Anda di halaman 1dari 142

See discussions, stats, and author profiles for this publication at: https://www.researchgate.

net/publication/364165237

METODOLOGI PENELITIAN KESEHATAN MASYARAKAT

Book · September 2022

CITATIONS READS

62 1,893

13 authors, including:

Ilham Kamaruddin Hastuti Marlina


Universitas Negeri Makassar STIKes Hang Tuah Pekanbaru, Riau
28 PUBLICATIONS   110 CITATIONS    41 PUBLICATIONS   100 CITATIONS   

SEE PROFILE SEE PROFILE

Suprapto Suprapto
Politeknik Sandi Karsa
85 PUBLICATIONS   320 CITATIONS   

SEE PROFILE

Some of the authors of this publication are also working on these related projects:

Peningkatan Kompetensi Kader Posyandu Lansia Dalam Merawat Luka View project

publish View project

All content following this page was uploaded by Suprapto Suprapto on 05 October 2022.

The user has requested enhancement of the downloaded file.


METODOLOGI
PENELITIAN
KESEHATAN MASYARAKAT
Penulis :
Ilham Kamaruddin
Titik Juwariah
Tuti Susilowati
Mardiana
Suprapto
Hastuti Marlina
Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi
Meti Agustini
Agus Supriyadi
Andi Pramesti Ningsih
Maryani Setyowati
METODOLOGI PENELITIAN KESEHATAN
MASYARAKAT

Ilham Kamaruddin
Titik Juwariah
Tuti Susilowati
Mardiana
Suprapto
Hastuti Marlina
Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi
Meti Agustini
Agus Supriyadi
Andi Pramesti Ningsih
Maryani Setyowati

PT GLOBAL EKSEKUTIF TEKNOLOGI


METODOLOGI PENELITIAN KESEHATAN
MASYARAKAT

Penulis :
Ilham Kamaruddin
Titik Juwariah
Tuti Susilowati
Mardiana
Suprapto
Hastuti Marlina
Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi
Meti Agustini
Agus Supriyadi
Andi Pramesti Ningsih
Maryani Setyowati

ISBN : 978-623-8004-41-6

Editor : Mila Sari, S.ST, M.Si


Rantika Maida Sahara, S.Tr.Kes.
Penyunting : Aulia Syaharani, S.Tr.Kes.
Desain Sampul dan Tata Letak : Handri Maika Saputra, S.ST

Penerbit : PT GLOBAL EKSEKUTIF TEKNOLOGI

Anggota IKAPI No. 033/SBA/2022

Redaksi :
Jl. Pasir Sebelah No. 30 RT 002 RW 001
Kelurahan Pasie Nan Tigo Kecamatan Koto Tangah Padang
Sumatera Barat
Website : www.globaleksekutifteknologi.co.id
Email : globaleksekutifteknologi@gmail.com

Cetakan pertama, September 2022

Hak cipta dilindungi undang-undang


Dilarang memperbanyak karya tulis ini dalam bentuk
dan dengan cara apapun tanpa izin tertulis dari penerbit.
KATA PENGANTAR

Puji Syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa. Atas rahmat dan
hidayah-Nya, penulis dapat menyelesaikan Buku Hasil Kolaborasi
bertema “Metodologi Penelitian Kesehatan Masyarakat” dengan tepat
waktu.
Buku kolaborasi ini disusun atas kerjasama antar sesama
penulis yang berasal dari berbagai latar belakang profesi dan lintas
daerah di seluruh Indonesia. Selain itu, buku kolaborasi dapat menjadi
wadah untuk menyatukan berbagai gagasan dan pemikiran dari
seorang pakar atau ahli dari seluruh Indonesia dan menjadikan media
silaturahmi akademik.
Penulis mengucapkan terima kasih kepada teman-teman
penulis dan penerbit GetPress. Ucapan terima kasih juga disampaikan
pada keluarga yang telah mendukung dan semua pihak yang terlibat
dalam membantu menyelesaikan buku ini.

Penulis, 2022

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ........................................................................................i


DAFTAR ISI ........................................................................................................ii
DAFTAR GAMBAR ..........................................................................................vi
BAB 1 PENDAHULUAN.................................................................................1
1.1 Pengertian Penelitian .................................................................................. 1
1.2 Tujuan Penelitian ........................................................................................... 2
1.3 Metode Ilmiah .................................................................................................. 3
1.4 Karya Tulis (Penelitian) di Pendidikan Tinggi .............................. 5
1.4.1 Skripsi .......................................................................................................... 5
1.4.2 Tesis .............................................................................................................. 6
1.4.3 Disertasi...................................................................................................... 6
1.5 Ciri Karya Tulis Ilmiah ................................................................................ 6
1.6 Sistematika Penelitian................................................................................. 7
BAB 2 JENIS-JENIS PENELITIAN ..............................................................10
2.1 Pendahuluan..................................................................................................... 10
2.2 Jenis Penelitian Berdasar Tujuan ......................................................... 11
2.3 Jenis Penelitian Berdasar Pada Pendekatan yang di
gunakan ............................................................................................................... 11
2.3.1 Penelitian Kuantitatif(Quantitative Research) ..................... 11
2.3.2 Penelitian Kualiatatif (Qualitative Research) ........................ 12
2.3.3 Penelitian Perkembangan(Developmental Research)...... 13
2.3.4 Penelitian Kecenderungan (Trend) .......................................... 13
2.4 Jenis Penelitian Berdasarkan Tempat................................................ 14
2.4.1 Penelitian Kepustakaan (Library Research).......................... 14
2.4.2 Penelitian Laboratorium (Laboratory Research) ............... 14
2.4.3 Penelitian Lapangan (Field Research) ....................................... 14
2.5 Jenis Penelitian Berdasarkan Fungsi .................................................. 14
2.5.1 Penelitian Dasar (Fundamental Research) ............................. 14
2.5.2 Penelitian Terapan (Applied Research) .................................... 14
2.5.3 Penelitian Tindakan (Action Research) .................................... 15
2.5.4 Penelitian Penilaian (Assessment Research). ......................... 15
2.5.5 Penelitian Evaluasi (Evaluation Research). ............................ 15
2.5.6 Penelitian Komparatif (Comparative Study) ......................... 16
2.5.7 Penelitian Korelasi (Correlational Research). ....................... 16
2.5.8 Penelitian Kasus (Case Study) ........................................................ 17

ii
2.5.9 Penelitian Dan Pengembangan (Research And
Development) ......................................................................................... 18
2.6 Jenis Penelitian Berdasarkan Metode ................................................ 19
2.6.1 Penelitian Sejarah ................................................................................. 19
2.6.2 Penelitian deskriptif ............................................................................ 19
2.6.3 Penelitian Eksperimen....................................................................... 20
2.6.4 Penelitian Survei (Survey Research)........................................... 20
2.6.5 Penelitian Ekspos Facto .................................................................... 21
BAB 3 LANGKAH-LANGKAH PENELITIAN..........................................23
3.1 Pendahuluan..................................................................................................... 23
3.2 Mengenal Penelitian.................................................................................... 23
3.3 Tujuan penelitian ........................................................................................... 24
3.4 Tahapan langkah –langkah penelitian............................................. 25
3.4.1 Menemukan masalah penelitian.................................................. 25
3.4.2 Merumuskan masalah........................................................................ 26
3.4.3 Menentukan tujuan ............................................................................. 27
3.4.4 Mencari aspek manfaat peneltian .............................................. 28
3.4.5 Menentukan landasan teori/ landasan pustaka ................. 28
3.4.6 Menentukan kerangka konsep...................................................... 29
3.4.7 Menyusun Hipotesis............................................................................ 29
3.4.8 Menentukan desain penelitian...................................................... 29
3.4.9 Menentukan populasi, sampling dan tekhnik sampling 30
3.4.10 Menentukan variabel dan definisi operasional ................ 30
3.4.11 Menyusun dan menentukan instrumen penelitian........ 30
3.4.12 Mengumpulkan data ........................................................................ 31
3.4.13 Menganalisa data ............................................................................... 31
3.4.14 Menarik kesimpulan ........................................................................ 31
3.4.15 Menyususn laporan .......................................................................... 31
3.5 Kesimpulan........................................................................................................ 32
BAB 4 IDENTIFIKASI MASALAH PENELITIAN..................................35
4.1 Pendahuluan..................................................................................................... 35
4.2 Pengertian Masalah ...................................................................................... 35
4.3 Besaran Masalah ............................................................................................ 36
4.4 Sumber Masalah ............................................................................................. 37
4.5 Memilih masalah ............................................................................................ 38
4.6 Rumusan Masalah ......................................................................................... 40
BAB 5 MENYUSUN LANDASAN TEORI..................................................44
5.1 Pendahuluan..................................................................................................... 44

iii
5.2 Hal Penting dalam Membuat Landasan Teori............................... 48
BAB 6 MERUMUSKAN HIPOTESIS ..........................................................54
6.1 Pendahuluan..................................................................................................... 54
6.2 Definisi dan Karakteristik Hipotesis ................................................... 54
6.3 Jenis Hipotesis.................................................................................................. 55
6.3.1 Hipotesis Berdasarkan Terbentuknya ..................................... 55
6.3.2 Hipotesis berdasarkan hubungan antar Variabel .............. 56
6.3.3 Hipotesis berdasarkan Jumlah Variabel .................................. 58
6.3.4 Hipotesis berdasarkan Cara Memperolehnya ..................... 59
6.3.5 Hipotesis berdasarkan Tujuan Penelitian .............................. 59
6.4 Uji Hipotesis ...................................................................................................... 60
6.5 Tahapan Uji Hipotesis ................................................................................. 61
BAB 7 MENENTUKAN VARIABEL PENELITIAN ...............................64
7.1 Pengertian .......................................................................................................... 64
7.2 Jenis – Jenis Variabel .................................................................................... 65
BAB 8 VALIDITAS DAN RELIABILITAS ................................................72
8.1 Pendahuluan..................................................................................................... 72
8.2 Pengujian Validitas Instrumen............................................................... 74
8.3 Pengujian Reliabilitas Instrumen ......................................................... 80
BAB 9 MENENTUKAN SUBJEK PENELITIAN......................................87
9.1 Pendahuluan..................................................................................................... 87
9.2 Populasi dan Sampel .................................................................................... 90
9.3 Populasi dalam Penelitian ........................................................................ 91
9.4 Kaitan Antara Sampel dan Populasi.................................................... 92
9.5 Langkah-Langkah Menentukan Sampel ........................................... 93
9.6 Ukuran Sampel ................................................................................................ 94
BAB 10 POPULASI DAN SAMPEL ............................................................96
10.1 Pendahuluan.................................................................................................. 96
10.2 Populasi ............................................................................................................ 96
10.2.1 Populasi Berdasarkan Jenisnya ................................................. 98
10.2.2 Populasi Berdasarkan Sifatnya .................................................. 98
10.2.3 Populasi Berdasarkan Kelompoknya ..................................... 98
10.3 Sampel ............................................................................................................... 99
10.4 Teknik Sampling.......................................................................................... 100
10.4.1 Jenis Metode Sampling.................................................................... 100
10.5 Ukuran Sampel ............................................................................................. 105
10.6 Teknik Perhitungan Sampel ................................................................. 106
10.6.1 Perhitungan Sampel dengan Populasi Diketahui ............ 106

iv
10.6.2 Perhitungan Sampel dengan Populasi Tidak
Diketahui ............................................................................................... 106
10.7 Sampel Besar vs Sampel Kecil ............................................................. 106
10.7.1 Masalah Dengan Sampel Sangat Kecil.................................... 106
10.7.2 Masalah Dengan Sampel Sangat Besar .................................. 107
10.8 Kesimpulan..................................................................................................... 108
BAB 11 MENGOLAH DATA KESEHATAN.............................................111
11.1 Pendahuluan.................................................................................................. 111
11.2 Tujuan Mengolah Data............................................................................. 112
11.3 Prosedur Pengolahan Data.................................................................... 112
11.4 Pengolahan Data Berbasis Aplikasi Komputer .......................... 115
11.5 Permasalahan dalam Mengolah Data.............................................. 117
11.6 Analisis Data .................................................................................................. 118
BIODATA PENULIS

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 : Bagan langkah-langkah Penelitian .................................... 8


Gambar 6.1 : Hipotesis Deduktif dan Induktif .............................. 59
Gambar 6.2 : Uji Hipotesis One-Tail 1 arah pada kurva
Normal (Kanan) .............................................................. 60
Gambar 6.3 : Uji Hipotesis One-Tail 1 arah pada kurva Normal
(Kiri) .................................................................................................. 61
Gambar 6.4 : Uji Hipotesis Two-Tail 2 arah pada kurva Normal ... 61
Gambar 7.1 : Hubungan pendidikan dengan kebiasaan
mencuci tangan ........................................................................... 65
Gambar 7.2 : contoh penelitian yang dapat menjelaskan
variabel perancu ....................................................................... 66
Gambar 8.1 : Skema Tentang Instrumen dan Cara Pengujian
Validitas dan Reliabilitas........................................................ 73

vi
BAB 1
PENDAHULUAN
Oleh Ilham Kamaruddin

1.1 Pengertian Penelitian


Penelitian diartikan sebagai aktivitas dalam rangka untuk
memperoleh pengetahuan terkait kebenaran atas suatu persoalan dan
menghasilkan suatu karya tulis ilmiah berdasarkan kenyataan ilmiah.
Hal ini menimbulkan masalah penelitian disebabkan oleh adanya
kesulitan yang mengganggu kehidupan manusia atau karena adanya
dorongan keingintahuan manusia (Ibnu, Mukhadis, and Dasna 2003).
Artikel ilmiah yang didapatkan melalui proses hasil kajian
kepustakaan dan penelitian lapangan, dilaksanakan berdasarkan atas
masalah yang ditemukan untuk dianalisis maupun diolah agar
menghasilkan suatu kesimpulan. Melalui penyelidikan tersistematis
dalam rangka memperbanyak pengetahuan. Penelitian adalah suatu
upaya terstruktur dan terorganisir yang membutuhkan jawaban dalam
menyelidiki masalah tertentu (Kamaruddin 2020).
Berdasarkan pendapat Amir, Junaidi, and Yulmardi (2009),
penelitian merupakan pemaparan secara kongkret atas kegiatan
memproses ilmu pengetahuan yang dimiliki seseorang. Hakikatnya,
metode penelitian merupakan pengoperasian dari metode-metode
keilmuan. Dengan demikian, yang menjadi tahapan pokok dari suatu
kegiatan penelitian ialah metode ilmiah.
Merujuk pendapat Sudjana and Ibrahim (2007), penelitian
diartikan sebagai suatu kegiatan yang pelaksanaannya tersistematis
dalam pengumpulan, pengolahan serta penyimpulan data melalui
metode dan teknik khusus untuk memperoleh jawaban-jawaban atas
permasalahan yang sedang dihadapi. Dapat dipahmi, hakikat penelitian
yakni dengan mengkaji berbagai aspek yang mampu menumbuhkan
minat peneliti dalam melakukan penelitian. Tiap-tiap individu memiliki
motivasi berbeda-beda, di antaranya adalah dipengaruhi oleh target
dan profesi masing-masing. Secara umum, tujuan dan motivasi untuk
melakukan riset pada dasarnya adalah sama, yakni sebuah refleksi dari

Ilham Kamaruddin 1
sebuah keinginan manusia untuk selalu berusaha dalam memahami
sesuatu.
Motivasi dalam rangka mendapatkan dan mengembangkan
wawasan ilmu pengetahuan yang pada umumnya sebuah tekad dan
juga sebagai kebutuhan dasar manusia untuk melakukan penelitian.
Melalui wawasan, seseorang bisa mengimplementasikannya untuk
berbagai kepentingan atas pemenuhan kebutuhannya, antara lain
untuk mengembangkan pengetahuan dan teknologi, perencanaan
pembangunan serta pemecahan persoalan-persoalan yang mampu
dipergunakan di kehidupan setiap individu.
Dapat disimpulkan, penelitian adalah sebuah kegiatan ilmiah
yang menganalisis permasalahan yang muncul merujuk pada teori
ilmiah secara konkrit, sehingga mampu membuat analisis dalam
menghasilkan konklusi secara valid atas jawaban permasalahan akan
dikaji dan mengikuti prosedur-prosedur penelitian secara ilmiah.

1.2 Tujuan Penelitian


Setiap penelitian bertujuan untuk memperoleh pengetahuan
yang mampu memberikan jawaban dari berbagai pertanyaan dan
persoalan yang ada bisa dipecahkan dalam batasan masalah. Jenis
penelitian erat kaitannya dengan tujuan riset yang akan dilakukan.
Menurut pendapat Hermawan (2019), dalam penelitian terdapat tiga
kegunaan dan tujuan, yaitu bersifat penemuan, pembuktian, serta
pengembangan. Tujuan penelitian tindakan kelas tentu akan berbeda
dengan penelitian pengembangan, begitu juga dengan riset berbasis
eksperimen. Ini juga berlaku di penelitian dasar, tujuannya akan
berlainan terhadap penelitian terapan, tindakan kelas maupun jenis
penelitian evaluasi. Berlandaskan pendapat Sumantri (2015) bahwa
tujuan semua jenis penelitian secara umum, yaitu:
a. Menguji data fakta baru maupun lama.
b. Menganalisis korelasi antar fakta yang diperoleh.
c. Mendeskripsikan berbagai fakta yang diperoleh kemudian
mengaitkannya terhadap teori relevan.
d. Melakukan pengembangan alat, teori maupun konsep baru.
e. Meramalkan fenomena yang akan terjadi.

Ilham Kamaruddin 2
Diklasifikasikan tujuan penelitian dalam 3 bagian secara umum,
diantaranya:
a) Bertujuan menemukan konsep, teori maupun generalisasi baru.
b) Melakukan perbaikan serta modifiksi sistem, teori, ataupun
konsep pembelajaran/latihan.
c) Memperkuat berbagai teori, sistem ataupun konsep yang telah
ada sebelumnya.

1.3 Metode Ilmiah


Menurut Ibnu et al. (2003), peneliti menerapkan teknik
pemikiran secara deduktif-induktif pada penelitian yang dilaksanakan.
Penalaran induktif ini melalui proses pengamatan maupun dengan cara
lainnya dalam rangka penghimpunan data kemudian dianalisis. Untuk
penalaran deduktif diimplementasikan dalam bentuk penerapan
probabilitas, tidak berdasarkan keabsahan abstrak yang diyakini
(diasumsikan). John Dewey yang pertama kali memperkenalkan
metode ilmiah, yang mana merupakan kombinasi pemikiran deduktif-
induktif dalam memecahkan permasalahan. Sebagaimana dikatakan
John Dewey pada buku How We Think (1910), diantara metode
pemecahan masalah yakni:
a. Mengalami suatu permasalahan dan masalah ini mendorong
diperlukannya pemecahan kesulitan tersebut.
b. Merumuskan masalah tersebut, hal ini memerlukan adanya
pengobservasian dalam rangka menemukan berbagai fakta
terkait permasalahan yang dikaji.
c. Menggunakan metode dalam memecahkan permasalahan
dengan model hipotesis, yakni penjelasan suatu pemikiran yang
didasarkan pada berbagai fakta sebagai penyebabnya.
d. Menyusun hipotesis disertai sebab akibatnya dalam bentuk
deduktif.
e. Melakukan pengujian berbagai hipotesis berlandaskan fakta-
fakta yang dihimpun melalui sebuah penelitian. Pembuktian ini
dapat untuk memperkuat hipotesis (diterima) maupun
melemahkan atau menolaknya. Tahapan akhir ini dilakukan
agar menemukan jawaban atas permasalahan.

Ilham Kamaruddin 3
Bahasan metode ilmiah setidaknya menyangkut permasalahan
kriteria serta tahapan yang dilakukan. Menurut Nazir (2005), berikut
merupakan kriteria metode ilmiah:
a. Didasarkan pada Fakta
Berbagai data yang peneliti peroleh melalui riset, untuk
dihimpun ataupun dianalisis harus didasarkan kepada fakta
sehingga bukan merupakan praduga semata.
b. Mencegah Prasangka
Peneliti harus memperoleh data sesuai faktanya melalui kajian
ilmiah disertai pembuktiannya, sehingga akan terbebas dari
pemikiran subjektif sebab selalu saja disertai praduga.
c. Dilakukan Analisis
Setelah memperoleh data maka peneliti kemudian harus
menemukan penyebabnya melalui analisis terhadap data yang
ditemukan.
d. Mengadakan Hipotesis
Tetap diperlukan adanya hipotesis untuk dapat menemukan
tujuan yang hendak diraih dalam riset. Akan dituntun jalan
pemikiran melalui hipotesis menuju analisis hasil penelitian.
e. Menggunakan Ukuran Objektif
Ukuran-ukuran yang objektif harus bisa di implementasikan
pada pelaksanaan penelitian, tidak boleh dinyatakan dalam
bentuk pertimbangan-pertimbangan subjektif (pribadi).

