Anda di halaman 1dari 6

HIMPUNAN MAHASISWA EKONOMI SYARIAH

FAKULTAS AGAMA ISLAM


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
Sekretariat :
Fakultas Agama Islam, Kampus Terpadu Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Jl. Ringroad Selatan, Tamantirto, Kasihan,
Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55183

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN
DIVISI KEWIRAUSAHAAN
HIMPUNAN MAHASISWA EKONOMI SYARIAH
JURUSAN EKONOMI SYARIAH
FAKULTAS AGAMA ISLAM
PERIODE 2021-2022

A. Pendahuluan
Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan hidayah, taufiq serta
inayah-Nya kapada kita sehingga pada kesempatan yang mulia ini kita masih
diperkenankan untuk bertemu dalam mempererat ukhuwah kita bersama ditempat yang
insyaallah diberkahi ini. Sholawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada
junjungan kita Nabi Muhammad SAW beserta para sahabat serta orang yang berjuang
dalam menegakkan risalah beliau.
Ucapan terima kasih tiada henti kepada Almamater kami Universitas
Muhammadiyah Yogyakarta, Fakultas Agama Islam, Jurusan Ekonomi Syariah
terkhusus Himpunan Mahasiswa Ekonomi Syariah (HIMES UMY) yang telah
memberikan kesempatan yang luar biasa yaitu bisa bertemu dengan orang-orang hebat,
keluarga baru dan penyemangat hidup.
Satu periode kepengurusan telah kita lewati. Amanah inshaallah telah kami
jalankan sebagai pengurus Divisi Kewirausahaan dan banyak sekali pengalaman serta
pembelajaran yang telah kami peroleh. Semua itu menjadikan sebuah wacana baru dan
pendewasaan untuk menjadi yang lebih baik.
Begitu cepat waktu berjalan, tanpa terasa kita berada di satu titik evaluasi dari
perjalanan yang melelahkan tentunya, namun bukan karena materi bahkan keserakahan
melainkan sebagai bentuk sebuah pengabdian nan ikhlas demi mendapatkan ridha Allah
SWT. Kurun waktu satu tahun periode ini merupakan sebuah perjalanan yang
membutuhkan perjuangan dan pengorbanan yang terkadang membuat kita hampir putus
asa, lelah bahkan mungkin menyerah, namun perjuangan ini kita sadari sepenuhnya
HIMPUNAN MAHASISWA EKONOMI SYARIAH
FAKULTAS AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
Sekretariat :
Fakultas Agama Islam, Kampus Terpadu Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Jl. Ringroad Selatan, Tamantirto, Kasihan,
Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55183

tidak lain adalah sebuah proses besar untuk menuju sebuah pendewasaan diri,
pembentukan karakter dan ladang Amal dalam mengarungi kehidupan di dunia dan
akhirat.
“Jangan menyerah atas impianmu, impian memberimu tujuan hidup. Ingatlah, sukses
bukan kunci kebahagiaan, kebahagiaanlah kunci sukses. Semangat !”

B. Struktur Anggota Divisi Kewirausahaan


Ketua : Vira Violina Wahyuza
Sekretaris : Raihana Hanuna
Anggota :
1. Meilani Delvi Putri
2. Ihsan Achmad Rifa’i
3. Kus Hariadi
4. Yogi Pranata
5. Himawan Dwi
6. Abdullah Azzam
7. Arief Raham Ikhwan
8. Tri Abdillah Kamal

C. Program Kerja Divisi Kewirausahaan


1. Kegiatan Rutin
a. Jualan Barokah
b. Aul-Aul (penjualan baju baju bekas)

2. Kegiatan Insidental
a. Webinar Kewirausahaan
b. Membuat implementasi langsung kewirausahaan yaitu dengan menjual Korsa
Angkatan 2021
c. Bussines Plan Competition
HIMPUNAN MAHASISWA EKONOMI SYARIAH
FAKULTAS AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
Sekretariat :
Fakultas Agama Islam, Kampus Terpadu Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Jl. Ringroad Selatan, Tamantirto, Kasihan,
Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55183

D. Program Kerja yang Terlaksana dan Belum Terlaksana

Dalam masa kepengurusan selama ini yang telah diberikan kepercayaan penuh
dari rekan-rekan sepengurusan, alhamdulilahirobbilalamin dengan rahmat-Nya, kita
dapat melaksanakan program kerja yang telah kita rencanakan.

