Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN BUNGO

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMP NEGERI 3 MUKO-MUKO BATHIN VII
Jl. Panti Werda Dsn. Bedaro Kec. Muko-Muko Bathin VII Kode Pos : 37261 NIS : 200702 NSS:201100207003

RINCIAN TUGAS PANITIA UJIAN SEMESTER GENAP


SMP NEGERI 3 MUKO-MUKO BATHIN VII
TAHUN PELAJARAN 2020/2021

A. Kepala Sekolah ( Pelindung/Penasehat )


1. Bertanggung jawab atas segala kegiatan Ujian Semester Genap di SMP N 3 Muko-Muko Bathin VII
2. Bertanggung jawab untuk menetapkan surat keputusan tentang kepanitiaan Ujian Semester Genap dan
pengawas ruang ujian.
3. Bertanggung jawab dalam penetapan siswa yang dinyatakan naik dan tinggal kelas melalui rapat bersama
majelis guru dan staf tata usaha.
4. Menandatangani laporan hasil belajar siswa yang dinyatakan naik dan tidak naik kelas berdasarkan hasil
rapat dengan majelis guru dan staf tata usaha.
5. Melaporkan hasil kegiatan ujian semester Genap SMP N 3 Muko-Muko Bathin VII ke Dinas Pendidikan
Kabupaten Bungo.
B. Wakil Kepala Sekolah ( Koordinator Kegiatan )
1. Bertanggung jawab menyusun panitia Ujian Semester Genapberdasarkan petunjuk dari kepala sekolah.
2. Bertanggung jawab untuk mengkoordinir persiapan penyelenggaraan Ujian Semester Genap di SMP N 3
Muko-Muko Bathin VII.
3. Bertanggung jawab mengkoordinir segala fasilitas yang diperlukan untuk penyelenggaraUjian Semester
Genap di SMP N 3 Muko-Muko Bathin VII
4. Bertanggung jawab membuat rekapitulasi hasil ujian Semester Genapdan nilai rapor siswa bekerja sama
dengan wali kelas yang ditunjuk untuk dilaporkan kepada kepala sekolah dan ke Dinas Pendidikan
Kabupaten Bungo.
5. Membimbing dan mengarahkan panitia Ujian Semester Genapuntuk melaksanakan tugas nya masing-
masing.
6. Mengkoordinasikan tugas panitia
7. Melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan kegiatan Ujian Semester Genap
C. Ketua
1. Menyusun rencana pelaksanaan Ujian Semester Genap
2. Rencana kebutuhan bahan ujian ;
a. Rencana lokasi dan ruang pelaksanaan ujian
b. Rencana rekapitulasi dan pengolahan nilai hasil Ujian Semester Genapdan Nilai rapor
3. Menyiapkan jadwal pengawas Ujian Semester Genap
4. Mengatur teknik pendistribusian soal Ujian Semester Genapke Pengawas Ruangan
5. Menyimpan bahan administrasi Persiapan Ujian Semester Genap.
6. Melaksanakan pengawasan terhadap kegiatan Ujian Semester Genap.
7. Bekerjasama dengan wakil kepala sekolah untuk melaporkan hasil penyelenggaraan Ujian Semester
Genapkepada Kepala Sekolah.
D. Sekretaris/ Anggota Panitia:
1. Mendata siswa peserta Ujian Semester Genap.
2. Membuat Denah Ruang Ujian Semester Genap.
3. Menghitung jumlah lembar soal dan memasukkan ke dalam amplop
4. Menghitung daftar hadir, berita acara pelaksanaan Ujian Semester Genapdan memasukkan ke dalam
amplop.
5. Membuat daftar hadir pengawas ruang Ujian Semester Genap
6. Membagi Naskah soal Ujian Semester Genapkepada pengawas dan menerima kembali setelah Ujian
Semester Genapselesai.
7. Memeriksa kembali jumlah Lembar Jawaban Ujian Semester Genapyang telah dikembalikan oleh
pengawas ruang ujian.
8. Bekerjasama dengan ketua panitia dan wakil kepala sekolah dalam Menyusun laporan hasil kegiatan
Ujian Semester Genap.

E. Bendahara
1. Membuat Proposal Anggaran Kegiatan Ujian Semester Genap.
2. Menerima, menyimpan, dan mengeluarkan uang dan barang keperluan Ujian Semester Genapatas
petunjuk Kepala Sekolah.
3. Membukukan dan melaporkan segala penerimaan dan pengeluaran uang dan barang dari hasil kegiatan
Ujian Semester Genaptahun pelajaran 2020/2021 kepada Kepala Sekolah.

F. Seksi Perlengkapan Dan Tempat


1. Menyiapkan meja kursi ruang Ujian Semester Genap.
2. Menyiapkan denah tempat duduk siswa peserta Ujian Semester Genap
3. Menyiapkan denah sekolah tempat pelaksanaan Ujian Semester Genap
4. Memasang nomor peserta Ujian Semester Genapdi ruang yang sudah ditentukan.
5. Memasukkan berkas soal, lembar jawaban, berita acara dan daftar hadir ke dalam amplop.
6. Mengabsen kehadiran Pengawas Ujian Semester Genapke Ruang Ujian.
7. Membuat rekapitulasi kehadiran siswa peserta Ujian Semester Genapsetiap hari.

G. Seksi Konsumsi
1. Menyiapkan perlengkapan dan peralatan konsumsi yang dibutuhkan Selama Ujian Semester Genap
berlangsung.
2. Meyiapkan konsumsi panitia dan pengawas Ujian Semester Genapsesuai dengan kebutuhan.
3. Membagikan konsumsi kepada panitia dan pengawas Ujian Semester Genapsesuai waktu yang telah
ditentukan.
4. Membersihkan perlengkapan dan peralatan yang telah digunakan.

Diketahui Oleh Bedaro, 2021


Kepala SMPN 3 Muko-Muko Bathin VII Ketua Panitia

Wiji Hastutik, S.Pd Maria Ulva, S.Pd


NIP. 197301062003122001 NIP. 199304212019032009 .
.

Anda mungkin juga menyukai