Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

SWEEPING BUMIL

A. PENDAHULUAN
MDGs telah menjadi referensi penting pembangunan di Indonesia, mulai
dari tahap perencanaan seperti yang tercantum pada Rencana Pembangunan
Jangka Menengah (RPJM) hingga pelaksanaannya. Walaupun mengalamai
kendala, namun pemerintah memiliki komitmen untuk mencapai sasaran-sasaran
ini dan dibutuhkan kerja keras serta kerja sama dengan seluruh pihak, termasuk
masyarakat madani, pihak swasta, dan lembaga donor.
Program KIA (Kesehatan Ibu Dan Anak) menjadi tolok ukur kesehatan
masyarakat Indonesia. Berbagai cara dilakukan untuk menurunkan angka
kematian ibu dan bayi. Kebijakan pemerintah berkembang mulai dengan program-
program berkaitan dengan kinerja pihak terkait pun juga dengan kebijakan
mengenai pengembangan program untuk perbaikan kesehatan ibu dan anak.
Dalam rangka mewujudkan visi Puskesmas Geger yaitu terwujudnya
Kecamatan Geger yang lebih sehat dan mandiri tahun 2020, maka harus
diupayakan peningkatan akses pelayanan kesehatan yang bermutu, adil dan
merata yang selaras dengan tata nilai Puskesmas Geger yaitu aman dan disiplin.

B. LATAR BELAKANG
Puskesmas Geger mempunyai wilayah kerja di daerah pedesaan dengan
latar belakang geografis dataran rendah. Puskesmas Geger terdiri dari 10 desa.
Dengan jumlah penduduk 32.985 jiwa. jumlah ibu hamil adalah : 501jiwa, jumlah
ibu hamil RESTI adalah 101 jiwa. Jumlah tersebut akan terus naik jika tidak ada
pengendalian dari semua pihak. Perlu adanya pencatatan lebih rinci tentang ibu
hamil, dan juga sweeping ibu hamil, sehingga ibu hamil di wilayah puskesmas
Geger terpantau dengan baik.

C. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS


Tujuan Umum :
Menemukan ibu hamil baru, mengunjungi ibu hamil yang tidak datang periksa lagi.
Tujuan Khusus :
 Ibu hamil di wilayah kecamatan Geger dapat tercatat dengan baik,
sehingga akan lebih mudah terpantau kesehatannya.
 Ibu-ibu hamil yang drop out periksa mau memeriksakan kehamilannya
 Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan tata nilai dari Disiplin,dan Aman
D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN
Pelaksanaan kegiatan Sweeping bumil meliputi :
1. Penanggung jawab program menentukan sasaran
2. Menyiapkan sarana dan prasarana untuk sweeping
3. Melakukan sweeping di desa sesuai jadwal
4. Melakukan evaluasi hasil sweeping
5. Mencatat hasil temuan saat sweeping

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


Macam Kegiatan :
1. Penanggung jawab program menentukan sasaran
Sasaran sweeping adalah ibu hamil baru, dan ibu hamil yang dreop out
periksa. Sasaran ini diperoleh dari data yang dikumpulkan oleh bidan desa
2. Menyiapkan sarana dan prasarana untuk sweeping
Sarana yang digunakan adalah ATK dan kohort ibu untuk melakukan
pencatatan
3. Melakukan sweeping di desa sesuai jadwal
Melakukan sweeping dengan cara door to door ke rumah ibu hamil yang
drop out periksa dan ibu ahmil baru
4. Melakukan evaluasi hasil sweeping
Evaluasi dilakukan dengan cara cross cek dengan kohort di puskesmas
induk dan juga BPS
5. Mencatat hasil temuan saat sweeping
Semua hasil temuan saat sweeping dicatat dalam buku kegiatan dan kohort
ibu

