Anda di halaman 1dari 18

PETUNJUK PENULISAN

PROPOSAL DAN SKRIPSI

PROGRAM STUDI S1
PENCIPTAAN MUSIK
FAKULTAS SENI PERTUNJUKAN
INSTITUT SENI INDONESIA YOGYAKARTA
KATA PENGANTAR

Persyaratan untuk memperoleh derajat kesarjanaan S-1 di Prodi Penciptaan Musik,


Fakultas Seni Pertunjukan, Institut Seni Indonesia Yogyakarta adalah melaksanakan
penelitian mandiri yang disebut skripsi. Sebelum mengerjakan skripsi, mahasiswa terlebih
dahulu diwajibkan untuk membuat usulan penelitian/penciptaan (proposal
penelitian/penciptaan). Setelah usulan penelitian disetujui oleh Tim Seleksi Proposal, maka
pelaksanaan penelitian/penciptaan karya dapat dilakukan dan hasil akhir
penelitian/penciptaan disusun dalam bentuk Skripsi.
Untuk tujuan keseragaman format penulisan usulan penelitian/penciptaan dan
skripsi, maka disusunlah buku Petunjuk Penulisan Proposal Penelitian dan Skripsi. Setiap
mahasiswa yang hendak menulis proposal maupun skripsi diharuskan mengacu pada buku
petunjuk ini. Buku ini memuat garis-garis besar cara penulisan usulan penelitian/penciptaan
dan skripsi dengan susunan bagian sebagai berikut: (1) Proposal, (2) Skripsi, serta (3) Tata
cara penulisan.
Semoga informasi yang ditulis dalam buku Petunjuk ini memberikan informasi yang
bermanfaat bagi mahasiswa.

Yogyakarta, 3 Desember 2017

Tim Penyusun,

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR............................................................................................................................. ii
DAFTAR ISI......................................................................................................................................... iii
PROPOSAL ........................................................................................................................................... 6
A. Bagian Awal ................................................................................................................................ 6
1. Halaman judul ..................................................................................................................... 6
2. Halaman persetujuan ......................................................................................................... 6
B. Bagian Utama .............................................................................................................................. 6
1. Bab I Pendahuluan ............................................................................................................. 6
2. Bab II Kajian Sumber dan Landasan Penciptaan ............................................................. 7
C. Bagian Akhir................................................................................................................................ 7
1. Daftar pustaka .................................................................................................................... 7
2. Lampiran ............................................................................................................................. 8
SKRIPSI ................................................................................................................................................ 9
A. Bagian Awal ................................................................................................................................ 9
1. Halaman sampul depan (cover)......................................................................................... 9
2. Halaman judul ..................................................................................................................... 9
3. Halaman pengesahan ....................................................................................................... 10
4. Halaman persembahan .................................................................................................... 10
5. Halaman abstrak............................................................................................................... 10
6. Halaman daftar isi ............................................................................................................ 10
7. Daftar notasi ..................................................................................................................... 10
8. Daftar tabel ....................................................................................................................... 11
9. Daftar gambar ................................................................................................................... 11
B. Bagian Utama ............................................................................................................................ 11
1. Bab I Pendahuluan ........................................................................................................... 11

iii
2. Bab II Konsep penciptaan ................................................................................................ 11
3. Bab III Proses penciptaan ................................................................................................ 11
4. Bab IV Analisa karya ........................................................................................................ 11
5. Bab V Kesimpulan dan saran ........................................................................................... 11
C. Bagian Akhir.............................................................................................................................. 11
1. Daftar pustaka .................................................................................................................. 11
2. Lampiran ........................................................................................................................... 11
TATA CARA PENULISAN .................................................................................................................. 12
A. Bahan dan Ukuran .................................................................................................................... 12
1. Bahan dan ukuran ............................................................................................................ 12
2. Sampul (cover) .................................................................................................................. 12
3. Warna sampul ................................................................................................................... 12
B. Pengetikan ................................................................................................................................ 12
1. Jenis huruf ......................................................................................................................... 12
2. Jarak baris ......................................................................................................................... 12
3. Batas tepi ........................................................................................................................... 12
4. Alenia baru ........................................................................................................................ 12
5. Permulaan kalimat ........................................................................................................... 13
6. Penulisan judul, sub-judul, dan anak sub-judul ............................................................. 13
7. Perincian ke bawah .......................................................................................................... 13
8. Bilangan dan satuan ......................................................................................................... 13
C. Penomoran ................................................................................................................................ 13
D. Daftar Tabel dan Gambar ........................................................................................................ 14
1. Daftar tabel ....................................................................................................................... 14
2. Daftar gambar/notasi ...................................................................................................... 14
E. Bahasa ....................................................................................................................................... 14
1. Bahasa yang dipakai ......................................................................................................... 14
2. Istilah ................................................................................................................................. 15
3. Ejaan .................................................................................................................................. 15
4. Kesalahan yang sering terjadi ......................................................................................... 15

