Anda di halaman 1dari 20

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN REHABILITASI


WC SISWA DAN PAGAR BELAKANG SEKOLAH

Ditunjukan Kepada

Kepala Biro Keuangan dan BMN Setjen Kemendikbudristek


Alamat : Gedung C Lt.9 Jln. Jendral Sudirman
Senayan Jakarta Pusat 10270

SMP PGRI CIAMPEA


Jl. Raya Warungborong KM. 14 Ciampea

TAHUN 2024
LEMBAR PENGESAHAN

Setelah memperhatikan pertimbangan dari Ketua Yayasan dan Sekolah, dengan ini pengajuan bantuan
Rehabilitasi WC Siswa dan Pagar Belakang SMP PGRI Ciampea Tahun Pelajaran 2023/2024
ditetapkan/disahkan untuk diberlakukan.

Mengetahui, Bogor, 30 Januari 2024


Ketua Komite Sekolah Kepala Sekolah

Asep Dodi Firdaus Teti Haryati, SH.


YAYASAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN PGRI (YPLP-PGRI)
DIKDASMEN PGRI KABUPATEN BOGOR
SMP PGRI CIAMPEA
Jl. Raya Warungborong KM. 14 Kec. Ciampea Kab. Bogor
Email : smppgriciampea15@gmail.com No. Hp : 085693933975

Nomor : 025/SATDIK-SMP/I.1/B.2024 Ciampea, 30 Januari 2024


Lampiran : 1 (satu) berkas
Hal : (Permohonan Bantuan)

Kepada Yth. Kepala Biro Keuangan dan BMN


Setjen Kemendikbudristek
Gedung C Lt.9 Jln. Jendral Sudirman – Senayan
Jakarta Pusat 10270

Sesuai dengan Petunjuk Teknis Penyaluran Bantuan Pemerintah pada Biro Keuangan dan BMN dengan
ini kami sampaikan permohonan dana bantuan pemerintah untuk keperluan (Operasional, Sarana dan
Prasarana Rehab/Pembangunan, Bantuan Lainnya).

Bersama ini kami sampaikan kelengkapan proposal sebagaimana terlampir:


1. Fotokopi NPSN (Khusus Satuan Pendidikan yang diselenggrakan oleh pemerintah atau
masyarakat meliputi sekolah menengah atas, sekolah menengah kejuruan, sekolah menengah
pertama, sekolah dasar, sekolah luar biasa untuk semua jenjang pendidikan dan sanggar
kegiatan belajar);
2. Profil Satuan Pendidikan;
3. Fotokopi NPWP satuan pendidikan;
4. Rencana anggaran biaya ditandatangani oleh kepala satuan pendidikan;
5. Nomor rekening Bank atas nama satuan pendidikan;
6. Foto gedung/bangunan yang akan direhabilitasi (khusus bantuan rehabilitasi gedung/bangunan);
7. Nomor telepon/handphone kepala satuan pendidikan yang aktif dan alamat email;
8. Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) atas kebenaran dan keabsahan dokumen
administrasi yang disampaikan, ditandatangani diatas materai;

Berkenan dengan hal tersebut, kami mohon kiranya dapat menyetujui permohonan kami dengan
rencana anggaran biaya sebagaimana terlampir. Demikian permohonan ini kami sampaikan, atas
perhatian dan bantuannya, kami ucapkan terima kasih.

Komite Sekolah Kepala SMP PGRI Ciampea

Asep Dodi Firdaus Teti Haryati, SH.


PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Keberhasilan pembangunan dewasa ini sangat tergantung kepada keberadaan Sumber


Daya Manusia (SDM). SDM yang berkualitas merupakn factor penunjang bagi kemajuan dan
keberhasilan pembangunan suatu bangsa. Tanpa SDM yang berkualitas, mustahil bagi suatu
bangsa dapat mencapai kemajuan dalam segala bidanng kehidupan.

