Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN KARANGASEM

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS SELAT

PROTAP KEGIATAN ASUHAN KEPERAWATAN

Pelayanan : Masyarakat yang mencakup dalam keluarga Rawan Dibina

Prosedur : Penatalaksanaan Kegiatan Asuhan Keperawatan

1. TUJUAN
Pedoman kerja bagi petugas kesehatan dalam menerapkan asuhan keperawatan bagi
masyarakat yang tercakup dalam keluarga rawan dibina.

2. RUANG LINGKUP
Tenaga kesehatan dalam menerapkan asuhan keperawatan yang meliputi pengkajian
perencanaan, pelaksanaan, evaluasi kperawatan serta pendokumentasian bagi masyarakat
yang tercakup dalam keluarga rawan dibina

3. URAIAN UMUM
3.1 Kunjungan Rumah
3.2 Pengkajian Keperawatan
3.3 Perencanaan Keperawatan
3.4 Pelaksanaan Keperawatan
3.5 Evaluasi Keperawatan
3.6 Dokumentasi Keperawatan
4. LANGKAH KEGIATAN
4.1 Pasien telah menerima kontak dari petugas kesehatan untuk dikunjungi
4.2 Petugas melakukan kunjungan rumah sesuai dengan sasaran.
4.3 Petugas kesehatan melakukan perkenalan diri, untuk membina hubungan saling
percaya dan tujuan Asuhan Keperawatan
4.4 Melakukan pengkajian, meliputi pengumpulan data keluhan utama riwayat kesehatan
klien, riwayat kesehatan keluarga pemenuhan kebutuhan sehari-hari pemeriksaan
fisik dan tanda-tanda vital
4.5 Petugas kesehatan melakukan analisa data meliputi diagnose kesehatan, tujuan
indikator kesehatan dan waktu
4.6 Petugas kesehatan melakukan rencana kegiatan sesuai prioritas masalah
4.7 Petugas kesehatan melakukan evaluasi keperawatan.
4.8. Melakukan pedokumentasian keperawatan serta kontak waktu kunjungan selanjutnya

Selat 2 Januari 2017


Kepala Puskesamas Selat

Ni Made Dwindahari, SKM, M.AP


NIP.
ALUR PROTAP KEGIATAN ASUHAN KEPERAWATAN

PASIEN

DAERAH BINAAN
( DARBIN )

Selat 2 Januari 2017


Kepala Puskesamas Selat

Ni Made Dwindahari, SKM, M.AP


NIP.

Anda mungkin juga menyukai