Anda di halaman 1dari 4

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

PROGRAM UKM (UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT)


PUSKESMAS JATIBARANG

I. Pendahuluan
Fasilitas Pelayanan Kesehatan adalah suatu tempat yang digunakan untuk
menyelenggarakan upaya pelayanan kesehatan baik promotif, preventif, kuratif
maupun rehabilitative yang dilakukan oleh pemerintah, pemerintah daerah dan atau
masyarakat. Pusat Kesehatan Masyarakat yang selanjutnya disebut Puskesmas
adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan
masyarakat dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama, dengan lebih
mengutamakan upaya promotif dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan
masyarakat yang setinggi – tingginya di wilayah kerjanya.

II. Latar belakang


Pembangunan kesehatan yang diselenggarakan di Puskesmas bertujuan untuk (1)
Meningkatkan pelayanan kesehatan yang bermutu, merata dan terjangkau dengan
mengutamakan upaya promotif dan preventif, (2) meningkatkan SDM yang
profesional, (3) Meningkatkan manajemen puskesmas yang transparan,
berdayaguna dan dapat dipertangungjawabkan (4) Melengkapi sarana prasarana
kesehatan. Untuk mewujudkan tujuantersebut, Puskesmas tidak hanya melakukan
kegiatan UKP (Upaya Kesehatan Perseorangan) yang bersifat kuratif (penyembuhan
penyakit), tetapi Puskesmas juga mengintegrasikan kegiatan UKP dengan UKM
(Upaya Kesehatan Masyarakat) yang fokus pada pemeliharaan kesehatan serta
mencegah dan menanggulangi timbulnya masalah kesehatan dengan sasaran
keluarga, kelompok, masyarakat.

III. Tata Nilai


K = Komitmen
Dalam memberikan pelayanan, karyawan – karyawati Puskesmas Jatibarang
berusaha untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
E : Etika
Dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, karyawan karyawati
Puskesmas Jatibarang mengutamakan sikap dan perilaku yang mencerminkan
ketaatan dan ketepatan terhadap peraturan, tata tertib, norma norma yang berlaku,
baik yang tertulis maupun yang tidak tertulis.

1
R : Ramah
Dalam memberikan pelayanan, karyawan karyawati Puskesmas Jatibarang
berusaha untuk bersikap baik,manis bertutur kata dan menyenangkan.
J : Jujur
Dalam memberikan pelayanan karyawan karyawati Puskesmas Jatibarang harus
menyatakan hal yang sebenarnya, hal ini bertujuan untuk membina hubungan
saling percaya antara petugas dan pasien dalam mengkomunikasikan hal- hal yang
berkaitan dengan pelayanan.
A : Amanah
Dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, karyawan dan karyawati
Puskesmas Jatibarang melaksanakannya dengan penuh tanggung jawab.

IV. Tujuan umum dan tujuan khusus


A. Tujuan umum kegiatan UKM adalah untuk mencapai derajat kesehatan
masyarakat setinggi – tingginya di wilayahkerja.

B. Tujuan khusus :
1. Meningkatkan kesadaran masyarakat di bidang kesehatan
2. Meningkatkan peranserta masyarakat di bidangkesehatan
3. Menciptakan lingkungan bersih dan sehat
4. Meningkatkan capaian kegiatan program kesehatan

V. Kegiatan pokok dan rincian kegiatan


Program kegiatan :
1. KIA
Rincian kegiatan : penanggulangan kematian ibu, bayi dan balita
2. Gizi
Rincian kegiatan : penanggulangan gizi buruk, anemia, GAKY, Kurang
vitamin A
3. Promosi kesehatan
Rincian kegiatan : PHBS, kegiatan promotif (sosialisasi, penyuluhan,
pembinaan)
4. Kesehatan Lingkungan
Rincian kegiatan : Pemicuan STBM, Pemeriksaan tempat tempat
umum.

2
5. P2P
Rincian kegiatan : program DBD, desinfo PTM dan PM
6. Perkesmas
Rincian kegiatan : kunjungan rumah
7. UKM Pengembangan
Rincian kegiatan : kunjungan, pemeriksaan, konseling, penyuluhan.
Peran lintas sektor:
a. Melakukan koordinasi pelaksanaan tugas pemerintahan dan kerjasama
tingkat kecamatan/ desa dengan SKPD / unit terkait
b. Melakukan pembinaan kewilayahan
c. Memfasilitasi pemberdayaan dan peningkatan kesehatan masyarakat
berbasis kewilayahan
d. Motor penggerak
e. Pelaksana monitoring dan evaluasi
f. Pembina/ pelaksana penyuluhkesehatan
Peran lintas program :
a. Melakukan komunikasi, informasi, edukasi dan pemberdayaan masyarakat
dalam bidang kesehatan
b. Melakukan pembinaan dan bimbingan di wilayah kerja
c. Melakukanpencatatandanpelaporan
d. Melakukan monitoring dan evaluasi
e. Memberikan rekomendasi terkait masalah kesehatan masyarakat

VI. Cara melaksanakankegiatan


Cara melaksanakan kegiatan UKM adalah dengan sosialisasi, penyuluhan/ desinfo,
pelatihan, pertemuan, koordinasi dan refresh materi.

VII. Sasaran
Sasaran program dalam kegiatan fasilitasi pemberdayaan masyarakat ini adalah
masyarakat, tokoh/ pemuka masyarakat, lintas sektor, kader kesehatan, siswa/
remaja, dan kelompok masyarakat.

VIII. Jadual pelaksanaan kegiatan


Kegiatan dilaksanakan pada bulan Januari sampai dengan Desember 2017 sesuai
dengan RPK (Rencana Pelaksanaan Kegiatan) Puskesmas Jatibarang.

3
IX. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporan
Setiap kegiatan yang tercantum dalam RPK di evaluasi oleh Kepala Puskesmas dan
penanggung jawab UKM, apakah kegiatan terlaksana sesuai jadwal RPK atau
terjadi pergeseran jadwal.

X. Pencatatan, pelaporan, dan evaluasi kegiatan.


Pelaporan kegiatan dilakukan oleh pelaksana program. Dokumentasi yang
diperlukan dalam kegiatan ini adalah :
a. SK Kepala Puskesmas
b. RUK, RPK, kerangka acuan dan SOP program kegiatan
c. Daftar hadir, notulensi dan laporan hasil kegiatan.

Mengetahui
Kepala Puskesmas Jatibarang

dr. Heru Padmonobo, M.Kes


NIP. 19700802 200212 1 00

Anda mungkin juga menyukai