Anda di halaman 1dari 7

Soal Inventori Kelompok 12_MBTI

Cila (1-5)
1. Salah satu tes kepribadian adalah tes Myers-Briggs Type Indicator. Tes ini
dikembangkan oleh…
A. Carl Jung dan Sigmund Freud
B. Katharine Cook Briggs dan Isabel Briggs Myers
C. Sigmund Freud dan Alfred Alder
D. Allen L. Edwards dan Henry Murray
2. Myers-Briggs Type Indicator mulai dikembangkan pada tahun….
A. 1940
B. 1957
C. 1962
D. 1975
3. Myers-Briggs Type Indicator merupakan tes yang dirancang oleh Katharine Cook Briggs
dan Isabel Briggs Myers. Tes ini didasarkan pada teori dari tokoh….
A. David Wechsler
B. Allen Edwards
C. Henry Murray
D. Carl Jung
4. Berikut ini ada empat skala yang terdapat pada tes Myers-Briggs Type Indicator, kecuali…
A. Extraversion-Introversion
B. Sensation-Intuition
C. Thinking-Intuition
D. Judging-Perceiving
5. Tes Myers-Briggs Type Indicator ditujukan untuk…
A. Siswa sekolah menengah
B. Mahasiswa
C. Orang dewasa
D. Semua benar

Nadya (6-10)
6. Kepribadian yang berorientasi terutama pada dunia luar; sehingga mereka cenderung
memfokuskan energi mereka pada orang dan objek adalah tipe kepribadian. . .
a. Introvert
b. Extrovert
c. Melankolis
d. Ambivert

7. Kepribadian yang berorientasi terutama pada dunia batin; sehingga mereka cenderung
memfokuskan energi mereka pada konsep, ide, dan pengalaman internal, adalah
kepribadian. . .
a. Sanguin
b. Extrovert
c. Ambivert
d. Introvert

8. Kepribadian yang mengambil informasi atau lebih mengandalkan alat inderanya dan lebih
membutuhkan data untuk memahami sesuatu atau lebih percaya kepada fakta biasa disebut
tipe kepribadian. . .
a. Intuition
b. Thinking
c. Feeling
d. Sensing

9. Kepribadian yang lebih banyak menggunakan imajinasinya dan yang memperhatikan


makna, hubungan, dan/atau kemungkinan yang telah dikembangkan di luar jangkauan pikiran
sadar adalah tipe kepribadian yang biasa disebut. . .
a. Judging
b. Perceiving
c. Feeling
d. Intuition

10. Terdapat empat skala pada MBTI, pada dimensi memahami informasi dari luar skalanya
disingkat dengan S-N yang merupakan singkatan dari . . .
a. Sensing vs Feeling
b. Sensing vs Netral
c. Sensing vs Judging
d. Sensing vs Intuition
Diba (11-15)
11. Seseorang yang lebih mengandalkan kesimpulan pada analisis logis dengan fokus pada
objektivitas dalam membuat keputusan, dalam instrumen MBTI termasuk dalam dikotomi…
a. Judging (J)
b. Perceiving (P)
c. Thinking (T)
d. Feeling (F)

12. Cara seseorang berurusan dengan dunia luar, apakah lebih suka memutuskan sesuatu atau
lebih suka tetap terbuka terhadap informasi dan pilihan baru termasuk dalam dikotomi…
a. Sensation-Intuition
b. Judging-Perceiving
c. Thinking-Feeling
d. Extraversion-Introversion

13. Seseorang yang lebih cenderung memutuskan sesuatu berdasarkan nilai-nilai pribadi atau
sosial merupakan tipe orang yang lebih mengandalkan…
a. Intuition
b. Sensation
c. Thinking
d. Feeling

14. Desi merupakan seseorang yang lebih mengandalkan sensation-intuition dalam berurusan
dengan dunia luar, maka ia merupakan orang yang lebih menyukai proses…
a. Perceiving
b. Feeling
c. Thinking
d. Judging

15. Mila merupakan seseorang yang lebih suka menggunakan proses judging ketika
berhadapan dengan dunia luar. Dalam proses ini Mila biasanya menggunakan…
a. Sensation-intuition
b. Thinking-feeling
c. Judging-intuition
d. Perceiving-feeling

Syafiq (16-20)

16. Rasch merupakan alat analisis yang menguji validitas dan reliabilitas sebuah … ?
a. Aitem
b. Raw score
c. Instrumen
d. Data

