Anda di halaman 1dari 3

URAIAN TUGAS

KEPALA RUANGAN UNIT GAWAT DARURAT


1. Bersama dengan kepala bidang keperawatan Menyusun kebutuhan tenaga,
fasilitas dan peralatan dan menyusun SPO pelayanan keperewatan;
2. Mengatur pembagian tugas jaga perawat (jadwal dinas);
3. Bersama dengan Kepala Bidang Keperawatan memantau dan mengevaluasi
penampilan kerja, mutu pelayanan dan kinerja semua tenaga yang ada di
ruangan;
4. Mengenal jenis dan penggunaan barang-barang, alat dan mengusahakannya
sesuai dengan kebutuhan di UGD;
5. Menerima dan meneliti pasien untuk segara mendapatkan pertolongan
dengan cepat sesuai dengan kasusnya;
6. Membantu Kepala UGD dalam membuat perencanaan kegiatan dan
kebutuhan UGD;
7. Membantu Kepala UGD dalam hal monitoring dan evaluasi kegiatan UGD;
8. Mengamati, mencatat dan melaporkan tanda-tanda vital pasien pada dokter;
9. Melakanakan dan meneruskan pengobatan sesuai dengan anjuran dokter;
10. Membuat laporan kegiatan UGD antara lain:
o Rekapitulasi harian
o Laporan bulanan
o Rekapitulasi permanfaatan rumah sakit.
11. Mengatur dan mengendalikan kebersihan dan ketertiban ruangan;
12. Menciptakan dan memelihara hubungan kerja yang harmonis dengan
pasien/keluarga dan tim Kesehatan lain, antara lain Kepasa Seksi
mengingatjan Kembali pasien/keluarga tentang perawat/tim yang
bertanggung jawab terhadap mereka di ruangan yang bersangkutan;
13. Melaksanakan serah terima tanggung-jawab dengan pengganti dinas secara
langsung;
14. Melaporkan segala kondisi kerusakan di ruangan kepada unit terkait yang
sudah di laporkan oleh perawat pelaksana.
URAIAN TUGAS
PERAWAT PELAKSANA
1. Melakukan asuhan keperawatan sesuan dengan SPO;
2. Melakukan Tindakan keperawatan pada pasien berdasarkan Renpra dan
sesuai dengan program pengobatan dokter;
3. Melakukan evaluasi dan mengidentifikasi masalah mutu asuhan
keperawatan terhadap Tindakan yang telah dilakukan dan
mendokumentasikannya pada format yang tersedia;
4. Membuat pelaporan pergantian dinas dan selesai di paraf;
5. Menyiapkan pasien untuk pemeriksaan diagnostic, laboraturium
pengobatan dan Tindakan;
6. Berperan serta dalam memberikan Pendidikan Kesehatan pada
pasien/keluarga dan membina hubungan terepeutik dengan
pasien/keluarga;
7. Menyiapkan fasilitas dan lingkungan untuk kelancaran pelayanan dan
memindahkan pasien dalam menerima pelayanan;
8. Menerima pasien baru sesuai dengan prosedur dan ketentuan berlaku;
9. Memelihara peralatan medis agar selalu dalam keadaan siap pakai;
10. Melaksanakan program orientasi kepada pasien tentang UGD dan
lingkungannya, peraturan, dan tata tertib yang berlaku di rumah sakit;
11. Mengkaji kebutuhan dan masalah pasien;
12. Memberikan rasa aman kepada pasien dengan cara mencegah terjadinya
bahaya kecelakaan, luka, komplikasi khususnya kepada pasien dengan
gangguan kesadaran;
13. Memberikan penyuluhuhan Kesehatan kepada pasien dan keluarga
mengenai penyakitnya;
14. Melakukan pertolongan pada pasien dalam keadaan darurat segera cepat
dan tepat sesuai kebutuhan serta petunjuk yang berlaku dan
melaporkannya;
15. Menciptakan hubungan kerja sama dengan baik dengan tim Kesehatan
lain dalam lingkungan UGD;
16. Membantu tim Kesehatan dalam menangani kasus pelayanan
keperawatan dan upaya meningkatkan mutu pelayan UGD;
17. Mengikuti pertemuan berkala yang diajukan oleh dokter Kepala UGD dan
Kepala Ruangan UGD;
18. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan keperawatan dengan
mengikuti pertemuan ilmiah;
19. Melaksanakan dan memelihara sistem pencatatan dan pelaporan dalam
pelayanan keperawatan yang benar sehingga tercipta suatu sistem
informasi rumah sakit yang dapat dipercaya dan akurat;
20. Melaksanakan serah terima dengan petugas pengganti baik lisan maupun
tulisan pada saat pergantian dinas;
21. Melaksanakan perawatan kepada pasien dalam keadaan gawat, merawat
jenazah sesuai dengan prosedur dan peraturan yang berlaku;
22. Memengang teguh rahasia jabatan;
23. Melakukan pemeriksaan kebutuhan, kerusakan dan kebersihan di ruangan
UGD dan di laporkan kepada Kepala Ruangan UGD.

Anda mungkin juga menyukai