Secara umum, tahapan-tahapan yang sering dilakukan dalam


metode ilmiah yakni:
a. Pemilihan dan Identifikasi Masalah
meskipun menentukan masalah penelitian tidak gampang dan
membutuhkan ide-ide cemerlang. Diharuskan membaca banyak
buku sebagai referensi, untuk menemukan teori relevan
ataupun hasil riset di beberapa periode sebelumnya.
b. Penetapan Tujuan Penelitian
Langkah selanjutnya sesudah menentukan permasalahan,
kemudian tujuan penelitian akan dirumuskan agar ditemukan
informasi sesuai kebutuhan riset.
c. Literatur Studi
Peneliti perlu untuk banyak membaca, baik berbentuk buku,
artikel jurnal, majalah, koran dan sejenisnya dalam rangka

Ilham Kamaruddin 4
mendapatkan teori yang memperkuat teori dari riset kajian.
Studi literatur yang sering orang menyebutnya sebagai literatur
studi agar konsep dalam riset bisa dirumuskan dengan tepat.
d. Perumusan Konsep Penelitian
Penelitian akan terlaksana dengan baik dan terarah tujuan
penelitian itu dilaksanakan, dibutuhkan sebuah kerangka konsep
penelitian. Pada hakikatnya, digunakan sebagai penjelasan dan
penggambaran berbagai variabel untuk dikaji.
e. Merumuskan Hipotesis
Perumusan ini dilakukan supaya analisis bisa dilakukan secara
terarah sebagai bentuk praduga atas kajian beberapa variabel
dalam riset.
f. Perumusan Metode Penelitian
Peneliti harus menentukan jenis serta metode dalam
pelaksanaan penelitian agar jelas populasi maupun sampel yang
digunakan, teknik penghimpunan dan analisis data dilakukan
dengan baik.
g. Pengumpulan Data
Langkah ini akan dapat terlaksana sesuai metode serta
instrumen pengumpul data sebagaimana dijelaskan.
h. Mengolah dan Menganalisis Data.
Tahapan berikutnya setelah proses pengumpulan informasi
ialah mengolah dan menganalisis data, bisa dilakukan manual
ataupun melalui program komputer.
i. Membuat Laporan
Tahapan terakhir ini pada hakikatnya merupakan penyajian
data. Artinya, laporan ini menampilkan data hasil penelitian
tersebut.

1.4 Karya Tulis (Penelitian) di Pendidikan Tinggi


1.4.1 Skripsi
Skripsi merupakan karya mahasiswa sebagai hasil penelitian
dari mahasiswa jenjang strata satu (S1) dengan tujuan merampungkan
pendidikannya dimana salah satu syaratnya ialah menyelesaikan
skripsi. Disusun atas hasil riset dan ditulis dengan metode penulisan
ilmiah, berjenis riset kepustakaan survey ataupun yang lainnya dalam
rangka memperoleh jalan keluar atas permasalahan yang dikaji. Skripsi

Ilham Kamaruddin 5
ini harus diselesaikan agar dapat dinilai kompetensi mahasiswa dalam
menganalisis permasalahan dan menentukan kesimpulan beserta
saran atas masalah tersebut.

1.4.2 Tesis
Tesis ialah hasil riset yang disusun oleh mahasiswa jenjang
strata dua (S2) juga menjadi syarat untuk memperoleh gelar master.
Sehingga nilai tesis ini lebih tinggi dibandingkan skripsi karena
dilakukan pengembangan metodologi secara lebih mendalam.

1.4.3 Disertasi
Penelitian yang dijalankan mahasiswa jenjang doktoral disebut
disertasi. Karya tersebut harus dipertanggungjawabkan di hadapan
para guru besar sebagai pengujinya. Terdapat perbedaan disertasi
terhadap tesis, karena dikemukakan berbagai hipotesis ilmiah pada
disertasi untuk menemukan prinsip maupun teori baru dalam
keilmuan. Akan tetapi memiliki kesamaan dengan tesis dalam hal
susunan dan bentuknya, namun pastinya tingkat ilmiah dari disertasi
pastinya lebih tinggi dibandingkan tesis maupun skripsi karena
diperlukan pembuktian kuat dalam teori yang ditemukan pada
disertasi.

1.5 Ciri Karya Tulis Ilmiah


Selain harus memenuhi persyaratan untuk disebut karya ilmiah,
dalam penulisan suatu karya juga harus dipenuhi beberapa
karakteristik sebagai pembeda karya biasa terhadap karya ilmiah.
Berikut merupakan karakteristik yang ada pada karya ilmiah, antara
lain:
1. Membahas permasalahan yang berarti dan bernilai positif,
dalam rangka mengembangkan keilmuan atau demi kebutuhan
praktik.
2. Karakteristik utama suatu karya ilmiah ditandai dengan
permasalahan yang dibahas peneliti. Karena akan bermanfaat
bagi perkembangan pengetahuan maupun teknologi. Seperti
ilmu kebidanan, ditemukannya jawaban atas masalah yang
dikaji bisa menyebabkan berkembangnya ilmu yang berkaitan
dengan kebidanan.

Ilham Kamaruddin 6
3. Menyusun pembahasan melalui teknik berpikir ilmiah dengan
ciri pemikiran rasional, logis, serta terstruktur. Sehingga setelah
menemukan permasalahan, peneliti bisa membahasnya secara
mendalam melalui metode ilmiah untuk memperoleh jawaban.
4. Gaya bahasa yang digunakan adalah bahasa ilmiah. Karya
ilmiah dengan menggunakan bahasa ilmiah akan lebih
memudahkan seseorang untuk menilai masalah dan lebih
menunjukkan keilmiahan suatu karangan. Gaya bahasa yang
digunakan tidak boleh bertentangan dengan perkembangan
bahasa.
5. Pembahasan dan uraian ilmiah mulai dari awal sampai akhir
merupakan suatu rangkaian yang mempunyai hubungan satu
sama lain atau berkesinambungan. Dalam penyampaian atau
pembahasan rnasalah, apabila karya tersebut merupakan karya
ilmiah, maka penjelasan dari bagian awal hingga akhir saling
berhubungan sehingga memudahkan orang membacanya.

1.6 Sistematika Penelitian


Sebelum melakukan penelitian, seorang peneliti hendaknya
memahami berbagai langkah yang akan dilakukan, mengingat langkah-
langkah yang ingin ditempuh adalah bagian dari perjalanan penelitian
yang dapat termuat dalam proposal penelitian yang akhirnya dapat
dilakukan untuk mencapai tujuan dan penelitian. Beberapa langkah
atau sistematika dalam penelitian adalah sebagai berikut:

Ilham Kamaruddin 7
Gambar 1. 1 : Bagan langkah-langkah Penelitian
Sumber, Arikunto (2013)

Ilham Kamaruddin 8
DAFTAR PUSTAKA

Amir, Amri, Junaidi Junaidi, and Yulmardi Yulmardi. 2009. “Buku:


Metodologi Penelitian Ekonomi Dan Penerapannya.” IPB Press.
Arikunto, Suharsimi. 2013. “Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan
Praktik.” Rineka Cipta.
Hermawan, Iwan. 2019. Metodologi Penelitian Pendidikan (Kualitatif,
Kuantitatif Dan Mixed Method). Hidayatul Quran.
Ibnu, S., A. Mukhadis, and I. W. Dasna. 2003. Dasar-Dasar Metodologi
Penelitian. Malang: Penerbit Universitas Negeri Malang.
Kamaruddin, Ilham. 2020. Metodologi Penelitian Dasar. Makassar:
Yayasan Barcode.
Nazir, M. 2005. Metode Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.
Sudjana, Nana, and I. Ibrahim. 2007. “Penelitian Dan Penilaian
Pendidikan, Bandung, Sinar Baru Algensindo.” Nana Syaodih
Sukmadinata.
Sumantri, H. 2015. Metodologi Penelitian Kesehatan. Prenada Media.

Ilham Kamaruddin 9
BAB 2
JENIS-JENIS PENELITIAN
Oleh Titik Juwariah

2.1 Pendahuluan
Penelitian merupakan suatu kebutuhan bagi para akademisi
dan praktisi. Dalam perkembangan nya, penelitian berkontribusi
meningkatkan taraf hidup manusia. Penemuan teori baru,
pengembangan iptek dan cara baru dalam mengatasi segala
permasalahan. Melalui penelitian terkuak fakta baru, yang
kemudian di kembangkan oleh para peneliti menjadi teori baru,
sebagai landasan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan.
Sebuah penelitian harus berlandaskan pada falsafah dan
frame work tertentu, mengikuti prosedur, cara cara atau metode,
teknik dan instrument yang sudah diuji secara reliable dan valid, di
desain sedemikian rupa sehingga terhindar dari bias dan lebih obyektif.
Berdasarkan hal tersebut maka peneliti harus cermat dalam memilih
jenis dan metode penelitian yang akan di kerjakan.
Menurut jenis nya, penelitian dapat digolongkan
berdasarkan, tujuan, tempat, fungsi dan berdasarkan metode
sebagai berikut:
a) Berdasarkan Tujuan Penelitian: Penelitian Eksplorasi,
Penelitian Pengembangan Dan Penelitian Verifikasi.
b) Berdasarkan Pendekatan Penelitian: Penelitian Kuantitatif,
Penelitian Kualitatif, dan Penelitian Perkembangan.
c) Berdasarkan tempat penelitian: Penelitian Kepustakaan,
Penelitian Laboratorium dan Penelitian Lapangan.
d) Berdasarkan Fungsi Penelitian: Penelitian Dasar atau Basic
Research, Penelitian Terapan, Penelitian tindakan,
penelitian penilaian, penelitian evaluasi, Penelitian
Komparatif, Penelitian Korelasional, PenelitianPenelitian
Kasus, Penelitian Pengembangan.
e) Berdasarkan Metode Penelitian: Penelitian Sejarah,
Deskriptif, Eksperimen, Survey, dan penelitiann Ekspos
Facto.

