Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL KEGIATAN

DIES NATALIS KE- 15

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA


POLITEKNIK KARYA HUSADA
2021/2022

Gedung A:
Rukan Tanjung Mas Raya
Jalan Raya Tanjung Barat, B1/7 Jakarta Selatan
Gedung B:
Jalan Margonda Raya No. 28, Pondok Cina, Depok, 16424 Jawa Barat
Telepon: (021) 27801509/ 27801261/ 27801235
Fax; (021) 27801529
www. khj.ac.id dan khj@khj.ac.id
LEMBAR PENGESAHAN
Proposal ini disusun untuk melaksanakan kegiatan Dies Natalis ke- 15 Politeknik Karya
Husada Jakarta dengan tema “From POKADA to Applied Health” pada tanggal 22 April
2022.

Jakarta, 14 April
2022

Mengetahui,

Direktur Ketua Panitia


Politeknik Karya Husada Jakarta

Dr. Sobar, S. Psi., M.K.M Ns. Muhamad Ridlo, S. Kep., M.


Kep
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena ridho-Nya kami
bisa merampungkan proposal kegiatan Dies Natalis Politeknik Karya Husada Jakarta Ke- 15
yang mengusung tema “From POKADA to Applied Health”. Kegiatan ini akan diadakan
pada tanggal 22 April 2022.
Keberhasilan dan kelancaran kegiatan pasti sangat sulit untuk di temukan, karena kami selaku
orang – orang yang menyusun proposal ini tak akan luput dari kesalahan. Maka dari itu, kami
sangat berharap kepada pembaca untuk memberikan saran maupun kritik yang bisa
memotivasi untuk menuju ke arah yang lebih baik lagi.
Ucapan terima kasih kepada seluruh pihak di Politeknik Karya Husada Jakarta yang ikut
membantu dan juga berkontribusi di dalam penyelenggaraan kegiatan Dies Natalis Politeknik
Karya Husada Jakarta Ke- 15 ini. Dan kami mohon maaf dari segala kekurangan dan
kesalahan kami sebagai panitia pelaksanaan acara Dies Natalis Politeknik Karya Husada
Jakarta Ke- 15.

Jakarta, 14 April 2022

Panitia Pelaksana
LATAR BELAKANG
Politeknik Karya Husada Jakarta adalah kampus dengan tingkat pendidikan vokasional
khususnya pada bidang kesehatan. Cikal bakal, Politeknik Karya Husada Jakarta bermula
pada tahun 2007 dan sebagai perubahan bentuk dari akademi keperawatan dan kebidanan.
Politeknik Karya Husada Jakarta secara kontinue melanjutkan peran pentingnya di level
nasional khususnya bidang kesehatan. Bagaimana Politeknik Karya Husada Jakarta tidak bisa
melepaskan diri dari misi terkininya menjadi institusi pendidikan kesehatan yang berdaya
saing pada keahlian terapan bidang kesehatan.

Politeknik Karya Husada Jakarta secara aktif mengembangkan kerja sama dengan banyak
steakholder ataupun perguruan tinggi khususnya pada bidang kesehatan. Selain itu, Politeknik
Karya Husada Jakarta juga terintergrasi dengan BHMS dimana terdapat beberapa instansi
antaranya: Rumah Sakit Bunda, RSIA, Diagnos, Diklat, dll.

Dengan banyaknya pencapaian yang dicapai oleh Politeknik Karya Husada Jakarta. Maka
dari itu acara Dies Natalis yang ke- 15 ini hadir untuk mengapresiasi kepada para dosen,
staff, civitas akademika maupun mahasiswa Politeknik Karya Husada Jakarta. Dies Natais
ke- 15 ini memiliki tema yang inovatif yaitu “From POKADA to Applied Health”. Tema
tersebut berkaitan dengan kondisi sekarang ini yaitu dimana banyaknya tenaga kesehatan
yang dibutuhkan di era pandemik COVID-19. Semoga dengan adanya acara ini dapat
memberikan energy posisitf bagi lingkungan Politeknik Karya Husada Jakarta untuk lebih
maju dan Berjaya lagi.

