Anda di halaman 1dari 2

LESSON PLAN INDRIA (BABY, BATITA, BALITA)

Minggu, 25 April 2021


Judul : Kisah Petrus
Nats Alkitab : Yohanes 21:1-19
Ayat hafalan : Mazmur 37:3
“Percayalah kepada Tuhan dan lakukanlah yang baik, diamlah di negeri
dan berlakulah setia,”

Tujuan sba :
- Mengetahui perjalanan iman Petrus sebagai murid Tuhan Yesus secara sederhana,
dari seorang penyangkal menjadi seorang yang setia.
- Mengerti bahwa sekalipun Petrus menyangkal Tuhan Yesus, tetapi Tuhan Yesus
tetap mengasihi dan mau mengampuni Petrus.
- Mau setia mengikut Tuhan Yesus karena Tuhan Yesus selalu mengasihi anak-anak.

Cerita Firman Tuhan:


• Jalan cerita ditonton melalui streaming bersama anak-anak.

Penerapan Praktis Orangtua dan Anak:


1. Orang tua dapat mengingatkan kembali poin penting Firman Tuhan dengan tanya jawab:
a) Hari ini kita mendengar cerita Alkitab tentang seorang murid Tuhan Yesus, siapa
namanya? (Petrus)
b) Apa pekerjaan Petrus pada mulanya sebelum bertemu Tuhan Yesus?
(nelayan, penangkap ikan)
c) Tuhan Yesus memanggil Petrus menjadi murid-Nya. Petrus berjanji akan selalu
setia kepada Tuhan Yesus, tetapi pada suatu hari, waktu Tuhan Yesus ditangkap,
apa dosa yang dilakukan Petrus kepada Tuhan Yesus? (Petrus menyangkal Tuhan
Yesus/tidak mengakui kenal Tuhan Yesus)
d) Berapa kali Petrus menyangkali Tuhan Yesus? (3 kali)
e) Apa yang dirasakan Petrus setelah ia berdosa kepada
Tuhan Yesus? (Petrus menyesal dan mau berubah)
f) Setelah Tuhan Yesus bangkit dan bertemu Petrus,
apakah Ia marah kepada Petrus? (tidak)
g) Apa yg dilakukan Tuhan Yesus kepada Petrus?
(Tuhan Yesus tetap mengasihi Petrus dan mengampuni
dosanya)
h) Selanjutnya, apa yang Tuhan Yesus inginkan agar dilakukan oleh Petrus?
(melayani Tuhan dengan SETIA)
i) Maukah kamu menjadi anak yang SETIA mengikut Tuhan Yesus?
(jelaskan yang dimaksud dengan SETIA: sampai kamu besar, sampai kamu tua,
seumur hidup kamu, teruuus mengikut Tuhan Yesus. Rajin berdoa, beribadah, baca
Firman Tuhan, dan melakukan apa yang menyenangkan hati Tuhan)
j) Seperti Petrus yang berbuat salah kepada Tuhan Yesus, kalau kamu berbuat salah
kepada Tuhan/Papa/Mama/adik/kakak, apa yang harus kamu lakukan? (minta ampun
kepada Tuhan, say sorry kepada orang lain, dan minta Tuhan menolong kita agar
dapat melakukannya)

2. Mari berterimakasih atas cinta Tuhan Yesus kepada kita semua, nyanyikan lagu :
“Jesus loves me”

3. Mengulang membaca ayat hafalan bersama dari Mazmur 37:3.

4. Sebagai Pengingat minggu ini : Tuliskan kata SETIA dengan huruf yg besar di
selembar kertas, tempel di dinding.

Selamat beribadah
Tuhan Yesus memberkati

Anda mungkin juga menyukai