Titik Juwariah 10
2.2 Jenis Penelitian Berdasar Tujuan
a) Penelitian Eksplorasi
Penelitian eksplorasi merupakan penelitian yang bertujuan
mengeksplorasi penemuan ilmu pengetahuan baru, dan
mengeksplorasi masalah baru dalam lingkup pendidikan yang
belum pernah di ketahui sebelumnya. Misalnya sebuah penelitian
yang menghasilkan metode baru dalam belajar matematika yang
sangat mudah dan lebih menyenangkan (Mudjiyanto, 2018).
b) Penelitian Pengembangan
Penelitian ini berrtujuan untuk mengembangkan penelitian yang
pernah dilakukan sebelumnya, memperdalam kajian, dan
memperluas hasil pengetahuan yang sudah di temukan diwaktu
terdahulu. Penelitian ini banyak menghasilkan kajian terutama di
bidang pendidikan. Misalnya penelitian tentang metode
pembelajaran berbasis proyek yang telah berhasil diterapkan pada
mata pelajaran IPA. Penelitian berikutnya akan di kembangkan
penerapan nya pada mata pelajaran IPS.
c) Penelitian Verifikasi.
Penelitian Verifikasi merupakan penelitian yang bertujuan untuk
menguji sebuah kebenaran suatu ilmu yang sudah di temukan,
khususnya ilmu pendidikan. Kebenaran yang diuji bisa berupa
sebuah konsep, bisa prinsip ,tata cara atau prosedur, bisa sebuah
dalil, maupun praktik. Data penelitian dikumpulkan untuk
membuktikan sebuah kebenaran atau ke ragu raguan(Salim, 2019).

2.3 Jenis Penelitian Berdasar Pada Pendekatan yang


di gunakan
2.3.1 Penelitian Kuantitatif(Quantitative Research)
Penelitian kuantitatif merupakan sebuah penelitian yang di
gunakan untuk memberi jawaban atas masalah dengan mengukur
variabel secermat mungkin. Output dari penelitian kuantitatif adalah
kesimpulan yang dapat di generalisasi (Setyosari, 2016).
Penelitian kuantitatif dilakukan untuk mengembangkan
berbagai model secara sistematis, mengembangkan teori, dan sebuah
hipotesis yang berhubungan dengan fenomena alam yang sedang
terjadi. Penelitian ini sering di gunakan oleh seorang peneliti dalam
upaya mengembangkan teori pada suatu disiplin ilmu tertentu.

Titik Juwariah 11
Pada Penelitian Kuantitatif ini, hasil pengumpulan data dapat di
olah secara statistik, matematik atau menggunakan teknik computing.
Hasil pengukuran yang akurat dan sesuai prosedur akan mampu
menghubungkan pengamatan secara empiris dengan ekspresi
matematis dari adanya hubungan kuantitatif. Penelitian kuantitatif ini
biasanya digunakan dan diterapkan dalam ilmu alam.

2.3.2 Penelitian Kualiatatif (Qualitative Research)


Penelitian kualitatif bersifat deskriptif, peneliti melakukan
analisa mendalam untuk menarik sebuah kesimpulan sebagai hasil
penelitian. Peneliti menggunakan landasan teori sebagai pemandu
selama proses penelitian agar fokus penelitian sesuai dengan fakta di
lapangan. Ciri khas pada penelitian ini adalah proses dan makna yang
menonjol dengan landasan teori yang kuat.
Proses penelitian ini sangat mendetail, permasalahan yang
diangkat memerlukan sebuah pemahaman yang dalam. Pengambilan
data seobyektif mungkin dan sewajar mungkin sesuai kondisi di
lapangan, tidak ada unsur manipulatif. Peneliti memiliki keterlibatan
langsung dengan situasi yang sedang diteliti, observasi dan wawancara
dilakukan secara detail sebagai bahan analisis.
Pada penelitian ini pengumpulan data dilakukan dengan teknik
triangulasi atau kombinasi. Sesuai filsafat postpositivisme, peneliti
mempelajari sebuah obyek yang alamiah dan peneliti sebagai instrume
nya. Selanjutnya data di analisis secara induktif atau kuantitatif.
Pada prosesnya, penelitian kualitatif ini memakan waktu yang
cukup lama karena pengamatan yang dilakukan bersifat detail, peneliti
berinteraksi dengan responden dalam aktifitas keseharian tanpa
rekayasa. Peneliti masuk dalam lingkungan responden, mempelajari
bahasa, kultur, perilaku serta bagaimana pandangan mereka terhadap
lingkungan sekitarnya (Farida Nugrahani, 2014).
Terdapat 5 jenis metode pada penelitian kualitatif ini yakni:
Biografi, Fenomenologi, Grounded Theory, Etnografi dan Penelitian
Kasus(Creswell, 2015).

Titik Juwariah 12
2.3.3 Penelitian Perkembangan(Developmental Research)
Penelitian ini merupakan sebuah penelitian yang bertujuan
untuk mengetahui perkembangan individu dalam kurun waktu
tertentu(Rusdi, 2018).
Peneliti melakukan kajian tentang perubahan perubahan sesuai
urutan perkembangan atau pertumbuhan dalam kurun tertentu,
perubahan dianalisa dari waktu ke waktu. Obyeknya adalah kemajuan
kemajuan yang di capai. Misalnya kemajuan dari Peserta didik, guru
dan kepala sekolah di sebuah sekolah.
Ada 3 jenis penelitian perkembangan
i) Penelitian Alur Panjang (Longitudinal Study)
Pada longitudinal study ini, peneliti mempelajari perubahan
individu dari waktu ke waktu, pertumbuhan nya,
perkembangan nya, persamaan dan perbedaan nya.
Penelitian ini merupakan peneltian jangka panjang dan
memerlukan waktu yang cukup lama.
ii) Penelitian Silang-sekat (Cross-Selectional)
Perbedaan dengan penelitian sebelum nya, studi silang-
sekat mempelajari perubahan mengenai pertumbuhan dan
perkembangan individu pada umur terseleksi saja atau
umur tertentu.
Waktu pelaksanaannya cukup singkat. Peneliti tidak perlu
mengamati cukup lama pada kelompok usia tertentu.
Selanjutnya dapat berpindah pada obyek lain pada
kelompok umur yang berbeda.
Proses analisa dan penarikan kesimpulan segera bisa di
laksanakan ketika data terkumpul.
Contoh penelitian silang sekat ini adalah penelitian tentang
kemampuan berbahasa daerah pada siswa kelas 12 saja
atau kelas 13 saja (Prajitno, 2013).

2.3.4 Penelitian Kecenderungan (Trend)


Penelitian ini memiliki tujuan untuk meneliti perubahan dari
masa lampau hingga kini, analisa dilakukan untuk menentukan
kecenderung an atau trend sebuah kasus. Hasil analisa dari penelitin
kecenderungan ini diharapkan bisa memprediksi bentuk perubahan di
masa yang akan datang. Hasil dari penelitian ini sangat bermanfaat

Titik Juwariah 13
untuk menyusun sebuah strategi baik yang bersifat antisipatif maupun
support.
Contoh dari penelitian ini misalnya seorang peneliti ingin
mengetahui trend kesehatan jiwa atau trend gaya hidup remaja.

2.4 Jenis Penelitian Berdasarkan Tempat


2.4.1 Penelitian Kepustakaan (Library Research)
Penelitian kepustakaan dilakukan di perpustakaan.
Penelitian ini seringkali membahas teori yang sedang diuji,
dilakukan di perpustakaan dari awal sampai akhir penelitian.

2.4.2 Penelitian Laboratorium (Laboratory Research)


Laboratory research dilaksanakan di laboratorium. Peneliti
memiliki alasan tertentu memilih laboratorium ini untuk sebuah
eksperimen, terutama dari segi peralatan. Sebagai contoh
eksperimen tentang pembuatan vaksin.

2.4.3 Penelitian Lapangan (Field Research)


Penelitian lapangan merupakan penelitian yang dilakukan
di luar selain di perpustakaan dan laboratorium(Riyanto, Slamet,
2020).

2.5 Jenis Penelitian Berdasarkan Fungsi


2.5.1 Penelitian Dasar (Fundamental Research)
Fundamental research merupakan sebuah penelitian yang
dirancang untuk sebuah temuan baru, prinsip, generalisasi dan
teori teori baru atau pengembangan dari konsep yang sudah ada.
Penelitian ini bertujuan untuk memperluas ilmu pengetahuan
menyangkut prinsip dan metode ilmiah. penelitian dasar tidak
mencari pemecahan masalah, tapi ilmu yang di hasilkan akan dapat
di gunakan sebagai dasar dalam pemecahan masalah (Arifin,
2018).

2.5.2 Penelitian Terapan (Applied Research)


Penelitian ini biasanya dilakukan sebagai kelanjutan dan
pengembangan dari penelitian dasar. Tujuan penelitian terapan
tidak hanya untuk mengembangkan pengetahuan ilmiah, tetapi

Titik Juwariah 14
juga untuk memecahkan masalah praktis agar hasil penelitian
dapat di manfaatkan (Salim, 2019).

2.5.3 Penelitian Tindakan (Action Research)


Penelitian tindakan dilakukan untuk perbaikan system,
proses, cara kerja, isi, dan kompetensi diri. Dasar dari penelitian
tindakan adalah refleksi diri dan pengembangan diri. Penelitian
tindakan bertujuan untuk memperbaiki dan meningkatkan proses
dan pemahaman akan praktik pendidikan di masyarakat dan untuk
meningkatkan profesionalisme. Penelitian tindakan ini harus
dilaksankan sesuai konsep dalam penelitian ilmiah, melibatkan
partisipan, ada peningkatan praktik, dilakukan sebagai acuan
refleksi diri (Salim, 2019).
Ada 3 aspek pokok dalam penelitian tindakan, diantaranya:
ada upaya peningkatan kualitas praktik, ada upaya
mengembangkan profesionalisme, ada ketrampilan ketrampilan
baru dan ada peningkatan pemahaman dari para praktisi, ada
peningkatan keadaan atau situasi yang ada saat ini.

2.5.4 Penelitian Penilaian (Assessment Research).


Penelitian penilaian merupakan sebuah penelitian yang
dilakukan dengan menilai objek penelitian. Hasil penilaian
terhadap objek tersebut gunakan sebagai acuan menentukan
standar perilaku.

