Anda di halaman 1dari 4

JAWABAN TUGAS 1

Nama Mahasiswa : Silvi Juwita

Nomor Induk Mahasiswa : 857161534

Kode/ Nama Mata Kuliah : PDGK 4105/ Strategi Pembelajaran di SD

Kode/ Nama UPBJJ : 21/ JAKARTA

Masa Ujian : 2022.22

KEMENTRIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
1. Kegiatan apa yang dilakukan guru untuk menarik perhatian siswa!
Jawaban:
Upaya guru menumbuhkan dan meningkatkan perhatian siswa terhadap pelajaran dapat
dilakukan dengan berbagai cara, antara lain:
a. Mengaitkan pelajaran dengan pengalaman, kebutuhan cita-cita, bakat, atau minat siswa.
Misalnya: dalam pelajaran IPA ketika membahas mengenai sumber karbohidrat guru
mencontohkan dengan berbagai jenis makanan yang ada dilingkungan sekolah/ rumah
seperti nasi uduk, cilok, singkong rebus, jagung bakar, kemudian guru meminta siswa
untuk menyebutkan contoh-contoh lainnya.
b. Menciptakan situasi pembelajaran yang tidak monoton, seperti penggunaan metode
mengajar yang bervariasi, penggunaan media, tempat belajar tidak terpaku hanya
didalam kelas saja.
Misalnya: dalam pelajaran IPA tentang gerak pada tumbuhan, guru mengajak siswa
untuk mencari tanaman putri malu yang berada di area kebun sekolah dan mengamati
langsung gerak pada tumbuhan putri malu tersebut.

2. Sebutkan langkah-langkah membuat rancangan kegiatan pembelajaran!


Jawaban:
Sebelum memulai kegiatan pembelajaran, diperlukan sebuah rencana yang bertujuan untuk
menghasilkan proses belajar mengajar yang sesuai dengan tujuan pembelajaran yang ingin
dicapai. Berikut ini adalah langkah-langkah dalam membuat rancangan kegiatan
pembelajaran:

a. Tentukan salah satu kompetensi atau tujuan pembelajaran yang diharapkan dikuasai
siswa
b. Pilih salah satu pendekatan pembelajaran yang sesuai yang sesuai untuk mencapai
kompetensi atau tujuan pembelajaran yang telah Anda tetapkan.
c. Tentukan strategi pembelajaran yang sesuai dengan pendekatan pembelajaran yang
akan diterapkan dan yang memungkinkan tercapainya tujuan pembelajaran.
d. Tentukan berbagai metode mengajar yang sesuai dengan strategi yang telah ditetapkan.
e. Tentukan teknik yang akan digunakan untuk masing-masing metode mengajar yang
telah ditetapkan tersebut.
3. Jelaskan pengertian pendekatan strategi, metode dan teknik pembelajaran!
Jawaban:
● Pendekatan strateg pembelajaran adalah cara umum dalam memandang pembelajaran
terkait dengan ilmu dan kiat di dalam memanfaatkan segala sumber belajar yang
dimiliki dan yang dapat dikerahkan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang telah
ditetapkan.
● Pendekatan metode pembelajaran adalah cara umum dalam memandang pembelajaran
yang berkenaan dengan berbagai cara kerja yang bersifat relatif umum yang sesuai
untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu.
● Pendekatan teknik pembelajaran adalah cara umum dalam memandang pembelajaran
tentang ragam khas penerapan suatu metode sesuai dengan latar penerapan tertentu
yang sifatnya lebih operasional.

4. Jelaskan pengertian belajar menurut Ernest R. Hilgard!


Jawaban:
Pengertian belajar menurut Ernest R. Hilgard learning is the process by which an activity
organites or is changed through training procedures (whether in the laboratory on in the
natural environment) as distinguished from changes by factors not atributable to training.
Dengan kata lain belajar adalah proses perubahan tingkah laku yang diperoleh melalui
latihan dan perubahan itu disebabkan karena ada dukungan dari lingkungan yang positif
yang menyebabkan terjadinya interaksi edukatif.
Dalam hal ini dapat diartikan bahwa belajar adalah proses perubahan tingkah laku
seseorang dari yang tidak tahu menjadi tahu, dari yang tidak faham menjadi faham yang
diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

5. Jelaskan karakteristik pembelajaran di kelas rendah dan berikan contoh


kegiatannya!
Jawaban:
Karakteristik anak usia kelas rendah dengan jenjang usia 6-10 tahun memiliki karakteristik
sebagai berikut :
● Kurang terfokus dalam konsentrasi
● Kurang memperhatikan kecepatan dan aktifitas belajar
● Cenderung mengabaikan soal yang dianggap sulit karena merasa tidak penting
● Kecenderungan memuji diri sendiri
● Suka membanding-bandingkan dirinya dengan anak lain
Berdasarkan karakteristik siswa kelas rendah tersebut, pembelajaran di kelas rendah
sebaiknya disesuaikan. Pembelajaran yang sesuai diterapkan dikelas rendah adalah
pembelajaran konkret dan interaktif yang peranannya dipegang penting oleh guru dalam
menciptakan stimulus-respon agar memungkinkan siswa beraktifitas tinggi dalam belajar,
misalnya penerapan pembelajaran tematik yang memiliki prioritas terciptanya pembelajaran
bersahabat, menyenangkan, dan bermakna. Pembelajaran tematik juga memiliki
karakteristik fleksibel, menumbuhkembangkan kreatifitas siswa, kemampuan sosial,
kemampuan memecahkan masalah, sehingga belajar menjadi bertahan lama. Hal tersebut
sesuai dengan karakter siswa kelas rendah pada umumnya.

Anda mungkin juga menyukai