1. Program Terlaksana (Kerja Sama)


a. Danusan untuk kegiatan HIMES UMY terlaksana dengan baik.
2. Program Terlaksana (Mandiri)
a. Jualan barokah (berbagai macam snack) sesuai dengan jadwal mingguan selama
setengah periode kepengurusan terlaksana dengan cukup baik.
b. Berjualan baju bekas (awul-awul) di Pasar Kranggan terlaksana dengan cukup
baik.
c. Pembuatan Korsa Angkatan 2021 yang berkerjasama dengan Prodi Ekonomi
Syariah terlaksana dengan cukup baik.
3. Program yang belum terlaksana
a. Webinar Kewirausahaan
b. Business Plan Competition belum terlaksana dikarenakan waktu persiapan
yang terlalu mepet dan kurangnya SDM yang mumpuni.

E. Kendala-Kendala
Dalam menjalankan sebuah proker tentunya akan ada kendala-kendala yang akan
dihadapi kedepannya. Akan tetapi kendala tersebut terselesaikan dengan baik berkat
kerjasama seluruh anggota Divisi Kewirausahaan yang bekerja semaksimal mungkin
agar tercapainya target atas program kerja yang direncanakan. Semoga kendala-kendala
berikut menjadi evaluasi dan bermanfaat untuk kepengurusan Divisi Kewirausahaan
selanjutnya agar program kerja yang direncanakan terselenggara dengan baik. Berikut
beberapa kendala yang dihadapi selama setengah periode kepengurusan 2021-2022:
1. Jualan Barakah
➢ Masih kurangnya kesadaran antar anggota dalam melaksanakan tugas
untuk berjualan danusan.
HIMPUNAN MAHASISWA EKONOMI SYARIAH
FAKULTAS AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
Sekretariat :
Fakultas Agama Islam, Kampus Terpadu Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Jl. Ringroad Selatan, Tamantirto, Kasihan,
Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55183

2. Berjualan Baju Bekas


➢ Masih kurangnya kesadaran beberapa anggota untuk bangun pagi dan
berjualan di Pasar Kranggan.
3. Pembuatan Korsa Angkatan 2021
➢ Adanya kesalahpahaman saat menyampaikan informasi terkait
pemesana antar anggota divisi kewirausahaan.

F. Harapan untuk Divisi Kewirausahaan Periode Selanjutnya


Dalam setiap kegiatan / acara yang dilaksanakan oleh HIMES pasti
membutuhkan dana yang tidak sedikit. Divisi Kewirausahaan adalah divisi yang
bergelut dibidang penjualan yang kemudian dapat menghasilkan keuntungan yang
dapat membantu keuangan HIMES. Oleh karena itu, mengingat pentingnya peran
divisi ini maka kami berharap penerus KWR dapat meningkatkan inovasi dan profit
agar dapat lebih membantu keuangan HIMES tersebut. Salah satunya dengan melek
peluang dan kesempatan disetiap event – event yang dilaksanakan di Kampus.

