Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI

“ PEMROGRAMAN JAVA ”

Disusun Oleh :

Nama : Nur Isdianto

Nomer : 29

Kelas : X TSM 1
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, puji syukur penulis haturkan kehadirat Allah SWT. Atas rahmat-Nya lah Penulis
dapat menyelesaikan makalah ini tepat pada waktunya.Tak lupa Penulis juga menghaturkan terima kasih
yang sebesar-besarnya kepadasemua pihak yang telah mendukung dan membantu Penulis dalam
menyelesaikanmakalah ini. Dalam makalah yang berjudul “MAKALAH JAVA” ini, akan dibahas mengenai
pengertian Java, sejarah Java itu sendiri, kemudian dasar-dasar pemrograman Java yang menjelaskan
tentang variabel, tipe data, dan operator yang terdapat dalam bahasa pemrograman Java.

Selain itu, untuk mempermudahpemahaman juga sebagai bahan latihan, Penulis juga menyertakan
contoh program Java yang dapat dipraktekkan oleh para pembaca.Namun demikian,

Penulis menyadari bahwa makalah tersebut masih banyak adanya kekurangan dan masih jauh dari
kesempurnaan. Oleh karena itu penulis berharap akan kritik dan sarannya dari segenap pembaca.
Demikianlah semoga makalah yang telah dibuat tersebut dapat bermanfaat bagi semuanya. Terimakasih
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR

BAB I. PENDAHULUAN

1. Latar Belakang Masalah

2. Pengenalan

3. Rumusan Masalah

4. Tujuan Penulisan

BAB II. PEMBAHASAN

1. Apa pengertian java?

2. Sejarah Tentang Java?

3. Asal Mula Java?

4. Lingkungan Java?

5. Struktur Dasar pemrograman Java?

6. Kelebihan Dan Kekurangan Java

BAB III. PENUTUP

1 Kesimpulan

2 Saran
BAB I

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang Masalah

Perkembangan dunia informasi dan teknologi sangat cepat pada dasawarsa terakhir sejak dimulainya
era millennium. Perkembangan itu salah satunya ditandai dengan keberadaan aplikasi java yang
menyediakan berbagai layanan. Bentuk layanan yang dihadirkan aplikasi java sejatinya sangat berguna
dan membantu bagi kehidupan manusia. Mulai dari akses data, informasi aktual, iklan, komunikasi,
game dan sebagainya. Selain keuntungan tersebut, keistimewaan lain aplikasi java adalah kemudahan
akses. Maka tidak mengherankan jika aplikasi java telah menjadi konsumsi publik sebagaian besar
masyarakat Indonesia. Keberadaan aplikasi java telah menghadirkan nuansa tersendiri di tengah
masyarakat karena selalu mengikuti kemajuan teknologi. Peningkatan fasilitas demi menambah
kepuasan pengguna

2. Pengenalan

Java adalah suatu teknologi di dunia software komputer. Selain merupakan suatu bahasa pemrograman,
Java juga merupakan suatu platform. Java merupakan teknologi di mana teknologi tersebut mencakup
Java sebagai bahasa pemrograman yang memiliki sintaks dan aturan pemrograman tersendiri, juga
mencakup Java sebagai platform yaitu di mana teknologi ini memiliki virtual machine dan library yang
diperlukan untuk menulis dan menjalankan program yang ditulis dengan bahasa pemrograman java.

3. Rumusan Masalah

1. Apa pengertian java

2. Sejarah Tentang Java

3. Asal Mula Java

4. Lingkungan Java

5. Struktur Dasar pemrograman Java

6. Kelebihan Dan Kekurangan Java

4. Tujuan Penulisan

Adapun tujuan dalam penulisan makalah ini antara lain :

Untuk memenuhi tugas dari pak guru mata pelajaran informatika.. Untuk menambah wawasan ilmu
pengetahuan bagi semua pembaca termasuk penulis yang telah mencari infomasi perkembangan
teknologi dan referensi mengenai teknologi tentang java tersebut
BAB II

PEMBAHASAN

1. Pengertian Java

Java adalah suatu teknologi di dunia software komputer. Selain merupakan suatu bahasa
pemrograman, Java juga merupakan suatu platform. Java merupakan teknologi di mana teknologi
tersebut mencakup Java sebagai bahasa pemrograman yang memiliki sintaks dan aturan pemrograman
tersendiri, juga mencakup Java sebagai platform yaitu di mana teknologi ini memiliki virtual machine dan
library yang diperlukan untuk menulis dan menjalankan program yang ditulis dengan bahasa
pemrograman java.