iv
F. Penulisan Nama ........................................................................................................................ 15
1. Nama penulis yang diacu dalam uraian .......................................................................... 15
2. Nama penulis dalam daftar pustaka ............................................................................... 15
3. Nama penulis jika lebih dari dua suku kata ................................................................... 16
4. Derajat kesarjanaan ......................................................................................................... 16
G. Catatan Kaki (Footnote), Istilah Baru, dan Kutipan ............................................................... 16
1. Catatan kaki (footnote)..................................................................................................... 16
2. Istilah baru ........................................................................................................................ 17
3. Kutipan .............................................................................................................................. 17
LAMPIRAN ........................................................................................................................................ 18

v
PROPOSAL

A. Bagian Awal
Bagian awal mencakup halaman judul dan halaman persetujuan.
1. Halaman judul
Halaman judul terdiri dari: judul skripsi, maksud/tujuan, lambang ISI, nama, Nomor
Induk Mahasiswa (NIM), instansi yang dituju, dan tahun pengajuan.
a. Judul
Judul penciptaan dibuat singkat dan jelas serta menunjukkan dengan tepat
masalah yang hendak diteliti, dan tidak membuka peluang untuk beragam
penafsiran. Bentuk judul dapat juga menggunakan sub-judul.
b. Maksud Proposal Penciptaan
Maksud proposal penciptaan ditulis Proposal Penciptaan S1 dan dibawahnya
ditulis Program Studi S1 Penciptaan Musik.
c. Lambang ISI Yogyakarta
Lambang ISI Yogyakarta berbentuk gambar angsa dan dewi saraswati dengan
ukuran 6 cm x 6 cm, warna hitam putih, dengan posisi tengah (centre).
d. Nama Mahasiswa
Sebelum menulis nama dan Nomor Induk Mahasiswa (NIM) ditulis Diajukan
oleh, kemudian nama ditulis lengkap tanpa derajat kesarjanaan. Posisi tulisan
terletak di tengah (centre).
e. Nomor Induk Mahasiswa
NIM ditulis di bawah nama dengan posisi centre. Bentuk NIM ditulis sebagai
berikut: NIM. 000 0000 000. Contoh: 14 0315 013.
f. Instansi yang dituju
Instansi yang dituju ditulis: Program Studi Penciptaan Musik Fakultas Seni
Pertunjukan Institut Seni Indonesia Yogyakarta. Posisi tulisan di tengah
(centre).
g. Tahun Pengajuan
Tahun pengajuan ditulis: Tahun … (sesuai tahun ketika proposal diajukan).
Contoh: Tahun 2017. Posisi tulisan di tengah (centre).

2. Halaman persetujuan
Halaman persetujuan proposal merupakan lembar persetujuan yang ditandatangani
oleh Dosen Wali mahasiswa dan ditulis lengkap dengan tanggal, bulan, dan tahun.

B. Bagian Utama
1. Bab I Pendahuluan
Bab I atau bagian pendahuluan dibagi ke dalam empat sub-bab, yaitu:
a. Latar Belakang Penciptaan

6
Pada bagian ini penulis menjabarkan uraian tentang alasan-alasan mengapa
ide atau gagasan penciptaan yang telah dipilih dipandang menarik, penting,
dan perlu dielaborasi lebih jauh ke proses penciptaan karya. Bagian ini juga
harus menunjukkan permasalahan yang diangkat oleh penulis. Selain itu,
bagian ini juga harus menjelaskan sedikit gambaran mengenai orisinalitas ide
penciptaan.
b. Rumusan Ide Penciptaan
Pada bagian ini penulis menetapkan poin-poin inti dari uraian yang ada di
latar belakang untuk dijadikan fokus elaborasi ketika melakukan proses
penciptaan. Pada umumnya, rumusan ditulis dalam bentuk kalimat tanya.
c. Tujuan Penciptaan
Tujuan Penciiptaan paralel dengan rumusan ide penciptaan, hanya dijabarkan
dalam kalimat pernyataan, bukan kalimat pertanyaan.
d. Manfaat Penciptaan
Manfaat penelitian mengandung konten wilayah akademis (manfaat terkait
dengan sumbangan pengetahuan) dan wilayah praktis (aplikasinya pada
model pengembangan seni tertentu secara langsung).