2.5.5 Penelitian Evaluasi (Evaluation Research).


Penelitian ini merupakan bagian dari penelitian terapan.
Tujuan penelitian adalah menilai sebuah keberhasilan,
kemanfaatan dan kelayakan suatu produk , program, atau kegiatan
dengan kriteria tertentu. Penelitian ini bermanfaat untuk
meningkatkan wawasan tentang suatu hal, mendorong penelitian
lanjutan, dan membantu melakukan sebuah kebijakan oleh
pimpinan. Sifat penelitian ini adalah melakukan evaluasi terhadap
obyek penelitian, dalam perencanaan dan implementasi sebuah
program. Hasil penelitian akan menunjukkan tentang apa yang
sebenarnya sedang terjadi, fakta faktanya, untuk melakukan suatu
perencanaan yang memerlukan evaluasi.

Titik Juwariah 15
2.5.6 Penelitian Komparatif (Comparative Study)
Jenis penelitian komparatif di gunakan untuk
membandingkan sebuah kelompok dengan kelompok lain dari
suatu variable. Comparative Study disebut juga Causal Comparative
Study tujuan dari penelitian ini untuk memotret perbedaan antara
2 kelompok yang diteliti tentang peristiwa, program, kegiatan,
aktifitas yang hamper sama dimana semua unsur terlibat.
Hasil penelitian dianalisa untuk di ketahui persamaan dan
perbedaan antara 2 kelompok yang diteliti mulai dari perencanaan,
pelaksanaan, dan evaluasi serta faktor faktor yang berpengaruh
terhadap variable tersebut. Hasil tersebut kemudian di gunakan
sebagai acuan dalam menjelaskan latar belakang dari perbedaan
dan bersamaan tersebut.
Penelitian ini dapat di gunakan jika: metode eksperimen
tidak memungkinkan untuk di laksanakan, tidak memungkinkan
dilakukan manipulasi, control untuk mempelajari hubungan sebab
akibat secara langsung, pengontrolan terhadap seluruh variabel
tidak memungkinkan untuk dilaksanakan, pengontrolan di
laboratorium untuk tujuan tertentu tidak praktis, tidak efisien dan
tidak memenuhi kaidah etik.

2.5.7 Penelitian Korelasi (Correlational Research).


Seperti artinya Korelasi mempelajari hubungan antar
variabel. Derajat korelasi dinyatakan dengan indeks yang disebut
dengan Koefisien Korelasi.
Penelitian ini di gunakan untuk menguji hipotesis hubungan
antar variabel dan menilai kuat lemahnya hubungan 2 variabel
penelitian atau lebih(Riyanto, Slamet, 2020).
Pengujian terhadap hipotesis dilakukan dengan mengukur
variabel dan menghitung koefisien korelasi antar variabel tersebut
yang dinyatakan dalam nilai “r”, sehingga dapat di ketahui variabel
variabel penelitian yang berhubungan.
Ciri dari penelitian korelasi adalah: adanya hubungan antar
variabel, tidak ada perlakuan khusus, adanya koefisien korelasi
untuk menilai hubungan, dan datanya bersifat kuantitatif.
Kelemahan dari jenis penelitian ini adalah: korelasi hanya menilai
hubungan dan kuat lemahnya hubungan namun tidak menilai
hubungan sebab akibat, tidak melakukan kontrol yang ketat

Titik Juwariah 16
terhadap variabel variabel bebasnya, ada kecenderungan untuk
mengidentifikasi pola hubungan yang semu artinya kurang valid
dan kurang reliabel.
Penelitian ini efektif di gunakan ketika: memiliki variabel
yang kompleks, tidak memungkinkan untuk diakukan manipulasi
terhadap variabel, variabel yang saling terkait diukur bersamaan,
ingin mengetahui tingkat keeratan hubungan antar variabel,
subyek tidak terbatas.
Tingkat kekuatan hubungan “r ” diperlihatkan dengan nilai
angka antara -1 sampai dengan +1. Nilai “r” positif artinya
hubungan antara variabel tersebut berbanding lurus atau sejajar.
Semakin tinggi nilai X maka nilai Y akan semakin tinggi pula.
Sedangkan nilai: “r” negatif menunjukkan hubungan terbalik
artinya jika nilai X naik maka nilai Y akan turun.
Terdapat 3 hal penting yang perlu diperhatikan pada
penelitian korelasi yaitu; kekuatan hubungan antar variabel,
signifikansi hubungan, dan arah dari hubungan.

2.5.8 Penelitian Kasus (Case Study)


Penelitian ini diawalai dari ketertarikan peneliti terhadap
permasalahan atau kasus tertentu, yang terjadi pada sebuah
kelompok atau seorang individu. Kasus di pelajari secara
sistematis dan mendalam dalam jangka waktu yang cukup lama.
Mendalam artinya memiliki penggalian data yang lengkap dan
kompleks, mengungkap yang tersembunyi sesuai fakta yang ada.
Kemudian dilakukan analisis secara cermat dan teliti mengenai
faktor penyebab timbulnya kasus tersebut. Fokus utama dalam
penggalian data adalah alasan kenapa seorang individu atau
kelompok melakukansesuatu, apa yang dia lakukan, kapan
dilakukan, siapa saja yang terlibat, apa motivasi melakukan.
Penggalian data dilakukan juga terkait hubungan sosial individu,
hubungan dengan keluarga, dan lingkungan nya sehingga akan
melengkapi bahan analisis penelitian kasus tersebut.
Karakteristik dari penelitian kasus ini adalah: kajian
dilakukan secara mendalam, hasilnya sebuah gambaran yang
lengkap dan terorganisir tentang sebuah kasus, mencakup seluruh
aspek kehidupan atau sebagin aspek secara spesifik, ada target
pemecahan masalah.

Titik Juwariah 17
Contoh penelitian kasus adalah: kasus perundungan siswa,
keterlibatan siswa dengan narkoba, guru tidak disiplin, peserta
didik sering membolos, peserta didik sering berkeliaran pada jam
pelajaran,dan lain-lain.
Terkait dengan ini, peneliti perlu mencari data berkenaan.
Sumber data berasal dari teman, pimpinan (kepala sekolah), guru,
orang tua, satpam, masyarakat sekitar dan subjek itu sendiri.
Teknik pengambilan data sangat komprehensif seperti melakukan
observasi perilaku, wawancara, studi dokumentasi, tes, dan lain-
lain tergantung pada kasus yang dipelajari. Setiap data dicatat
secara cermat, kemudian dikaji, dihubungkan satu sama lain, jika
perlu dibahas atau didiskusikan dengan peneliti lain sebelum
menarik kesimpulan penyebab terjadinya kasus atau persoalan
yang ditunjukkan oleh individu tersebut. Penelitian kasus
mengisyaratkan pada penelitian kualitatif.
Kelebihan dari penelitian kasus adalah; kasus di pelajari
secara menyeluruh, lengkap dan sistematis, hasilnya dapat di
gunakan sebagai dasar penelitian lain yang lebih kompleks,
hasilnya dapat membantu memperjelas ilustrasi dari generalisasi
penelitian yang diuji menggunakan statistik. Yang menjadi
kelemahan pada studi ini adalah, bahwa data nya merupakan data
subyektif sehingga hasil penelitian hanya berlaku pada subyek
yang diteliti dan tidak dapat di generalisasi. Tidak ada uji hipotesis
damun demikian penelitian kasus ini dapat membantu melahirkan
hipotesis penelitian lain (Muhammad Arsyam, 2021).

2.5.9 Penelitian Dan Pengembangan (Research And Development)


Penelitian pengembangan merupakan pengembangan dari
produk produk hasil penelitian yang sudah ada. Arti dari Penelitian
pengembangan merupakan cara ilmiah dalam pengumpulan data
yang di gunakan untuk menghasilkan produk, mengembangkan
produk dan memvalidasi nya sehingga menjadi sebuah produk
yang dapat di pertanggungjawab kan. Penelitian ini bertujuan
untuk menghasilkan inovasi baru dalam dunia pendidikan. Produk
yang di hasilkan dalam penelitian pengembangan tidak harus
terlihat secara fisik sebagai perangkat keras(hardware) seperti
buku, modul, dan alat peraga namun bisa berupa perangkat
lunak(software) seperti sebuah program pengolah data, metode

Titik Juwariah 18
pembelajaran, sistem evaluasi dan model pelatihan. Metode
penelitian ini terbukti efektif dalam memperbaiki praktik
(Munawaroh, 2015).
Penelitian pengembangan bisa di awali dengan penelitian
deskriftif untuk menggambarkan produk produk yang sudah ada,
menggambarkan produk yang akan di kembangkan dan hasilnya,
kondisi pengguna yang akan menggunakan produk, faktor faktor
pendukung dan penghambat, sarana prasarana dan biaya. Metode
Evaluatif di perlukan untuk mengetahui hasil pada setiap tahap
dari serangkaian uji coba yang dilakukan. Baik evaluasi proses
maupun evaluasi hasi. Hasil dari evaluasi di gunakan untuk
penyempurnaan berikutnya
Berikutnya metode eksperimen sangat memungkinkan
untuk melihat keefektifan hasil sebuah produk melalui proses
membandingkan satu produk dengan produk lainya.

2.6 Jenis Penelitian Berdasarkan Metode


2.6.1 Penelitian Sejarah
Penelitian sejarah merupakan ex-post facto research bagian
dari qualitative research. Peneliti tidak bisa melakukan manipulasi
dan pengontrolan variable dalam penelitian ini.
Fokus kajian ini adalah fenomena fenomena atau
peristiwa yang terjadi pada masa lampau, sebagai bahan analisis
kemungkinan penerapan di masa mendatang. Tujuan penelitian
adalah merumuskan sebab akibat dari sebuah fenomena atau
peristiwa yang terjadi. Peneliti menggambarkan peristiwa
lampau dengan sistematis, obyektif dan rasional. Mengumpulkan
data data , melakukan evaluasi, verifikasi dan melakukan sintesis
dari bukti bukti secara faktual untuk membuat sebuah
kesimpulan yang kuat. Bagaimana peristiwa masa lalu menjadi
masa mendatang (Ibrahim, Andi and Alang, Asrul Haq and Madi,
Madi and Baharuddin, Baharuddin and Ahmad, Muhammad
Aswar and Darmawati, 2018).

