Anda di halaman 1dari 2

Ketua

Tugas:
 Memimpin organisasi dengan baik.
 Menetapkan kebijakan dan menyusun program kerja.
 Mengoordinasi seluruh anggota kepengurusan.
 Memimpin rapat.
 Mengevaluasi kinerja seluruh anggota kepengurusan.
6. Wakil Ketua
Tugas:
 Bekerjasama dengan Ketua dalam setiap kegiatan.
 Ikut menetapkan kebijakan dan melaksanakan program.
 Memberi saran dan nasihat kepada Ketua setiap mau mengambil keputusan.
 Menggantikan Ketua saat Ketua berhalangan.
 Bertanggung jawab kepada Ketua.
7. Sekretaris
Tugas:
 Sekretaris bertindak sebagai notulen, menyiapkan agenda, evaluasi kegiatan, hasil rapat, dan
laporan.
 Wakil Sekretaris bertindak untuk membantu Sekretaris I, menggantikan Sekretaris I jika
berhalangan dan membantu Wakil Ketua mengoordinasikan seksi-seksi bidang OSIS.
8. Bendahara
Tugas:
 Bertanggung jawab mengetahui pemasukan dan pengeluaran uang.
 Mengatur inventaris dan perbendaharaan.
 Membuat kuitansi untuk tiap transaksi.
 Tugas Wakil Bendahara ialah mendampingi Bendahara, membantu, menggantikan, dan ikut
mengawasi keluar masuknya uang selama menjabat.
9. Ketua Seksi Bidang
Tugas:
 Bertanggung jawab atas seluruh kegiatan yang berkaitan dengan bidangnya masing-masing
 Melaksanakan kegiatan seksi yang diprogramkan.
 Memimpin rapat seksi.
 Menetapkan kebijakan dalam lingkup seksinya.

Program OSIS
Quipperian, OSIS memiliki beberapa program dalam berbagai bidang dengan penjabaran sebagai berikut:
1.       Bidang keagamaan: dengan tugas mengadakan kajian rutin setiap agama di sekolah dan
membentuk kegiatan ekstrakurikuler keagamaan.
2.       Bidang sosial: dengan tugas melakukan penggalangan dana, bakti sosial dan sosialisasi.
3.       Bidang kesenian: dengan tugas mengadakan event yang berhubungan dengan kesenian dan
mengembangkan potensi kesenian baik dari siswa dan skala acara.
4.       Bidang lingkungan: dengan tugas melakukan kerja bakti, workshop, dan penyuluhan yang
berkaitan dengan lingkungan.
5.       Bidang kesenian: dengan tugas melakukan kegiatan olahraga, pertandingan berkala dan
mengembangkan potensi siswa dalam bidang olahraga. 
Motivasi Menjadi Anggota OSIS
Lalu, sebenarnya apa sih yang jadi motivasi seseorang jadi anggota OSIS? Simak di bawah ini, ya alasan-
alasannya!
1. Pengalaman organisasi
Dengan menjadi anggota OSIS, Quipperian diajak untuk memiliki pengalaman bersosialisasi dengan
banyak orang dan berani bersuara. Hal ini berguna bagi Quipperian yang akan terjun ke dunia kerja
nantinya dengan anggota tim yang lebih kompleks.
2. Memupuk jiwa kepemimpinan
Menjadi pengurus OSIS berarti Quipperian akan diajak untuk cepat beradaptasi dengan segala situasi
dengan menggerakkan inisiatif. Dengan cara ini, jiwa kepemimpinan akan terus dipupuk mulai dini.
3. Memiliki kemampuan manajemen waktu
Quipperian yang menjadi pengurus OSIS diajak untuk memiliki manajemen waktu yang baik, karena selain
menjalani proses belajar dan mengajar, Quipperian juga memiliki tanggung jawab di organisasi.
Kemampuan ini bisa saja menjadi nilai positif bagi Quipperian kedepannya mengingat banyaknya disrupsi
di dunia kerja di masa depan.
4. Merasakan dampak melalui program kerja
Sebagai pengurus, Quipperian akan diajak untuk melakukan kegiatan melalui program kerja seperti
melakukan penggalangan dana, kerja bakti, kegiatan pentas seni dan lain-lain. Secara tidak langsung, hal
ini berdampak langsung tidak hanya bagi diri sendiri dan organisasi, namun juga melibatkan seluruh
elemen penghuni sekolah. 

Anda mungkin juga menyukai