Anda di halaman 1dari 1

Indonesia adalah negara kepulauan yang memiliki keragaman budaya, ras, agama, suku, dan

Bahasa. Sesuai dengan apa yang terdapat dalam semboyan negara Indonesia sendiri yaitu
Bhineka Tunggal Ika, yang artinya meskipun berbeda-beda tetapi tetap satu jua. Dari hal
tersebut dapat dikatakan bahwa meskipun di Indonesia terdapat bermacam-macam perbedaan
kita harus tetap memiliki tujuan yang sama untuk Negara Indonesia. Pancasila sebagai dasar
Negara Indonesia sangat ideal bagi kondisi Indonesia. Dan harapannya Pancasila dapat
menjadi pedoman hidup Warga Negara Indonesia agar tidak terjadi perpecahan oleh sebuah
konflik karena perbedaan yang potensi terjadinya sangat tinggi bagi negara seperti Indonesia
yang memiliki berbagai keragaman budaya. Akhir-akhir ini Indonesia mengalami krisis
toleransi. Perbedaan yang ada justru menjadi sebuah konflik dan akhirnya terjadi perpecahan.
Padahal perbedaan yang ada itu yang seharusnya membuah Indonesia menjadi lebih
berwarna. Sebagai warga negara yang baik, kita harus tetap menjaga persatuan dan kesatuan
dengan menganut paham toleransi. Jangan sampai Indonesia terpecah akibat adanya isu yang
negatif terhadap suatu golongan. Oleh karena itu, diperlukan sifat toleran dan juga tenggang
rasa terhadap perbedaan yang ada di masyarakat. Sifat toleransi harus ditanamkan sejak dini
supaya bisa menerima perbedaan yang ada. Contoh nyatanya adalah ketika saya SMA, tentu
saja terdapat perbedaan meskipun saya sekolah di SMA Katolik. Saya memiliki seorang
teman yang beragama muslim, disini saya berusaha untuk menghormati adanya perbedaan
tersebut, saya berusaha untuk memahami apa yang menjadi kewajiban bagi agamanya.
Hasilnya adalah saya mendapatkan hal yang serupa dari teman saya tersebut, dia juga bisa
mengerti apa yang menjadi kewajiban untuk beribadah di agama saya. Menurut pendapat
saya sendiri mengapa indentitas sebuah negara itu diperlukan terdapat beberapa faktor. Yang
pertama adalah agar Bangsa Indonesia dapat dikenal dan terdapat perbedaan yang menjadi
ciri khas tersendiri bagi negara Indonesia. Hal yang menjadi ciri khas Bangsa Indonesia
adalah burung garuda sebagai lambang negara dan bhinneka tunggal ika sebagai
semboyannya. Faktor lainnya adalah dapat mempersatukan negara dan bangsa, negara tidak
dapat hidup sendiri tanpa adanya bantuan dari bangsa lain. Jadi, negara lain bisa mengetahui
apa saja yang menjadi kebiasaan dan ciri khas negara Indonesia melalui Identitas Nasional
tersebut. Identitas Nasional ini dapat muncul karena 2 hal.
1. Memiliki Keinginan yang Sama untuk Merdeka
Semua masyarakat Indonesia pasti mengetahui bahwa dulunya negara Indonesia pernah
dijajah dalam waktu yang cukup lama. Dengan alasan untuk merdeka maka semua bangsa
Indonesia berusaha untuk lepas dari penjajah dan membentuk identitas baru untuk
membangun negara Indonesia ini sehingga terbentuklah identitas nasional
2. Persatuan dan Kesatuan Indonesia
Karena banyaknya keragaman yang terdapat di negara Indonesia membuat sulit untuk
mencapai persatuan dan kesatuan. Maka dari itu masyarakat harus menghargai adanya
perbedaan tersebut. Sehingga munculah Bahasa persatuan yaitu Bahasa Indonesia yang dapat
mempersatukan dan mempermudah komunikasi antar suku bangsa yang ada di Indonesia.
Selain itu diperkuat juga dengan adanya semboyan negara Indonesia yaitu Bhinneka Tunggal
Ika yang artinya meskipun berbeda-beda tetapi tetap satu jua, membuat masyarakat harus
Bersatu dalam perbedaan yang ada untuk menciptakan persatuan dan kesatuan Indonesia.
Aaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa

Anda mungkin juga menyukai