TEMA KEGIATAN
“From POKADA to Applied Health”

DESKRIPSI KEGIATAN
Dalam rangka memperingati Dies Natalis Ke- 15, Politeknik Karya Husada Jakarta akan
menyelenggarakan beberapa kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 22 April 2022
mendatang. Beberapa kegiatan yang diselenggarakan oleh panitia Dies Natalis diantaranya
lomba membuat video edukasi secara berkelompok oleh mahasiswa dari Prodi DIII
Kebidanan dan Keperawatan, cerdas cermat kesehatan, dan tilawah. Secara keseluruhan acara
dimulai kata sambutan dari pihak civitas pokada, kegiatan perlombaan dan diakhiri dengan
buka bersama antara panitia pelaksana dan staff pokada.

TUJUAN KEGIATAN
a. Melakukan refleksi dan bersyukur atas pencapaian Politeknik Karya Husada Jakarta
berdiri sejak 2007 yang dimana sebelumnya masih Akper pada tahun 1996.
b. Memberikan apresiasi kepada seluruh mahasiswa, dosen, staff, civitas akademika, alumni,
mitra dan pemangku kepentingan atas kerja keras, perhatian dan dukungan yang telah
diberikan kepada Politeknik Karya Husada Jakarta.
c. Mencapai hasil yang positif di media dengan berbagai kegiatan khususnya bidang
kesehatan yang dilaksanakan dalam rangkaian acara Dies Natalis ke- 15 Politeknik Karya
Husada Jakarta.

WAKTU DAN TEMPAT


Waktu
Rangkaian acara berlangsung pada hari Jum’at, 22 April 2022 Jam 09.00 - selesai. (Dalam
konfirmasi)
Tempat
Kampus POKADA – Depok (Gedung Atlanta Lat. 6) dan Ruang Virtual Online Zoom
Meeting (Offline dan Online)

PESERTA
Keluarga Besar Politeknik Karya Husada Jakarta ada 93 orang.
Terdiri dari:
a) Staff : 29 orang
b) Mahasiswa : 35 orang  20 peserta dan 15 bem
c) Yayasan : 10 orang
d) Ustadz : 1 orang
e) BPH : 1 orang
f) Konsultan : 3 orang
g) Anak Yatim: 10 orang
h) Koor A Y : 2 orang
i) CS : 2 orang

SUSUNAN KEPANITIAAN
Penanggungjawab : Dr. Sobar, S. Psi., M.K.M
Pengarah : Wiwin Nur Fitriani, S. ST., M.K.M
Ketua : Ns. Muhamad Ridlo, S. Kep., M. Kep
Sekretaris : Irene Florensia Situmeang, S. ST, M. Kes
Bendahara : 1. Yulianti, S E., MM
2. Chyntia Z P, S E
MC : Ns. Aprianto, S. Kep
Divisi Acara : 1. Ns. Tsania Ayu Z, S. Kep., M. Kep
2. Ns. Agustini Liviana D R, S. Kep., M. Kep
3. Nurul Syufalningsih, S. ST., M. Kes
Divisi Konsumsi : 1. Nirmala Harahap, S. ST., M. Kes
2. I Gusti Ayu Made Suhartini, S. Pd
Divisi Humas : Yulisti, S. Kom., M. Pd
Divisi Pen Tamu : Clara Dita, SS
Divisi IT : 1. Pekik Handoyo Pamungkas, A. Md
2. Rian Hidayat, S. Kom
Divisi Perlengkapan : 1. Abdul Hamid, S E., M.K.M
2. Mustakim, S.I.Pust
3. Ady Haenul Yakin
Divisi Dokumentasi : Prawira Agung
Panitia BEM :
Ketua Pelaksana : Raden Arya
Sekretaris : Sabrina Mutiara Rahmah
Bendahara : Suci Lutfiah
MC : Celline Agustin dan
Sie Acara : 1. Andini Rahmadanti
2. Nurhayati
Sie Humas : Feni Aryani
Sie Konsumsi : 1. Sakhayu
2. Rhenata Guserlly
Sie Perlengkapan : 1. Ulil Amry Fadhly
2. Nurlaely Qudsiah
Sie Dokumentasi : Kamellia
PJ lomba video : Rosy Nur Rahmadani
PJ cerdas cermat : Mega Mustika
PJ tilawah : Nina Alviana

