Anda di halaman 1dari 20

BAB I

PENDAHULUAN
1.1Latar Belakang
Salah satu fungsi dari daftar
pustaka adalah untuk
memberikan arah bagi para
pembaca buku atau karya tulis
yang ingin meneruskan kajian
atau untuk melakukan
pengecekan ulang terhadap karya
tulis yang bersangkutan. Fungsi
dari daftar pustaka
adalah untuk memberikan
apresiasi atau penghargaan
terhadap penulis buku atau
karya tulis yang dirujuk terhadap
hasil karyanya yang turut
menyumbang peraran dalam
penulisan karya tulis yang kita
tulis. Dan fungsi lain daftar
pustaka yang tak kalah
penting adalah menjaga
profesionalitas kita (jika kita
sebagai seorang penulis karya
tulis) terhadap tulisan yang kita
buat.
Definisi Daftar pustaka menurut
Kamus Besar Bahasa
Indonesia (KBBI) adalah
daftar yang mencantmkan judul
buku, nama pengarang, penerbit
dsb yang ditempatkan
pada bagian akhir suatu karangan
atau buku dan disusun
berdasarkan abjad. Daftar
sendiri didefinisikan sebagai
catatan sejumlah nama atau hal
yang disusun berderet
dari atas ke bawah.
Tentu saja penyusunan
sebuah daftar pustaka harus
mengedepankan asas
kemudahan. Oleh karena itu,
diterbitkanlah sebuah format atau
cara penulisan daftar
pustaka seperti yang sering kita
dapatkan dibuku-buku sekolah
BAB I
PENDAHULUAN
1.1Latar Belakang
Salah satu fungsi dari daftar
pustaka adalah untuk
memberikan arah bagi para
pembaca buku atau karya tulis
yang ingin meneruskan kajian
atau untuk melakukan
pengecekan ulang terhadap karya
tulis yang bersangkutan. Fungsi
dari daftar pustaka
adalah untuk memberikan
apresiasi atau penghargaan
terhadap penulis buku atau
karya tulis yang dirujuk terhadap
hasil karyanya yang turut
menyumbang peraran dalam
penulisan karya tulis yang kita
tulis. Dan fungsi lain daftar
pustaka yang tak kalah
penting adalah menjaga
profesionalitas kita (jika kita
sebagai seorang penulis karya
tulis) terhadap tulisan yang kita
buat.
Definisi Daftar pustaka menurut
Kamus Besar Bahasa
Indonesia (KBBI) adalah
daftar yang mencantmkan judul
buku, nama pengarang, penerbit
dsb yang ditempatkan
pada bagian akhir suatu karangan
atau buku dan disusun
berdasarkan abjad. Daftar
sendiri didefinisikan sebagai
catatan sejumlah nama atau hal
yang disusun berderet
dari atas ke bawah.
Tentu saja penyusunan
sebuah daftar pustaka harus
mengedepankan asas
kemudahan. Oleh karena itu,
diterbitkanlah sebuah format atau
cara penulisan daftar
pustaka seperti yang sering kita
dapatkan dibuku-buku sekolah
MAKALAH
KARYA TULIS ILMIAH
“Daftar Pustaka, Mandeley dan Zotero”

Dosen Mata Kuliah:


Ardiansyah, S.Sos., M.A
Disusun Oleh Kelompok 6:
1. Siti Sara (1921201039)
2. Ahmad Sabil (19212010)
3. Andi Saiful (19212010)
4. Filya Vella Jufri (19212010)
STAI YPIQ BABAU
TAHUN AJARAN
2022
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami haturkan kepada Allah SWT, karena atas berkat dan

karunianya kami dapat menyelesaikan pembuatan makalah ini. tidak lupa

shalawat dan salam juga kita haturkan untuk junjungan kita Nabi Muhmmad

SAW yang telah mengantarkan kita umatnya kejalan yang benar serta memberi

cahaya pada pengetahuan atas perintah Allah SWT.

Penulisan makalah ini bertujuan untuk menambah wawasan kita dan

sekaligus menjadi salah satu sumber dalam memperoleh informasi, juga untuk

memenuhi tugas dari dosen kami yang terhormat Ardiansyah, S.Sos., MA,

semoga beliau selalu di berikan kesehatan dan keselamatan dari Allah SWT.

Terima kasih pula kepada semua orang yang telah berkontribusi dalam penulisan

makalah kali ini, yaitu kami sendiri sebagai pemakalah, dan teman-teman PAI

tarbiyah yang telah berbagai referensi kepada kami.

