Anda di halaman 1dari 3

Soal Kuis Kerjasama Ekonomi Internasional

1. Perdagangan internasional adalah....


a. perdagangan yang dilakukan dalam suatu kota dengan memperjualbelikan barang-barang yang
berasal dari luar negeri
b. perdagangan yang dilakukan oleh dua negara dalam satu kawasan yang sama yang saling
menguntungkan
c. perdagangan yang dilakukan oleh dua negara yang memiliki kepentingan yang berbeda dalam
rangka meningkatkan konsumsi
d. perdagangan yang dilakukan oleh dua negara atau lebih untuk mempertukarkan barang dengan
tujuan saling menguntungkan
e. perdagangan yang dilakukan dengan terlebih dahulu menempatkan persyaratan yang sama
untuk suatu wilayah tertentu yang saling menguntungkan
2. Dalam perdagangan internasional terdapat 2 teori, salah satunya dikemukakan oleh David Ricardo
dengan teori....
a. Keunggulan Komparatif
b. Keunggulan Mutlak
c. Keunggulan Absolut
d. Kelebihan Spesialisasi
e. Keunggulan Impor
3. Dibawah ini yang bukan termasuk dalam faktor pendorong adanya perdagangan internasional
adalah....
a. Perbedaan selera
b. Kebutuhan negara atau masyarakat
c. Perluasan target pasar
d. Kurs mata uang tidak stabil
e. Meningkatkan kualitas SDM
4. Yang di maksud keunggulan mutlak adalah....
a. keinginan negara untuk menghasilkan barang tertentu yang sangat dibutuhkan oleh warga
masyarakatnya
b. kemampuan sesuatu negara untuk menghasilkan jenis barang tertentu dengan biaya yang lebih
murah daripada negara lain karena perbedaan efisiensi
c. kemampuan sesuatu negara untuk menghasilkan jenis barang lain dengan biaya yang lebih
murah daripada negara lain karena perbedaan efisiensi
d. keinginan negara untuk menghasilkan barang tertentu yang biayanya lebih rendah jika
dibandingkan dengan biaya yang harus dikeluarkan oleh negara lain
e. Keinginan negara untuk menghasilkan barang lain yang biayanya lebih rendah jika dibandingkan
dengan biaya yang harus dikeluarkan oleh negara lain
5. Dalam menjalankan perdagangan internasional pemerintah pasti menghadapi permasalahan salah
satunya ada kebijakan diskriminasi harga (dumping). Dampak dari diskriminasi harga bagi negara
importir adapah....
a. Melumpuhkan perdagangan dalam negeri karena harga produk impor lebih rendah daripada
produk dalan negeri
b. Produsen dalan negeri lebih memilih mengimpor barang dengan harga murah untuk dijual
kembali dengan harga tinggi
c. Perdagangan dalam negeri semakun menguat karena produsen semakin semangat untuk
bersaing
d. Tersedia berbagai piliha produk untuk meningkatkan daya beli masyarakat
e. Sebagai celah dalam memperkenalkan produk dalam negeri ke dunia internasional
6. Perhatikan ilustrasi berikut!
Indonesia mampu meningkatkan produksi komoditas ekspor berupa barang kerajinan ukiran akar
kayu. Oleh karena belum banyaj diproduksi negara lain, produk ukiran kayu Indonesia laku di pasar
luar negeri. Hasilnya Indonesia memperoleh banyak keuntungan finansial.
Ilustrasi tersebut menunjukkan manfaat perdagangan internasiona di bidang ekonomi, yaitu....
a. Memenuhi kebutuhan masyrakat
b. Mendorong peetumbuhan ekonomi
c. Menjaga stabilitas harga produk
d. Memproleh laba melalui spesialisasi
e. Memperluas pasar produksi
7. Devisa yang diperoleh dari hasil ekspor barang atau dari penjualan jasa, dan transfer disebut....
a. Devisa umum
b. Devisa kredit
c. Devisa pinjaman
d. Devisa penjualan
e. Devisa khusus
8. Salah satu kebijakan dalam perdagangan internasional adalah kebijakan kuota, yaitu....
a. kebijakan pemerintah untuk melarang masuknya barang-barang dari luar negeri
b. kebijakan pemerintah untuk membatas jumlahi barang-barang yang masuk dari luar negeri.
c. Aturan pemerintah mengenai batasan harga barang yang di impor
d. Kebijakan yang dilakukan pemerintah dengan memberikan bantuan yang terbatas bagi para
eksportir
e. Aturan pemerintah dengan mengenakan pungutan pada barang yang melebihi batas jumlah
ekspor
9. Denis akan pergi berlibur ke California (Amerika), ia berniat akan menukar uangnya sebesar
Rp36.000.000,00 dengan dolar Amerika, kurs saat itu: Kurs beli 1 US $ = Rp14.100,00; Kurs jual 1 US
$ = Rp14.400,00. Selama di California Denis telah menghabiskan uangnya sebesar 2.000 US$.
Sekembalinya di Indonesia, Denis menukar kembali sisa dolarnya ke rupiah, saat itu Kurs beli 1 US $
= Rp14.300,00 dan Kurs jual 1 US $ = Rp14.600,00; maka sisa uang Denis sebesar ....
a. Rp8.076.600,00
b. Rp7.910.600,00
c. Rp7.300.000,00
d. Rp7.200.000,00
e. Rp7.150.000,00
10. Munculnya perusahaan-perusahaan waralaba khususnya bidang makanan/restoran yang berasal
dari luar negeri, menandakan adanya perdagangan internasional yang dilakukan masyarakat
Indonesia dengan masyarakat luar negeri yang didorong oleh adanya ....
a. Persamaan selera
b. Perbedaan SDA
c. Perbedaan penduduk
d. Perbedaan pendapatan
e. Persamaan geografis

Anda mungkin juga menyukai