SUSUNAN ACARA
Waktu Kegiatan Pengisi Acara PJ
Jam Durasi

09.00 – 09.30 30’ Penilaian Video tiktok edukasi Juri 1: Bu Handa Bu Tsania dan Rosy
Juri 2: Pak Ridlo
09.31 – 10.00 30’ Cerdas cermat kesehatan Juri 1: Bu Indah Bu Livi dan Mega
Juri 2: Bu Gusrina
10.01 – 11.00 60’ Tilawah Juri 1: Pak Odhy Bu Tsania dan Nina
Juri 2: Pak Dicky
11.01 – 14.00 180’ Isirahat dan Shalat Jum’at All team All team
14.00 – 14.30 30’ Persiapan Penyuluhan Kesehatan Pak Odhy Bu Livi
14.31 – 15.30 60’ Istirahat dan Shalat Ashar All team All team
15.31 – 16.00 30’ Penyuluhan kesehatan anak yatim Pembim: Pak Odhy Bu Nurul
ada 10 anak Mhs:
Kep: Celline
Keb: Nurhayati
16.01 – 16.05 5’ Pembukaan acara MC (Pak Aprianto dan Bu Livi
Celline)
16.06 – 16.10 5’ Do’a / Pembacaan ayat suci Al- Pak Khamid Bu Tsania
Qur’an
16.11 – 16.15 5’ Laporan Ketua Panitia Pak Ridlo Bu Irene
16.16 – 16.20 5’ Sambutan Ketua Yayasan Pak Mesha Bu Irene
16.21 – 16.25 5’ Sambutan Direktur Pak Sobar Bu Irene
16.26 – 16.30 5’ Video Ucapan Dies Natalis IT Bu Livi
Pimpinan, Dosen Kep, Dosen
Keb, Tendik, Mhs Kep, Mhs Keb
16.31 – 16.35 5’ Pengumuman dan Pemberian Pak Wira dan Bu Tsania
Hadiah Lomba (Foto) Kamellia
16.36 – 16.40 5’ Santunan Anak Yatim Pak Sobar Bu Livi
16.41 – 17.10 30’ Yasinan, Dzikir dan Do’a untuk Pak Ustadz Bu Livi
Almarhum Dr. Rizal Sini
17.11 – 17.40 30’ Tausiyah Pak Ustadz Bu Livi
17.41 – 17.55 15’ Sholawatan, dan Do’a Buka Pak Ustadz Bu Livi
bersama
17.56 – 18.00 5’ Penutupan MC (Pak Aprianto dan Bu Tsania
Celline)
18.06 – 18.10 5’ Ta’jil (berbuka) Bu Ayu dan Bu Mala Bu Ayu. Sakhayu,
dan Rhenata
18. 11 – 18.30 20’ Shalat Maghrib Berjama’ah Pak Ustadz Bu Livi
18.31 – 19.00 30’ Makan dan Foto Bersama Bu Ayu dan Bu Mala Bu Ayu. Sakhayu,
dan Rhenata

ANGGARAN DANA
N Kegiatan Anggaran
o
1. Konsumsi 93 peserta @ 35.000 (takjil+buka) 3.255.000
Kue Ultah POKADA 1 @ 300.000 300.000
2. Santunan Anak Yatim 10 x @ 100.000 1.000.000
Transport Anak Yatim PP 500.000
Koord Anak Yatim 2 x @ 150.000 300.000
4. Transport Ustadz 500.000
5. Hadiah Lomba 520.000
1. Video Edukasi
Juara 1: 100.000
Juara 2: 50.000
Juara 3: 35.000
2. Lomba Cerdas Cermat (kelompok dengan anggota 2 mhs)
Juara 1: 150.000
3. Tilawah
Juara 1: 100.000
Juara 2: 50.000
Juara 3: 35.000
6. Kertas Sertifikat 7 lembar x @ 5.000 35.000
7. Piala Juara 1 all lomba 3 x @ 50.000 150.000
8. Backdrop 1 lembar @ 150.000 150.000
Total 6.245.000

PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat. Semoga dengan terselenggaranya Dies Natalis dapat
menjadi pedoman bagi mahasiswa Politeknik Karya Husada Jakarta untuk bersama-sama
melawan pandemic COVID-19.
Kami berharap acara Dies Natalis Politeknik Karya Husada Jakarta ke- 15 pada tahun 2022
dapat berjalan dengan lancar. Atas perhatian dan dukungan Bapak/Ibu, kami ucapkan
terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai