prinsip mula-mula hanya mengurus data
yang dipakai lembaga-lembaga administratif dan pemerintahan.
Pengumpulan data terus berlanjut, khususnya melalui sensus yang
dilakukan secara teratur untuk memberi informasi kependudukan yang
berubah setiap saat.

Pada abad ke-19 dan awal abad ke-20 statistika mulai banyak
menggunakan bidang-bidang dalam matematika, terutama peluang.
Cabang statistika yang pada saat ini sangat luas digunakan untuk
mendukung metode ilmiah, statistika inferensi, dikembangkan pada
paruh kedua abad ke-19 dan awal abad ke-20 oleh Ronald Fisher
(peletak dasar statistika inferensi), Karl Pearson(metode regresi linear),
dan William Sealey Gosset (meneliti problem sampel berukuran kecil).
Penggunaan statistika pada masa sekarang dapat dikatakan telah
menyentuh semua bidang ilmu pengetahuan, mulai dari astronomi
hingga linguistika. Bidang-bidang ekonomi, biologi dan cabang-cabang
terapannya, serta psikologi banyak dipengaruhi oleh statistika dalam
metodologinya. Akibatnya lahirlah ilmu-ilmu gabungan seperti
ekonometrika, biometrika (atau biostatistika), dan psikometrika.

Meskipun ada pihak yang menganggap statistika sebagai cabang dari


matematika, tetapi sebagian pihak lainnya menganggap statistika
sebagai bidang yang banyak terkait dengan matematika melihat dari
sejarah dan aplikasinya. Di Indonesia, kajian statistika sebagian besar
masuk dalam fakultas matematika dan ilmu pengetahuan alam, baik di
dalam departemen tersendiri maupun tergabung dengan matematika.

3
B. MANFAAT STATISTIK

Menurut Silmi (2021), manfaat statistika dapat dilihat sebagai


berikut:
 Penyedia data yang kredibel
 Menganalisis data dengan tepat
 Menginterpretasi data dengan tepat
 Menarik kesimpulan yang logis dan faktual
 Memprediksi keadaan di masa mendatang
 Membantu pengambilan keputusan

Sementara itu, menurut Sutiono (2020), Mempelajari statistik bisa


memberi sejumlah manfaat yang sangat berguna, diantaranya yaitu:

 Ilmu statistik bisa diterapkan dalam


kegiatan penelitian atau observasi, terutama terkait pengumpulan,
pengolahan, dan analisis data yang diperlukan dalam penelitian.
 Hasil analisis dari statistik data bisa digunakan untuk membantu
dalam membuat kesimpulan, keputusan, maupun perencanaan  terkait
data yang dianalisis tersebut.
 Di bidang pendidikan, analisis statistika bermanfaat untuk mengetahui
tingkat efektivitas metode pembelajaran dan prestasi siswa, yang
nantinya bisa digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk
penerapan metode pembelajaran yang paling sesuai.
 Perusahaan juga menggunakan statistik untuk melakukan penilaian
terkait kinerja karyawan, penjualan produk, marketing, dan selainnya.
 Stastistika pendidikan juga diperlukan dalam kegiatan penelitian
ilmiah, penyusunan skripsi, thesis, dan semisalnya

C. CONTOH STATISTIK

Dilihat dari sifatnya, jenis data statistik terbagi menjadi dua, yakni:

1. Data Kualitatif

Data kualitatif dikenal juga sebagai data kategoris. Karena


menggambarkan data yang sesuai dengan kategori. Data kualitatif tidak
bersifat numerik. Informasi kategori ini melibatkan variabel kategoris
yang menggambarkan fitur seperti jenis kelamin seseorang, kota asal,
bahasa, agama, dan banyak lagi. Ukuran kategoris didefinisikan dalam
spesifikasi kalimat penjelasan, tapi tidak dalam hal angka.

4
Terkadang data kualitatif menyimpan nilai numerik. Tapi nilai
tersebut tidak memiliki arti matematis layaknya data kuantitatif.

