Anda di halaman 1dari 16

No. 58/10/33/Th.

XVI, 3 Oktober 2022

Perkembangan
Statistik Transportasi
Jawa Tengah Agustus 2022
 Jumlah penumpang penerbangan domestik yang datang ke Jawa Tengah
pada Agustus 2022 sebanyak 103.814 orang, turun 13,37 persen.
 Jumlah kedatangan (debarkasi) penumpang angkutan laut pada Agustus
2022 tercatat sebanyak 27.740 orang turun 20,81 persen.
Transportasi Udara
 Jumlah keberangkatan (embarkasi) penumpang angkutan udara komersial dari Jawa
Tengah pada Agustus 2022 secara keseluruhan sebanyak 103.814 orang, turun 14,39
persen dibanding Juli yang tercatat sebanyak 121.262 orang.
 Jumlah kedatangan (debarkasi) penumpang angkutan udara komersial ke Jawa Tengah
pada Agustus 2022 secara keseluruhan berjumlah 110.828 orang, turun 9,47 persen
dibanding bulan sebelumnya yang sebanyak 122.418 orang.
 Penerbangan domestik hanya ada di bandara Ahmad Yani Semarang dan Bandara Adi
Sumarmo Surakarta sedangkan penerbangan di Bandara Dewadaru Jepara maupun di
Tunggul Wulung Cilacap masih belum membuka penerbangan domestik berjadwal.
 Pada bulan ini tidak ada keberangkatan penumpang penerbangan internasional dari Jawa
tengah baik melalui Bandara Adi sumarmo maupun Ahmad Yani sehingga jika
dibandingkan bulan lalu yang sebanyak 1.432 orang turun 100,00 persen. Sedangkan
kedatangan pada bulan ini ada sebanyak 7.166 penumpang melalui Bandara Adi sumarmo,
turun sebesar 13,06 persen jika dibandingkan bulan lalu sebanyak 8.242 penumpang
penerbangan internasional ke Jawa Tengah. Bandara Ahmad Yani Semarang, Bandara
Tunggul Wulung Cilacap maupun Bandara Dewadaru Jepara belum ada aktivitas
penerbangan Internasional.

Transportasi Laut
 Jumlah keberangkatan (embarkasi) penumpang angkutan Laut secara keseluruhan melalui
pelabuhan laut Tanjung Emas Semarang, Pelabuhan Jepara dan Karimunjawa pada Agustus
2022 sebanyak 32.142 orang, turun 20,88 persen dibandingkan Juli yang berjumlah
40.624 orang. Sedangkan jumlah kedatangan (debarkasi) penumpang angkutan laut
Agustus 2022 tercatat sebanyak 27.740 orang, turun 20,81 persen dibandingkan Juli yang
sebanyak 35.030 orang.
 Jumlah bongkar barang komoditas non migas dalam satuan ton di pelabuhan Tanjung
Emas Semarang, Tanjung Intan Cilacap, Tegal, Jepara dan Karimunjawa untuk
perdagangan dalam negeri pada bulan Agustus 2022 secara keseluruhan tercatat sebesar
2.264.211 ton, naik sebesar 22,15 persen dibandingkan Juli yang sebesar 1.853.705 ton.
Jumlah muat barang komoditas non migas dalam satuan ton melalui lima pelabuhan besar
di Jawa Tengah tersebut pada Agustus 2022 tercatat sebesar 38.170 ton, naik 41,62
persen dibandingkan bulan sebelumnya yang sebesar 26.952 ton.

2 Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022
1. Perkembangan Statistik Transportasi Angkutan Udara
Bandara Ahmad Yani di Kota Semarang, Adi Sumarmo di Kota Surakarta, Tunggul Wulung di
Kabupaten Cilacap serta Dewadaru di Kabupaten Jepara merupakan pintu gerbang udara wisata
penting yang melayani penerbangan sebagai sarana meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan di
Jawa Tengah. Keempat bandara tersebut melayani penerbangan domestik, sedangkan penerbangan
internasional hanya di bandara Adi Sumarmo dan Ahmad Yani.
Penerbangan domestik komersial antara lain melayani penerbangan ke Jakarta/Soekarno Hatta,
Jakarta/Halim Perdana Kusuma, Balikpapan, Banjarmasin, Bandung, Batam, Denpasar, Lombok,
Makasar, Palangkaraya, Pontianak, Surabaya, Tarakan, Palembang, Ketapang, Karimunjawa,
Pangkalan Bun, Bandar Lampung, Sampit dan Ujung Pandang. Sedangkan penerbangan internasional
komersial melayani penerbangan ke Singapura, Kualalumpur, Jeddah, Madinah dan Kunming China.

