Anda di halaman 1dari 11

PEMERINTAH KABUPATEN KARAWANG

DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA


SMP NEGERI 3 TIRTAJAYA
Jl Raya Tambaksumur, Kec. Tirtajaya, Kab. Karawang, 41354

Karawang, 25 April 2016


Nomor : 800/007/TU-2016
Lampiran :-
Perihal : Permohonan Bantuan
Pemagaran Pembatas Sekolah

Kepada,
Yth. Kepala Dinas Ciptakarya
Kabupaten Karawang
Di
Tempat

Dengan hormat,
Dengan ini Kami mengajukan permohonan Bantuan Pemagaran Pembatas Sekolah Tahun
Anggaran 2016, bagi sekolah yang kami pimpin yaitu ;

1. Nama Sekolah : SMP NEGERI 3 TIRTAJAYA


2. Nomor Statistik Sekolah : 201022118019
3. Alamat Sekolah : Jl. Raya Tambaksumur Kecamatan Tirtajaya
Kabupaten Karawang.
Adapun Data Usulan Pengadaan RKB Sebagai berikut :
1. Bantuan Pemagaran Pembatas Sekolah : - Panjang 60 m²
- Lebar 3 m²
Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini kami lampirkan :
1. Proposal Pengajuan Bantuan Pemagaran Pembatas Sekolah;
2. Profil Sekolah;
3. Photo Lahan Pemagaran Pembatas Sekolah;
Demikian permohonan ini kami sampaikan, atas segala perhatian dan terkabulnya bantuan yang
diberikan kami ucapkan terima kasih.

Komite Sekolah Kepala Sekolah

ENDANG SUHENDAR, S.Pd H. DEDI KURNIA, S.Pd.EK


NIP. 19660505 198903 1 012
KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT. Karena atas rahmat

dan hidayahNya kami dapat menyusun Proposal Pengadaan Bantuan Pemagaran

Pembatas Sekolah di SMP Negeri 3 Tirtajaya Kabupaten Karawang dengan lancar.

Kami menyadari betapa pentingnya memeiliki sarana dan prasarana yang sesuai

dengan Standar Nasional Pendidikan (SNP) dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan

agar siswa dapat belajar dengan baik, sehingga dapat memahami konsep lebih mudah.

Semoga dengan paparan yang ada di dalam proposal ini akan memberikan

gambaran atau informasi kepada pihak yang berkompetensi untuk dijadikan sebagai

bahan pertimbangan dalam rangka mewujudkan SMP Negeri 3 Tirtajaya Kabupaten

Karawang menuju Sekolah Standar Nasional (SSN).

Tersusunnya proposal ini berkat dukungan dan kerjasama yang baik dari berbagai

pihak. Oleh karena itu, kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas

bantuannya.

Karawang, 25 April 2016

Penyusun

i
DAFTAR ISI

Kata Pengantar………………….…………………………………………………. i

Daftar Isi………………………….…………………………………………………. ii

BAB. I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang…...….………………………………………………... 1

B. Dasar Hukum………………………………………………………….. 1

C. Tujuan………………………………………………………………….. 2

BAB. II GAMBARAN KEADAAN SEKOLAH

A. Identitas Sekolah……..……………..………………………………… 3

B. Visi dan Misi Sekolah…………..…………………….…….....……… 3

C. Tujuan dan Sasaran Sekolah……………………….……..………… 4

BAB. III PROFIL SEKOLAH

A. Profil Sekolah…..……..……………..…………………………………5

B. Denah Sekolah……...…………..…………………….…….....………6

BAB. IV PENUTUP

A. Kesimpulan dan Saran……………..………………………………… 7

Lampiran-lampiran

 Print Out Photo Keadaan Sekolah.

ii
PROPOSAL PELAKSANAAN
PENGADAAN PEMAGARAN PEMBATASAN SEKOLAH
SMP NEGERI 3 TIRTAJAYA KAB. KARAWANG

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sejalan dengan Program Pemerintah Khususnya disektor Pendidikan Dasar