Ketersediaan SDM yang berkualitas tentunya merupakan tanggung jawab fundamental


bagi suatu lembaga pendidikan. Hal tersebut bukanlah perkara yang mudah dan sederhana,
tetapi persoalan yang memerlukan upaya yang serius dan sungguh-sungguh dalam
menanganinya. Pendidikan yang fundamental berkaitan langsung dengan pembentukan kognitif,
efektif dan psikomotor peserta didik secara komprehensif, yang harus mendapat perhatian serius
bagi para pendidik, pimpinan lembaga pendidikan dan masyarakat umum sebagai pengguna jasa
kependidikan (costumer).

Untuk meningkatkan kualitas pendidikan, khususnyan di jenjang pendidikan menengah


atas, perlu ditunjang oleh sarana dan prasarana yang memadai, gedung yang permanen, kokoh
dan refresentatif, serta lingkungan belajar yang nyaman, bersih dan asri sehingga tumbuh rasa
bangga dan percaya diri pada siswa dan mereka akan merasa betah selama berada di sekolah
tersebut. Selain itu juga, para pendidik dapat mampu menciptakan suasana pembelajaran yang
Aktif, Inovatif, Kreatif dan Menyenangkan (PAIKEM).

Oleh karena itulah, melalui proposal ini kami bermaksud melengkapi sarana dan
prasarana penunjang pembelajaran, sehingga SMP PGRI CIAMPEA tidak tertinggal terlalu
jauh dari sekolah-sekolah setingkat lainnya dan mampu menyongsong tantangan kehidupan di
masa depan yang lebih kompleks dan berat.

B. Maksud dan Tujuan

1. Maksud
a. Pembangunan Kamar mandi (MCK) Siswa , yaitu sebanyak 4 Ruang Kamar Mandi (MCK),
Serta Pagar Belakang Sekolah
b. Melengkapi sarana dan prasarana pembelajaran agar representatif, memadai dan menunjang
proses belajar mengajar.

2. Tujuan
a. Meningkatkan mutu pendidikan melalui optimaklisasi dan efektivitas pembelajaran.
b. Meningkatkan peran serta dan tanggung jawab masyarakat terhadap pendidikan.
c. Merangsang animo masyarakat untuk tetap menyekolahkan anak-anaknya ke jenjang
pendidikan yang lebih tinggi.

C. RENCANA ANGGARAN BIAYA


(Terlampir)

D. LAPORAN
Pelaksanaan rehabilitasi WC siswa dan Pagar Belakang sekolah ini akan dilaporkan
secara transparan kepada semua pihak yang berkaitan terutama laporan pertanggungjawaban
keuangan.
E. PENUTUP

Demikian proposal rencana Pembangunan Kamar Mandi (MCK) Siswa dan Pagar Belakang SMP
PGRI CIAMPEA Kec.Ciampea - Bogor disusun dengan pedoman bagi panitia untuk melaksanakan
tugasnya dan sebagai bahan pertimbangan bagi semua pihak yang berniat untuk berpartisispasi
memberi dukungan baik moril maupun materiil, demi terwujudnya rencana resebut.
Dengan segala kerendahan hati kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada
semua pihak yang akan turut membantu terlaksananya rencana ini. Akhirnya hanya kepada Allah
kita gantungkan segala harapan dan keinginan disertai dengan do’a semoga Dia senantiasa
mengetuk hati hamba-hambaNya, untuk mengulurkan bantuan demi terlaksananya Rehabilitasi WC
Siswa dan Pagar Belakang SMP PGRI CIAMPEA Kecamatan Ciampea Bogor ini.

Ciampea, 30 Januari 2024


Komite Sekolah, Kepala Sekolah,

ASEP DODI FIRDAUS TETI HARYATI S.H


LAMPIRAN
PROFIL SEKOLAH

1. Nama Sekolah : SMP PGRI CIAMPEA


2. NPSN : 20200585
3. Alamat :
a. Jalan : Jl. Raya Warungborong KM 14
b. Desa/ Kelurahan : Bojong Rangkas
c. Kecamatan : Ciampea
d. Kabupaten/ Kota : Bogor
e. Provinsi : Jawa Barat
f. Kode Pos : 16620
g. No. Telepon/HP : ( 0251 )8629086/
4. Koordinat : Longitude……………Latitude…………..
5. Nama dan Alamat Yayasan : YPLP Dikdasmen PGRI Kabupaten Bogor
6. Nama Ketua Yayasan : Ukay Sukarna S.Pd
Nama Kepala Sekolah : Teti Haryati S.H

No HP : 085693933975

7. Mulai operasional : Tahun 1977


8. Luas Tanah : 1402,50 m2
9. Luas Bangunan : 779 m2
10. Status Tanah : Milik Yayasan/ Hibah/ Sewa *)
11. Status Bangunan : Milik Yayasan/ Hibah/ Sewa*)
12. Katagori Sekolah : Potensial
13. Nomer rekening sekolah : 0016678155100
Pemegang Rekening : SMP PGRI CIAMPEA
Nama BANK : BJB
Cabang : Ciampea
14. Visi, Misi dan Tujuan Sekolah
1) Visi Sekolah

“Terwujudnya SMP PGRI Ciampea Menjadi Sekolah Unggulan dalam Bidang Akademik
dan Non Akademik di lingkungan Sekolahyang asri berlandaskan Iman dan Taqwa”.

2) Misi Sekolah

1. Menyelenggarakan pendidikan dengan berbagai pendekatan inovatif untuk mengembangkan


kompetensi peserta didik sehingga menjadi pribadi yang mandiri.
2. Membekali peserta didik dengan berbagai ilmu pengetahuan, keterampilan sesuai dengan minat,
bakat, dan kemampuan peserta didik.
3. Menyelenggarakan pendidikan karakter dan kegiatan pembiasaan untuk membentuk peserta
didik yang memiliki akhlak mulia melalui penerapan nilai –nilai agama,norma,dan budaya yang
berlandaskan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME.
4. Menjalin hubungan kerjasama yang harmonis antara peserta didik, warga sekolah, dan
lingkungan sekolah
3) .Tujuan Pendidikan di SMP PGRI CIAMPEA.

Tujuan pendidikan dasar adalah melekatkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak
mulia serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut. Merujuk pada
tujuan pendidikan dasar tersebut, maka tujuan SMP PGRI CIAMPEA adalah sebagai berikut:

1. Seluruh warga sekolah wajib bekerja sungguh-sungguh sesuai dengan tugas pokok dan fungsi
masing-masing, untuk mewujudkan program sekolah.
2. Melaksanakan inovasi pendidikan sejalan dengan pembaharuan kurikulum.
3. Melaksanakan proses pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif, efektif, dan menyenangkan.
4. Mempersiapkan peserta didik dalam menghadapi persaingan perkembangan pengetahuan Dan
teknologi dimasa datang.
5. Menanamkan nilai-nilai agama, budi pekerti, norma, dan budaya melalui kegiatan pembiasaan.
6. Meningkatkan peran ekstrakurikuler sebagai wadah pengembangan diri, agar menghasilkan
siswa mandiri,berprestasi dibidang non akademik (Pramuka, Seni, Olah raga) yang dapat tampil
dalam even kejuaraan tingkat kecamatan, kabupaten, provinsi, dan nasional.
Meningkatkan kerjsama dengan orang tua murid,komite sekolah ,dan masyarakat dalam Upaya
meningkatkan pelayanan pendidikan.
Jumlah Siswa dan Rombel Dua Tahun Terakhir

