Anda di halaman 1dari 1

PERATURAN RAPAT

1. Peserta rapat wajib hadir 5 menit sebelum rapat dimulai.
2. Batas keterlambatan 15 menit.
3. Jika ada peserta rapat yang terlambat, rapat tetap dilanjutkan tanpa mengulangi
agenda rapat tesebut. Dan akan dikenakan sanksi yaitu membantu ketupel memimpin
rapat.
4. Sebelum rapat berlangsung akan diadakan absensi peserta rapat.
5. Bagi peserta yang tidak hadir harus ada keterangan yang jelas.
6. Semua sie bertanggung jawab atas anggota yang tidak hadir
7. Pada waktu rapat dimulai boleh menggunakan alat komunikasi dengan catatan untuk
keperluan rapat / keperluan mendadak dan harus mendapat persetujuan oleh
pemimpin rapat.
8. Posisi peserta saat rapat menghadap ke pemimpin rapat
9. dilarang makan saat rapat berlangsung.
10. dilarang membicarakan / melakukan sesuatu hal diluar dari agenda rapat.
11. Pimpinan dapat mengingatkan kembali peserta rapat untuk empati
mendengarkan peserta lain yang sedang presentasi.
12. Jika terdapat keperluan mendesak seperti ke kamar mandi/mengangkat telepon bisa
meminta izin ke pemimpin rapat.
13. Pemimpin rapat harus dapat mengambil keputusan dan menyimpulkan hasil rapat
dengan mengedepankan kepentingan bersama bukan individu.
14. pemimpin rapat berhak menegur peserta rapat yang melanggar peraturan.
15. Setiap argumen atau pertanyaan yang diajukan disampaikan secara singkat, jelas, dan
padat.
16. Dilarang meninggalkan rapat sebelum rapat selesai kecuali ada keperluan
mendesakdan atas persetujuan pemimpin rapat.
17. Peraturan ini berlaku hingga waktu yang telah ditentukan.
18. Seluruh peserta yang izin keluar/masuk rapat harus izin ke pemimpin rapat dan
diflorkan ke dalam forum.

Anda mungkin juga menyukai