2.. Sejarah Tentang Java

Java Programming atau Bahasa pemrograman Java pertama lahir dari The Green Project, yang
berjalan selama 18 bulan, dari awal tahun 1991 hingga musim panas 1992. Proyek tersebut belum
menggunakan versi yang dinamakan Oak.

Pelopor proyek tersebut adalah Patrick Naughton, Mike Sheridan, James Gosling dan Bill Joy,
beserta sembilan pemrogram lainnya dari Sun Microsystems. Salah satu hasil proyek ini adalah maskot
Duke yang dibuat oleh Joe Palrang. Pertemuan proyek berlangsung di sebuah gedung perkantoran Sand
Hill Road di Menlo Park. Sekitar musim panas 1992 proyek ini ditutup dengan menghasilkan sebuah
program Java Oak pertama, yang ditujukan sebagai pengendali sebuah peralatan dengan teknologi layar
sentuh (touch screen), seperti pada PDA sekarang ini. Teknologi baru ini dinamai “*7″ (Star Seven).

3. Asal Mula Java

Java diciptakan oleh suatu tim yang dipimpin oleh Patrick Naughton dan James Gosling dalam
suatu proyek dari Sun Microsystem yang memiliki kode Green dengan tujuan untuk menghasilkan
bahasa komputer sederhana yang dapat dijalankan di peralatan sederhana dengan tidak terikat pada
arsitektur tertentu. Mula-mula James Gosling menyebut bahasa pemrograman yang dihasilkan dengan
OAK tetapi karena OAK sendiri merupakan nama dari bahasa pemrograman komputer yang sudah ada
maka kemudian Sun mengubahnya menjadi Java.

4.. Lingkungan Java

Java merupakan bahasa pemrograman yang dapat diimplementasikan pada berbagai lingkungan,
seperti internet, telepon genggam maupun komputer. Bahasa pemrograman Java secara garis besar
dikelompokan menjadi tiga edisi, yaitu, Java 2 Standar Edition (J2SE), Java 2 Enterprise Edition (J2EE) dan
Java 2 Micro Edition (J2ME).
a. J2SE

J2SE digunakan untuk mengembangkan aplikasi-aplikasi desktop dan applet.

b. J2EE

J2EE dipergunakan untuk mengembangkan aplikasi-aplikasi berbasis client/server berskala


enterprise, sedangkan J2ME diaplikasikan pada berbagai perangkat kecil dengan jumlah memory,
kapasitas penyimpan dan user interface terbatas, seperti ponsel dan PDA.

c. J2ME

Seperti paket-paket Java lainnya yang menggunakan Java Virtual Machine (JVM) sebagai interpreter,
dalam J2ME digunakan pula virtual machine yang disebut K Virtual Machine (KVM) yang memiliki
keunggulan tersendiri dimana hanya memerlukan memori kecil. Huruf K pada K Virtual Machine sendiri
merupakan singkatan dari kilobyte, untuk menggambarkan betapa virtual machine ini bekerja pada
memory yang demikian kecilnya. KVM memungkinkan para software developer independen untuk
bermain-main pada berbagai platform handset menjadi terbuka tanpa perlu melakukan perubahan
berarti dalam hal programnya. Dengan J2ME yang berbasis C++, sebuah aplikasi akan memiliki
portabilitas untuk dijalankan pada berbagai jenis telepon genggam.

