Anda di halaman 1dari 1

SOAL LATIHAN AKUNTANSI PAJAK

Buat jurnal untuk transaksi-transaksi berikut!

1. PT Global Textile (PKP) merupakan produsen pakaian jadi. Perusahaan ini membeli bahan baku berupa
kain, dan mengolahnya menjadi pakaian jadi, untuk selanjutnya dijual kepada distributor/pedagang besar.
Transaksi-transaksi yang dilakukan oleh PT Global Textile sepanjang tahun 2020 adalah sebagai berikut:
Tanggal Transaksi
1 Januari PT Global Textile melakukan pembelian bahan baku dari PT Sritex (PKP) sebesar Rp
2.000.000.000 secara kredit. Faktur pajak telah dibuat oleh penjual sesuai dengan
ketentuan.
10 Januari Menjual produknya kepada PT Ramayana (PKP) secara kredit sebesar Rp
3.000.000.000. Faktur pajak telah dibuat oleh PT Global Textile.
15 Januari Menyewa mobil angkut dari PT Dutro (PKP) untuk periode November 2010 –Januari
2011 senilai Rp 120.000.000, dibayar dimuka.
30 Januari Membayar gaji karyawan bulan September 2010 sebesar Rp500.000.000, dari jumlah
tersebut perusahaan memotong PPh Pasal 21 sebesar Rp 50.000.000, dan iuran
pension sebesar Rp 5.000.000, serta menanggung iuran pensiun karyawan sebesar Rp
6.000.000 (iuran pensiun yang ditanggung perusahaan belum dibayarkan ke dana
pensiun)
5 Februari Menyetorkan PPh Pasal 21, PPh Pasal 23 yang telah dipotong serta PPN pada bulan
September
15 Februari Produk yang dijual pada tanggal 10 September diretur oleh pembeli sebesar Rp
200.000.000
1 Maret Menerima pembayaran dari PT Ramayana .
20 Maret Membayar utang pembelian bahan baku dar PT Sritex
26 Maret Membeli bahan baku secara tunai senilai Rp 500.000.000 dari PT Caltex (PKP). Faktur
pajak telah dibuat.
27 Maret Menjual produk secara kredit kepada PT Moda (PKP) senilai Rp 1.000.000.000.
Faktur pajak telah dibuat.
1 April Menjual sebagian bangunan pabrik dengan harga perolehan Rp 800.000.000, nilai
buku Rp 400.000.000. Harga jual Rp500.000.000.

Anda mungkin juga menyukai