Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN LAMONGAN

SEKRETARIAT DAERAH
Jl. Basuki Rahmad No. 1 Lamongan Kode Pos 62251
Telp. (0322) 3214486 Fax. (0322) 3214486 e-mail : disparbud@lamongankab.go.id,
Web Site : www.lamongankab.go.id

Lamongan, 13 April 2023

Nomor : 100.3.4.2/146/413.000/2023 Kepada


Sifat : Biasa Yth. Sdr. Pengelola Usaha Pariwisata
Lampiran : - Kabupaten Lamongan
Perihal : Himbauan Kunjungan Wisatawan di –
Libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H LAMONGAN
----------------------------------------

Menindaklanjuti Surat Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata


Propinsi Jawa Timur Nomor : 556.2/16604/118.5/2023 perihal Himbauan
dan Permintaan data Kunjungan Wisatawan Libur Hari Raya Idul Fitri 1444
H/2023 M, dan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban
masyarakat di lingkungan Usaha Pariwisata di Kabupaten Lamongan pada
masa Libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H, dihimbau kepada seluruh Pengelola
Usaha Pariwisata di Kabupaten Lamongan untuk mengawasi, memantau,
dan mengevaluasi penyelenggaraan kepariwisataan, yang meliputi bidang
usaha sebagai berikut :

1. Melakukan pemantauan dan pengawasan yang ketat terhadap destinasi


pariwisata untuk memastikan keamanan pengunjung saat adanya
kegiatan hiburan pertunjukan ataupun saat menggunakan fasilitas-
fasilitas atau wahana-wahana, terutama wahana permainan, seperti
misalnya bianglala, permainan outbound, flying fox dan wahana-
wahanan lain serta memastikan keberadaan himbauan atau petunjuk
rawan bahaya di lokasi yang rawan bencana dan rawan timbulnya
kecelakaan seperti pada air terjun, pantai, tebing, goa dan sungai.;

2. Membatasi aktivitas di destinasi pariwisata yang dapat menimbulkan


kerumunan atau kelalaian terhadap protokol kesehatan serta aktivitas
kegiatan ritual yang dapat membahayakan keselamatan;

3. Melakukan antisipasi lonjakan kunjungan wisatawan dengan


memperhatikan daya dukung pariwisata (tourism carrying capacity)
pada wahana bermain, area parkir, food court, toilet dan fasilitas
lainnya sehingga mencegah terjadinya penumpukan pengunjung,
antrian panjang, dan kemacetan lalu lintas;

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
4. Selalu waspada terhadap dampak bencana dan selalu memantau
informasi terkini berdasarkan citra radar cuaca WOFI melalui website
(www.juanda.jatim.bmkg.go.id/radar), dan informasi peringatan dini 3
harian dan peringatan dini 2 hingga 3 jam ke depan yang di website
(www.juanda.jatim.bmkg.go.id) dan media sosial (@Infobmkgjuanda),
saluran telepon 24 jam (031) 8668989 dan WhatsApp : 0895800300011

5. Melakukan sinergitas dan koordinasi yang baik pada seluruh sektor


pariwisata baik pemerintah maupun swasta dengan instansi terkait
termasuk TNI / POLRI dalam pengamanan dan penerapan protokol
kesehatan.

Demikian untuk menjadikan perhatian dan atas kerjasamanya


disampaikan terima kasih.

a.n. BUPATI LAMONGAN


SEKRETARIS DAERAH

Tembusan : Drs. MOH. NALIKAN, M.M


Yth. Bapak Bupati Lamongan Pembina Utama Madya
(sebagai laporan); NIP. 19690703 198911 1 001

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Anda mungkin juga menyukai