5. Struktur Dasar Pemrograman Java

1. Struktur Program Java

a. Package atau Paket

Package atau paket adalah cara pengelompokan dan pengorganisasian class-class dalam satu library.
Package bekerja dengan membuat direktori dan folder baru sesuai denga penamaan package, kemudian
menyimpan file class pada folder tersebut.

deklarasi:

package namaPackage;

Package adalah perintah java yang digunakan untuk memberitahukan bahwa suatu class adalah
anggota dari package, sedangkan namaPackage dapat berupa susunan direktori tempat dimana file class
disimpan atau nama folder. Penulisan nama package dalam java biasanya diawali denga huruf kecil.

b. Import

Perintah import digunakan untuk memberitahukan kepada program untuk mengacu pada class-class
yang terdapat pada package tersebut dan buka menjalankan class-class tersebut. Dalam program, anda
dapat mengimport class-class tertentu saja dan dapat pula mengimport semua class yang terdapat pada
package.
deklarasi:

import namaPackage.*;

import namaPackage.namaKelas;

Untuk mengimport semua class anda menggunakan tanda asterisk (*) pada akhir nama package.
Sedangkan untuk mengimpor class tertentu anda dapat menuliskan nama class setelah nama package.

c. Comments atau Komentar

Comments atau komentar adalah catatan yang ditulis bersama kode program yang berguna sebagai
catatan/keterangan dari suatu kode, sehingga dapat digunakan sebagai referensi dalam pembuatan
dokmentasi. Komentar merupakan bagian dari program yang tidak mempengaruhi jalannya program
saat program dikompilasi atau dieksekusi. Dalam penulisan komentar, java mengizinkan penulisan
komentar dalam versi java sendiri yang dapat digunaka

sebagai pembuatan dokumentasi html. Selain itu java juga mengadopsi penulisan versi C dan C++ akan
tetapi dapat dibuat dokumnetasi html.

.6. Kelebihan dan Kekurangan Java


1. Kelebihan Java
a. Sederhana dan Ampuh
b. Aman
c. Berorientasi Objek
d. Kokoh
e. Interaktif
2. Kelemahan Java
a. Java memiliki kecepatan yang kurang dari bahasa C ++
b. Implementasi J2ME tidak global
Misalnya, J2ME untuk Motorola dengan J2ME untuk Sony Ericson tidak sama. Berbeda lagi J2ME untuk
Nokia. Setiap produk selalu mempunyai modul tersendiri yang dinilai aneh penerapannya dan harus di-
compile dengan modul yang berbeda-beda.

c. Java memakan banyak memori computer

d. Java merupakan bahasa yang kompleks dan susah dipelajari

e. Program yang dibuat oleh bahasa ini lebih lambat

Bahasa pemrograman Java lebih lambat dibanding program yang dibuat dengan bahasa lain seperti C
atau C++.
BAB III

PENUTUPAN

1. Kesimpulan

Dari beberapa bahasan mengenai bahasa pemrograman Java diatas, maka dapat disimpulkan
bahwa Java merupakan suatu teknologi di mana teknologi tersebut mencakup Java sebagai bahasa
pemrograman yang memiliki sintaks dan aturan pemrograman tersendiri, juga mencakup Java sebagai
platform yaitu di mana teknologi ini memiliki virtual machine dan library yang diperlukan untuk menulis
dan menjalankan program yang ditulis dengan bahasa pemrograman java. James Gosling, selaku
pencipta dan penemu bahasa pemrograman Java yang lahir pada 19 Mei 1956 dari tiga bersaudara di
dekat Calgary, Kanada. Sejak kecil dia memang sangat tertarik dengan elektronika. Pada mulanya bahasa
pemrograman yang ditemukan oleh James hendak dinamakan Oak, namun karena nama tersebut sudah
digunakan perusahaan lain maka namanya berganti menjadi Java. Asal mula penamaan Java oleh James
karena James sangat menyukai minuman kopi tubruk yang konon katanya berasal dari pulau Jawa. Itulah
sebabnya dinamakan Java yang merupakan bahasa Inggris dari Jawa.

2. Saran

Dalam pembuatan makalah ini, saya merasa ada banyak kekurangan baik itu dari segi penulisan,
tata letak penyajian maupun kosa kata yang mungkin agak kurang proporsional. Untuk itu bagi yang
membaca makalah saya ini, bila anda menemui suatu kejanggalan, kekurangan atau sesuatu hal yang
kurang pas saya mohon untuk memberi saran atau masukan yang membangun dan bermanfaat dari
anda sekalian. Saran dari anda yang membaca makalah ini sangat bermanfaat dan dapat membantu
menyempurnakan makalah yang kurang sempurna ini.

Anda mungkin juga menyukai