2.6.2 Penelitian deskriptif


Sesuai dengan namanya, penelitian deskriptif adalah penelitian
yang memberikan penjelasan, penjelasan, jawaban atas suatu

Titik Juwariah 19
pertanyaan, dan pembuktian terhadap fenomena yang diteliti. Pola
penelitian deskriptif ini meliputi penelitian, case study, perbandingan
sebab akibat, korelasi, dan pengembangan.
Pada penelitian ini peneliti mengumpulkan data berupa
deskripsi mengenai fenomena sosial yang diteliti. Selanjutnya, melalui
data yang didapat, peneliti mengidentifikasi bagaimana fenomena
tersebut terjadi.
Penelitian deskriptif memiliki ciri sebagai berikut: masalah yang
diangkat mengandung nilai ilmiah, memiliki tujuan yang jelas dan
terfokus, tidak terlalu luas, data disajikan berdasarkan fakta dan
referensi. Lokasi dan waktu penelitian jelas, ada pembanding untuk
memvalidasi data, hasil disajikan secara detail.

2.6.3 Penelitian Eksperimen


Penelitian eksperimental merupakan sebuah kajian penelitian
yang berfungsi untuk mengetahui efek dari satu variabel terhadap
variabel yang dalam kondisi dikontrol secara ketat. Ada empat jenis
penelitian eksperimen: Kuasi Eksperimen, Eksperimen Murni,
Factorial, dan Eksperimen Semu(Tuckman, 1978).
Dari ke 4 jenis eksperimen di atas, eksperimen murni
merupakan jenis penelitian yang paling mendekati syarat dari
penelitian eksperimen. Semua variabel dalam eksperimen murni di
terkendali dan homogen (memiliki sifat yang sama atau dicari yang
sama). Kecuali variabel bebas yang diuji pengaruhnya. Pada
eksperimen semu atau Kuasi Eksperimen peneliti hanya mengontrol 1
variabel yaitu variabel yang paling dominan.
Dalam penelitian ini, peneliti mempelajari bagaimana sebuah
perlakuan mempengaruhi sebuah variablel Kemudian membandingkan
dengan variabel lain dengan perlakuan yang berbeda.
Penelitian eksperimen memiliki 4 komponen dasar yaitu:
Hipotesis, Variabel bebas, Variabel terikat dan subyek penelitian.
Hipotesis merupakan dugaan sementara akan hasil penelitian Hipotesis
ini di gunakan untuk menentukan jenis variabel.

2.6.4 Penelitian Survei (Survey Research)


Survei merupakan sebuah metode penelitian yang bertujuan
memberikan informasi penting tentang topik yang di minati. Survei
dapat dilakukan dengan wawancara langsung maupun tidak langsung

Titik Juwariah 20
dengan subyek penelitian, menggunakan kuesioner, angket atau diskusi
kelompok terfokus. Tujuan dari survei adalah mengidentifikasi perilaku
kelompok atau perilaku individu dalam suatu kelompok. Melalui survei
dapat terkumpul informasi mengenai prevalensi, distribusi, serta
hubungan variabel dalam sebuah populasi.
Survei dilakukan untuk membuat generalisasi yang
berdasarkan hasil pengamatan yang tidak mendalam. Penelitian survei
umumnya dilakukan untuk mengambil suatu generalisasi dari
pengamatan yang tidak mendalam. Generalisasi hasil survei akan kuat
jika sampel yang diambil representative(Creswell, 2015).
Pada metode survei penggalian data dapat dilaksanakan dengan
kuesioner, wawancara, observasi maupun data dokumen. Penggalian
data melalui kuesioner dapat dilakukan secara langsung maupun
tidak langsung. Wawancara dapat di lakukan langsung dengan
responden, melaui grup diskusi dan bisa melalui telewicara.
2.6.5 Penelitian Ekspos Facto
Ekspos Facto adalah penelitian yang bersifat retrospective.
Kajian dilakukan terhadap suatu peristiwa yang sudah terjadi dan
menelusuri faktor factor penyebab. Penelitian ini dilakukan setelah
variabel bebasnya mendapat perlakuan atau pun tidak pada saat
penelitian berlangsung (Rahardjo, 2017).
Penelitian ini merupakan kebalikan dari metode eksperimen
yaitu dua kelompok yang di beri perlakuan berbeda.

Titik Juwariah 21
DAFTAR PUSTAKA

Arifin, M.B.U. 2018. ‘Buku Ajar Metodologi Penelitian Pendidikan.’


Sidoarjo: Umsida Press.
Creswell, J. 2015. Riset pendidikan: perencanaan, pelaksanaan, dan
evaluasi riset kualitatif dan kuantitatif. yogyakarta: pustaka
Pelajar.
Farida Nugrahani. 2014. Metode penelitian kualitatif. Cakra Books:
Cakra Books.
Ibrahim, Andi and Alang, Asrul Haq and Madi, Madi and Baharuddin,
Baharuddin and Ahmad, Muhammad Aswar and Darmawati, D.
2018. Metodologi Penelitian. Samata-Gowa: Gunadarma Ilmu.
Mudjiyanto, B. 2018. ‘“Tipe Penelitian Eksploratif Komunikasi”’, Jurnal
Studi Komunikasi Dan Media, 22(1), p. H. 65-74.
Muhammad Arsyam, M.Y.T. 2021. ‘Ragam Jenis Penelitian dan
Perspektif’, Jurnal Pendidikan Dan Studi Islam, 2(1).
doi:https://doi.org/10.55623/au.v2i1.17.
Munawaroh, I. 2015. URGENSI PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN.
yogyakarta.
Prajitno, S.B. 2013. ‘Metodologi penelitian kuantitatif.’ Bandung.
Rahardjo, M. 2017. ‘Studi kasus dalam penelitian kualitatif: konsep dan
prosedurnya.’
Riyanto, Slamet, and A.A.H. 2020. Metode Riset Penelitian Kuantitatif
Penelitian Di Bidang Manajemen, Teknik, Pendidikan Dan
Eksperimen. Ngaglik Sleman: Dee Publish.
Rusdi, M. 2018. Penelitian Desain Dan Pengembangan Kependidikan.
Depok: Pt. Rajagrafindo Persada.
Salim, H. 2019. Penelitian Pendidikan: Metode, Pendekatan, Dan Jenis.
Jakarta.: Kencana.
Setyosari, P. 2016. Metode Penelitian Pendidikan & Pengembangan.
Jakarta.: Pranada Media.
Tuckman, B.. 1978. Conducting educational research. Second Edition.
Second Edi. New York: Harcourt Brace Javanovich, Inc.

Titik Juwariah 22
BAB 3
LANGKAH-LANGKAH PENELITIAN
Oleh Tuti Susilowati

3.1 Pendahuluan
Penelitian di lakukan dengan konsep yang jelas, terstruktur, sistematis
dan hasil dapat dipertanggung jawabkan. (Kothari, 2004). Penelitian
merupakan kumpulan pengetahuan dari beragam ilmu dari sejumlah
orang yang dipadukan untuk memecahkan permasalahan.
Pengetahuan merupakan kumpulan keilmuan yang berkembang,
bahkan menemukan ilmu baru baik dalam ranah memecahkan masalah
ataupun murni pengembangan berdasarkan reverensi buku dan
journal profesional yang berkategori ilmiah. (Priyono, 2008)

3.2 Mengenal Penelitian


Penelitian di definisikan sebagai usaha untuk menemukan,
mengembangkan serta menguji kebenaran suatu pengetahuan dengan
menggunakan metode ilmiah. Ilmu yang mempelajari metode ilmiah
mengenai penelitian biasa dikenal dengan metodologi penelitian atau
research methodology, sedangkan cara atau tahapan untuk
mewujudkan penelitian dan prosesnya bisa dilalui dengan mengenal
langkah-langkah penelitian. Sebuah penelitian dalam bentuk tulisan
dikatakan bersifat ilmiah jika ia mengandung kebenaran secara
obyektif, akurat karena di dukung informasi yang teruji kebenarannya,
disajikan mendalam melalui prosedur penelitian. (Parik et al., 2001).
Jenis penelitian dibedakan menjadi penelitian deskriptif, analitik dan
lainnya. (Hardani. Ustiawaty, 2017)
Langkah penelitian, pemaparan dan penyelesaiannya disajikan
dalam bentuk tulisan ilmiah seperti karya tulis, makalah atau laporan
ilmiah dengan konsep pemikiran yang di landasi hasil pengamatan,
peninjauan, penelitian sesuai kaidah. (Priyono, 2008)
Syarat penelitian antara lain:
1. Masalah yang dikemukakan harus dan logis ( informasi yang di
sajikan memiliki argumentasi yang dapat diterima akal), logis

Tuti Susilowati 23
(menghasilkan penyelidikan yang dapat di contoh oleh ilmuwan
lain dalam studi dan kondisi yang sama)
2. Bersifak kritis dan analisis. Metode ini menunjukkan analisis
yang tepat dan benar dalam memetakan dan identifikasi
masalah.
3. Mengangkat masalah beserta pemecahannya, bersifat
konseptual dan teoritis sehingga proses yang di jalankan
memiliki pengembangan konsep dan struktur teori jelas dan
hasilnya dapat dipertanggung jawabkan
4. Ditulis sistematis (dengan pola urutan berjenjang dan
berkesinambungan), menggunakan metode tertentu, dapat di
pertanggungjawabkan kebenarannya secara empiris (Metode
yang dipakai berdasar kenyataan/fakta di lapangan)
5. Permasalahan yang diangkat ditulis dan disajikan dengan jelas,
tuntas, lengkap, menyeluruh dengan sifat seksama untuk
menghindari dari beragam kekeliruan meminimalkan
kekeliruan dengan memilih tingkat kesalahan sesuai yang di
toleransi berdasar konsep teori yang dipilih.
6. Terdapat koherensi antar materi yang di angkat, mudah di
mengerti dan dipahami khalayak.
7. Kebenarannya teruji, terbuka dan dapat menerima hasil
penelitian yang baru, kesimpulan dapat diterapkan untuk
semua populasi
8. Penyajian menggunakan bahasa santun, tata tulis baku sesuai
aturan resmi yang berlaku.

