Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL SENI BUDAYA

“PAMERAN TUNGGAL”

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Pelajaran

Seni Budaya

Disusun oleh :

AGUS SALIM

KELAS :

XII MIPA 2

SMA NEGERI 16 PEKANBARU

TAHUN AJARAN 2020/2021


KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT yang selalu melimpahkan
rahmat dan karunia-Nya, sehingga saya dapat menyelesaikan Laporan Kegiatan
Pameran Seni Lukis.

Penyusunan laporan kegiatan ini sebagai bukti bahwa saya telah melaksanakan
kegiatan yang bertujuan mewujudkan siswa yang berbudaya, kreatif, inovatif dan
memiliki skill di bidang seni.

Namun, sepenuhnya saya menyadari bahwa kegiatan tersebut tidak akan


berjalan dengan baik tanpa dukungan dari berbagai pihak. Untuk itu, saya mengu capkan
terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dalam terlaksananya kegiatan
tersebut.

Saya pun memohon maaf apabila terdapat kesalahan ataupun


ketidakmaksimalan dalam melaksanakan kegiatan tersebut. Akhir kata, semoga dengan
kegiatan tersebut, saya akan semakin mampu berkreativitas demi menunjang
kemampuan saya dalam menjalankan tugas yang penuh dengan tanggungjawab ini.

Pekanbaru,12 Maret 2021

Ilham
LEMBAR PENGESAHAN

Pekanbaru, 12 Maret 2021

Ketua

AGUS SALIM

Menyetujui,

Guru Seni Budaya

Raudhotul Hasanah, S.Sn


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR

LEMBAR PENGESAHAN

DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

B. DASAR PEMIKIRAN

C. TUJUAN PELAKSANAAN

D. VISI DAN MISI

E. MANFAAT

BAB II PEMBAHASAN

1. TEMA KEGIATAN

2. NAMA KEGIATAN

3. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

4. SASARAN PAMERAN

5. JENIS KARYA

6. RUANG PAMERAN

7. SUMBER DANA DAN PENGGUNAANNYA

8. JADWAL KEGIATAN

BAB III PENUTUP


BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Dalam rangka meningkatkan kemampuan siswa dibidang seni, khusus nya seni
rupa serta untuk memenuhi salah satu tugas dalam pelajaran seni budaya. Potensi
siswa dalam bidang seni perlu digali kreatifitasnya, kemampuan, dan bakat siswa
dibidang seni juga perlu diasah ditingkatkan dan disalurkan dalam pameran.

Dikarenakan masih dalam kondisi pandemi covid-19 maka acara pameran


tersebut tidak dapat dilakukan di sekolah melainkan di rumah masing-masing dan tetap
mematuhi protokol kesehatan pemerintah. Melalui kegiatan ini siswa dapat
mengembangan potensi diri serta bakat yang dimiliki oleh siswa.

B. DASAR PEMIKIRAN

Hal yang mendasarkan pelaksanaan kegiatan ini yakni penyelenggaraan edukasi


karya seni lukis yang diikutsertakan oleh beberapa anggota keluarga dan berguna untuk
menjelaskan lebih detail tentang karya yang saya buat serta untuk nilai mata pelajaran
seni budaya.

C. TUJUAN PELAKSANAAN

kegiatan pelaksanaan yang saya laksanakan bertujuan :

a) meningkatkan pengetahuan dan wawasan seni rupa

b) meningkatkan kemampuan untuk mengapresiasi sebuah karya

c) melatih tanggung jawab

D. VISI DAN MISI

Visi:

Pameran Seni ini adalah ruang kegiatan seni yang menunjukkan sebuah karya seni yang
dibuat oleh seorang siswa dengan usaha serta kreatifitas yang tinggi.
Misi:

• Menyajikan karya-karya seni yang telah dibuat oleh siswa

• Membangun semangat para siswa untuk terus berkreasi dalam menciptakan


karya-karya seni yang telah mereka buat

• Meningkatkan apresiasi seni di dalam lingkungan terutama lingkungan sekolah

E. MANFAAT

1. Untuk menumbuhkan dan menambah kemampuan apresiasi seseorang terhadap


karya seni.

2. Untuk melatih diri agar bisa bekerja sama dengan orang lain.

3. Untuk melatih sikap tanggung jawab dan kemandirian.

4. Untuk menumbuhkan motivasi.

5. Untuk menghilangkan rasa stres dan jenuh dari rutinitas.

6. Untuk dijadikan sebagai sarana promosi.


BAB II

PEMBAHASAN

1. TEMA KEGIATAN

Pameran tunggal yang akan saya laksanakan bertema “Sunyi Hutan”

2. NAMA KEGIATAN

Pameran Tunggal Seni Budaya

3. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Hari/Tanggal : Jum'at,12 Maret 2021

Waktu : 15.00-16.00 WIB

Tempat : Jl. Pramuka

4. SASARAN PAMERAN

• Teman Dekat

5. JENIS KARYA

Jenis karya yg akan ditampilkan dlm pameran karya seni ini adalah lukisan karya
saya sendiri.

6. RUANG PAMERAN

Ruang pameran yang akan saya gunakan untuk mengadakan pameran tunggal ini
adalah ruang tamu yang ada di rumah saya.

7. PENGELUARAN

Pengeluaran :

• Buku Gambar : Rp. 3.000

• Pewarna : Rp. 8.000

8. JADWAL KEGIATAN

Pelaksanaan pameran : 15.00-16.00 WIB


BAB III

PENUTUP

Demikianlah laporan kegiatan pameran seni lukis yang menjadi tanggung jawab
saya sebagai penyelenggara pameran dan hasil kegiatan pameran yang telah saya
laksanakan. Laporan kegiatan pameran ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

Saya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu
terlaksananya acara ini sampai sukses.

Saya mohon maaf apabila dalam laporan ini masih ada kekurangan, untuk itu saya
mohon kritik dan saran agar saya dapat membuat yang lebih baik lagi dikemudian hari
dan saya ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai