Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

KARANG TARUNA MARGA BHAKTI

DESA BARUH PANYAMBARAN


KECAMATAN HALONG
KABUPATEN BALANGAN
TAHUN 2018
KARANG TARUNA MARGA BHAKTI
DESA BARUH PANYAMBARAN
KECAMATAN HALONG
Alamat : Jalan Datuk Kandang Haji kode pos 71666
Baruh Panyambaran,02 Februari 2018

No : 001/KTIMG/1/2018
Lamp : 1 ( satu ) berkas
Perihal : Permohonan Bantuan Dana
Untuk Kemajuan Sepak Bola

Kepada Yth,

BAPAK BUPATI Kab. Balangan

Di-Tempat

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Teriring salam dan do’a semoga Allah swt senantiasa melimpahkan rahmat dan
ridho Nya kepada penegak kebenaran dan kejadian yang hakiki keselamatan serta
kebahagiaan sehingga lancar melaksanakan aktifitas sehari-hari.

Demi meningkatkan prestasi dalam bidang olahraga khususnya sepak bola Maka
kami bermaksud memohon bantuan sarana prasarana untuk warga karang taruna
sehubungan dengan terbatasnya swadaya rekan-rekan generasi muda dan
masyarakat,sedangkan kebutuhan tersebut kami memerlukan biaya Rp. 15.000.000,00 (
lima belas juta rupiah ) dengan demikian sesuai anggaran biaya terlampir.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

PENGURUS KARANG TARUNA MARGA BHAKTI


DESA BARUH PANYAMBARAN

Ketua Sekretaris Bendahara

Murjani, S.Pd.i Ilham Zubair Sufriadi, S.Pd

Mengatahui :

Kepala Desa

Fauzi
A.PENDAHULUAN

Salah satu yang membuat kabupaten maju yaitu tidak terlepas dari ciri
khasnya,masyarakat yang suka bahu-membahu dalam melakukan suatu pekerjaan

Dengan istilah lain gotong-royong. Kemajuan zaman yang pesat tidak terlalu
berpengaruh terhadap budaya yang sudah melekat di masyarakat, hal ini menjadi hal
modal utama dalam melakukan pembangunan di daerah . nilai-nilai luhur yang sudah
mendarah daging di dalam tubuh masyarakat dan pemuda khususnya, hendaknya
terus dibina dan ditingkatkan yakni dengan memberikan kenyamanan hidup dan
kesejahteraan.

B. LATAR BELAKANG MASALAH

Karang taruna adalah organisasi kepemudaan di indonesia. Karang taruna


merupakan wadah penyambungan generasi muda nonpartisan, yang tumbuh atas
dasar kesadaran dan rasa tanggung jawab sosial dari, oleh, dan untuk masyarakat
khususnya generasi muda di wilayah desa/kelurahan atau komunitas sosial sederajat.
Yang terutama bergerak di bidang kesejahteraan sosial. Sebagai organisasi sosial
kepemudaan karang taruna merupakan wadah pembinaan dan pengembangan serta
pemberdayaan dalam upaya mengembangkan kegiatan ekonomis produktif dengan
pendayagunaan semua potensi yang tersedia dilingkungan baik sumber daya manusia
maupun sumber daya alam yang sudah ada. Sebagai organisasi kepemudaan, karang
taruna berpedoman pada pedoman dasar dan pedoman rumah tangga dimana telah
pula diatur tentang struktur pengurus dan masa jabatan di masing-masing wilayah
mulai dari desa/kelurahan sampai tingkat nasional. Semua ini wujud dari pada
organisasi demi kelanjutan organisasi serta pembinaan anggota karang taruna baik
dimasa sekarang maupun masa yang akan datang.
C. DASAR PEMIKIRAN

Berangkat dari latar belakang masalah di atas sudah saatnya pemuda di


bekali sarana dan prasarana yang memadai, tentunya kami sebagai pemuda karang
taruna MARGA BHAKTI ingin sekali sarana prasarana yang lengkap seperti di
daerah lain, namun keterbatasan dalam segi pendanaan sangat menghambat kami
untuk berprestasi di masa yang akan datang, dan membangun lingkungan, maka dari
itu kami memerlukan dukungan yang sangat besar dari pemerintah khususnya
dukungan materil untuk memfasilitasi sarana prasarana tersebut. Amin.

D. PERMASALAHAN YANG DIHADAPI

1. Terbatasnya anggaran dana


2. Swadaya masyarakat yang kurang memadai

E. MOTTO

TAMPIL, AKTIF, BERKARYA, BERPRESTASI, DAN MANDIRI.

F. VISI DAN MISI

1. VISI

Menjadikan warga karang taruna yang mampu memberikan


kesejahteraan bagi masyarakat, dan membangun karakteristik pemuda menjadi lebih
berkualitas dari segala bidang. Baik olahraga, dan bidang lainnya yang berdampak
positif.

2. MISI
Mengajak, mendukung dan mendidik generasi muda dalam
mengembangkan profesi, potensi, bakat dan keterampilan.

G. RENCANA KEGIATAN

Melengkapi sarana prasarana karang taruna yang selama ini kami belum
memiliki secara lengkap dan memadai

H. SUSUNAN KEPENGURUSAN

Pelindung : Kepala Desa

Pembina : Amrullah, S.Pd

Ketua : Murjani, S.Pd.i

Sekretaris : Ilham Zubair

Bendahara : Sufriadi, S.Pd


ANGGOTA – ANGGOTA KARANG TARUNA

Seksi-Seksi :

Seksi keamanan : Ahmad Subandi

Seksi kebersihan : Muhammad Syahril Syabirin

Seksi dana usaha : Muhammad al-Hudari, S.Pd

Seksi Humas dan Kemitraan : Abdus Salam

Seksi Olahraga : Muhammad Yudistira, A.Md

Seksi pembantu umum : Rahman

I. ALOKASI ANGGARAN

NO URAIAN JUMLAH HARGA JUMLAH


SATUAN HARGA
1 Mesin potong rumput 1 Rp. 6.500.000 Rp. 6.500.000
(dorong)
2 Kostum 2 set Rp. 1.500.000 Rp. 3000.000
3 Bola 5 biji RP. 300.000 Rp. 1.500.000
4 Jaring 1 set Rp. 2.000.000 Rp. 2000.000
5 Perbaikan lapangan bola Rp. 2000.000
JUMLAH Rp. 15.000.000
J. PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat sebagai bahan pertimbangan bapak kami
mohon kiranya untuk berkenan memberikan bantuan sehingga apa yang selama ini
kami harapkan dapat sebagai mana direncanakan. Amin

Baruh panyamabaran,02 Februari 2018

PENGURUS KARANG TARUNA MARGA BHAKTI


DESA BARUH PANYAMBARAN

Ketua Sekretaris Bendahara

Murjani, S.Pd.i Ilham Zubair Sufriadi, S.Pd

Mengatahui :

Kepala Desa

Fauzi

Anda mungkin juga menyukai