Anda di halaman 1dari 10

BUKU PANDUAN PRAKTIKUM

TAHUN
AJARAN 2022/2023 SEMESTER
GANJIL

KEWIRAUSAHAAN

DISUSUN OLEH:
TIM PENGAJAR DAN ASISTEN
LABORATORIUM MANAJEMEN BISNIS DAN KEWIRAUSAHAAN
PROGRAM STUDI AGRIBISNIS
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS JEMBER
TIM PENYUSUN BUKU PANDUAN PRAKTIKUM
1. Djoko Soejono, S.P., M.P.
2. Ebban Bagus Kuntadi, SP. M.Sc
3. Titin Agustina, S.P., M.P.
4. Intan Kartika Setyawati S.P., M.P.
5. Ratih Apri Utami, S.P., M.Si.
6. Rena Yunita Rahman, S.P., M.Si.
7. Rachmat Udhi Prabowo, S.P., M.P.
8. Rizki Yanuarti, S.P., M. P.
9. Indah Ibanah, S. P., M.Si.
10. Dra. Sofia, M. Hum.
11. Dr. Ir. Evita Soliha Hani, MP.
12. Ir. Anik Suwandari, MP.
13. Dr. Ir. Jani Januar, MT.
14. Dr. Ir. Mohammad Hoesain, MS.
15. Dr. Luh Putu Suciati, SP., M. Si
16. Ir. Syaifuddin Hasjim, MP.
17. Ir. Mochammad Wildan Jatmiko, MP.
18. Prof. Dr. Ir. Suharto, M. Sc.
19. Illia Seldon Magfiroh SE., MP.
20. Rendi Anggriawan, S. P., M. Si
21. Laily Mutmainah, S. P., M. Si
22. Aryo Fajar Sunartomo, SP. M. Si.
23. Ariq Dewi Maharani, S.P., M. P.
24. Dyah Ayu Savitri, S. TP., M. Agr.
25. Oria Alit Farisi S. P., M.P.
26. Dimas Bastara Zahrosa, S.P., M. P.
27. Amam S.Pt M.P.
28. Diana Fauziah, S.P., M.P.
29. Dr. Nur Widodo, S.Pt., M. Sc.
TIM ASISTEN PRAKTIKUM
1. Bima Galang Rambu Anarki
2. Nurafia Delpiana
3. Nadintha Rahmaaisya
4. Putri Diah Suci Anggraini
5. I. M. Windy Fahami Qur'ani
6. Muhamad Rifian Agasa
7. Adinda Permatasari
8. Yunita Prasetyo Ningrum
9. Ragel Firdaus
10. Laily Nur Azizah
11. Shafira Salsabilla
12. Mutiara Ria Despita Maharani
13. Nita Anisya Firdaus
14. Kurniawan Dwi Yulianto
15. Febry Aryawan
16. Hegi Aulia Azzahra Putri
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT karena atas limpahan rahmat dan
karunia-Nya buku panduan praktikum Kewirausahaan ini dapat terselesaikan.
Panduan praktikum ini disusun untuk memenuhi kebutuhan dalam kegiatan praktikum
Kewirausahaan berdasarkan silabi yang telah ditentukan pada tahun ajaran 2022/2023. Buku
ini disusun untuk menambah pengetahuan tentang Kewirausahaan, sehingga mahasiswa
diharapkan lebih memahami teori Kewirausahaan serta mampu membaca serta memanfaatkan
peluang kewirausahaan di bidang pertanian.
Penyusun menyadari bahwa Pedoman Praktikum ini masih kurang dari sempurna dan
masih dalam proses penyempurnaan. Oleh karena itu, saran dan kritik yang sifatnya
membangun selalu penyusun harapkan demi penyempurnaannya. Penyusun mengucapkan
terima kasih kepada semua pihak yang ikut berperan dalam penyelesaian pedoman ini.
Penyusun berharap semoga pedoman ini dapat bermanfaat bagi semua pihak terkait.

Oktober, 2022

Tim Penyusun
TATA TERTIB PRAKTIKUM

1. Praktikan wajib berpakaian rapi dan sopan (bersepatu tertutup, baju/kaos berkerah lipat).
2. Praktikan wajib hadir di ruangan atau laboratorium tempat acara praktikum dilaksanakan, 5
menit sebelum acara praktikum dimulai.
3. Praktikan yang terlambat lebih dari 5 menit sejak acara praktikum dimulai tidak diijinkan
mengikuti acara praktikum.
4. Praktikan tidak diijinkan makan, minum, merokok serta berbicara atau bersuara yang
mengganggu pelaksanaan praktikum saat acara praktikum berlangsung.
5. Praktikan wajib men-silent alat komunikasi (HP) dan menyimpannya ke dalam tas selama acara
praktikum.
6. Praktikan wajib meminta ijin kepada asisten jika akan keluar masuk ruangan praktikum selama
acara praktikum berlangsung.
7. Praktikan yang tidak hadir pada acara praktikum, wajib menyerahkan surat ijin tertulis yang
dilegalisasi oleh Ketua Laboratorium atau Koordinator praktikum atau dosen pengampu
matakuliah, maksimal 3 hari setelah pelaksanaan acara praktikum.
8. Praktikan yang mendapat inhaln lebih dari 3 (tiga) kali dinyatakan gugur (tidak lulus praktikum).
Konsekuensinya, praktikan tidak memiliki nilai praktikum, sehingga mempengaruhi kelulusan
matakuliah.
9. Jika selama praktikum, praktikan berperilaku tidak sesuai etika akademis atau bertentangan
dengan nilai moral yang berlaku, maka tindakan praktikan tersebut mempengaruhi nilai akhir
praktikum dan berdampak pada nilai akhir matakuliah.
10. Sanksi bagi praktikan yang melanggar tata tertib acara praktikum, disesuaikan dengan kebijakan
internal laboratorium.
11. Peraturan yang belum diatur dalam tata tertib praktikum akan ditetapkan kemudian.

METODE PENILAIAN PRAKTIKUM


o 30% Aktivitas Harian
o 40% Laporan
o 30% Tugas
BAB V
PENGENALAN PKM - KEWIRAUSAHAAN (PKM-K)

PKM-K merupakan merupakan program kreativitas mahasiswa untuk upaya menciptakan


suatu aktivitas usaha, dimana mahasiswa akan berlatih untuk bisa membuat suatu produk usaha
ynag dibutuhkan oleh pasar. Tujuan dari PKM-K yaitu untuk memotivasi dan memberikan
kesempatan kepada mahasiswa untuk bisa menghasilkan suatu bentuk karya kreatif, dan inovatif
yang akan bisa menjadi bekal bagi mahasiswa untuk berwirausaha sebelum atau setelah
pendidikan. PKM-K juga diharapkan mampu untuk memberikan kesempatan bagi mahasiswa
untuk berwirausaha dengan pemahaman konsep wirausaha yang komprehensif. Ruang lingkup
daru PKM-K adalah PKM-K lebih mengutamakan solusi tantangan intelektual yang mendasari
lahirnya komoditas baru dan unik. Luaran kegiatan PKM-K adalah laporan kemajuan, laporan
akhir, dan produk wirausaha.

2.1 Kriteria Pengusulan


Kriteria, persyaratan pengusul dan tata cara pengusulan:
1. Peserta adalah kelompok mahasiswa aktif program pendidikan Diploma 3 (D3); Diploma 4
(D4) atau Strata 1 (S1) di seluruh PT di bawah Kemendikbud-Ristek yang terdaftar di
Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti). Mahasiswa yang sudah menyandang gelar
diploma (D3), sarjana terapan (D4), sarjana (S1) atau yang sedang mengikuti pendidikan
profesi dan koas (farmasi, kedokteran, kedokteran hewan, kedokteran gigi, dan lainnya) tidak
diperbolehkan mengusulkan proposal PKM.
2. Kelompok pengusul berjumlah 3 (tiga) - 5 (lima) orang, terdiri dari satu orang ketua dan
sampai dengan 4 orang anggota.
3. Nama-nama pengusul (ketua dan anggota) harus ditulis lengkap (tidak boleh disingkat);
4. Kegiatan tidak harus sesuai bidang ilmu, kolaborasi lintas bidang dianjurkan.
5. Mahasiswa pengusul dapat berasal dari program studi yang sama atau dari program studi yang
berbeda, tetapi masih dalam satu Perguruan Tinggi.
6. Keanggotaan setiap kelompok disarankan berasal dari minimal 2 (dua) angkatan yang berbeda
agar terjadi pembinaan dan kesimbungan pengusulan program tahun berikutnya.
7. Besarnya dana kegiatan per judul Rp 5.000.000,00 (lima juta rupiah) s.d. Rp 7.000.000,00
(tujuh juta rupiah).

2.2 Sumber Dana


Untuk proposal yang lolos pendanaan, Sumber dana berasal dari Belmawa. Perguruan
Tinggi juga wajib memberikan pendanaan maksimal 25% dari Rp. 7.000.000,00 dalam bentuk in
cash atau in kind. Pendanaan juga bisa diperoleh dari instansi lain maksimum sebesar 10% dari
Rp. 7.000.000,00 dengan catatan harus tetap dilaporkan ke Belmawa.

2.3 Sistematika Penulisan Proposal


a. Judul PKM tidak boleh menggunakan akronim atau singkatan yang tidak baku dan hanya
diperbolehkan maksimal 20 kata.
b. Proposal terdiri atas:
1. Isian kelengkapan (sampul dan pengesahan) yang dientrikan secara langsung
(interaktif) pada SIMBelmawa, dan proses pengesahan dilakukan dengan validasi oleh
dosen pendamping dan pimpinan perguruan tinggi bidang kemahasiswaan. Isian
kelengkapan sampul meliputi Judul PKM, jenis PKM, nama dan nomor induk tim
mahasiswa, asal perguruan tinggi pengusul, dan tahun usulan.
2. Isi utama proposal yang dikemas dalam bentuk berkas (file) pdf. Isi utama proposal
terdiri dari: daftar isi, halaman inti, dan lampiran. Halaman daftar isi diberi nomor
halaman dengan huruf: i, ii, iii, …, yang diletakkan pada sudut kanan bawah. Halaman
inti adalah halaman proposal yang memuat Bab Pendahuluan sampai dengan Daftar
Pustaka. Halaman inti memuat maksimum 10 (sepuluh) halaman. Halaman inti dan
lampiran diberi nomor halaman dengan angka arab: 1, 2, 3, …, yang diletakkan pada
sudut kanan atas. Penomoran halaman 1 (satu) dimulai dari Bab Pendahuluan. Berkas
(file) isi utama proposal diunggah ke SIMBelmawa dengan penamaan file:
namaketua_namapt_PKM-K.pdf untuk divalidasi oleh dosen pendamping dan
disahkan oleh pimpinan perguruan tinggi bidang kemahasiswaan.
c. Ketentuan penulisan proposal sebagai berikut:
1. Tipe huruf menggunakan Times New Roman ukuran 12.
2. Teks menggunakan jarak baris 1,15 spasi dan perataan teks menggunakan rata kiri dan
kanan (Justify).
3. Layout menggunakan ukuran kertas A-4, satu kolom, margin kiri 4 cm, margin kanan,
atas, dan bawah masing-masing 3 cm.
d. Format penulisan proposal sebagai berikut:
DAFTAR ISI
BAB 1. PENDAHULUAN
Uraikan latar belakang atau alasan yang mendasari disusunnya proposal PKM-K. Apakah
komoditas produk PKM-K berdasar atas hasil riset pasar (adanya peluang pasar) atau inisiatif
sendiri untuk membuka pangsa pasar. Ungkapkan pula jenis dan spesifikasi teknis komoditas yang
akan menjadi modal berwirausaha dengan memaparkan perbedaan dan keunggulan produk PKM-
K dibanding dengan produk-produk sejenis yang sudah ada. Karakteristik pasar sasaran (calon
konsumen) harus diungkapkan keberadaan dan sebarannya.

BAB 2. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA


Pada bab ini, uraikan kondisi umum lingkungan yang menunjukkan potensi sumberdaya dan
peluang pasar termasuk analisis ekonomi usaha yang direncanakan. Sajikan secara singkat untuk
menunjukkan kelayakan usaha dalam bentuk analisis keuangan usaha (cash flow minimal untuk 2
tahun kedepan yang dapat menunjukkan keberlanjutan usaha)

BAB 3. METODE PELAKSANAAN


Metode pelaksanaan menyajikan uraian tentang teknik/cara membuat produk komoditas usaha,
mengemas dan memasarkannya sekaligus tahapan pekerjaan dalam pencapaian tujuan program.
Pada tahapan pekerjaan, uraikan aktivitas-aktivitas yang dilakukan dan alat/bahan yang digunakan.