Kami berharap siapapun yang membaca makalah ini semoga di berikan

kecerahan dan bertambahnya ilmu pengetahuan, dan kami juga menyadari bahwa

makalah ini tidaklah sempurna karena itu kritik dan saran dari teman-teman dan

juga dosen sangat membantu kami untuk perbaikan makalah kedepannya.

Baubau, 30 Oktober 2022

Penulis
Daftar Isi
Kata Pengantar.................................................................................................i
Daftar Isi.........................................................................................................ii
Bab I Pendahuluan..........................................................................................1
A. Latar Belakang....................................................................................1
B. Rumusan Masalah...............................................................................2
C. Tujuan Penulisan................................................................................2
Bab II Pembahasan.........................................................................................3
A. Daftar Pustaka.....................................................................................3
B. Mendeley............................................................................................4
C. Zotero..................................................................................................6
Bab III Penutup.................................................................................................
A. Kesimpulan......................................................................................12
B. Saran................................................................................................13
Daftar Pustaka...............................................................................................14
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Salah satu fungsi dari daftar pustaka adalah untuk memberikan arah bagi

parah pembaca buku atau karya tulis yang ingin meneruskan kajian atau untuk

melakukan pengecekan ulang terhadap karya tulis yang bersangkutan. Fungsi dari

daftar pustaka adalah untuk memberikan apresiasi atau penghargaan terhadap

penulis buku atau karya tulis yang dirujuk terhadap hasil karyanya yang turut

menyumbang peranan dalam penulisan karya tulis yang ditulis. Dan fungsi daftar

pustaka yang tidak kalah penting adalah menjaga profesionalitas terhadap tulisan

yang kita buat.1

Daftar pustaka atau Referensi merupakan hal yang paling penting bagi

calon penulis dalam mengembangkan tulisannya.Tulisan yang baik dapat dinilai

dari referensi yang digunakan.Pencarian dan pengumpulan referensi

membutuhkan waktu yang lama dan tenaga yang cukup besar dengan tingkatan

dan konsentrasi yang tinggi untuk menulis sumber tulisan agar tidak disebut

plagiat.

Meskipun secara sederhana, software yang kita gunakan menulis seperti

Ms. Word telah dilengkapi dengan Bibliografi namun penggunanya kurang

diminati dan jarang digunakan dibandingkan dengan software manajemen

referensi yang benar-benar dibuat untuk memudahkan penulis dalam mengolah

referensi seperti Mendeley, Zotero.

1
Habib Aulia Rahman, “Analisis Penulisan Daftar Pustaka dalam Skripsi Mahasiswa
Prodi S-1 Ilmu Perpustakaan Angkatan 2012 dan 2013”, Jurnal Ilmu Perpustakaan 8, no.2 (2019):
h. 132
B. Rumusan Masalah

1. Apa Pengertian daftar pustaka dan teknik penulisannya?

2. Apa itu Mendeley dan cara menggunakannya?

3. Apa itu Zotero dan cara menggunakannya?

C. Tujuan Penulisan

Tujuan dari penulisan ini adalah untuk memenuhi tugas mata kuliah dan

memahami apa itu daftar pustaka, mendeley, zatero serta cara penggunaannya.
BAB II

PEMBAHASAN

A. Daftar Pustaka

1. Pengertian Daftar Pustaka

Menurut Keraf, daftar pustaka/ bibliografi ialah sebuah daftar yang berisi

judul buku-buku, artikelartikel, dan bahan-bahan penerbitan lainnya yang

mempunyai pertalian dengan sebuah karangan atau sebagian dan karangan yang

tengah digarap2. Menurut Kuntaro, daftar pustaka ialah salah satu teknik notasi

ilmiah yang merupakan kumpulan sumber bacaan atau sumber referensi saat

menulis karangan ilmiah.3 Diperlukan pendapat-pendapat para ahli atau tulisan-

tulisan dari beberapa artikel atau buku untuk dijadikan sebagai referensi dari

makalah/tulisan/skripsi. Referensi ini kemudian dibuat dalam suatu halaman akhir

yang disebut daftar pustaka.