15. Jumlah Siswa dalam 5 Tahun terakhir


Jml
Pendaftar
Tahun calon Kelas 7 Kelas 8 Kelas 9 Jmlh ( 7+8+9 )
Pelajaran siswa
baru Jml Jml Jml Jml Jml Jml Siswa Rombel
siswa rombel siswa rombel siswa rombel
2019/2020 124 124 3 93 2 96 3 313 8
2020/2021 111 111 3 111 3 84 2 306 8
2021/2022 60 60 2 110 3 96 3 266 8
2022/2023 106 106 3 60 2 102 3 274 8
2023/2024 128 128 4 106 3 63 2 297 9

16. DATA GURU DAN PEGAWAI


Jumlah Guru + K.S : 17 Orang
TataUsaha : 4 Orang
Penjaga : 1 Orang
Satpam : 1 Orang
Jumlah : 23 Orang

17. a) Data Ruang Kelas


Jumlah Ruang Kelas Asli ( d )
Jumlah ruang Jumlah Ruang yang
Ukuran Ukuran Ukuran Jumlah lainnya yang di gunakan untuk
7 x 9 m2 >63 m2 < 63 m2 (d) digunakan untuk R. R.KLS
(a) (b) (c) =(a+b+c) KLS (f)=(d+e)

Ruang 3 - 5 8 - 9
Kelas
b) Data Ruang Lainnya
Jenus Ruang Jumlah Ukuran (M )2 Jenis Ruang Jumlah Ukuran (m)2
1. Perpustakaan - - 6. Kesenian - -
2. Lab. IPA - - 7. Keterampilan - -
3. Lab. Komputer - - 8. SerbaGuna - -
4. Lab.Bahasa - - 9.Kamar Mandi+Wc 5 3x2
5. Lab. Multimedia - - 10……… - -

Bogor, 30 Januari 2024


Komite Sekolah Kepala Sekolah

Asep Dodi Firdaus Teti Haryati, SH


RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB)

SMP : PGRI Ciampea


KECAMATAN : Ciampea No.RAB : 03
KABUPATEN : Bogor Bidang : Sarana Prasarana
PROVINSI : Jawa Barat Kegiatan : Rehab Pagar dan gerbang uk. 35 x 2,5 M

URAIAN Volume Satuan Harga Satuan Rp Jumlah

A b c d f
1. BAHAN
1.1 Pasir Beton 9,00 M3 Rp 300.000 Rp 2.700.000
1.2 Pasir Pasang 25,00 M3 Rp 250.000 Rp 6.250.000
1.3 Batu belah 15,00 M3 Rp 200.000 Rp 3.000.000
1.4 Semen Holcim @50 kg 70,00 Zak Rp 55.000 Rp 3.850.000
1.5 Hebel + Mortar 9,00 M2 Rp 800.000 Rp 7.200.000
1.6 Papan uk. 2/20 20,00 lbr Rp 20.000 Rp 4.500.000
1.7 Kaso Uk 5/7 20,00 Batang Rp 40.000 Rp 800.000
1.8 Cat Tembok 25,00 Kg Rp 40.000 Rp 1.000.000
1.9 Pagar tralis 5,00 lokal Rp 1.500.000 Rp 7.500.000
1.10 Paku Campur 3,00 Kg Rp 18.000 Rp 54.000
1,11 Besi 100 mm +12 mm 50,00 btg Rp 70.000 Rp 3.500.000
Sub Total 1) Rp 40.354.000
2. ALAT
2.1 Sendok Semen 4 bh Rp 20.000 Rp 80.000
2.2 Benang Nilon 6 bh Rp 9.000 Rp 54.000
2.3 Waterpass 1 bh Rp 46.000 Rp 46.000
2.4 Selang Waterpass 15 m Rp 8.000 Rp 120.000
2.5 Ember 10 bh Rp 8.000 Rp 80.000
2.6 Cangkul 2 bh Rp 70.000 Rp 140.000
Sub Total 2) Rp 520.000
3. UPAH
3.1 Tukang @2 orang 60 Hok Rp 120.000 Rp 7.200.000
3.2 Pekerja @ 3 Orang 90 Hok Rp 80.000 Rp 7.200.000
Sub Total 3) Rp 14.400.000
4. OPERASIONAL KEGIATAN
4.1 Komite sekolah 1,00 ls Rp - Rp -
4.7 Dokumentasi 1 ls Rp 500.000 Rp 500.000
4.8 Papan Nama Proyek 1 ls Rp 200.000 Rp 200.000
4.9 Pajak 11,5 % 1 ls Rp 4.825.860 Rp 4.825.860
Sub Total 3 ) Rp 5.525.860
Total Biaya Rp 55.274.000
RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB)