BAB 4. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN


4.1 Anggaran Biaya
Rekomendasi besarnya pengalokasian dan penggunaan dana PKM-K adalah antara Rp5.000.000
– Rp7.000.000. Khusus untuk biaya perjalanan PKM-K hendaknya dilakukan seefisien dan
seminimal mungkin (at cost) dan hanya diperkenankan untuk dalam kota. Rekapitulasi rencana
anggaran biaya disusun atas 4 jenis pengeluaran. disusun mengikuti format sebagai berikut:
4.1 Format Rekapitulasi Rencana Anggaran Biaya
Besaran Dana
No. Jenis Pengeluaran Sumber Dana
(Rp)
Bahan habis pakai (contoh: ATK, Kertas, Belmawa
1. bahan, dll) maksimal 60% dari jumlah Perguruan Tinggi
dana yang diusulkan Instansi lain (jika ada)
Sewa dan jasa (sewa/jasa alat; jasa Belmawa
pembuatan produk pihak ketiga, dll) Perguruan Tinggi
2.
maksimal 15% dari jumlah dana yang Instansi lain (jika ada)
diusulkan
Transportasi local maksimal 30% dari Belmawa
3. jumlah dana yang diusulkan Perguruan Tinggi
Instansi lain (jika ada)
Lain-lain (contoh: biaya komunikasi, Belmawa
4. biaya bayar akses publikas, dll) Perguruan Tinggi
maksimal 15% dari dana yang diusulkan Instansi lain (jika ada)
Jumlah
Belmawa
Rekap Sumber Dana Perguruan Tinggi
Instansi lain (jika ada)

Item biaya yang tidak diperkenankan diusulkan dalam Rencana Anggaran Biaya (RAB) PKM-K:
1. Honorarium, konsumsi, hadiah dan sejenisnya untuk tim, dosen pendamping,
narasumber, pemateri atau sejenisnya.
2. Sewa komputer PC, laptop, printer, ponsel, kamera, handycam, tempat/ruangan/aula atau
sejenis.
3. Pembelian alat/bahan lebih dari Rp. 1.000.000,00 per item.
4. Pembelian penyimpanan data (flashdisk, harddisk).
5. Pembelian kuota internet lebih dari Rp. 100.000,00 per bulan per tim.
6. Durasi sewa lisensi atau sejenis yang melebihi 6 bulan.
7. Penyusunan, penggandaan dan atau penjilidan laporan kemajuan, laporan akhir (kecuali
PTS, atau PTN yang mewajibkan hardcopy).
4.2 Jadwal Kegiatan
Jadwal kegiatan disesuaikan dengan Tahap Kegiatan dan dibatasi selama 3 (tiga) bulan sampai 4
(empat) bulan. Jadwal disusun dalam bentuk bar chart untuk rencana kegiatan yang diajukan serta
sesuai dengan format pada Lampiran 1.

DAFTAR PUSTAKA
Daftar pustaka ditulis dengan tipe huruf menggunakan Times New Roman ukuran 12 cetak normal.
Teks menggunakan jarak baris 1,15 spasi dan perataan teks menggunakan rata kiri dan kanan.
Daftar pustaka berisi informasi tentang sumber pustaka yang telah dirujuk dalam tubuh tulisan.
Setiap pustaka yang dirujuk dalam naskah harus muncul dalam daftar pustaka, dan sebaliknya.
Format perujukan pustaka mengikuti Harvard style (nama belakang, tahun dan diurutkan berdasar
abjad). Daftar pustaka memuat informasi lengkap ketelusuran sumber informasi disusun urut
abjad.

LAMPIRAN
Lampiran 1. Biodata Ketua dan Anggota, serta Dosen Pendamping;
Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan;
Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Pelaksana dan Pembagian Tugas;
Lampiran 4. Surat Pernyataan Ketua Pelaksana.

Anda mungkin juga menyukai