Anda di halaman 1dari 2

YAYASAN BINAR SOKKLA ATENA

BINAR JUNIOR HIGH SCHOOL


Jl. Brigjend Abdullah No. 283 RT 006/ RW 003, Kelurahan Pajagalan
Kec. Kota Sumenep Kab. Sumenep

Nomor : 059/BINAR-JHS/IX/2022 Sumenep, 20 September 2022


Perihal : Permohonan Menjadi Pemateri
Lampiran : 1 lembar TOR

Kepada Yth,
Bapak Achmad Yunus
Direktus Eksekutif Sinergi BUMN Institute
di
Sumenep

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Salam ta’dzim semoga Bapak selalu dalam lindungan Allah SWT. Aamiin.
Sehubungan dengan pembelajaran siswa-siswi kelas VIII Binar Junior High School pada
pekan ini yang mengangkat tema; “Pertumbuhan Ekonomi dan Pekerjaan yang Layak” dengan
subtema “Perlindungan Hak-hak Pekerja” yang insyaallah akan dilaksanakan pada:
Hari / Tanggal : Kamis, 22 September 2022
Pukul : 08:30 – 10:00 WIB
Tempat : House of Binar
Jl. Brigjend Abdullah no. 283 Pajagalan
Maka kami memohon perkenan Bapak untuk menjadi Guru Tamu membahas materi
tersebut di atas bersama peserta didik kami kelas VIII.

Demikian surat permohonan ini kami buat, atas perkenan dan perhatian Bapak kami
sampaikan Jazakumullahu Khayran katsira.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Kepala SMP Binar JHS

Istianah Sandy, S.Pd


Term Of Reference
“Perlindungan Hak-hak Pekerja”

A. Latar Belakang
Bencana mengakibatkan kerugian dan kerusakan di berbagai bidang dalam jangka menengah
dan jangka panjang, bencana juga mengakibatkan meningkatnya kemisikinan karena kerusakan,
kerugian dan kehilangan kesempatan ekonomi. Bencana banjir misalnya, menyebabkan petani
kehilangan lahan dan atau gagal panen, yang akhirnya berpotensi untuk menimbulkan kemiskinan,
demikian juga dengan kekeringan, menyebabkan petani tidak dapat menanam karena kekurangn
air dan atau tanaman menjadi puso. Bencana rob menyebabkan nelayan gagal melaut, sementara
itu kerusakan pantai dan terumbu karang dapat mengakibatkan menurunnya hasil tangkapan pada
bidang perikanan, demikian juga dengan gunung meletus dan gempa secara umum dapat
mengakibatkan rusaknya sarana perekonomian dan infrastruktur. Upaya pemerintah untuk
mengurangi akibat dari kejadian bencana telah dilakukan, namun belum berjalan secara optimal.

Siswa dan siswi SMP BINAR saat ini tengah belajar banyak hal tentang fenomena dan dampak
dari Perubahan Iklim. Di antara dampak dari Perubahan Iklim adalah rentannya tingkat bencana
alam. SMP BINAR berkomitmen untuk turut serta dalam gerakan global untuk menahan dan
mengantisipasi dampak Perubahan Iklim. Salah satunya adalah dengan belajar upaya
penanggulangan bencana alam dari BPBD Kabupaten Sumenep.

B. Tujuan
Tujuan pembelajaran tentang mitigasi bencana yang diikuti oleh siswa-siswi SMP
BINAR adalah sebagai berikut:

Tema: Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi

Subtema:
- kerjapaksa, perbudakan modern, dan tenaga kerja anak
- perlindungan hak-hak pekerja

Anda mungkin juga menyukai