2. Bab II Kajian Sumber dan Landasan Penciptaan


Bab II, dibagi ke dalam tiga sub-bab, yaitu:
a. Kajian Pustaka
Penulis menguraikan substansi atau materi yang ada di buku rujukan
(kepustakaan penulis) yang mempunyai keterkaitan dengan rumusan
penciptaan penciptaan yang diangkat.
b. Kajian Karya
Penulis menguraikan beberapa karya, yang relevan dengan rumusan
penciptaan sehingga bisa diketahui orisinalitas karya yang hendak dibuat.
c. Landasan Penciptaan
Pada bagian ini penulis menetapkan landasan-landasan konseptual dan
teoritis untuk dijadikan pijakan dalam menyusun karya. Landasan ini dibuat
untuk kebutuhan menjawab rumusan penciptaan.

C. Bagian Akhir
Bagian akhir proposal terdiri dari daftar pustaka dan lampiran (apabila ada).

1. Daftar pustaka
Daftar pustaka hanya memuat pustaka yang diacu dalam proposal penciptaan dan
disusun secara alfabetis, nama belakang penulis terlebih dahulu, dan ditulis secara
hanging 1 cm, spasi single. Format penulisan daftar pustaka sebagai berikut:
a. Buku, terdiri dari: Nama penulis dibalik. Tahun terbit. Judul buku. Kota
penerbit: nama penerbit. Contoh:
Supanggah, Rahayu. 2002. Bothekan Katawitan I. Jakarta: Masyarakat Seni
Pertunjukan Indonesia.

7
b. Artikel jurnal, terdiri dari: Nama penulis dibalik. Tahun terbit. “Judul artikel”
dalam jurnal, Volume, No. Urut jurnal, bulan, tahun terbit: halaman. Contoh:
Suprihono, Arif Eko dan Andri Nur Patio. 2011. “Menemukan Formula
Sinematografi Seni Pertunjukan” dalam Resital Jurnal Seni Pertunjukan,
Volume 12 No. 1, Juni 2011: 45-46.
c. Buku terjemahan, terdiri dari: Nama penulis dibalik. (Tahun terbit), judul
buku, penerjemah buku. (Tahun terbit), kota terbit: nama penerbit. Contoh:
Holt, Claire. (1967), Art in Indonesia: Continuities and Changes atau Melacak
Jejak Perkembangan Seni di Indonesia, terjemahan R. M. Soedarsono. (2000),
Bandung: MPSI.
d. Majalah, terdiri dari: Nama penulis artikel. “Judul artikel”. Nama majalah.
Tanggal, bulan dan tahun terbit. Contoh:
Situmorang, Sito. “Aransemen lagu-lagu Batak”. Basis. 18 Juli 2011.
e. EnsSiklopedia, terdiri dari: Nama penulis artikel, tahun terbit. “Judul Artikel”.
Nama Ensiklopedia. Nama editor (ed.). Kota penerbit: Nama penerbit.
f. Data-data non cetak, terdiri dari: Nama komponis. Tahun recording, Judul
komposisi. Nama kondakter. Nama kelompok orkestra. Perusahaan recording,
bentuk dan nomor recording. Contoh:
Handel, George Frideric. 1989 Water Music/Wassermusik. Cond. Neville
Marriner. Academy of st. Martin-in-the-Fields. EMI. Compact disk 549810.
g. Internet, terdiri dari: nama website harus lengkapdan alamat dari website
induk sesuai dengan topik yang akan diteliti. Nama website bukan alamat
website dari temuan search engine. Tanggal, bulan, tahun. Contoh:
Wood, Enid. (1 Mei 2004), Sinichi Suzuki had a good Idea,
But…http://www.seghea.com/homeschool/Suzuki/mettod.html.
http://www.suzuki.org.nz./suzuki/method.htm.1 Mei 2004.
h. Surat kabar, terdiri dari: Nama penulis artikel dibalik. (tanggal, bulan, tahun),
“Judul Artikel”, nama surat kabar. Contoh:
Gie, Kwik Kian. (4 Agustus 2004), “KKN Akar Semua Permasalahan Bangsa”,
Kompas.