Contohnya, tabel yang mencantumkan data kualitatif adalah:


 tanggal lahir
 olahraga favorit
 kode pos sekolah
 Warna mobil di parkiran
 nilai siswa di kelas
Di sini, tanggal lahir dan kode pos sekolah memiliki nilai kuantitatif,
tetapi tidak memberikan arti numerik. Yang termasuk dalam kategori
data kualitatif adalah Nominal dan Ordinal. Simak terus untuk pembagian
jenis data statistik ini.

2. Data Kuantitatif

Data kuantitatif dikenal juga sebagai data numerik. Karena mewakili


nilai numerik yaitu, berapa banyak, atau seberapa sering. Data numerik
memberikan informasi tentang jumlah hal tertentu.
Beberapa contoh data kuantitatif adalah ukuran tinggi, panjang,
ukuran, berat, dan sebagainya. Data kuantitatif dapat diklasifikasikan
menjadi dua jenis berdasarkan kumpulan datanya.
Dua klasifikasi data kuantitatif yang berbeda adalah data diskrit dan
data kontinu. Penghitungannya bisa secara manual atau menggunakan
aplikasi SPSS (Statistical Product and Service Solutions ).

5
Data kuantitatif diukur dengan beberapa jenis alat ukur, seperti
penggaris, timbangan, stop-watch, termometer dan sebagainya.

Contoh data kuantitatif yang kerap dijumpai, seperti:


 Jumlah orang yang tinggal
 Jumlah air (misalnya 1,7 liter)
 Berat (dalam gram, kilogram, ton)
 Waktu (dalam detik, menit, jam, hari atau tahun)
 Suhu (dalam derajat Celcius, Fahrenheit atau Kelvin)
 Jumlah uang yang dimiliki
 Jumlah siswa di jurusan A
 Angka kemenangan yang diperoleh Capres A

6
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan

Simpulannya adalah Statistika adalah ilmu yang mempelajari


mulai dari pengumpulan data, pengolahan data sampai kepada
pengambilan kesimpulan berdasarkan data tersebut. Manfaatnya
adalah : Sebagai penyedia data yang kredibel, Menganalisis data dengan
tepat, Menginterpretasi data dengan tepat, Menarik kesimpulan yang
logis dan factual, Memprediksi keadaan di masa mendatang, dan
Membantu pengambilan keputusan.

B. Saran

Bersasarkan pembahasan maka disarankan kepada para pembaca


untuk memahami hal-hal tentang statistik secara mendalam dan
mengetahui manfaat penggunaannya sehingga dapat mempermudah
pekerjaan atau untuk memecahkan suatu masalah yang berhubungan
dengan pengolahan data atau penelitian.

7
DAFTAR PUSTAKA

Azizah, Kurnia. 2021. 8 Jenis Data Statistik dan Contohnya, Pahami


Berdasarkan Modelnya. Artikel diakses pada tanggal 16 Februari
2022 dari situs: 8 Jenis Data Statistik dan Contohnya, Pahami
Berdasarkan Modelnya | merdeka.com

Pengertian Statistik Beserta Kegunaan, Manfaat dan Contoh Statistik. Artikel


diakses pada tanggal 16 Februari 2022 dari situs Berikut Ini
Pengertian Statistik Beserta Kegunaan, Manfaat dan Contoh
Statistik (bunghatta.ac.id)

 Silmi, Nurul Utami , 2021. Ilmu Statistika: Pengertian, Manfaat, Fungsi, dan
Jenisnya. Artikel diakses pada tanggal 16 Februari 2022 di
situs:https://www.kompas.com/skola/read/2021/07/13/100000469/
ilmu-statistika--pengertian-manfaat-fungsi-dan-jenisnya?page=all.

Mustofa. 2013. Sejarah, Pengertian dan Manfaat dari Statistika. Artikel


diakses pada tanggal 16 Februari 2022 dari situs Sejarah,
Pengertian dan Manfaat dari Statistika | Musthopz's Site
(wordpress.com)

Anda mungkin juga menyukai