2. Teknik Penulisan Daftar Pustaka

Penulisan daftar pustaka yang benar adalah dengan memenuhi beberapa unsur

yang harus dicantumkan di dalam daftar pustaka.Unsur-unsur tersebut bisa

dibilang merupakan dasar cara membuat daftar pustaka seperti nama pengarang,

tahun terbit, judul buku atau artikel, tempat dan nama penerbit. Berikut

merupakan teknik dalam penulisan daftar pustaka:4

1. Jumlah kepustakaan skripsi minimal 25 buah dan sedikitnya tiga literatur

berbahasa asing yang merupakan sumber utama penulisan skripsi. Untuk tesis

minimal 50 dan disertasi 100.

2
Gorys Keraf, Komposisi (Flores: Nusa Indah, 1997) h.2013
3
M. Ninik Kuntaro, Cermat dalam Berbahasa dan Teliti dalam Berpikir (Jakarta: Mitra
Wacana Madia, 2007) h.195.
4
Muljono Damopoli, Pedoman Penulisan Karya Tulis Ilmiah (Makassar: Alaudin Press,
2013) h.43-44
2. Daftar pustaka disusun berdasarkan urutan abjad dari awal nama terakhir

pengarang setiap karya rujukan. Nama pengarang yang dimaksud mencakup

nama orang, badan, lembaga, organisasi, panitia, dan sebagainya yang

mencakup karangan itu.

3. Daftar pustaka diketik dari margin kiri dan jika lebih dari satu baris, maka

baris kedua diatur menjorok kedalam (indent), sepanjang 1,25 cm. Jarak baris

dalam kepustakaan adalah exactly 12 pt, antara baris terakhir suatu

kepustakaan dengan nama pengarang berikutnya berjarak spacing before 6 pt.

4. Nomor halaman dari referensi yang dikutip tidak lagi disebutkan dalam daftar

pustaka. Tanda koma dan tanda kurung diganti dengan tanda titik.

5. Seperti halnya catatan kaki, catatan akhir dan catatan dalam kurung pangkat

dan gelar akademik tidak perlu dicantumkan dalam daftar pustaka.

6. Nama penulis yang lebih dari satu kata, ditulis nama akhirnya diikuti dengan

tanda koma, kemudian nama depan yang diikuti dengan nama tengah dan

seterusnya. Contoh: Taufik Adnan Amal ditulis Amal, Taufik Adnan.

7. Huruf “al” pada nama akhir penulis yang menggunakan alif lam Ma’rifah

tidak dihitung sebagai huruf “A” menurut urutan abjad dalam daftar pustaka.

Yang dihitung huruf sesudahnya. Contoh, Muhammad Ibn Idris Al-Syafi’i

diletakan dalam kelompok huruf S dan ditulis: Al-Syafi’i, Muhammad Ibn

Idris.

8. Nama penulis yang menggunakan singkatan, ditulis nama akhir yang diikuti

tanda koma, kemudian diikuti dengan nama depan lalu nama berikutnya,

contoh: Wiliam D. Ross Jr. Ditulis Ross, Wiliam D.Jr.

9. Jika ada dua atau lebih karya tulis dari pengarang yang sama, maka karya

dengan tahun penerbitan paling awal ditempatkan lebih awal dalam daftar

pustaka. Dalam penulisan karya berikutnya dari penulis yang sama dalam
daftar pustaka, nama penulis tidak perlu disebutkan, tetapi diganti dengan

garis datar (hypenation) sepanjang 7 karakter yang ditutup dengan tanda titik.

Contoh:

Nasution, Harun. Falsafah dan Mistisme. Cet. II; Jakarta:Bulan Bintang,1978.

------------------.Teologi Islam:Aliran-aliran, Sejarah, dan Analisa

Perbndingan.Cet. V; Jakarta: UI Press, 1986.

B. Mendeley

1. Pengertian Mendeley

Sebelum menggunakan Mendeley, kita harus mengetahui fungsi daripada

Mendeley. Mendeley adalah aplikasi yang dapat digunakan dalam pembuatan

cititation. Cititation ini biasanya digunakan ketika menulis karya ilmiah (artikel,

prosiding, tugas akhir seperti skripsi, tesis dan desertasi. Dengan menggunakan

Mendeley, kita akan lebih mudah untuk mengambil sumber dan isi tulisan dari

jurnal ilmiah, baik secara manual maupun secara otomatis.

Mendeley adalah software manajemen referensi dan jaringan sosial akademis

yang bisa membantu kita mengorganisir publikasi hasil penelitian, menulis

skripsi, thesis, desertasi, dan berkolaborasi dengan peneliti lain secara online serta

menemukan publikasi penelitian terakhir. Mendeley merupakan program

komputer dan web yang dikembangkan Elsevier untuk mengelola dan berbagi

makalah penelitian, mencari data penelitian, dan bekerja sama secara daring.5

Mendeley menggabungkan Mendeley Desktop, perangkat lunak manajemen

referensi dan PDF, dengan Mendeley Android and iOS dan Mendeley Web,

jejaring sosial peneliti. Sebagai database referensi, file referensi seperti buku atau

artikel dari jurnal dalambentuk PDF bisa disimpan dan diberi keterangan yang

5
Rudi Agung Nugroho, Mudah Membuat Referensi dan Bibliografi (Yogyakarta:
Deepublish, 2015) h.61.
tepat untuk membantu mempermudah pencarian. File-file PDF yang disimpan

juga bisa dibuka, dibaca, dan diberi catatancatatan dengan sticky notes atau

highlight. Tulisan yang dibuat dengan Microsoft Word, Open Office atau LaTex

bisa dihubungkan dengan software Mendeley sehingga sitasi dan daftar referensi

(bibliography) bisa disusun secara otomatis.

Mendeley juga bisa dihubungkan dengan software manajemen referensi

lainnya seperti EndNote, Papers dan Zotero. Pengguna Mendeley perlu

menyimpan semua data sitiran dasar di servernya. Pengguna memiliki hak untuk

menyimpan salinan dokumen di server Mendeley. Setelah mendaftar, Mendeley

menyediakan ruang penyimpanan gratis di web bagi pengguna sebesar 2 GB.

2. Cara Menggunakan Mendeley

1) Instalasi Program, instalasi mendeley dapat dilakukan dengan

mendownload aplikasi mendeley di https://www.mendeley.com. Setelah

didowload, diinstal di laptop atau komputer, halaman pertama saat

membuka aplikasi atau website menunjukan resume fungsi mendeley dan

formulir isian untuk mendapatkan akun mendeley.

2) Setelah aplikasi didownload dan telah membuat akun, selanjutnya adalah

menghubungkan aplikasi mendeley dengan Ms word. Berikut tata

caranya:

a) Buka aplikasi mendeley, masukan akun mendeley yang telah

dibuat.

b) Setelah masuk ke akun, klik ikon Tools yang berada di bagian kiri

atas.

c) Setelah itu akan muncul beberapa pilihan silahkan pilih atau klik

Instal Microsoft word plugin, lalu kli ok.


d) Setelah klik ok maka mendeley sudah tersimpan di Microsoft

word tepatnya dibagian ikon references.

3) Sangat penting untuk mencari dan memasukan referensi kedalam aplikasi

mendeley sebelum digunakan, ada dua cara yang dapat diakukan yaitu

secara manual dan otomatis.

C. Zotero

1. Pengertian Zotero

Zotero merupakan salah satu piranti lunak manajemen referensi yang sangat

berguna bagi penulis karya ilmiah yang bekerja dengan banyak sitasi, referensi

maupun bibliografi. Banyak keuntungan yang didapat ketika menggunakan Zotero

sebagai program tambahan untuk mengelola referensi, yaitu:6

1) Zotero dapat diinstalasi pada komputer berbasis sistem operasi Windows,

Mac OS X, dan Linux (Linux x86 atau x64).

2) Tidak perlu mencatat secara manual judul, pengarang dan informasi

penting dari sumber rujukan seperti artikel-artikel, buku elektronik, dan

jurnal online. Hanya dengan beberapa klik pada mouse informasi lengkap

tentang sumber rujukan akan otomatis disimpan dalam Zotero.

3) Zotero dapat menyimpan file yang ada pada sebuah artikel, dan dapat

langsung menyimpan sitasi dari website yang sedang dibuka dan

menyimpan data pustaka yang dikumpulkan sebagai basis data serta

memformat sesuai dengan style yang diinginkan.

4) Zotero mampu melakukan pencarian sumber rujukan yang sudah pernah

disimpan dan dibuka kembali sumber rujukan tanpa koneksi internet

5) Zotero dapat berfungsi sebagai sharing sumber rujukan dengan penulis

lain.

6
............Mudah Membuat Referensi dan Bibliografi, h.39-40
6) Zotero dapat membuat sitasi, daftar acuan, atau bibliografi secara otomatis

melalui software pengolah kata. Zotero menyediakan plugin untuk

program pengolah kata seperti Microsoft words dan OpenOffice. Dengan

plugin tersebut secara otomatis menambahkan sitasi serta daftar pustaka ke

artikel yang sedang ditulis.