2. Lampiran
Lampiran disertakan apabila diperlukan, untuk melengkapi informasi Proposal
Penciptaan. Isi lampiran dapat berupa dokumen atau fullscore musik dan harus ditulis
lengkap dengan sumbernya.

8
SKRIPSI

A. Bagian Awal
Bagian awal pada intinya memuat halaman sampul depan (cover), halaman judul,
halaman pengesahan, halaman persembahan, abstrak, daftar isi, daftar tabel, dan
daftar gambar.

1. Halaman sampul depan (cover)


Halaman sampul depan memuat: judul skripsi, lambang ISI, nama, Nomor Induk
Mahasiswa, instansi yang dituju, dan waktu penyelesaian.
a. Judul
Judul skripsi berisi tulisan yang sama dengan uraian Proposal Penciptaan,
ditulis menggunakan huruf kapital dengan font bookman old style, ukuran 16,
bold, single spasi.
b. Maksud skripsi
Maksud skripsi ditulis Tugas Akhir Program Studi S1 Penciptaan Musik
dengan posisi centre.
c. Lambang ISI Yogyakarta
Lambang ISI Yogyakarta berupa gambar angsa dan dewi saraswati berukuran
6 cm x 6 cm diletakkan di posisi tengah (centre).
d. Nama mahasiswa
Sebelum menuliskan nama dan NIM, terlebih dahulu ditulis: diajukan oleh,
kemudian nama ditulis lengkap tanpa derajat kesarjanaan, dengan posisi
centre.
e. Nomor mahasiswa
NIM ditulis dibawah nama dengan format penulisan: NIM. 000 0000 000,
contoh: 921 0315 013. Posisi tulisan terletak di tengah (centre).
f. Instansi yang dituju
Instansi yang dituju ditulis PRODI PENCIPTAAN MUSIK FAKULTAS SENI
PERTUNJUKAN INSTITUT SENI INDONESIA YOGYAKARTA dengan posisi
centre.
g. Tahun penyelesaian skripsi
Waktu penyelesaian skripsi ditulis dalam bentuk Tahun … (tahun
penyelesaian skripsi) dengan posisi centre.

2. Halaman judul
Halaman judul berisi: Judul skripsi, maksud skripsi, lambang ISI, nama, NIM, instansi
yang dituju, dan waktu penyelesaian.
a. Judul
Sama dengan halaman cover
b. Nama dan NIM

9
Sama dengan halaman cover
c. Maksud skripsi
Maksud skripsi ditulis Tugas Akhir ini diajukan kepada Tim Penguji
Program Studi Penciptaan Musik, Fakultas Seni Pertunjukan, Institut
Seni Indonesia Yogyakarta sebagai salah satu prasyarat untuk
mengakhiri jenjang studi sarjana. Ditulis dengan posisi centre.
d. Instansi yang dituju
Sama dengan halaman cover
e. Waktu penyelesaian skripsi
Sama dengan halaman cover

3. Halaman pengesahan
Halaman pengesahan dengan lambang ISI yang terletak di tengah (centre) berukuran
10 cm x 10 cm berwarna kuning (transparan), merupakan tempat semua tanda tangan
dari tim penguji dan Dekan Fakultas Seni Pertunjukan. Sebelum tanda tangan dari
semua tim penguji dan Dekan Fakultas Seni Pertunjukan, terlebih dahulu ditulis:
“Tugas Akhir ini telah diterima dan diuji oleh Tim Penguji Prodi Penciptaan
Musik Fakultas Seni Pertunjukan Institut Seni Indonesia Yogyakarta, pada
tanggal …” Penulisan tanggal lengkap yaitu tanggal, bulan, dan tahun. Tanggal ditulis
sesuai dengan jadwal waktu mahasiswa diuji.

4. Halaman persembahan
Pada bagian ini penulis menuliskan kata-kata mutiara atau motto dan kepada siapa
karya tulis ini dipersembahkan.

5. Halaman abstrak
Abstrak merupakan uraian singkat, namun lengkap, tentang tujuan penelitian, cara,
dan hasil penelitian. Fungsi pokok abstrak adalah membantu pembaca menemukan
hasil penelitian dengan cepat. Abstrak yang baik adalah yang mampu membangkitkan
minat pembaca untuk membaca keseluruhan isi penelitian/laporan. Tulisan abstrak
maksimal terdiri dari 3 alinea dan disusun tidak lebih dari 300 kata, dengan jarak
ketikan 1 spasi. Abstrak juga harus menyertakan kata-kata kunci (keywords).