17. “Instrumen yang bila digunakan beberapa kali untuk mengukur objek yang sama, akan
menghasilkan data yang sama” merupakan sebuah pernyataan akan?
a. Reliabilitas instrumen
b. Validitas instrumen
c. Normalitas instrumen
d. Kausalitas instrumen

18. Secara umum pendekatan dalam meneliti validitas suatu alat ukur terdiri dari 3; yaitu: (1)
validitas isi, (2) validitas konstruk, dan yang terakhir adalah?
a. Validitas eksternal
b. Validitas kriteria
c. Validitas Internal
d. Validitas re-test

19. Validitas konstruk masing-masing skala MBTI dinilai dengan … ukuran kepribadian,
kemampuan, dan minat karir.
a. Pengulangan skor
b. Pengukuran skor
c. Perbandingan skor
d. Penskalaan skor
20. Validitas yang merupakan sebuah gambaran yang menunjukkan sejauh mana alat ukur itu
menunjukkan hasil yang sesuai dengan teori, adalah validitas?
a. Validitas internal
b. Validitas eksternal
c. Validitas isi
d. Validitas konstruk

Angie (21-25)

21. Berikut ini adalah pedoman standar dalam pengadministrasian MBTI, kecuali…

a. Menyarankan jawaban yang berdasar pada pemahaman sendiri


b. Memberitahukan pada klien bahwa setiap jawaban item tidak akan mempengaruhi
hasil tes secara keseluruhan
c. Tidak ada batasan waktu untuk menyelesaikan kuesioner MBTI
d. Memberikan penjelasan kepada klien terkait dengan makna kata atau frase.

22. Berikut ini adalah beberapa pemahaman yang harus disampaikan pada klien terkait
pengerjaan MBTI, kecuali…

a. Klien adalah penentu utama atas akurasi hasil tes yang dilakukan
b. Dalam tes ini tidak ada jawaban benar atau salah serta baik atau buruk
c. Menganjurkan klien untuk berpikir lama dalam menjawab setiap pertanyaan yang ada
d. MBTI merupakan alat ukur keribadian yang diperoleh melalui kuesioner/indikator.

23. Berapa pasang soal yang terdapat pada tes MBTI?

a. 50 pasang
b. 75 pasang
c. 100 pasang
d. 90 pasang

24. Apa tujuan dari hasil tes MBTI?

a. Mengidentifikasi masalah psikologis atau emosional


b. Menemukan minat utama yang nantinya dapat membawa keuntungan bagi kehidupan
klien
c. Melihat kebutuhan-kebutuhan khusus yang dimiliki seseorang
d. Semua benar

25. Apa lambang yang digunakan untuk menandai preferensi dalam menentukan skor MBTI?
a. Huruf
b. Angka
c. Tanda baca
d. Huruf dan angka

Ferr (26-30)

26. Penyebaran skor dari suatu kelompok yang dirancang sebagai acuan untuk evaluasi
atau interpretasi skor yang diperoleh individu dalam suatu pengukuran disebut juga….

a. Norma dalam MBTI


b. Norma dalam pengukuran
c. Norma psikologi
d. Norma psikometri

27. Dalam standarisasi tes psikologi, norma dan distribusi skor dipengaruhi oleh
keterwakilan populasi sampel seperti, kecuali…..

a. Proporsi dari setiap jenis kelamin


b. Citra baik buruknya perilaku
c. Distribusi geografis & usia
d. Status sosial-ekonomi

28. Salah satu jenis skala yang berkaitan dengan MBTI, yaitu skala yang dapat
menunjukkan satu kepribadian skornya semakin tinggi dan berbanding terbalik dengan
kepribadian lainnya (semakin rendah) adalah…..

a. Skala Likert
b. Skala Weschler
c. Tes Personality Big Five
d. Skala Ipsatif

29. Salah satu karya Isabel Myers Briggs yang menjadi salah satu aspek daya tarik MBTI
bagi banyak klinisi adalah….

a. Research In Personality
b. The Four Dichotomy of The MBTI Instrument
c. Research In Psychological Type
d. Employment Aspects In Psychological

30. Salah satu tokoh yang teorinya sebagai dasar dan cerminan dari MBTI yang menjadi
hal yang dikritik karena tidak mencerminkan dengan baik teori tersebut adalah dari…

a. Carl Gustav Jung


b. Julian Rotter
c. Carl Rogers
d. Abraham Maslow

Anda mungkin juga menyukai