Anda di halaman 1dari 2

Kelinci Kelinci merupakan salah satu termasuk hewan mamalia dari keluarga leporidae.

Hewan kelinci ini bisa ditemui dengan mudah diberbagai daerah di muka bumi. Dahulu
Kelinci sendiri merupakan hewan yang sangat liar yang hidupnya di Afrika sampai kebagian
Eropa. Sampai saat ini, secara umum kelinci sendiri dibagi menjadi dua yakni kelinci liar atau
bebas, serta kelinci peliharaan.

Jika melihat dari fisik terutama pada bulunya, kelinci bisa dibedakan menjadi 2 jenis yakni
kelinci yang berbuka panjang dan kelinci yang berbulu pendek. Sedangkan, menurut ordonya,
kelinci diklasifikasikan menjadi beberapa jenis yakni lyon, anggoru, american, english,
himalayan, serta ducth. Adapun, makanan untuk kelinci identik memakan sayuran wortel.
Namun setelah dilakukan observasi, faktanya kelinci juga dapat diberi pakan sayur-sayuran
hijau, *biji-bijian, umbi-umbian serta ampas tahu. Setelah ditelit juga daging kelinci sendiri
bisa digunakan sebagal obat yang bisa menyembuhkan penyakit asma

Pernyataan Umum:Kelinci merupakan hewan mamalia dari Family Leporidae, yang bisa
ditemukan di banyak bagian bumi. Dulunya kelinci adalah hewan liar yang hidup di Afrika
hingga ke daratan Eropa. Pada perkembangannya (tahun 1912) kelinci diklasifikasikan dalam
ordo Lagomorpha.
Deskripsi Bagian:Ordo ini dibedakan menjadi 2 keluarga, yaitu Ochtonidae (jenis pika yang
pandai bersiul) dan Leporidae (termasuk di dalamnya jenis kelinci dan terwelu). Secara
umum, kelinci dibagi menjadi 2 jenis yaitu kelinci bebas dan kelinci peliharaan.Yang termasuk
dalam kategori kelinci bebas adalah terwelu (Lepus curpaeums) dan kelinci liar (Oryctolagus
cuniculus).Dilihat dari jenis bulunya, kelinci ini terdiri dari jenis berbulu pendek dan panjang
dengan warna yang agak kekuningan. Ketika musim dingin, warna kekuningan berubah
menjadi kelabu.Menurut rasnya, kelinci terbagi menjadi beberapa jenis, di antaranya Angora,
English Spot, Himalayan, Lyon, American Chinchilla, Dutch, dan lainnya. Khusus Lyon
sebetulnya adalah hasil daripersilangan luar antara Angora dengan ras lainnya. Tetapi di
kalangan peternak kelinci hias, hasil persilangan itu disebut sebagai Lyon atau Angora jadi-
jadian.Deskrisi Manfaat:Kelinci mempunyai banyak manfaat seperti dagingnya yang empuk
dan lezat. Menurut penelitianpara ahli, selain empuk dan rendah kolesterol, dagingnya bisa
dijadikan obat dan dimasak dalam beranekaragam cara salah satunya yaitu sate kelinci.

 Bunga Melati

 Pernyataan Umum (Definisi Umum)

Bunga melati adalah tumbuhan yang hanya tumbuh di sebagian Asia Tenggara dan Australia.
Bunga ini ditetapkan sebagai bunga bangsa bagi Indonesia atau tepatnya Puspa Bangsa. Hal ini
berarti, bunga ini diakui sebagai satu di antara bunga ciri khas negara Indonesia.

 Deskripsi Bagian (Batang)

Pohon ini tingginya sedang, sekitar setengah tinggi rata-rata orang dewasa atau setelah diukur
tinggi tepatnya sekitar 83 cm. Batangnya bulat berkayu dengan tinggi 4-60 cm. Batang
tumbuhannya bercabang dan berwarna cokelat di bagian pangkal kemudian cokelat muda di
bagian ujungnya.
 Deskripsi Bagian (Daun)

Letak daunnya saling berhadapan dalam sebuah tangkai atau batang. Helai daunnya berbentuk
bulat telur dan menjorong ke bagian tepi. Namun, ujungnya runcing, sementara itu pangkalnya
membulat, tepiannya rata, dan tulang daunnya menyirip. Warnanya hijau tua untuk daun yang
besar. Hijau muda untuk yang muda/kecil. Beberapa daun permukaannya berkerut atau tidak
mulus.

 Deskripsi Bagian (Bunga)

Bunganya tumbuh di antara daunnya. Jumlahnya terbatas, hanya ada satu hingga tiga bunga untuk
setiap kumpulan daun. Setiap bunga memiliki antara empat hingga sembilan kelopak, empat
ovula, dan dua lokulus. Sementara itu benang sarinya sangat pendek jika dibandingkan dengan
bunga lainnya. Ukuran bunganya rata-rata berdiameter 2,5 cm. Warnanya putih cerah dengan
aksen putih lilin atau sedikit kekuningan. Mahkota bunganya berbentuk lembaran mengerut,
seperti terompet, namun pendek.

 Deskripsi Bagian (Aroma)

Jika dicium dengan saksama, bunga ini menghasilkan wewangian. Aromanya segar dan berbau
manis. Konon bunga melati lebih banyak melepaskan aromanya di malam hari, namun pada masa
observasi berlangsung di siang hari, bunga ini tetap beraroma kuat jika diendus dari dekat.

 Deskripsi Manfaat

Bunga melati adalah satu di antara kekayaan tumbuhan negara yang telah ditetapkan sebagai
bunga bangsa. Aromanya yang memikat membuat bunga ini sering dijadikan teh bunga melati
yang biasa dicampurkan dengan daun teh muda. Mari kita turut melestarikannya dengan cara ikut
menanamnya atau sesederhana mencicip tehnya yang terkenal harum dan menyegarkan.

Anda mungkin juga menyukai