6. Halaman daftar isi


Daftar isi dimaksudkan untuk memberikan gambaran secara menyeluruh tentang isi
skripsi dan sebagai petunjuk bagi pembaca yang ingin langsung melihat suatu bab
atau sub-bab. Dalam daftar isi tertera urutan judul, bab; judul sub-bab; judul anak sub-
bab dengan disertai nomor halamannya.

7. Daftar notasi
Daftar notasi berisi urutan judul notasi dan nomor halamannya.

10
8. Daftar tabel
Jika dalam skripsi terdapat banyak tabel, maka perlu adanya daftar tabel yang memuat
urutan judul tabel beserta dengan nomor halamannya. Akan tetapi, apabila hanya ada
beberapa (4-5 tabel saja), daftar ini tidak perlu dibuat.

9. Daftar gambar
Daftar gambar berisi urutan judul gambar dan nomor halamannya. Perlu tidaknya
suatu daftar gambar tersendiri, sama persyaratannya dengan daftar tabel.

B. Bagian Utama
1. Bab I Pendahuluan
Sama dengan proposal

2. Bab II Konsep penciptaan


Sama dengan proposal

3. Bab III Proses penciptaan


Memaparkan proses yang dilakukan dalam kegiatan tugas akhir hingga berbentuk
karya final

4. Bab IV Analisa karya


Bab ini berisi analisis untuk menjawab rumusan penciptaan.

5. Bab V Kesimpulan dan saran


Kesimpulan dan saran dinyatakan secara terpisah, sebagai berikut:
a. Kesimpulan, merupakan pernyataan singkat dan tepat yang dideduksi dari
hasil proses penelitian/penciptaan untuk mengklarifikasi rumusan ide
penciptaan yang telah ditetapkan di bab I.
b. Saran, dibuat berdasarkan pengalaman dan pertimbangan penulis, ditujukan
kepada para peneliti/praktisi dalam bidang sejenis, yang ingin melanjutkan,
atau mengambangkan penelitian yang sudah diselesaikan.

C. Bagian Akhir
1. Daftar pustaka
Sama dengan proposal

2. Lampiran
Digunakan untuk menempatkan data atau keterangan lain yang berfungsi untuk
melengkapi uraian yang telah disajikan dalam bagian utama.

11
TATA CARA PENULISAN

A. Bahan dan Ukuran


1. Bahan dan ukuran
Proposal dan skripsi ditulis pada kertas HVS 80 gram dan diketik tidak bolak-balik.
Ukuran kertas yang digunakan adalah A4 21,5 cm x 29,7 cm.

2. Sampul (cover)
a. Sampul proposal dijilid tipis dengan rapi, dibuat dengan jenis kertas seperti
bufalo atau manila.
b. Sampul skripsi dijilid tebal laminating (jilid dengan karton yang dilapisi
kertas bufalo atau manila, serta ditutup plastik press tipis).

3. Warna sampul
Warna sampul untuk proposal dan skripsi sama, yaitu coklat muda atau krem. Contoh
sampul dan warnanya dapat dilihat di Prodi Penciptaan Musik.

B. Pengetikan
1. Jenis huruf
a. Penulisan proposal dan skripsi menggunakan huruf (font) “Bookman Old Style”
dengan ukuran huruf 12. Keseluruhan naskah harus menggunakan huruf yang
sama.
b. Huruf miring hanya dipakai untuk kata-kata yang belum baku dalam bahasa
Indonesia dan judul buku dalam daftar pustaka.
c. Lambang, huruf Yunani, atau tanda-tanda yang tidak dapat diketik, harus
ditulis dengan rapi menggunakan tinta hitam.
d. Ukuran huruf pada footnotes menggunakan ukuran 10.

2. Jarak baris
Jarak antara baris satu dengan baris yang lain menggunakan spasi 2 (double), kecuali
kutipan langsung, daftar tabel, keterangan notasi/gambar, abstrak, serta daftar
pustaka harus ditulis dalam spasi 1 (single).

3. Batas tepi
Batas-batas tepi proposal maupun skripsi diatur dengan ketentuan berikut: batas atas
4 cm, batas bawah 3 cm, batas kiri 4 cm, dan batas kanan 3 cm.

4. Alenia baru
Penulisan alinea baru dimulai dari ketikan yang keenam dari batas kiri. Hal ini dapat
diseting otomatis dalam progranm aplikasi MS Word di Ruler Line.