dengan Program Wajib Belajar 9 Tahun (Wajar Dikdas 9 Tahun) adalah Sekolah
merupakan salah satu sarana aktifitas pendidikan formal dalam dunia pendidikan
yang keberadaannya tidak hanya sebagai sarana kegiatan belajar mengajar (KBM)
akan tetapi berperan serta dalam bentuk kehidupan masyarakat terutama dalam
upaya peningkatan sumber daya manusia (SDM) Indonesia yang berkualitas secara
merata.
Menyadari akan tanggung jawab tersebut SMP NEGERI 3 TIRTAJAYA Kab.
Karawang sebagai salah satu ujung tombak penyelenggaraan pendidikan dituntut
untuk memiliki kreatifitas dan strategi dalam upaya mencapai tujuan tersebut secara
optimal sehingga dapat tercapai pemerataan pendidikan bagi seluruh warga negara.
SMP NEGERI 3 TIRTAJAYA Kab. Karawang sebagai salah satu sekolah
menyadari bahwa peran serta bantuan dan tanggung jawab dari pemerintah sangatlah
besar, terutama dalam peningkatan mutu pembelajaran dan peningkatan mutu
pendidikan yang sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan (SNP), namun di
sekolah kami adanya kerusakan pemagaran pembatasan sekolah dapat mengganggu
proses kegiatan belajar mengajar siswa dari gangguan hewan liar karena posisi
SMPN 3 TIRTAJAYA berada di pesisir pantai dan pesawahan. Berdasarkan pemikiran
tersebut di atas, maka kami menyampaikan “PROPOSAL PERMOHONAN
BANTUAN PEMAGARAN PEMBATAS SEKOLAH” kepada pihak terkait, sebagai
bahan pertimbangan.

B. Tujuan
1. Mensukseskan Program Wajib Belajar 9 Tahun (Wajar Dikdas 9 Tahun);
2. Melengkapi prasarana dan sarana sekolah sebagai wadah pendidikan lanjutan;
3. Menciptakan suasana belajar mengajar yang kondusif;
4. Meningkatkan kualitas pendidikan dan ikut serta pemerintah dalam mencerdaskan
Bangsa;
5. Meningkatkan sumber daya manusia (SDM);
6. Meningkatkan mutu pembelajaran dan mutu pendidikan;
7. Mempersiapkan anak yang berkualitas, berakhlakul karimah dan beriman serta
bertaqwa kepada Allah SWT.

C. Hasil yang Diharapkan


Dengan tujuan yang telah kami kemukakan diatas, pelaksanaan Program
Pengadaan Pemagaran Pembatas Sekolah Tahun 2016 ini diharapkan akan mampu
memberikan hasil :
1. Setiap pengajar dan siswa dapat merasakan rasa aman dalam kegiatan proses
belajar mengajar di sekolah.
2. Adanya peningkatan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana pembelajaran,
yang dalam gilirannya dapat meningkatkan kualitas pendidikan.
3. Adanya peningkatan pelayanan minimal pendidikan di lingkungan SMP Negeri 3
Tirtajaya Kabupaten Karawang sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan (SNP),
khususnya Standar Sarana dan Prasarana sesuai dengan Permendiknas No. 24
Tahun 2007;
BAB II
GAMBARAN KEADAAN SEKOLAH

A. IDENTITAS SEKOLAH
1. Nama Sekolah : SMP NEGERI
3 TIRTAJAYA
2. Nomor Statistik Sekolah ( NSS ) :
201022118019
3. Nomor Pokok Sekolah Nasional ( NSPN ) : 20246720
4. Alamat Sekolah : Jl. Raya
Tambaksumur
Desa Tambaksumur
5. Kecamatan :
Tirtajaya
6. Kabupaten :
Karawang
7. Provinsi : Jawa Barat
8. Kode Pos : 41354
9. Telepon / Faksimil :-
10. Email :
smptirtajaya@rocketmail.com
11. Status Sekolah : Negeri
12. Tahun Berdiri : 2007
13. Luas tahan : 10.000
m2
14. Luas Bangunan : 1.700 m2
15. Status Tanah : Milik
Pemerintah
16. Status Bangunan : Milik
Pemerintah
17. Nomor Sertifikat Tanah :-
18. Status Akreditasi :A

B. Visi dan Misi Sekolah


1. Visi Sekolah
Terwujudnya warga sekolah yang unggul dalam Prestasi, nyaman, beriman dan
bertaqwa.
Indikator :
1) Perolehan nilai akademis dan non akademis siswa meningkat dari tahun ke
tahun.
2) Warga sekolah memiliki semangat berprestasi dan pembaharuan.
3) Lingkungan sekolah kondusif sebagai lingkungan pendidikan
4) Warga sekolah berperilaku sesuai dengan nilai-nilai yang berlaku.
5) Terpeliharanya kekompokan dan kerjasama antar warga sekolah.