3.3 Tujuan penelitian


Tujuan penelitian paling mendasar adalah menemukan jawaban
berdasar tatanan pemikiran ilmiah. Menemukan solusi atas pertanyaan
melalui penerapan prosedur ilmiah. (Kothari, 2004) Tujuan utama
penelitian untuk menemukan kebenaran yang belum ditemukan.
Tujuan dari penelitian secara umum antara lain:
1. Menemukan teori baru atau produk yang baru dengan landasan
teori yang baru.
2. Menemukan teori baru dengan landasan konsep dari
pengetahuan dan teori yang sudah ada
3. Membuktikan teori yang sudah ada

Tuti Susilowati 24
Dengan perkembangan pengetahuan dan tekhnologi yang
semakin maju, ada beberapa penelitian dan teori lama yang
kurang tepat jika di terapkan pada masa saat ini. Sehingga ada
penelitian yang berusaha membuktikan apakah teori lama
cukup relevan dengan keadaan saat ini dan di buktikan dengan
penelitian.
4. Mengembangkan hasil oenelitian yang sudah ada sehingga
memperkuat teori lama.

3.4 Tahapan langkah –langkah penelitian


Sistematika atau tahapan penelitian hendaknya di pahami
sebagai langkah terstruktur yang bertahap yang akan di
dokumentasikan dalam penulisan penelitian, dilakukan untuk
mencapai tujuan penelitian.
3.4.1 Menemukan masalah penelitian
Mengkaji sekitar, pemilihan identifikasi masalah bisa
bersumber dari beragam buku bacaan, journal, hasil seminar, diskusi,
pengamatan terhadap fenomena di sekitar baik selintas atau individu,
perasaan intuitif dan lainnya. Mengkaji sekitar dan menemukan
kesenjangan pemecahan masalah secara ilmiah umumnya melalui 2
cara yaitu :
1. cara berpikir analitik
cara berpikir dengan mempelajari terlebih dahulu berbagai
teori yang telah berlaku secara umum dari beragam
referensi, journal, pengalaman para ahli sebelumnya dan
buku. Dari beragam yang ada kemudian di cobakan sebuah
dugaan baru, penarikan kesimpulan bersifat deduktif dari
sesuatu yang perlu mendapat perhatian atau menemukan
celah untuk di carikan solusi tepat.
2. Cara berpikir sintetik
Cara berpikir melalui fakta-fakta khusus. Berdasar fakta ini
di generalisasikan menjadi suatu pemecahan yang umum,
dengan pola pikir induktif

Mengamati lingkungan sekitar tersebut di dukung dengan


memperkaya pengetahuan berdasar konsep teori, konsep hasil
pengetahuan yang telah ada dan sudah dilakukan oleh penelitian

Tuti Susilowati 25
sebelumnya yang akan memperkuart dalam penyususnan studi
pendahuluan dan memperkuat latar belakang penelitian. Dari latar
belakang masalah yang di temukan maka akan mengerucut dan dapat
menentukan tema penelitian yang dapat dipersempit dengan
menentukan judul penelitian. (Hardani. Ustiawaty, 2017)
Judul penelitian merupakan cerminan dari keseluruhan karya
yang akan di paparkan dalam penelitian. Judul penelitian sebaaiknya
memberikan gambaran global tentang arah penelitian, maksud dan
tujuan secara tersirat, ruang lingkup penelitian.
Syarat judul penelitian yang baik antara lain:
1. Menarik minat peneliti dan mampu dilaksanakan untuk
penelitian
2. Mempunyai manfaat praktis dan penting untuk di teliti,
Masalah yang di ambil bersifat orisinal, dan bermanfaat bagi
ilmu pengetahuan
3. Didukung adanya ketersediaan data yang memadai
4. Berisi variabel yang akan di kaji dan hindari plagiat
5. Menggunakan kalimat jelas, singkat dan tepat dan
menyebutkan area penelitian untuk menjelaskan area lingkup
penelitian.

3.4.2 Merumuskan masalah


Merumuskan masalah merupakan konsep penting dalam
langkah penelitian. Proses memadatkan latar belakang seefisien
mungkin menjadi paragraf efektif untuk memaparkan masalah yang
akan diteliti. Penyusunan rumusan masalah erat hubungannya dengan
tujuan, dan berdasar latar belakang dari judul penelitian.
Penulisan rumusan masalah dapat berupa pernyataan masalah
atau pertanyaan masalah. Pernyataan masalah merupakan hasil
identifikasi asumsi dasar dari latar belakang. Penulisan perumusan
masalah hendaknya memenuhi pemaparan masalah dan dampak, area
spesifik penelitian, menyatakan sepintas penelitian terdahulu dan
konsep kesenjangan yang di temukan. Hasil perumusan masalah, maka
sebaiknya di perkuat dengan memaparkan pertanyaan penelitian
sesuai tema yang masih berada pada lingkup judul penelitian.
Kriteria ruang lingkup pertanyaan penelitian antara lain:
1. Bentuk dalam kalimat tanya sehingga bisa menyesuiakan tujuan
penelitian. Misal apakah, bagaimanakah, adakah dll

Tuti Susilowati 26
2. Bersifat spesifik dan menyebutkan variabel penelitian, jika
perlu maka dipisahkan pertanyaan utama, pertanyaan
tambahan atau pertanyaan khusus sesuai dengan jenis
penelitian yang hendak di capai.
3. Jenis pertanyaan penelitian bisa berupa gabungan pertanyaan
atau pemenggalan pertanyaan disesuaikan dengan variabel
yang di teliti.
4. Penulisan padat, jelas dan tidak bias, dapat memberi petunjuk
kemungkinan pengumpulan data, menjawab pertanyaan yang
dibuat dalam perumusan masalah dan tersirat untuk
pencapaian tujuan.

3.4.3 Menentukan tujuan


Tujuan penelitian sebagai harapan yang akan di capai sehingga
nantinya tergambar pada kesimpulan penelitian.
Konsep tujuan penelitian antara lain:
1. Mendapatkan keakraban dengan suatu fenomena untuk
mencapai wawasan baru (studi penelitian eksplorasi atau
formulatif);
2. Menggambarkan secara akurat karakteristik individu, situasi
atau kelompok tertentu (studi penelitian deskriptif). (Kothari,
2004)
3. Menentukan frekuensi terjadinya sesuatu atau dikaitkan
dengan sesuatu yang lain (studi penelitian diagnostik);
4. Menguji hipotesis tentang hubungan kausal antara variabel
(penelitian analitik atau pengujian hipotesis).
Tujuan penelitian merupakan penjabaran berbentuk uraian dari
paparan yang hendak di capai dari penelitian. Tujuan penelitian
sebaiknya ada koherensi dengan judul dan tidak jauh dari
pertanyaan penelitian. Kriteria tujuan penelitian ada tujuan utama,
tujuan tambahan ataukah membutuhkan tujuan khusus penelitian
dapat dijabarkan sesuai yang penulis kehendaki.
Ciri dari penulisan tujuan penelitian antara lain:
1) Dibuat dalam kalimat aktif
2) Bersifat spesifik dengan menyebutkan variabel penelitian
yang dipaparkan, konsisten atau linear dengan pertanyaan
penelitian baik komponen, urutan, jumlah agar
memudahkan penulis

Tuti Susilowati 27
3) Varibel bebas penelitian yang lebih dari satu jika
memungkinkan bisa dijadikan satu kelompok.
4) Variabel tergantung yang lebih dari satu sebaiknya dipisah
agar lebih jelas dari masing-masing yang diharapkan
hasilnya.

3.4.4 Mencari aspek manfaat peneltian


Manfaat penelitian sebaiknya terstruktur dengan pertimbangan:
1. Siapa penerima manfaat penelitian
Uraian siapa yang akan menerima manfaat, sasaran penerima
manfaat dapat berupa penentu kebijakan (instansi pemerintah
dan lainnya, objek penerima manfaat (profesi tertentu
berkaitan dengan pekerjaan), Institusi akademik, peneliti lain,
orang yang berkaitan secara sosial, masyarakat khusus ataupun
masyarakat awam, keluarga ataupun individu sasaran dan
lainnya
2. Apakah manfaat yang sekiranya dapat di terima
Sebaiknya peneliti menyebutkan secara khusus/spesifik,
lengkap apa saja, Jenis manfaat yang berhubungan dengan
besar/dampak masalah jika tidak di tanggulangi, evaluasi lanjut,
kebijakan, pemahaman umum, edukasi dan lainnya.

3.4.5 Menentukan landasan teori/ landasan pustaka


Paparan landasan teori diperoleh dari menelaah beberapa
sumber buku, kepustakaan, journal penelitian sebelumnya dan konsep
pemutakhiran. Pemilihan landasan teori harus relevans dengan judul,
ada pemutakhiran terutama dari beberapa laporan hasil penelitian
terdahulu sesuai bobot hasil penelitian.
Tinjauan pustaka bertujuan untuk:
1. Menemukan konsep yang relevan dengan tema penelitian,
sesuai lingkup judul yang akan di bahas
2. Menelaah hasil penelitian yang sudah ada, berdasar
pembedaan tempat, wilayah geografis, kebijakan dll yang
masih erat kaitannya dengan tema penelitian
3. Menggali teori yang relevan sesuai permasalahan dan tema
penelitian
4. Menyusun kerangka yang akan di gunakan sebagai tumpuan
kegiatan berikutnya

Tuti Susilowati 28
Tinjauan pustaka akan menjadi landasan teori dari penelitian
sehingga disebut sebagai kerangka pikir untuk menyelesaikan masalah
sesuai dengan tema dan dituangkan dalam bagan sebagai kerangka
teori.

3.4.6 Menentukan kerangka konsep


Kerangka konsep penelitian merupakan gambaran ilmiah dari
tema penelitian yang lebih detail dengan menyebutkan variabelnya,
sehingga memberi landasan yang kuat terhadap topik sesuai dengan
identifikasi masalah. (Kothari, 2004). Kerangka konsep
menggambarkan hubungan antar variabel penelitian, merupakan
gambaran yang di rancang secara mandiri sesuai tujuan berdasar judul
dalam bentuk variabel yang jelas, namun tidak lepas dari kerangka
pikir atau teori landasan ilmu yang dipaparkan.