F. SASARAN
 Sasaran sweeping adalah ibu hamil drop out periksa dan ibu hamil
baru di wilayah kecamatan Geger
 Hak sasaran
 Mendapatkan pemantauan kesehatan bumil
 Mendapatkan informasi pemantauan oleh petugas
 Kewajiban sasaran
 Memberikan informasi yang dibutuhkan oleh petugas
 Menyepakati kelanjutan pemeriksaan rutin
1. Peran lintas program dan lintas sektor terkait
 Perkesmas : Menjadi koordinator dalam PHN
 Kader :
 Menunjukan sasaran
 Memberikan motivasi pada bumil untuk melakukan pemeriksaan
secara rutin

G. SKEDUL ( JADWAL ) PELAKSANAAN KEGIATAN

N KEGIATAN PELAKSANAAN KEGIATAN


O J P M A M J J A S O N D
A E A P E U U G E K O E
N B R R I N L S P T V S
1. Penanggung jawab program            
menentukan sasaran
2. Menyiapkan sarana dan            
prasarana untuk sweeping
3. Melakukan sweeping di desa            
sesuai jadwal
4. Melakukan evaluasi hasil            
sweeping
5. Mencatat hasil temuan saat            
sweeping

H. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Evaluasi kegiatan sweeping ibu hamil dilakukan setiap selesai kegiatan,
kemudian dievaluasi pelaksanaan tindak lanjut pada bulan berikutnya bila ada
temuan masalah.

I. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


Hasil kegiatan sweeping ibu hamil dicatat dalam buku kegiatan, dan kohort
kemudian dievaluasi tiap 3 bulan sekali.

Madiun,
Mengetahui,
Kepala UPT Puskesmas Geger

drg. SUNU SETYOWATI


NIP. 19640525 199303 2 006
SWEEPING IBU HAMIL

No Dokumen :
445/B.V.SOP.KIA.08/402.102.03/2017

No Revisi :0
SOP
Tgl Terbit : 14 Januari 2017

Halaman : 1/4

PUSKESMAS drg. SUNU SETYOWATI


GEGER NIP. 19640525 199303 2
006

1. Pengertian Sweeping ibu hamil adalah kegiatan yang dilakukan oleh petugas
untuk melakukan pecatatan dan pelaporan semua bumil diwilayah
kerja agar semua bumil mendapatkan pelayanan kehamilannya.

2. Tujuan Menemukan,memantau/mendampingi bumil risti-komplikasi


kebidanan

3. Kebijakan Surat Keputuan Kepala UPT Puskesmas Geger


No.445/B.V.SK.07/402.102.03/2017 tentang pengelolaan dan
pelaksanaan UKM.

4. Referensi -

1. Langkah - 1. Penanggung jawab program menentukan sasaran


langkah
2. Menyiapkan sarana dan prasarana untuk sweeping
3. Melakukan sweeping di desa sesuai jadwal
4. Melakukan evaluasi hasil sweeping
5. Mencatat hasil temuan saat sweeping
6. Bagan alir -

7. Hal-hal yang -
perlu diper
hatikan
8. Unit Terkait Pustu dan Ponkesdes Polindes

9. Dokumen Kerangka acuan kegiatan sweeping ibu hamil resiko tinggi


terkait
10. Rekaman Tanggal mulai
No Yang dirubah Isi perubahan
histori diberlakukan
perubahan
SWEEPING IBU HAMIL

No Dokumen :
445/B.V.SOP.KIA.08/402.102.03/2017

Daftar No Revisi :0
Tilik
Tgl Terbit : 14 Januari 2017

Halaman : 1/4

PUSKESMAS drg. SUNU SETYOWATI


GEGER NIP. 19640525 199303 2
006

NO Tahapan kegiatan/langkah Sesuai Dengan Keterangan


Prosedur

Ya Tidak

1. Penanggung jawab program menentukan


sasaran
2. Menyiapkan sarana dan prasarana untuk
sweeping
3. Melakukan sweeping di desa sesuai jadwal

4. Melakukan evaluasi hasil sweeping

5. Mencatat hasil temuan saat sweeping

CR = ………….. %
∑ YA X 100 %
Compliance Rate (CR) =
∑ YA + ∑ TIDAK

Mengetahui, Madiun,
Kepala UPT Puskesmas Geger Pelaksana

drg. Sunu Setyowati ………………………


NIP. 19640525 199303 2 006

Anda mungkin juga menyukai