Anda di halaman 1dari 1

BAB III

TEKNIK PENULISAN SKRIPSI

A. Ketentuan Umum
Teknik penulisan skripsi baik dalam penyusunan proposal
ataupun skripsi harus memenuhi ketentuan pedoman penulisan skripsi
pada Fakultas Hukum Universitas Pamulang, Adapun teknis ketentuan
tersebut sebagai berikut yaitu:
1. Kertas
Kertas yang digunakan untuk pengetikan menggunakan kertas
putih HVS 70 Gram (Proposal) dan HVS 80 Gram (Skripsi);
2. Jenis Huruf
Jenis Huruf yang digunakan adalah Times New Roman dengan
ukuran font 12;
3. Batas Margin:
a. Batas Atas (Top Margin) = 4 Cm
b. Batas Bawah (Bottom Margins) = 3 Cm
c. Batas Kiri (Left Margins) = 4 Cm
d. Batas Kanan (Right Margins) = 3 Cm
e. Batas Header = 2 Cm
f. Batas Foother = 2 Cm
4. Spasi dan Paragraf
a. Spasi yang digunakan pada Penulisan BAB I (satu) sampai
dengan BAB V (empat) adalah 2 Spasi;
b. Kutipan langsung yang melebihi 5 baris di tulis 1 spasi;
c. Pada Bagian Abstrak, spasi yang digunakan adalah 1 (satu)
spasi Dalam Abstrak berisikan garis besar/ rangkuman isi
skripsi tanpa mengurangi komponen dan kandungan Bab dan
Sub Bab dalam skripsi;
d. Bagian kata pengantar menggunakan 1.5 (satu koma lima)
spasi;
e. Awal paragraph (paragraph Identation) = 1 Tab atau 7
Ketukan dari Kiri.
5. Penomoran Meliputi:
a. Bagian Awal
Bagian awal skripsi yang meliputi lembar persetujuan, lembar
pengesahan, lembar pernyataan originalitas, lembar
pernyataan persetujuan publikasi, lembar motto. lembar
abstrak, kata pengantar, daftar isi, daftar singkatan (jika ada),

Pedoman Penulisan Skripsi Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum 13

Anda mungkin juga menyukai