1.1. Keberangkatan (Embarkasi)


Pada bulan Agustus 2022, jumlah keseluruhan penumpang yang berangkat melalui angkutan udara
komersial berjadwal dari Jawa Tengah sebanyak 103.814 orang, turun sebesar 14,39 persen bila
dibandingkan Juli yang sebanyak 121.262 orang. Jumlah keberangkatan penumpang penerbangan
domestik pada Agustus 2022 mengalami penurunan sebesar 13,37 persen bila dibandingkan bulan
Juli, dari 119.830 orang turun menjadi 103.814 orang. Pada bulan ini tidak ada keberangkatan
penumpang penerbangan internasional baik melalui Bandara Adi Sumarmo maupun Bandara Ahmad
Yani. Sehingga jika dibandingkan bulan lalu turun sebanyak 100,00 persen dari penumpang sebanyak
1.432 orang dengan tujuan Jeddah dan Madinah. Sedangkan Bandara Tunggul Wulung serta Dwadaru
sampai dengan bulan ini belum dibuka penerbangan Internasional berjadwal.

Juli Agustus

79 981

66 643

41 281
37 171

- - - -

Adi Sumarmo Ahmad Yani Tunggul Wulung Dewadaru

Gambar 1 Jumlah Keberangkatan (Embarkasi) Penumpang Pesawat Udara Jawa Tengah,


Juli-Agustus 2022

Apabila dilihat pada masing-masing bandara, Ahmad Yani merupakan bandara yang terbanyak jumlah
keberangkatan penumpang pada Agustus 2022. Grafik 1 menunjukkan perbandingan jumlah
penumpang masing-masing bandara. Terlihat penumpang dari bandara Adi Sumarmo sebanyak
37.171 penumpang, bandara Ahmad Yani sebanyak 66.643 penumpang, Tunggul Wulung serta
Dewadaru sebanyak 0 penumpang.

Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022 3
Dibandingkan bulan Juli, jumlah keberangkatan penumpang Bandara Adi Sumarmo turun sebesar 9,96
persen, keberangkatan penumpang dari bandara Ahmad Yani turun sebesar 16,68 persen sedangkan
keberangkatan penumpang dari Tunggul Wulung dan Dewadaru tidak ada perubahan, masih 0 persen,
karena belum beroperasinya Bandara Dewadaru Jepara dan tunggul wulung Cilacap sejak pandemi
Covid 19. Data jumlah keberangkatan penumpang penerbangan domestik dan internasional periode
Juli - Agustus 2022 disajikan pada Tabel.1 sedangkan Gambar 2 menunjukkan trend perkembangan
jumlah keberangkatan penumpang domestik dan internasional pada periode Agustus 2021 - Agustus
2022.

Tabel 1 Jumlah Keberangkatan Penumpang Angkutan Udara di Jawa Tengah,


Juli-Agustus 2022

Jumlah Penerbangan Jumlah Penumpang


Perubahan
Penerbangan Pelabuhan Udara
(%)
Juli Agustus Juli Agustus

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

Domestik Adi Sumarmo, Surakarta 257 247 39849 37171 -6,72


Ahmad Yani, Semarang 572 566 79 981 66 643 -16,68
Tunggul Wulung, Cilacap - - - - -
Dewadaru, Jepara - - - - -

Jumlah 829 813 119 830 103 814 -13,37

Internasional Adi Sumarmo, Surakarta 26 18 1 432 - -100,00


Ahmad Yani, Semarang - - - - -
Tunggul Wulung, Cilacap - - - - -
Dewadaru, Jepara - - - - -

