Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN HASIL PERTEMUAN

Tanggal, 11 Okt 2022 di Aula Sambiloto lt.3 DKK Sragen

Hasil :

A. KEGIATAN
Penyelenggaraan kegiatan Pameran Inovasi kesehatan (PIKES) ke-4 tahun
2022

B. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Menyebarluaskan informasi tentang inovasi program-program Upaya
kesehatan Masyarakat di lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Sragen.
2. Tujuan Khusus
a. Memberikan informasi kepada masyarakat tentang inovasi program-
program kesehatan
b. Mendorong pembangunan inovasi pelayanan
kesehatan
c. Mendorong pengembangan dan transfer inovasi
kesehatan
d. Mempercepat peningkatana kualitas pelayanan
kesehatan
e. Meningkatkan kepuasan masyarakat terhadap
pelayanan kesehatan.
C. Waktu dan Tempat
Hari : Jum’at
Tanggal : 28 Oktober 2022
Jam : 09.00 WIB s/d 22.00 WIB
Tempat : Alun-Alun Sasono Langen Putro
Jl. Raya Sukowati No. 2 Sragen
D. TEMA
“INOVASI TIADA HENTI, SEHATKAN SUKOWATI”
E. ORGANISASI PENYELENGGARA
Penyelenggaraan Pameran inovasi Kesehatan ke-4 adalah Dinas Kesehatan
Kabupaten Sragen bekerjasama dengan PT, Mitra Media Bangsa Solo
F. PESERTA
Peserta PIKES ke-4 berasal dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sragen,
Puskesmas dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) se-Kabupaten Sragen
G. METODE PENYELENGGARAAN
1. Penyelenggaraan PIKES ke -4 dilaksanakan secara terbuka untuk umum,
sehingga masyarakat bisa mengunjungi stand-stand pameran yang
disajikan oleh peserta baik dari Puskesmas maupun RSUD.
2. Pameran akan dibuka secara resmi oleh Bupati Sragen Ibu dr. Kusdinar
Untung Yuni Sukowati dan dimeriahkan oleh bintang tamu Yeni Inka dan
Farrel Prayoga.
3. Masing-masing peserta mengirimkan file berupa vidio pendek (minii
drama/dokumenter) terkait inovasi dengan format lanscape yang
dipamerkan pada layar LED dipanggung utama. Pegiriman file ke email:
pkipdinkessragen@gmail.com dengan subyek Vidio Inovasi 2022. Untuk
informasi bisa menghubungi Sdr.Slamet Waluyo , S.SIT,MM no. Hp.
085229185452
4. Untuk memeriahkan dan meningkatkan gairah peserta dalam mengikuti
PIKES ke-4 dilaksanakan penilaian terhadap :
a. Kualitas Inovasi
b. Stand terbaik
c. Lomba karaoke Campursari/dangdut dengan lirik lagu diganti berupa
edukasi kesehatan
Ketentuan Penilaian peserta PIKES ke-4 :
1. Kualitas Inovasi
a. Inovasi yang dinilai adalah inovasi yang ditampilkan pada PIKES
ke-4
b. Inovasi pada PIKES ke-4 terbentuk pada tahun 2021 atau 2022.
c. Penilaian Inovasi berdasarkan Input pada aplikasi Si-Risma
d. Peserta PIKES diharapkan menginput dokumen yang mejadi data
dukung inovasi paling lambat tanggal 21 Oktober 2022 jam 11.59
WIB
e. Indikator yang dinilai antara lain tingkat kematangan inovasi,
kualitas inovasi serta kesesuaian dokumen pendukung
f. Kelengkapan dokumen pendukung sesuai dengan indikator Inovatif
Goverment Awars (IGA)
g. Penilaian secara admintrasi dilaksanakan tanggal 24 Oktober 2022
h. 10 besar terpilih akan dipanggil untuk melakukan presentasi pada
tanggal 25 Oktober 2022 di Dinas Kesehatan Kabupaten Sragen
i. Juara diambil 3 pemenang yaitu Juara I, Juara II dan Juara III
2. Stand Terbaik
a. Penilaian stand terbaik tidak berdasarkan kelompok peserta
(Puskesmas atau RSUD)
b. Indikator yang dinilai antara tampilan stand, performance petugas
stand, penguasaan petugas stand terhadap materi inovasi
c. Juara diambil 3 pemenang yaitu juara I, Juara II dan Juara III
3. Lomba Karaoke campursari/dangdut dengan lirik lagu di ganti edukasi
kesehatan
a. Lomba karaoke bersifat wajib
b. Penyayi boleh sigle/duet
c. Durasi lagu maksimal 5 menit
d. Peserta diperbolehkan membawa supporter ke panggung maksimal
5 orang
e. Genre lagu campursari/dangdut, namun lirik lagu yang dibawakan
diganti berupa edukasi kesehatan
f. Pengiriman file lagu pengiring da lirik ke email :
pkipdinkessragen@gmail.com dengan subyek Lomba karaoke 2022
paling lambat tanggal 21 Oktober 2022
g. Pelaksanaan lomba karaoke pada tanggal 28 Oktober 2022 jam
14.00 – 16.30 WIB
h. Juara diambil 3 pemenang yaitu juara I, Juara II dan Juara III
H. Diskusi
a. Persiapan bisa dilakukan pada tanggal 27 Oktober 2022 (bisa
pagi/siang/sore) dan tanggal 28 Oktober 2022 pagi hari sebelum
jam 09.00 WIB
b. Kelengkapan Stand akan dikondisikan oleh DKK (meja 2, kursi 2 dan
instalasi listrik) nanti peserta tinggal hias
c. Ukuran stand 3 x 3 meter
d. No undian peserta akan dilaksanakan pada tanggal 27 Oktober
2022 pada saat technical meeting (usulan peserta minta hari jum’at
tgl 21 Okt 2022 jam 13.00 Wib) panitia akan mengusahakan nanti
akan diinfo lanjut oleh DKK usulan peserta
e. Informasi lanjut akan disampaiakan pada saat Technical meeting

Anda mungkin juga menyukai