G. Penutup
Kita dipertemukan oleh suatu kepengurusan yaitu kepengurusan HIMES 2021-
2022 dan dipersatukan di satu Divisi yaitu Kewirausahan. Mendengar kewirausahaan
pasti akan langsung terbesit dengan hal-hal yang mengenai dengan jualan dan segala
macam bentuknya. Satu divisi yang di dominasi oleh wanita-wanita tangguh dan
beberapa orang laki-laki yang perkasa sebagai pondasi Divisi Kewirausahaan. Terlalu
banyak hal-hal yang tak direncanakan, yang awalnya hanya sebatas kenal, sekarang
terus bertambah semakin dekat satu sama yang menciptakan kekeluargaan dan
kekompakkan yang luar biasa di dalam internal Divisi Kewirausahaan. Banyak
masalah, seperti: miss-komunikasi, salah paham dan lain-lainnya yang terjadi di divisi
ini, tapi semua terlewati dengan baik.
Tiga kata yang selalu diingat untuk kalian, para penerus Divisi Kewirausahaan.
Pertama, yaitu “tolong“. Tolong dijaga kekompakannya, dijaga silaturahmi dengan
kami para demisioner Divisi Kewirausahaan, tolong di minimalisir egoism antar
HIMPUNAN MAHASISWA EKONOMI SYARIAH
FAKULTAS AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
Sekretariat :
Fakultas Agama Islam, Kampus Terpadu Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Jl. Ringroad Selatan, Tamantirto, Kasihan,
Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55183

sesame dan tolong untuk tetap semangat dalam mengerjakan semua hal. Kedua, yaitu
“maaf“, hanya kata maaf yang mampu menghapus segala macam permasalahan yang
ada ,selalu ucapakan maaf ketika kita melakukan kesalahan tanpa menyalahkan orang
lain. Dan maaf di kepengurusan satu tahun ini masih belum maksimal sesuai yang
diharapkan. Dan yang terakhir, yaitu “terimakasih”, terimakasih atas pengorbanan
kalian, kerjakeras, keringat dan semua yang telah kalian berikan untuk Divisi
Kewirausahaan dan HIMES. Hanya Allah yang bias membalas semua yang telah kalian
kerjakan.
Harapan untuk kepengurusan selanjutnya agar selalu tetap semangat, tetap
sama-sama berjuang, tetap kerja tim, tetap merangkul satu sama lain dalam
melaksanakan tugas kepengurusan selanjutnya.
Dan selalu ingat bahwa kerja tim sangatlah berarti dari pada kerja sendiri. Berat sama
dipikul, ringan sama dijinjing. Bersama lebih baik daripada sendiri. Lakukan semua
karna Allah dan ikhlas, agar semua yang dikerjakan terasa lebih ringan. Anggap
masalah dan kendala adalah ujian, agar kalian tetap menjadi lebih baik dan jauh lebih
dewasa setelah meninggalkan HIMES UMY.
Berat untuk meninggalkan kepengurusan ini, banyak hal-hal yang berkesan
yang telah dilewati dan akan dirindukan. Rindu akan rapat bareng, rindu akan hal-hal
yang bikin emosi, rindu akan hal-hal sepele yang bias buat tertawa, dan rindu juga akan
gurauan baper kalian. Perpisahan tidak akan pernah mudah, karena sifat alami manusia
adalah ingin memiliki, bukan melepaskan. Dengan ini kami titipkan Divisi
Kewirausahaan kepada kalian dan ini awal bagi kalian untuk melanjutkan ide-ide
kalian, tuangkan semua ide kreatif kalian dan kerjakan bersama. Ambil hikmah dari
satu tahun kepengurusan ini untuk menjadi semangat agar menjadi lebih baik lagi.
Selalu ingat, ubah mindset kalian dari lelah menjadi lillah.
” Perpisahan itu akan selalu ada, karena kita pernah berjumpa,
bersama, dalam canda, tawa dan bahagia. Setiap tetes air mata yang
tertumpah di hari ini, akan menjadi saksi atas jalinan erat yang selama
ini kita simpul seerat-eratnya”
HIMPUNAN MAHASISWA EKONOMI SYARIAH
FAKULTAS AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
Sekretariat :
Fakultas Agama Islam, Kampus Terpadu Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Jl. Ringroad Selatan, Tamantirto, Kasihan,
Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55183

Yogyakarta, 07 Januari 2022


Ketua Divisi Kewirausahaan

Vira Violina Wahyuza

Anda mungkin juga menyukai