12
5. Permulaan kalimat
Angka atau bilangan yang memulai suatu kalimat harus dieja. Misal, “Seratus ribu
prajurit…”, “Lima ekor gajah…”, dan lain lain.

6. Penulisan judul, sub-judul, dan anak sub-judul


a. Judul bab harus ditulis dengan huruf besar atau kapital dengan posisi centre
tanpa diakhiri titik. Judul yang merupakan urutan bab harus disertai angka
romawi.
b. Sub judul bab ditulis dari batas kiri (4 cm), menggunakan huruf kapital
(kecuali kata penghubung dan kata depan), semua huruf dicetak tebal, dan
tanpa diakhiri titik. Urutan sub judul dimulai dengan huruf kapital. Kalimat
pertama setelah sub judul dimulai dengan alinea baru. Contoh:
A. Latar Belakang …
Pelaksanaan kegiatan pertunjukan ini pada dasarnya merupakan
agenda rutin tahunan yang …
c. Anak sub judul juga ditulis mulai dari batas kiri (4 cm), dicetak tebal, hanya
huruf pertama saja yang besar, dan tanpa diakhiri titik. Kalimat pertama
sesudah anak sub judul dimulai dengan alinea baru.

7. Perincian ke bawah
Apabila penulisan naskah menyertakan rincian yang tersusun ke bawah, maka rincian
tersebut harus ditulis menggunakan angka atau huruf alfabet. Penggunaan strip (-)
atau bullets dilarang.

8. Bilangan dan satuan


a. Bilangan diketik dengan angka. Contoh: “10 gram bahan”. Pengecualian hanya
terjadi pada awal kalimat. Jika bilangan muncul di awal kalimat, maka
penulisannya harus dieja. Contoh: “Sepuluh gram bahan…”
b. Bilangan desimal ditandai dengan tanda koma, bukan tanda titik. Contoh:
berat logam 100,12 g.
c. Satuan yang dipakai dinyatakan dengan singkatan resminya tanpa titik di
belakangnya, misal m, g, kg, dan lain-lain.

C. Penomoran
Aturan penulisan penomoran sebagai berikut:
1. Penulisan
2. Penulisan nomor halaman pada skripsi yang meliputi: halaman judul, lembar
pengesahan, halaman persembahan, intisari, kata pengantar, serta daftar isi
menggunakan huruf romawi kecil, dengan posisi centre bawah.
3. Penulisan halaman pada isi proposal dan skripsi menggunakan angka arab.
4. Peletakan nomor halaman pada isi proposal dan skripsi pada setiap awal bab adalah
di tengah (centre) bawah dengan jarak 1,5 cm dari batas kertas bawah. Penulisan

13
halaman selanjutnya ditulis pada pojok kanan atas kertas dengan jarak 2 cm dari batas
kertas atas.
5. Tabel (daftar) dan gambar/notasi diberi nomor urut dengan angka arab. Contoh:
Tabel 4.1 atau notasi 4.1 (artinya, 4 melambangkan Bab dan 1 melambangkan nomor
urut tabel/notasi).

D. Daftar Tabel dan Gambar


1. Daftar tabel
a. Judul tabel ditulis di bawah tabel dengan posisi centre, tanpa diakhiri titik,
spasi 1. Judul tabel tidak menutup kemungkinan untuk diberi footnote.
b. Tabel tidak boleh dipenggal, kecuali kalau memang terlalu panjang, sehingga
tidak memungkinkan diketik dalam satu halaman. Pada halaman lanjutan
tabel, dicantumkan nomor tabel dan kata lanjutan, tanpa judul.
c. Kolom-kolom diberi nama dan dijaga agar pemisahan antara kolom yang satu
dengan yang lainnya cukup jelas.
d. Kalau tabel lebih lebar dari ukuran kertas dan harus ditulis pada posisi
landscape, maka bagian atas tabel harus diletakkan di sebelah kiri kertas.
e. Tabel yang ukurannya lebih dari 2 halaman atau yang harus dilipat dapat
diletakkan pada lampiran.