7) Zotero dapat menjadi Add-on browser seperti Mozilla Firefox, Google

Chrome, dan Safari serta dapat dipadukan dengan Google Scholar

sehingga membuat Zotero lebih berdaya guna.

8) Membantu mencari pustaka dari basis data pada saat dilakukan perujukan

dan secara otomatis dapat disajikan sebagai daftar pustaka atau daftar

acuan.

9) Zotero lebih ringan dan cepat ketika dioperasikan bersama dengan

Microsoft words. Hal tersebut berbeda dengan Jabref yang sedikit lambat

dan tidak mudah intalasinya.

10) Zotero yang jelas adalah piranti lunak free atau tidak berbayar

2. Cara Menggunakan Zotero

1) Download dan instal, zotero dapat didownload melalui google, atau

platform internet lainnya. silahkan masuk ke google setelah itu ketik

dimenu pencarian download zotero, setelah zotero terdownload

selanjutnya instal aplikasi zotero.

2) Input referensi ke dalam zotero, sebelum menginput referensi kedalam

zotero, terlebih dulu kita membuat folder caranya klik kanan ikon my

library dalam aplikasi zotero, lalu pilih new collection dan diberi nama

sesuai kebutuhan misal folder tugas. Setelah folder untuk menyimpan

referensi siap, selanjutnya menginput referensi kedalam zotero, caranya

dengan klin ikon tanda + hijau, lalu pilih link to file, lalu pilih file yang
akan dijadikan referensi jurnal, buku, dan lain-lain. setelah itu klik filenya

dan tunggu beberapa saat sampai meta data yang ada di sebelah kanan

aplikasi muncul, jika meta data sudah muncul artinya file referensi telah

tersimpan dan bisa digunakan.


BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Daftar Pustaka ialah sebuah daftar yang berisi judul buku-buku,

artikelartikel, dan bahan-bahan penerbitan lainnya yang mempunyai pertalian

dengan sebuah karangan atau sebagian dan karangan yang tengah digarap.

Penulisan daftar pustaka yang benar adalah dengan memenuhi beberapa unsur

yang harus dicantumkan di dalam daftar pustaka.Unsur-unsur tersebut bisa

dibilang merupakan dasar cara membuat daftar pustaka seperti nama pengarang,

tahun terbit, judul buku atau artikel, tempat dan nama penerbit. 

Mendeley adalah software manajemen referensi dan jaringan sosial

akademis yang bisa membantu kita mengorganisir publikasi hasil penelitian,

menulis skripsi, thesis, desertasi, dan berkolaborasi dengan peneliti lain secara

online serta menemukan publikasi penelitian terakhir. Mendeley merupakan

program komputer dan web yang dikembangkan Elsevier untuk mengelola dan

berbagi makalah penelitian, mencari data penelitian, dan bekerja sama secara

daring.

Zotero merupakan salah satu piranti lunak manajemen referensi yang

sangat berguna bagi penulis karya ilmiah yang bekerja dengan banyak sitasi,

referensi maupun bibliografi. Banyak keuntungan yang didapat ketika

menggunakan Zotero sebagai program tambahan untuk mengelola referensi

B. Saran

Bagi mahasiswa sangatlah penting untuk mengetahui tentang penggunaan

mendeley dan zotero dalam penulisan karya ilmiah. Hal ini dikarenakan

kemudahan yang ditawarkan software tersebut. Penulis berharap agar pembaca

memperdalam pengetahuan dengan mencari dari sumber-sumber lainnya.


Daftar Pustaka
Damopoli,Muljono. Pedoman Penulisan Karya Tulis Ilmiah.Makassar: Alaudin
Press. 2013.
Keraf, Gorys. Komposisi.Flores: Nusa Indah. 1997.
Kuntaro,M. Ninik. Cermat dalam Berbahasa dan Teliti dalam Berpikir.Jakarta:
Mitra Wacana Madia. 2007.
Nugroho,Rudi Agung. Mudah Membuat Referensi dan Bibliografi.Yogyakarta:
Deepublish. 2015.
Rahman, Habib Aulia.“Analisis Penulisan Daftar Pustaka dalam Skripsi
Mahasiswa Prodi S-1 Ilmu Perpustakaan Angkatan 2012 dan 2013”,
Jurnal Ilmu Perpustakaan 8, no.2 (2019): h. 132

Anda mungkin juga menyukai