SMP : PGRI Ciampea


KECAMATAN : Ciampea No.RAB : 04
KABUPATEN : Bogor Bidang : Sarana Prasarana
PROVINSI : Jawa Barat Kegiatan : Rehab Kamar Mandi/ WC Siswa

NO Jenis Pekerjaan Vol Sat Harga Satuan Jumlah


Pekerjaan Persiapan
I Pembersihan Lokasi 1 LS Rp1.500.000 Rp 1.500.000
Pekerjaan Kusen, Pintu dan Jendela
II 1. Kusen Pintu 4 Bh Rp1.000.000 Rp 4.000.000
2. Kusen Jendela 4 Bh Rp 500.000 Rp 2.000.000
Pekerjaan Lantai
III 1. Keramik Lantai 32 M² Rp 70.000 Rp 2.240.000
2. Pemasangan Keramik dinding 15 M² Rp 65.000 Rp 975.000
Pekerjaan Atap
1. Rangka Atap 1,5 M² Rp2.000.000 Rp 3.000.000
2. Pasang Usuk Reng 50 M Rp 28.500 Rp 1.425.000
IV 3. Pasang Genteng Press (Soka) 500 Bh Rp 1.200 Rp 650.000
4. Plafon Eternit 32 M Rp 27.500 Rp 880.000
5. Lisplang Kayu Kruing 8 M Rp 79.500 Rp 636.000
Pekerjaan Pengecatan
1. Cat Dinding 2 Bh Rp 350.000 Rp 700.000
V 2. Cat Plafon 4 Bh Rp 60.000 Rp 240.000
3. Cat Kayu 8 Bh Rp 60.000 Rp 480.000
Upah
1. Pekerja 20 Hok Rp. 140.000 Rp. 2.800.000
2. Tukang 20 Hok Rp. 160.000 Rp. 3.200.000
JUMLAH Rp24.726.000

Ciampea, 06 Maret 2023


Komite Sekolah, Kepala Sekolah,

ASEP DODI FIRDAUS TETI HARYATI S.H


LAMPIRAN

FOTO KEADAAN WC SISWA DAN PAGAR BELAKANG


SMP PGRI CIAMPEA
Nomor HP Kepala Sekolah : 085693933975

Email Sekolah : smppgriciampea15@gmail.com


SURAT PERNYATAAN TANGGUNG JAWAB MUTLAK (SPTJM)

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Teti Haryati, SH.

NIP/NIK : -/3201154505720013

Jabatan : Kepala Sekolah

Alamat Lembaga : Jl. Raya Warungborong KM. 14 Desa Bojongrangkas Kec. Ciampea

Kab. Bogor

Dengan ini menyaakan dengan sesungguhnya, bahwa:

1. Saya bertanggung jawab penuh atas kebenaran dan keabsahan dokumen administrasi yang
diajukan; dan

2. Apabila dikemudian hari terjadi permasalahan hukum atas proposal yang saya ajukan, saya
bersedia dituntut sesuai ketentuan peraturan dan perundang-undangan.

Demikian pernyataan ini kami bua dengan sebenar-benarnya.

Bogor, 30 Januari 2024

Kepala SMP PGRI Ciampea

Teti Haryati, SH.

Anda mungkin juga menyukai