2. Daftar gambar/notasi
a. Bagan, grafik, peta, notasi, dan foto semuanya dikategorikan gambar.
b. Setiap gambar diberi judul dan tidak menutup kemungkinan diberi footnote.
Judul gambar/notasi diketik di bawah dengan posisi centre, spasi 1.
c. Judul gambar/notasi tidak diakhiri dengan titik.
d. Gambar/notasi tidak boleh dipenggal.
e. Keterangan gambar/notasi dapat pula dituliskan di bawah gambar dan jangan
pada halaman lain.
f. Bila gambar/notasi ditempatkan pada posisi landscape, maka bagian atas
gambar/notasi harus berada di kiri atas kertas.
g. Ukuran/skala gambar diusahakan sewajarnya, tidak terlalu kurus atau gemuk.

E. Bahasa
1. Bahasa yang dipakai
Bahasa yang digunakan dalam penulisan proposal dan skripsi adalah bahasa
Indonesia yang baku (terdapat subyek, predikat, dan lebih lengkapnya ditambah
obyek serta keterangan). Tulisan dalam penelitian jelas, lugas, dan komunikatif agar
pembaca dapat memahami isi proposal dengan mudah. Pengertian jelas dan lugas
berarti bahasa yang digunakan tidak menimbulkan tafsir ganda. Kata-kata yang
digunakan mengandung pengertian tunggal atau bermakna denotatif, bukan konotatif.
Hindari pemakaian metafora. Pengertian komunikatif berarti terdapat kesamaan
pengertian antara maksud yang disampaikan penulis dengan pemahaman yang
ditangkap pembaca.

14
2. Istilah
Istilah yang dipakai ialah istilah Indonesia atau yang sudah di-Indonesiakan. Jika
terpaksa harus memalai istilah asing atau istilah daerah, maka harus diketik miring
(italic font).

3. Ejaan
Penulisan ejaan dalam proposal dan skripsi harus mengacu pada buku Ejaan Yang
Disempurnakan (EYD) dari Keputusan Mentri P dan K nomor 0196/U/1975 tanggal
27 Agustus 1975.

4. Kesalahan yang sering terjadi


a. Kata penghubung seperti ‘sehingga’ dan ‘sedangkan’ tidak boleh dipakai untuk
memulai suatu kalimat.
b. Kata depan seperti ‘pada’ sering dipakai tidak sesuai tempatnya, misalnya
diletakkan di depan subyek.
c. Kata ‘dimana’, ‘dari pada’, dan ‘dari’ sering digunakan secara kurang tepat dan
diperlakukan mirip seperti ‘where’ dan ‘of’ dalam bahasa Inggris.
d. Awalan ‘ke’ dan ‘di’ harus dibedakan dengan kata depan ‘ke’ dan ‘di’. Sebagai
awalan, penulisan ‘ke’ dan ‘di’ selalu dirangkai dengan kata yang
mengikutinya. Sebagai kata depan (yang menunjukkan keterangan tempat),
penulisannya harus dipisah.
e. Tanda baca harus digunakan dengan tepat.

F. Penulisan Nama
1. Nama penulis yang diacu dalam uraian
Penulis yang tulisannya diacu dalam uraian hanya perlu disebutkan nama akhirnya
saja. Kalau lebih dari 2 orang, hanya nama akhir penulis pertama yang dicantumkan
dengan diikuti dkk. atau et al (pilih salah satu). Contoh:
a. Menurut Schoenberg (1980) …
b. Bakat musik, kemampuan solfes (Leonhard dan Colwell, 1976) diketahui
bahwa …
c. Berbagai aliran logika dialektik berasal dari pemikiran para filsuf (Hegel dkk,
1929) … Yang membuat tulisan pada contoh (c) berjumlah tiga orang, yaitu
Hegel, L. Lukacs, J.P. dan Adorno, F.

2. Nama penulis dalam daftar pustaka


Dalam daftar pustaka, semua penulis harus dicantumkan namanya. Tidak boleh hanya
mencantumkan penulis pertama, lalu ditambahkan dkk. atau et al.
Contoh: Meisel, S.L., McCollogh,J.P., Leckthaler,C.H., dan Weisz, PB., 1976…

15
3. Nama penulis jika lebih dari dua suku kata
Andaikata nama penulis terdiri dari 2 kata atau lebih, cara penulisannya yaitu
menempatkan nama akhir diikuti koma, singkatan nama depan, tengah, dan
seterusnya, yang semuanya diberi tanda titik.
Contoh:
a. Umar Kayam ditulis: Kayam, Umar.
b. Joseph Frederich Hayden ditulis: Hayden, J.F.

4. Derajat kesarjanaan
Derajat kessarjanaan tidak boleh dicantumkan.

G. Catatan Kaki (Footnote), Istilah Baru, dan Kutipan


1. Catatan kaki (footnote)
a. Bentuk catatan kaki
Isi catatan kaki adalah: nama penulis, judul buku dengan huruf miring, jilid
(kalau ada), nama penerbit, tempat penerbit, tahun penerbitan, dan halaman
yang dikutip. Penulisan nama tanpa menulis pangkat dan gelar.
Apabila nama sebuah buku yang dikutip ditulis oleh dua atau tiga orang, nama
penulis divantumkan semuanya. Jika lebih dari tiga orang, yang dicantumkan
hanya penulis pertama, diikuti et al. (singkatan dari et alii=dengan orang lain).
b. Mempersingkat catatan kaki
Catatan kaki dapat disingkat jika suatu sumber sudah ditulis di awal. Bentuk
singkatannya adalah ibid, op. cit., loc cit., dan passim.
Ibid: ibidem yaitu pada tempat yang sama. Dipakai menunjukkan kutipan
yang mengambil dari sumber yang sama, sebelum disela oleh sumber lain. Bila
halamannya sama, maka hanya ditulis ibid dengan diakhiri titik.
Op.cit: opera citato artinya pada karya yang telah dikutip. Digunakan bila
catatan kaki itu menunjuk kembali kepada sumber yang telah disebut lebih
dulu, tetapi diselingi oleh sumber lain. Biasanya op.cit ditulis sesudah nama
(nama keluarga atau nama singkat). Jika ada penunjukan halaman atau jilid
dan halaman, maka jilid dan nomor halaman ditulis setelah op. cit.
Loc. Cit: loco citato artinya pada tempat yang telah dikutip, yaitu halaman
yang sama dari sumber yang telah disebutkan dan disela sumber lain. Loc. Cit.
tidak boleh diikuti dengan nomor halaman.
Passim artinya di sana-sini. Dipakai untuk mengutip sebuah sumber tertulis
yang meliputi halaman-halaman yang berbeda.
c. Catatan kaki untuk majalah dan surat kabar
Urutan penulisan catatan kaki pada surat kabar dan majalah adalah: judul
karangan dengan tanda kutip, nama majalah dengan huruf miring, nomor
majalah dengan angka romawi (kalau ada), bulan dan tahun penerbitan, dan
nomor halaman yang dikutip.

16
d. Catatan kaki internet
Catatan kaki untuk alamat website yaitu alamat website induk (Homepage)
yang lengkap dan bukan alamat hasil dari search engine. Contoh:
http://www.hotmail.com.
e. Nomor urut catatan kaki
Nomor urut catatan kaki dibagi dua jenis, yaitu:
1) Nomor urut berlaku pada setiap bab. Maka, setiap bab harus diawali
dengan nomor urut 1 dan penulisan nama pengarang serta sumber
yang pertama kali disebut dalam satu bab, harus disebut secara
lengkap.
2) Nomor urut berlaku untuk keseluruhan karya tulis. Maka, penunjukan
sumber secara lengkap hanya dipergunakan untuk menyebutkan yang
pertama kali muncul.

2. Istilah baru
Istilah-istilah baru yang belum dibakukan dalam bahasa Indonesia dapat digunakan
asal konsisten. Kemunculan pertama dari istilah tersebut perlu untuk diberikan
padanannya dalam bahasa asing (dalam kurung). Kalau banyak sekali istilah baru
yang digunakan, sebaiknya dibuatkan daftar tabel istilah di belakang.

3. Kutipan
a. Kutipan ditulis ke dalam bahasa aslinya.
b. Kutipan yang lebih dari 3 baris diketik 1 spasi tanpa tanda kutip.
c. Kutipan yang kurang dari 3 baris dimasukkan ke dalam teks dan diketik
seperti teks biasa (2 spasi).
d. Awal kutipan dan akhir kutipan diberi tanda petik (“).
e. Kutipan diketik menjorok kedalam simetris dengan tepi alinea di atasnya.
f. Kutipan bahasa asing ditulis dengan huruf miring.
g. Kutipan tidak boleh diterjemahkan, namun boleh dibahas dengan kata-kata
penulis.
h. Menghilangkan beberapa bagian dari sebuah kalimat, dilakukan dengan
memberi tiga titik pada bagian yang dihilangkan. Jika dihilangkan satu kalimat
atau lebih, maka penggantinya titik-titik sepanjang satu baris.

17
LAMPIRAN

18

Anda mungkin juga menyukai