Jumlah - 18 1 432 - -100,00

Domestik + Adi Sumarmo, Surakarta 283 265 41 281 37 171 -9,96


Internasional Ahmad Yani, Semarang 572 566 79 981 66 643 -16,68
Tunggul Wulung, Cilacap - - - - -
Dewadaru, Jepara - - - - -

Jumlah 855 831 121 262 103 814 -14,39

4 Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022
Domestik (Penumpang) 2021 2022

140.000
119 830
120.000

100.000 103 814

80.000

60.000 20 635
40.000 15 531

20.000

-
Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember

Internasional (Penumpang) 2021 2022

16.000 13 995
14.000

12.000

10.000

8.000

6.000 1 432
4.000
0 0
2.000
0
-
Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember

Gambar 2 Perkembangan Keberangkatan Penumpang di Jawa Tengah,


Juli 2021–Agustus 2022

1.2. Kedatangan (Debarkasi)


Pada bulan Agustus 2022, jumlah keseluruhan kedatangan penumpang melalui penerbangan udara
komersial di Jawa Tengah sebanyak 110.828 penumpang, mengalami penurunan sebesar 9,47 persen
dibanding bulan Juli yang sebanyak 122.418 penumpang.
Jumlah penumpang angkutan udara dalam negeri (domestik) yang datang pada Agustus 2022
sebanyak 103.662 penumpang turun sebesar 9,21 persen dibanding Juli yang sebanyak 114.176
penumpang. Pada Bulan ini kedatangan penumpang penerbangan internasional hanya ada di bandara
Adi Sumarmo sebanyak 7.166 penumpang, sehingga mengalami penurunan sebesar 13,06 persen
dibandingkan bulan lalu yang sebanyak 8.242 penumpang. Untuk Bandara Ahmad Yani Semarang,
Tunggul wulung Cilacap serta Dewandaru Jepara, pada bulan Agustus ini tidak ada kedatangan
penumpang penerbangan internasional.

Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022 5
Juli Agustus
75 805
69 453

38 371 34 209

- - - -

Adi Sumarmo Ahmad Yani Tunggul Wulung Dewadaru

Gambar 3 Jumlah Kedatangan (Debarkasi) Penumpang Pesawat Udara Jawa Tengah,


Juli-Agustus 2022

Apabila dilihat pada masing-masing bandara di Jawa Tengah, bandara Ahmad Yani merupakan
bandara yang terbanyak jumlah kedatangan penumpang penerbangan Agustus 2022. Pada Gambar
3, menunjukkan perbandingan jumlah kedatangan penumpang di bandara Ahmad Yani sebanyak
69.453 penumpang, Adi Sumarmo sebanyak 34.209 penumpang, Tunggul Wulung serta Dewadaru
sebanyak 0 penumpang.
Dibandingkan bulan Juli, Bandara Ahmad Yani mengalami penurunan 8,38 persen, begitu pula dengan
bandara Adi Sumarmo juga mengalami penurunan yang sebesar 10,85 persen, Bandara Tunggul
wulung Cilacap dan Dewadaru masih tetap 0 persen dikarenakan tidak beroperasinya kedua bandara
tersebut untuk sementara waktu.
Data jumlah kedatangan penumpang penerbangan domestik dan penerbangan internasional periode
Juli-Agustus 2022 disajikan pada Tabel 2 sedangkan Gambar 4 menunjukkan trend perkembangan
jumlah kedatangan penumpang domestik dan internasional pada periode Agustus 2021-Agustus
2022.
Tabel 2 Jumlah Kedatangan Penumpang Angkutan Udara di Jawa Tengah,
Juli-Agustus 2022
Jumlah Penerbangan Jumlah Penumpang
Perubahan
Penerbangan Pelabuhan Udara
Juli Agustus Juli Agustus (%)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

