Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA

DINAS KESEHATAN
PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT KECAMATAN PENJARINGAN
Jalan.Teluk Gong Raya No. 2 Telp. 6694917 Fax. 66690881
JAKARTA
Kode Pos 14450

KERANGKA ACUAN
REFRESING KADER PROGRAM PTM
PUSKESMAS SE KECAMATAN PENJARINGAN

A. PENDAHULUAN
Posbindu PTM merupakan peran serta masyarakat dalam melakukan
kegiatan deteksi dini dan pemantauan faktor risiko PTM Utama yang
dilaksanakan secara terpadu, rutin, dan periodik. Faktor risiko penyakit tidak
menular (PTM) meliputi merokok, konsumsi minuman beralkohol, pola makan
tidak sehat, kurang aktifitas fisik, obesitas, stres, hipertensi, hiperglikemi,
hiperkolesterol serta menindak lanjuti secara dini faktor risiko yang ditemukan
melalui konseling kesehatan dan segera merujuk ke fasilitas pelayanan
kesehatan dasar. Kelompok PTM Utama adalah diabetes melitus (DM), kanker,
penyakit jantung dan pembuluh darah (PJPD), penyakit paru obstruktif kronis
(PPOK), dan gangguan akibat kecelakaan dan tindak kekerasan. Kader
posbindu adalah seseorang yang dengan sukarela membantu semua pelaksanaan
kegiatan diposbindu. Kader merupakan barisan terdepan untuk memberikan
informasi tentang kondisi kesehatan masyarakat di sekitar lingkungannya,
untuk kemudian disampaikan kepada petugas puskesmas untuk ditindak lanjuti
ke tingkat berikutnya. Selain itu dengan adanya kader posbindu ini nantinya
dapat membantu program pemerintah dalam bidang kesehatan. Peran mereka
antara lain adalah menyampaikan informasi kepada masyarakat tentang
berbagai program kesehatan untuk membantu pemerintah. Oleh karena itu
seorang kader penting untuk mendapat pelatihan dan bimbingan tentang segala
sesuatu yang berhubungan dengan posbindu.

B. LATAR BELAKANG
Kader yang bernaung dalam wadah Posbindu merupakan sebagai ujung
tombak dari program kesehatan, dan karena pentingnya peran kader posbindu
bagi kelancaran pelayanan kesehatan di masyarakat sehingga diperlukan
bimbingan dan pelatihan tentang kader kesehatan secara rutin dan intensif, Salah
satu kegiatan tersebut adalah penyegaran atau refreshing kader. Penyegaran
kader posbindu merupakan kegiatan yang bertujuan untuk mereview kembali
tentang posbindu, fungsi, manfaat, langkah-langkah 5 meja posbindu sehingga
harapannya meningkatkan pengetahuan para kader posbindu dan berperan aktif
di posbindu. Hal ini dilakukan untuk mengaktifkan kembali semangat para kader
posbindu yang tidak aktif. Selain itu, dengan diadakannya kegiatan ini
diharapkan para kader lebih siap dalam menjalankan tugasnya, lebih
PEMERINTAH PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA
DINAS KESEHATAN
PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT KECAMATAN PENJARINGAN
Jalan.Teluk Gong Raya No. 2 Telp. 6694917 Fax. 66690881
JAKARTA
Kode Pos 14450
bisaresponsif dengan semua kejadian yang ada di lapangan serta tanggap apa
yang harus dilakukan

selanjutnya serta adanya pembekalan pengetahuan tentang trik-trik memotivasi


masyarakat agar sadar tentang pentingnya arti kesehatan.

C. TUJUAN
1. Umum :
Untuk meningkatkan kualitas Posbindu PTM dalam upaya deteksi dini
faktor resiko penyakit tidak menular sehingga derajat kesehatan masyarakat
meningkat.

