Anda di halaman 1dari 2

Pengertian manajemen

Manajemen berasal dari bahasa inggris management yang diambil dari kata to manage artinya
mengatur atau mengelola. Sementara menurut kamus besar bahasa Indonesia (KBBI) manajemen
memiliki arti sebagai penggunaan sumber daya secara efektif untuk mencapai sasaran (Yuku,
2013:29).

Adapun pengertian lain dari manajemen yang dikemukakan oleh ahli sebagai berikut:

1. Manajemen menurut Harold Koontz dan Cyril O’donnel “Management is getting things done
trought people. In bring about this coordinating of group activity, the manager, as a
manager plans, organizes, staffs, directs, and controls the activities other people”. Apabila
diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia manajemen adalah usaha mencapai suatu tujuan
tertentu melalui kegiatan orang lain. Seorang manajer mengadakan koordinasi atas sejumlah
aktivitas orang lain dengan meliputi perencanaan, pengorganisasian, penggerakan dan
pengendalian.
2. Menurut pendapat George R. Terry(2009) “Management is a distinct process consisting of
planning, organizing actuating, and controlling performed to determine and accomplish
stated objectives by the use human being and other resources”. Artinya manajemen
merupakan suatu proses khas yang terdiri dari tindakan-tindakan perencanaan,
pengorganisasian, pergerakan, dan pengendalian yang telah dilakukan untuk menentukan
serta mencapai sasaran yang telah ditentukan dengan memanfaatkan sumber daya manusia
dan sumber daya lainnya.
3. Menurut plunket et al (2005) “management is one or more managers individually and
collectively setting and achieving goals by exercising related functions (planning organizing
staffing leading and controlling) and coordinating various resources (information materials
money and people)”. Ia mengartikan manajemen sebagai satu atau lebih manajer yang
secara individu maupun bersama-sama menyusun dan mencapai tujuan organisasi dengan
melaksanakan fungsi-fungsi terkait (perencanaan, pengorganisasian, penyusunan staf,
pengarahan dan pengawasan) dan mengkoordinasikan berbagai sumber daya (informasi
material, uang, dan orang).
4. Menurut Robbins dan Coulter (1999) berpendapat bahwa manajemen sebagai suatu proses
mengkoordinasikan dan mengintegrasikan kegiatan-kegiatan kerja agar dapat diselesaikan
dengan cara efisien dan efektif dengan bekerja sama dengan orang lain.

Dengan demikian definisi manajemen apabila dikaji dari pendapat ahli, manajemen adalah
segala proses yang berkaitan dengan perencanaan, pengorganisasian, pergerakan, dan
pengendalian sumber daya manusia maupun sumber daya lainnya dengan mengacu pada
pencapaian sasaran yang telah ditentukan guna tercapainya suatu tujuan tertentu.

Fungsi manajemen

Secara garis besar, fungsi manajemen terbagi atas beberapa fungsi, yaitu merencanakan,
mengkoordinasikan, mengarahkan, mengawasi, dan mengendalikan segala kegiatan untuk
tercapainya suatu tujuan yang telah ditentukan dengan efektif dan efisien.

1. Perencanaan
Perencanaan merupakan suatu proses dalam menentukan tujuan dan sasaran yang akan
dicapai dengan mengambil langkah- langkah yang strategis untuk mencapai tujuan tertentu.
Kegiatan dalam fungsi perencanaan ini meliputi:
a) Menetapkan tujuan dan target
b) Merumuskan strategi untuk mencapai tujuan dan target bisnis
c) Menentukan sumber daya yang dibutuhkan
d) Menetapkan standar kebersihan dalam pencapaian tujuan dan target
bisnis.
2. Pengorganisasian
Pengorganisasian merupakan proses pemberian perintah, pengalokasian sumber daya serta
pengaturan kegiatan secara terkoordinir dalam individu maupun kelompok untuk
menerapkan rencana. Kegiatan fungsi pengorganisasian meliputi:
a) Mengalokasikan sumber daya, merumuskan dan menetapkan tugas, dan
prosedur yang dibutuhkan
b) Menetapkan struktur organisasi dengan mengarah pada garis kewenangan
dan tanggung jawab
c) Kegiatan rekrutmen, penyeleksian, pelatihan, dan pembangunan sumber
daya manusia
d) Kegiatan menempatkan sumber daya manusia pada posisi yang tepat
sesuai keahlian dan kemampuannya.
3. Pengarahan
Pengarahan merupakan proses dalam membentuk semangat atau motivasi pada karyawan
agar giat dalam bekerja serta memberikan bimbingan kepada karyawan agar tercapainya
tujuan yang efektif dan efisien. Bentuk dalam kegiatan fungsi pengarahan meliputi:
a) Mengimplementasikan proses kepemimpinan, pembinaan, dan pemberian
motivasi kepada karyawan
b) Memberikan tugas dan penjelasan rutin mengenai pekerjaan
c) Menjelaskan kebijakan yang telah ditetapkan.
4. Pengendalian
Pengendalian merupakan pengawasan terhadap kegiatan organisasi, apakah sesuai dengan
rencana awal atau tidak. Dalam fungsi pengendalian mencakup empat kegiatan antara lain:
a) Menentukan standar prestasi
b) Mengukur prestasi yang telah dicapai selama ini
c) Membandingkan prestasi yang telah dicapai dengan standar prestasi
d) Melakukan perbaikan jika terdapat penyimpangan dari standar prestasi
yang telah ditetapkan.

Anda mungkin juga menyukai