Domestik Adi Sumarmo, Surakarta 256 247 38 371 34 209 -10,85


Ahmad Yani, Semarang 565 566 75 805 69 453 -8,38
Tunggul Wulung, Cilacap - - -
Dewadaru, Jepara - - - - -
Jumlah 821 813 114 176 103 662 -9,21
Internasional Adi Sumarmo, Surakarta 27 20 8 242 7 166 -13,06
Ahmad Yani, Semarang - - - - -
Tunggul Wulung, Cilacap - - - - -
Dewadaru, Jepara - - - - -
Jumlah 27 20 8 242 7 166 -13,06
Domestik + Adi Sumarmo, Surakarta 283 267 46 613 41 375 -11,24
Internasional Ahmad Yani, Semarang 565 566 75 805 69 453 -8,38
Tunggul Wulung, Cilacap - - - - -
Dewadaru, Jepara - - - - -
Jumlah 848 833 122 418 110 828 -9,47

6 Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022
Domestik (Penumpang)
2021 2022

140.000
122 418
120.000 110 828

100.000

80.000

60.000

40.000 14 218

20.000
18 195
-
Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember

Internasional (Penumpang)
2021 2022

9.000 8 242
8.000

7.000 7 166

6.000

5.000

4.000

3.000

2.000

1.000
0 0
-
Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember

Gambar 4 Perkembangan Kedatangan Penumpang di Jawa Tengah,


Juli 2021–Agustus 2022

Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022 7
Tabel 3 Jumlah Penumpang Angkutan Udara di Jawa Tengah,
Juli 2021-Agustus 2022
Domestik Internasional Total
Tahun Bulan
Berangkat Datang Berangkat Datang Berangkat Datang

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

2021 Januari 52 202 41 927 - - 52 202 41 927


Februari 38 278 38 171 - - 38 278 38 171
Maret 56 570 62 074 - - 56 570 62 074
April 57 610 71 827 - - 57 610 71 827
Mei 56 416 64 344 - - 56 416 64 344
Juli 83 801 74 962 - - 83 801 74 962
Agustus 15 531 14 218 - - 15 531 14 218
Agustus 20 635 18 195 - - 20 635 18 195
September 40 719 41 525 - - 40 719 41 525
Oktober 56 767 59 603 - - 56 767 59 603
November 70 597 73 106 - - 70 597 73 106
Desember 86 335 84 834 - - 86 335 84 834

Kumulatif Agustus 2021 381 043 385 718 - - 381 043 385 718

2022 Januari 80 532 80 474 - - 80 532 80 474


Februari 56 394 59 961 - - 56 394 59 961
Maret 80 078 79 484 - - 80 078 79 484
April 74 602 96 664 - - 74 602 96 664
Mei 131 834 116 276 - - 131 834 116 276
Juni 107 280 105 090 13 995 - 121 275 105 090
Juli 119 830 114 176 1 432 8 242 121 262 122 418
Agustus 103 814 103 662 - 7 166 103 814 110 828

Kumulatif Agustus 2022 754 364 755 787 15 427 15 408 769 791 771 195

Perubahan Penumpang
83 179 85 467 0 7 166 83 179 92 633
Agustus’22 thd (orang)
Agustus ’21
(y-o-y) Persen 403,10 469,73 0,00 100,00 403,10 509,11

Perubahan Penumpang
-16 016 -10 514 -1 432 -1 076 -17 448 -11 590
Agustus’22 thd Juli (orang)
’22
(m-to-m) Persen -13,37 -9,21 -100,00 -13,06 -14,39 -9,47

Perubahan Kumulatif Penumpang


373 321 370 069 15 427 15 408 388 748 385 477
s.d Agustus (orang)
(c-to-c) Persen 97,97 95,94 100,00 100,00 102,02 99,94

8 Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022
2. Perkembangan Statistik Transportasi Laut
Statistik Angkutan Laut meliputi arus kunjungan kapal yang melayani arus penumpang, bongkar muat
barang yang melayani pelayaran antar pulau (dalam negeri) maupun luar negeri oleh pelabuhan laut
yang diusahakan di Jawa Tengah, yaitu pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Tanjung Intan Cilacap,
pelabuhan Tegal, pelabuhan Jepara dan pelabuhan Karimunjawa.
2.1. Arus Penumpang
a. Keberangkatan (Embarkasi)
Pada bulan Agustus 2022 jumlah keberangkatan (embarkasi) penumpang angkutan laut yang tercatat
di pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Pelabuhan Jepara dan Pelabuhan Karimunjawa yang dirinci
menurut kapal penumpang antar pulau (dalam negeri) sebanyak 32.142 penumpang. Pada bulan ini
tidak ada keberangkatan penumpang untuk pelayaran luar negeri. Jumlah keberangkatan penumpang
dalam negeri Agustus dibandingkan Juli, mengalami penurunan sebesar 20,88 persen dibandingkan
bulan lalu sebanyak 40.624 penumpang. Sedangkan keberangkatan penumpang luar negeri tidak
mengalami perubahan, 0 persen. Perkembangan jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri dan
luar negeri periode Juli - Agustus 2022 disajikan pada Tabel 4.