2. Khusus :
Setelah mengikuti kegiatan pelatihan, peserta mampu :
a. Memahami kebijakan tentang pencegahan dan pengendalian PTM
b. Memahami konsep Posbindu PTM
c. Melaksanakan pencegahan dan pengendalian PTM terpadu di Fasilitas
Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP)
d. Melaksanakan pengkajian faktor risiko PTM;
e. Memberikan edukasi pencegahan dan pengendalian faktor risiko PTM
f. Melakukan pengukuran faktor risiko PTM
g. Melaksanakan rujukan PTM
h. Melaksanakan pengisian formulir pencatatan dan pelaporan PTM

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


Kegiatan Pokok : Kegiatan dipandu oleh Pelaksana Program PTM Puskesmas
Kecamatan Penjaringan yang memaparkan tentang tata cara :
1. Kebijakan tentang pencegahan dan pengendalian PTM
2. Memahami konsep Posbindu
3. Melaksanakan pencegahan dan pengendalian PTM Terpadu di Fasilitas
Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP)
4. Melaksanakan pengkajian faktor risiko PTM;
5. Memberikan edukasi pencegahan dan pengendalian faktor risiko PTM
6. Melakukan pengukuran faktor risiko PTM
7. Melaksanakan rujukan PTM
8. Melaksanakan pengisian formulir pencatatan dan pelaporan PTM

Rincian Kegiatan:
1. Koordinasi dengan PJ PTM Puskesmas Kecamatan dan Kelurahan
2. Membuat Undangan untuk kader Posbindu
3. Menentukan Tempat dan Lokasi Pelaksanaan Kegiatan
PEMERINTAH PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA
DINAS KESEHATAN
PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT KECAMATAN PENJARINGAN
Jalan.Teluk Gong Raya No. 2 Telp. 6694917 Fax. 66690881
JAKARTA
Kode Pos 14450
4. Petugas memaparkan tentang materi Posbindu
5. Membuat notulensi dan mendokumentasikan kegiatan

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


Petugas kesehatan melaksanakan kegiatan dengan metode presentasi, demonstrasi dan
diskusi dengan kader

F. SASARAN
Sasaran pelatihan adalah :
1. 4 Kader Posbindu PTM wilayah Kamal Muara
2. 4 Kader Posbindu PTM wilayah Kapuk Muara
3. 4 Kader Posbindu PTM wilayah Pejagalan
4. 4 Kader Posbindu PTM wilayah Penjaringan
5. 4 Kader Posbindu PTM wilayah Pluit

G. JADWAL KEGIATAN

N Nama Kegiatan Jadwal


o
1 Refresing Kader 22 Juli 2022
Posbindu PTM

H. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Evaluasi Pelaksanaan kegiatan setelah kegiatan dilaksanakan oleh penanggung jawab
dan membuat laporannya kepada Kepala Puskesmas Kecamatan Penjaringan. Apabila
ada ketidaksesuaian dalam pelaksanaan kegiatan, maka Pelaksana Kegiatan sebagai
Penanggung Jawab Kegiatan akan mencari penyebab masalah dan solusi sebagai jalan
keluarnya.

I. PENCATATAN, PELAPORAN, DAN EVALUASI KEGIATAN


Pencatatan dan pelaporan kegiatan yang akan dilakukan oleh pelaksana kegiatan yang
mengikuti kegiatan berupa DAUN (Dokumentasi, Absensi, Undangan,Notulensi)
kegiatan dan dilaporkan kepada Kasatpel paling lambat 14 hari setelah kegiatan untuk
dievaluasi

J. ANGGARAN
No Jenis Konsumsi Jumlah Harga satuan Total
Permintaan
1 Snack Makan Rapat 25 Rp.18.000 Rp. 450.000
2 Makan Siang Rapat 25 Rp. 47.000 Rp. 1.175.000
TOTAL Rp. 1.625.000
PEMERINTAH PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA
DINAS KESEHATAN
PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT KECAMATAN PENJARINGAN
Jalan.Teluk Gong Raya No. 2 Telp. 6694917 Fax. 66690881
JAKARTA
Kode Pos 14450

Jakarta, 22 Juli 2022


Kepala Satuan Pelaksana UKM Penanggung Jawab
Puskesmas Kecamatan Penjaringan Program PTM

Ns. Merryani Purba, S.Kep dr.Sari Oktavyanti Napitupulu


NIP. 1978050119970320002 NIP. 199110062020122018

Mengetahui,
Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat
Kecamatan Penjaringan

drg. Lindawati, M.Kes


NIP. 196710301992032006
PEMERINTAH PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA
DINAS KESEHATAN
PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT KECAMATAN PENJARINGAN
Jalan.Teluk Gong Raya No. 2 Telp. 6694917 Fax. 66690881
JAKARTA
Kode Pos 14450

Anda mungkin juga menyukai