Anda di halaman 1dari 2

ATUR ACARA API UNGGUN

Pada malam yang tenang ini, kita semua anggota Gerakan Pramuka berkumpul di
sini untuk melaksanakan upacara penyalaan api unggun dalam rangka Kemah
Orientasi Kepramukaan SMA Negeri 1 Girimarto yang ke-28 Tahun 2022.

1. Persiapan Barisan
2. Pemimpin upacara menempatkan diri
3. Marilah kita mulai pertemuan ini dengan saling memberi salam dan hormat sebagai
tanda persaudaraan kita serta untuk mengingatkan kita pada kewajiban menghayati dan
mengamalkan Pancasila
(pemimpin upacara ; “SALING HORMAT,GRAK”.......”TEGAK GRAK)
4. Kiranya kakak ............... Selaku Pembina upacara berkenan memasuki lapangan
upacara
5. SATYA DHARMA PRAMUKA,......, tamu undangan dimohon berdiri.....Tamu
undangan dipersilahkan duduk kembali
6. Penghormatan kepada Pembina Upacara
7. Laporan pemimpin upacara
8. Dengarkan apa yang tersirat dalam Dasa Dharma, kita tanamkan dalam hati, kita
hayati dan amalkan sepenuh usaha. Kita nyalakan api semangat dasa dharma. (petugas
pembawa obor maju dan mengucapkan dasa dharma)
9. Sekapur sirih api unggun
10.Marilah kita dengarkan sambutan dari kakak pembina upacara sebagai bekal bakti kita
kepada bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia
11.Selanjutnya kiranya Kakak .................... selaku Pembina Upacara berkenan untuk
menyalakan api unggun sebagai tanda penyala semangat pengabdian pada Gerakan
Pramuka dan SMA N 1 Girimarto sekaligus untuk kita bisa bersua kembali di Kemah
Orientasi Kepramukaan yang akan datang
12.Laporan Pemimpin Upacara
13.Penghormatan kepada Pembina Upacara
14.Marilah kita menundukan kepala, menghadap kehadirat Tuhan Yang Maha Esa,
memohon rahmat, petunjuk, karunia dan bimbingan-Nya, agar apa yang kita mintakan
dapat terlaksana dengan baik, sebagai wujud taqwa kita kepada Tuhan Yang Maha Esa
15.Kiranya Kakak ................... Selaku Pembina Upacara berkenan meninggalkan mimbar
upacara
16.Kemudian sebagai penutup acara, marilah kita saling memberikan hormat. (Pemimpin
Upacara memberi aba – aba “SALING HORMAT GRAK... TEGAK GRAK”)
17.Akhirnya selamat berapi unggun, semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa
memberikan petunjuk, bimbingan dan karunia-Nya kepada seluruh warga gerakan
pramuka dalam usahanya memberikan dharma baktinya mengabdi kepada Ibu Pertiwi
guna tercapainya tujuan Gerakan Pramuka dan Tujuan Bangsa serta Negara Tercinta.
18.Selamat memandu dan “Salam Pramuka...!”

Anda mungkin juga menyukai