Tabel 4 Jumlah Penumpang Angkutan Laut di Jawa Tengah,


Juli-Agustus 2022 (orang)
Juli Agustus Perubahan (%)
Pelayaran Pelabuhan
Embarkasi Debarkasi Embarkasi Debarkasi Embarkasi Debarkasi

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

Dalam Negeri Tanjung Emas 22 056 16 777 17 915 13 440 -18,77 -19,89
Jepara 7 890 7 548 5 793 6 189 -26,58 -18,00
Karimunjawa 10 678 10 705 8 434 8 111 -21,02 -24,23
Total Dalam 40 624 35 030 32 142 27 740 -20,88 -20,81
Negeri
Luar Negeri Tanjung Emas - - - - - -
Karimunjawa - - - - - -
Total Luar - - - - - -
Negeri
Jumlah 40 624 35 030 32 142 27 740 -20,88 -20,81

b. Kedatangan (Debarkasi)
Jumlah kedatangan (debarkasi) penumpang angkutan laut yang tercatat di pelabuhan Tanjung Emas
Semarang, pelabuhan Jepara dan pelabuhan Karimunjawa pada Agustus 2022 yang dirinci menurut
kapal penumpang antar pulau (dalam negeri) sebanyak 27.740 penumpang mengalami penurunan
sebesar 20,81 persen dibanding bulan lalu yang sebanyak 35.030 penumpang. Pada bulan ini tidak
ada penumpang untuk pelayaran luar negeri.
Perkembangan jumlah embarkasi dan debarkasi penumpang angkutan laut periode Agustus 2021 -
Agustus 2022 disajikan pada Tabel 5.

Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022 9
Tabel 5 Jumlah Penumpang Angkutan Laut di Jawa Tengah,
Juli 2021-Agustus 2022
Domestik Internasional Total
Tahun Bulan
Berangkat Datang Berangkat Datang Berangkat Datang

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

2021 Januari 13 250 8 787 - - 13 250 8 787


Februari 9 700 6 169 - - 9 700 6 169
Maret 12 980 11 589 - - 12 980 11 589
April 14 097 18 451 - - 14 097 18 451
Mei 16 285 14 728 - - 16 285 14 728
Juli 18 593 13 411 - - 18 593 13 411
Agustus 8 903 6 632 - - 8 903 6 632
Agustus 7 355 7 479 - - 7 355 7 479
September 12 293 11 997 - - 12 293 11 997
Oktober 19 982 20 035 - - 19 982 20 035
November 17 800 18 133 - - 17 800 18 133
Desember 15 779 14 605 - - 15 779 14 605

Kumulatif Agustus 2021 101 163 87 246 - - 101 163 87 246

2022 Januari 13 672 11 669 - - 13 672 11 669


Februari 12 653 10 981 - - 12 653 10 981
Maret 18 377 18 918 - - 18 377 18 918
April 13 217 25 609 - - 13 217 25 609
Mei 56 192 39 180 - - 56 192 39 180
Juni 36 946 29 620 - - 36 946 29 620
Juli 40 624 35 030 - - 40 624 35 030
Agustus 32 142 27 740 - - 32 142 27 740

Kumulatif Agustus 2022 223 823 198 747 - - 223 823 198 747

Perubahan Penumpang
24 787 20 261 0 0 24 787 20 261
Agustus’22 thd (orang)
Agustus ’21
(y-o-y) Persen 337,01 270,91 0,00 0,00 337,01 270,91

Perubahan Penumpang
-8 482 -7 290 0 0 -8 482 -7 290
Agustus’22 thd (orang)
Desember ’21
(m-to-m) Persen -20,88 -20,81 0,00 0,00 -20,88 -20,81

Perubahan Kumulatif Penumpang


122 660 111 501 0 0 122 660 111 501
s.d Agustus (orang)
(c-to-c) Persen 121,25 127,80 0,00 0,00 121,25 127,80

10 Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022
Embarkasi 2021 2022

60 000

50 000 40 624
32 142
40 000

30 000

20 000 8 903 7 355


10 000

-
Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember

Debarkasi 2021 2022

45 000
40 000
35 030
35 000 27 740
30 000
25 000
20 000
6 632
15 000 7 479
10 000
5 000
-
Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember

Gambar 5 Perkembangan Embarkasi dan Debarkasi Penumpang Angkutan Laut di Jawa Tengah,
Juli 2021–Agustus 2022

2.2. Arus Bongkar Muat Barang


a. Perdagangan Dalam Negeri
Pada Agustus 2022, tercatat jumlah bongkar barang non migas di pelabuhan Tanjung Emas, Tanjung
Intan, Tegal, Jepara dan Karimunjawa, sebanyak 2.264.211 ton dan 40.259 m3. Untuk bongkar
barang dengan satuan ton naik sebesar 22,15 persen dibanding bulan Juli yang sebesar 1.853.705
ton. Barang non migas dengan satuan m3 mengalami penurunan sebesar 38,11 persen dibanding
bulan lalu yang sebesar 65.051 m3. Jumlah bongkar barang komoditas migas mengalami kenaikan
sebesar 66,75 persen yaitu dari 428.886 ton menjadi 715.176 ton.
Sementara jumlah muat barang non migas antar pulau dengan satuan ton tercatat sebanyak 38.170
ton, naik 43,75 persen dibandingkan bulan sebelumnya yang tercatat sebanyak 26.553 ton. Bulan ini
berbeda dengan bulan kemarin, tercatat ada muat barang non migas dengan satuan m3 sebesar 50
m3 sehingga jika dibandingkan bulan kemarin mengalami kenaikan sebesar 100,00 persen. Pada bulan
Agustus ini muat barang komoditas migas sebanyak 497.396 ton atau turun 13,23 persen
dibandingkan bulan Juli yang sebesar 573.254 ton. Jumlah arus bongkar muat barang perdagangan
dalam negeri melalui pelabuhan di Jawa Tengah Juli - Agustus 2022 disajikan pada Tabel 6

Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022 11
Tabel 6 Jumlah Arus Barang Perdagangan Dalam Negeri Angkutan Laut di Jawa Tengah,
Juli-Agustus 2022

Arus Barang
Perubahan (%)
Pelayaran Komoditas Satuan Juli Agustus
Bongkar Muat Bongkar Muat Bongkar Muat
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

Non
Tanjung Emas M3 65 051 - 40 259 50 -38,11 100,00
Migas
(Semarang) Ton 256 075 25 846 239 652 36 810 -6,41 42,42
Migas Ton 42 991 430 55 479 - 29,05 -100,00
Non
Tanjung Intan M3 - - - - 0,00 0,00
Migas
(Cilacap) Ton 114 850 3 237 308 - 106,62 -100,00
Migas Ton 382 613 572 824 657 242 497 329 71,78 -13,18
Non
Tegal M3 - - - - 0,00 0,00
Migas
Ton 6 972 - 27 978 - 301,29 0,00
Migas Ton - - - - 0,00 0,00
Non
Jepara M3 - - - - 0,00 0,00
Migas
Ton 1 474 622 704 1 758 173 1 015 19,23 44,18
Migas Ton 2 472 - 2 170 67 -12,22 100,00
Non
Karimunjawa M3 - - - - 0,00 0,00
Migas
Ton 1 186 1 100 345 -7,25 100,00
Migas Ton 810 - 285 - -64,81 0,00
Non
Jumlah M3 65 051 - 40 259 50 -38,11 100,00
Migas
Ton 1 853 705 26 553 2 264 211 38 170 22,15 43,75
Migas Ton 428 886 573 254 715 176 497 396 66,75 -13,23

b. Perdagangan Luar Negeri


Perdagangan luar negeri melalui moda angkutan laut tercatat di pelabuhan Tanjung Emas dan Tanjung
Intan, dengan jumlah impor barang pada Agustus 2022 untuk komoditas non migas sebesar 171.288
ton atau mengalami kenaikan sebesar 468,06 persen dibandingkan bulan lalu yang sebesar 30.153
ton. Sama dengan bulan lalu, pada bulan ini ada Impor non migas untuk barang dalam satuan m3
sebesar 1.942 m3 sehingga jika dibandingkan bulan lalu mengalami penurunan prosentase sebesar
68,49 persen. Untuk komoditas migas, bulan ini tidak ada impor sehingga jika dibandingkan bulan
lalu mengalami penurunan sebesar 100.00 persen dari volume impor bulan lalu sebesar 103.795 ton.
Sama dengan bulan sebelumnya, pada bulan ini juga tidak ada ekspor barang non migas dalam satuan
m3 sehingga tidak mengalami perubahan prosentase dibandingkan bulan lalu. Untuk ekspor non
migas dalam satuan ton, bulan ini ada sebesar 66.850 ton sehingga jika dibandingkan bulan lalu
mengalami penurunan sebesar 12,36 persen dengan volume bulan lalu sebesar 76.280 ton.
Sedangkan untuk komoditas migas, pada bulan ini tidak ada ekspor sehingga jika dibanding bulan lalu
mengalami penurunan 100.00 persen dari total ekspor migas bulan lalu sebesar 48.728 ton. Jumlah
arus bongkar muat barang perdagangan luar negeri melalui pelabuhan di Jawa Tengah Juli - Agustus
2022 disajikan pada Tabel 7.

12 Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022
Tabel 7 Jumlah Arus Barang Perdagangan Luar Negeri Angkutan Laut di Jawa Tengah,
Juli-Agustus 2022

Arus Barang
Perubahan (%)
Pelayaran Komoditas Satuan Juli Agustus
Impor Ekspor Impor Ekspor Impor Ekspor
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

Tanjung Non
M3 6 163 - 1 942 - -68,49 0,00
Emas Migas
(Semarang) Ton 15 147 - 85 315 - 463,25 0,00
Migas Ton - - - - 0,00 0,00
Tanjung Non
M3 - - - - 0,00 0,00
Intan Migas
(Cilacap) Ton 15 006 76 280 85 973 66 850 472,92 -12,36
Migas Ton 103 795 48 728 - - -100,00 -100,00
Non
Jumlah M3 6 163 - 1 942 - -68,49 0,00
Migas
Ton 30 153 76 280 171 288 66 850 468,06 -12,36
Migas Ton 103 795 48 728 - - -100,00 -100,00

Sumber data:
1) Data Transportasi Udara diolah dari dokumen Laporan Angkutan Udara, PT Angkasa Pura Jawa
Tengah.
2) Data Transportasi Laut diolah dari dokumen Laporan Simoppel, PT Pelabuhan Indonesia Jawa
Tengah.

Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah


BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022 13
14 Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah
BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022
Perkembangan Statistik Transportasi Jawa Tengah
BRS No. 58/10/33/Th. XVI, 3 Oktober 2022 15
Untuk informasi lebih lanjut hubungi: Konten Berita Resmi Statistik
dilindungi oleh Undang-Undang,
hak cipta melekat pada Badan
Arjuliwondo, S.Si. Pusat Statistik. Dilarang
Koordinator Fungsi Statistik Distribusi mengumumkan, mendistribusikan,
BPS Provinsi Jawa Tengah mengkomunikasikan, dan/atau
(021) 8412802 menggandakan sebagian atau
jateng@bps.go.id seluruh isi tulisan ini untuk tujuan
komersial tanpa izin tertulis dari
Badan Pusat Statistik.

BADAN PUSAT STATISTIK


PROVINSI JAWA TENGAH
Jl. Pahlawan No. 6 Semarang 50241
Telp : (024) 8412802, 8412804, 8412805 Fax : (024) 8311195
Homepage : http://jateng.bps.go.id E-mail : bps3300@bps.go.id

Anda mungkin juga menyukai