Anda di halaman 1dari 2

Persamaan Garis Lurus

Persamaan garis lurus merupakan suatu pemetaan persamaan matematika dalam bidang


koordinat cartesius yang membentuk grafik garis lurus. Ada dua variabel dalam suatu
persamaan garis lurus dan keduanya memiliki orde 1.
Bentuk penulisan persamaannya:

ax + by = c

Dengan x dan y disebut sebagai variabel atau peubah, a dan b adalah koefisien dari kedua
variabel serta c adalah konstanta. Variabel x dan y harus berpangkat/berorde 1.

Grafik Persamaan Garis Lurus


Persamaan garis lurus dapat digambarkan dalam koordinat cartesius untuk mendapatkan
grafik yang berbentuk garis lurus. Berikut ini langkah-langkah untuk menggambar grafik
garis tersebut:

 Menentukan dua titik yang dilalui oleh garis dalam persamaan tersebut.
 Kedua titik di plot atau ditempatkan pada koordinat cartesius.
 Menghubungkan kedua titik yang telah diplot tersebut untuk menjadi sebuah garis.
Berikut ini bentuk persamaan garis lurus dalam koordinat cartesius:

Contoh:

Gambarlah grafik garis lurus dengan persamaan 2x + 3y = 6

Dari persamaan garis tersebut nilai a = 2, nilai b = 3 dan nilai c = 6

Langkah menggambar grafik fungsi persamaan garis lurus

1. Menentukan dua titik yang dilalui, dengan mengganti nilai x dan y dengan sembarang angka
(pilihlah angka yang paling mudah yaitu angka nol (0))
a. Pilih x = 0, dari persamaan garis lurus 2x + 3y = 6 maka diperoleh 2(0) + 3y = 6, 0 + 3y = 6,
3y = 6, y = 6/3, y = 2 dan diperoleh titik (0, 2) misal diberi nama titik A
b. Pilih y = 0, dari persamaan garis lurus 2x + 3y = 6 maka diperoleh 2x + 3(0) = 6, 2x + 0 = 6
2x = 6, x = 6/2, x = 3 dan diperoleh titik (3, 0) missal diberi nama titik B
2. Gambar titik tersebut dalan diagram kartesius

3
A (0,2)
2
1
B (3,0)
1 2 3

3. Hubungkan kedua titik dengan garis lurus

3
A (0,2)
2
1
B (3,0)
1 2 3

Latihan

Gambarlah persamaan garis lurus berikut!

1. 3x + 4y = 12
2. 2x – 5y = 10
3. – 3x + 4y = 12
4. – 5x – 3y = 15

Anda mungkin juga menyukai