2. Misi Sekolah
1) Mengembangkan Manajemen Berbasis Sekolah untuk memberdayakan
sekolah secara optimal sehingga tercipta kondisi manajemen sekolah yang
memiliki karakteristik : kemandirian, keterbukaan, akuntabilitas, partisipasi
stakeholder, fleksibilitas, dan keberlanjutan.
2) Meningkatkan kinerja sekolah (prestasi akademis dan non akademis)
melalui inovasi dalam input dan proses pembelajaran.
3) Menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif untuk pelaksanaan
kegiatan belajar mengajar
4) Mengembangkan kinerja profesional guru dan karyawan (berdisiplin,
memiliki komitmen, memiliki pemahaman dan kemampuan dalam melaksanakan
tugas).
5) Menggalang partisipasi masyarakat dalam input, proses, dan output.
6) Menciptakan warga sekolah yang senantiasa menunjang tinggi nilai-nilai
keimanan, taat menjalankan syareat agama.

C. Tujuan Sekolah
1. Tujuan sekolah
1) Terbentuknya akhlak dan perilaku peserta didik yang mulia
2) Meningkatnya pengetahuan siswa dalam bidang akademik ditandai dengan
sekurang-kurangnya 95% siswa mencapai SKL minimal 90 % dari indicator
setiap mata pelajaran
3) Meningkatnya pengetahuan siswa dalam bidang nono akademik melalui
minat,bakat dan kreativitas yang digali dari potensi pengembangan diri siswa
4) Meningkatkan kepribadian yang utuh bagi peserta didik
5) Mempersiapkan peserta didik sebagai bagian dari anggota masyarakat yang
mandiri dan berguna
6) Mempersiapkan peserta didik agar mampu melanjutkan kejenjang yang lebih
tinggi
7) Terwujudnya partisipasi masyarakat yang optimal ditandai dengan meningkatnya
partisipasi masyarakat dalam input dan proses

2. Sasaran / Tujuan Sekolah


1) Minimal 97 % menunjukan bahwa siswa SMPN 3 Tirtajaya dapat membentuk
karakter siswa yang memiliki akhlak dan perilaku yang mulia
2) Terlaksananya implementasi KTSP
3) Memiliki lingkungan sekolah yang indah dan bersih, lengkap sarana dan
prasarana untuk membantu pengembangan diri siswa dan layanan perpustakaan
sebagai “Learning Center”
4) Guru-guru menguasai dan dapat menggunakan metode pengajaran yang variatif
5) Partisipasi masyarakat khususnya orang tua siswa meningkat dari tahun
sebelumnya baik dalam input maupun proses
BAB IV
PENUTUP

Keberadaan sarana pendukung di sekolah merupakan salah satu sarana utama di


dalam upaya meningkatkan kualitas pembelajaran. Hal ini mengingat bahwa dengan
keberadaan sarana tersebut serta pemanfaatan yang optimal oleh guru sebagai sarana
belajar dan diharapkan dapat mengubah paradigma pembelajaran. Dengan demikian
kualitas pendidikan di SMP NEGERI 3 TIRTAJAYA Kab. Karawang akan dapat meningkat
sesuai dengan tuntutan Standar Nasional Pendidikan.

Begitu pula halnya di SMP NEGERI 3 TIRTAJAYA Kab. Karawang yang nota bene
memiliki Visi ” Terwujudnya warga sekolah yang unggul dalam Prestasi, nyaman,
beriman dan bertaqwa”. dengan keadaan berbagai sarana yang lebih lengkap, kami
berharap kelak pembelajaran yang mandiri, aktif dan inovatif benar-benar dapat terwujud.
Kami yakin bahwa dengan situasi pembelajaran yang mandiri aktif dan inovatif inilah SMP
NEGERI 3 TIRTAJAYA Kab. Karawang akan mampu meningkatkan kualitas pendidikan
serta kualitas lulusannya.

Untuk itu, kami senantisa berharap partisipasi semua pihak, baik Kepala Sekolah
sebagai Leader, Guru Mata Pelajaran sebagai fasilitator pembelajaran, siswa sebagai
peserta didik, ataupun masyarakat umum sebagai motivator dan evaluator di dalam
mengembangkan serta memanfaatkan semua pembelajaran khususnya sarana
Pemagaran Pembatas Sekolah sehingga dapat bermanfaat untuk sekolah.

Terima kasih.
PROPOSAL
PERMOHONAN BANTUAN
PEMAGARAN PEMBATAS SEKOLAH
SMP NEGERI 3 TIRTAJAYA KAB. KARAWANG
TAHUN 2016

NAMA SEKOLAH : SMP NEGERI 3 TIRTAJAYA


STATUS SEKOLAH : NEGERI
ALAMAT SEKOLAH : JL. RAYA TAMBAKSUMUR
KODE POS : 41354
DESA/KELURAHAN : TAMBAKSUMUR
KECAMATAN : TIRTAJAYA
KABUPATEN : KARAWANG
PROVINSI : JAWA BARAT

e-mail : smptirtajaya@rocketmail.com

Lampiran-lampiran
 Print Out Photo Keadaan Sekolah.

Anda mungkin juga menyukai