3.4.7 Menyusun Hipotesis


Hipotesis merupakan dugaan jawaban sementara dari
penelitian, asumsi pernyataan hubungan variabel. (Surahman, M,
Rachmad, 2016). Ada tidaknya hipotesis tergantung dari masalah
penelitian yang di bahas. Jenis penelitian analitik maka hipotesis dapat
di uraikan namun jika deskriptif maka tidak memerlukan hipotesis.
Syarat Hipotesis: relevance, testability, Compability, predictive dan
simplicity.(Leavy, 2017).
Batas kemaknaan yang di gunakan umumnya 5% artinya uji
statistik mendapatkan nilai p diatas 5 %. Hipotesis nol jika diterima
maka secara kemaknaan di anggap tidak bermakna. Uji hipotesis pada
analitik sebaiknya memperhatikan nilai kemaknaa, Interval
kepercayaan dan batas atas serta batas bawahnya. (Nursalam, 2008)

3.4.8 Menentukan desain penelitian


Desain penelitian dapat tergambar dari judul yang di paparkan.
(Hui, 2018). Berdasarkan beberapa sudut pandang, jenis penelitian
dapat diklasifikasikan beberapa bagian antara lain menurut jenis data,
ruang lingkup, tempat, pengumpulkan data, tujuan penelitian, waktu
pengumpulan, sumber data dan ada tidaknya perlakuan terhadap
sampel penelitian.

Tuti Susilowati 29
3.4.9 Menentukan populasi, sampling dan tekhnik sampling
Populasi penelitian adalah keseluruhan subyek atau kelompok
besar yang menjadi sasaran penelitian. Jenis populasi dikenal dengan
Populasi target dan populasi terjangkau. Jika sudah yakin dengan
sasaran populasi, maka diperlukan sampel penelitian. (Nursalam,
2008)
Penentuan sampel bisa berdasar kriteria waktu, dan
menggunakan penghitungan rumus besar sampel. Rumus sampel
penelitian berkaitan dengan jenis masalah yang diambil atau
komponen item apa yang sudah ditemukan dari penelitian terdahulu,
jumlah populasi sebelumnya dll. (Leavy, 2017)
Proses pemilihan sampel atau cara menyeleksi populasi yang
ditempuh dalam menentukan sampel atau sebagai sasaran penelitian
di namakan tekhnik sampling. Tekhnik sampling dibagi dua yaitu
sistem random ataupun non random. Masing-masing tekhnik sampling
ada kelebihan dan kekurangannya. (Beysolow II, 2017; Syahza, 2021)

3.4.10 Menentukan variabel dan definisi operasional


Variabel merupakan subyek penelitian yang dapat berubah ke
subyek lainnya. Jenis variabel dapat dibedakan menjadi variabel bebas,
terikat, perancu, moderat, kontrol dan lainnya. (Olsen, 2004)
Devinisi operasional merupakan penjelasan paparan dari
masing-masing variabel berdasar karakteristik yang di amati, tekhnik
penilaian, penetapan cara yang memungkinkan bagi peneliti untuk
melakukan observasi/pengukuran secara cermat sesuai kriteria
peneliti, dari konsep pemaparan pengertian, indikator, cara
pengukuran, kategori, skala ukur dan lainnya.

3.4.11 Menyusun dan menentukan instrumen penelitian


Jenis instrumen penelitian antara lain wawancara, observasi,
kuisioner/angket, tes, dokumentasi dll. Jenis wawancara bisa memilih
menggunakan wawancara terstruktur atau tidak. Kuitioner dibedakan
menjadi rating question, terbuka, tertutup (dhicotomy question dan
multiple choice) dll. Jika menggunakan kuitioner mandiri maka
sebaiknya di uji validitas dan reliabilitas terlebih dahulu. Tujuan uji
validitas dan reliabilitas untuk mengetahui kualitas dari jenis
pertanyaan yang di buat agar mudah di pahami, tidak menimbulkan

Tuti Susilowati 30
makna ganda dan teruji kualitasnya. (Surahman, M, Rachmad, 2016;
Heryana, 2020).

3.4.12 Mengumpulkan data


Pengumpulan data adalah proses pendekatan subyek penelitian
dan proses pengumpulan karakteristik subyek yang diperlukan.
Pengumpulan data berdasar sumbernya dibedakan menjadi 2 yaitu
data primer dan sekunder(Heryana, 2020). Langkah dari pengumpulan
data tergantung desain dan tekhnik instrument yang di gunakan.
Pengumpulan data sebaiknya tetep memperhatikan prinsip etis dalam
penelitian meliputi prinsip manfaat, hak asasi dan prinsip keadilan.
(Nursalam, 2008). Pengumpulan data dapat juga menggunakan
enumerator namun diharapkan ada ersamaan persepsi tentang
penelitian lebih dahulu agar data yang terkumpul sesuai dengan
rencana penelitian yang di harapkan peneliti.

3.4.13 Menganalisa data


Analisis data sebaiknya konsisten dengan masalah penelitian.
(Ostriker and Kuh, 2003). Analisa data pengolahannya berdasar jenis
penelitian dan skala ukur yang digunakan. Interpretasi data hasil
penelitian sebaiknya di baca objektif, tidak ada rekayasa data.
(Surahman, M, Rachmad, 2016)
Langkah pengolahan data antara lain: editing, coding, entri data
dan analisis data. Penelitian komunitas dapat menggunakan tingkat
kesalahan agak besar namun jika laboratories sebaiknya dengan
tingkat kesalahan sedikit (0,01).

3.4.14 Menarik kesimpulan


Hasil akhir penelitian perlu di simpulkan berdasar tujuan
penelitian yang akan di capai. Isi dari tujuan penelitian dapat dapat di
uraikan pada kesimpulan penelitian, sedangkan saran penelitian ada
hubungannya dengan manfaat penelitian.

3.4.15 Menyususn laporan


Menyusun laporan hendaknya memperhatikan tatacara
penulisan atau tata naskah, memahami kutipan langsung dan tak
langsug sesuai penulisan bahasa, penulisan daftar pusaka,
memperhatikan sasaran laporan. (Olsen, 2004; Priyono, 2008)

Tuti Susilowati 31
3.5 Kesimpulan
Langkah penelitian hendaknya dipahami bagi seorang peneliti.
Proses ini dilakukan dengan sistem yang jelas, tahapan terstruktur dari
mulai penemuan masalah dan pelengkapnya sebagai pendukung latar
pelakang pendahuluan, penyusunan tinjauan pustaka, melengkapi
metode penelitian, pembacaan hasil sampai tahap akhir kesimpulan
penelitian.

Tuti Susilowati 32
DAFTAR PUSTAKA

Beysolow II, T. 2017. Introduction to Deep Learning Using R: A step-by-


Step Guide to learning and Implementing Deep Learning Models
Using R, Introduction to Deep Learning Using R.
Hardani. Ustiawaty, J. A. H. 2017. ‘Buku Metode Penelitian Kualitatif dan
Kuantitatif’, in CV.Pustaka Ilmu Group. 1st edn. Yogyakarta:
Pustaka Ilmu Group, p. 63.
Heryana, A. 2020. ‘Buku Ajar Metodologi Penelitian pada Kesehatan
Masyarakat’, Bahan Ajar Keperawatan Gigi, (June), pp. 1–187.
Hui, E. G. M. 2018. Learn R for applied statistics: With data visualizations,
regressions, and statistics, Learn R for Applied Statistics: With
Data Visualizations, Regressions, and Statistics. doi:
10.1007/978-1-4842-4200-1.
Kothari, C. R. 2004. ‘Research Methodology (Methods and Techniques)’,
in. New Age International P Limeted Publisher.
Leavy, P. 2017. ‘Research Design’, in New York, London. New York,
London: The Guilford Press.
Nursalam. 2008. ‘Konsep Dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu
Keperawatan. 2nd ed. Jakarta: Salemba Medika’;, in Salemba
Medika. 2nd edn. Jakarta: Salemba medika, jakarta, pp. 1–60.
Olsen, S. H. and B. R. 2004. Research Methodology in the Medical and,
Research Methodology in the Medical and Biological Sciences.
Available at: https://b-
ok.cc/book/677358/e910a0?dsource=recommend.
Ostriker, J. P. and Kuh, C. V. 2003. Assessing Research-Doctorate
Programs, Assessing Research-Doctorate Programs. Washington
DC: The National Academies Press, Washington DC. doi:
10.17226/10859.
Parik, Y.-H. et al. 2001. ‘Health Research Methodology’, p. 237.
Priyono. 2008. ‘Metodologi penelitian kuantitatif’, in Zifatama Publising,
Taman Sidoarjo. Zifatama Publising.
Surahman, M, Rachmad, S. S. 2016. ‘Metodologi penelitian’, in Kemenkes
Republik Indonesia, Jakarta. Jakarta.

Tuti Susilowati 33
Syahza, A. 2021. Metodologi Penelitian (Edisi Revisi Tahun 2021).
Available at: https://www.researchgate.net/profile/Almasdi-
Syahza/publication/354697863_Buku_Metodologi_Penelitian_E
disi_Revisi_Tahun_2021/links/6148817b3c6cb310697fb726/B
uku-Metodologi-Penelitian-Edisi-Revisi-Tahun-
2021.pdf?origin=publication_detail.

Tuti Susilowati 34
BAB 4
IDENTIFIKASI MASALAH PENELITIAN
Oleh Mardiana

4.1 Pendahuluan
Setiap penelitian diawali dari permasalahan.
Mengindentifikasi masalah merupakan sesutu yang penting tetapi
dalam prosesnya sulit dilakukan. Jika dalam penelitian telah
menemukan menemukan masalah penelitian, maka senungguhnya
peneliti telah menyelesaikan 50% tahapan proses penelitian.
Pekerjaan penelitian dapat segera dilakukan jika permasalahan
penelitian telah ditemukan. Best and Khan (2006) menyatakan
"One of the most difficult Phase the research is the choice Qf a
suitable problem".

4.2 Pengertian Masalah


Pada prinsipnya penelitian dilakukan dengan tujuan untuk
memperoleh data yang antara Iain dapat digunakan untuk
memecahkan masalah. Defining research problem is the fuel that drives
the scientific process, and is the foundation of any research method and
experimental design, from true experiment to case study. Masalah
penelitian yang sudah jelas merupakan armada untuk menggerakkan
proses jalannya penelitian ilmiah, dan hal itu merupakan dasar dari
semua jenis penelitian, termasuk dalam penelitian eksperimen dari
true experiment (seperti eksperimen yang sesungguhnya sampai
dengan studi kasus). Masalah penelitian merupakan langkah utama dan
penting dalam setiap penelitian.
Masalah adalah ketidaksesuaian antara teori dan fakta aktual,
antara teori dan praktik, antara perencanaan/kebijakan dan
implementasi, dan antara aturan dan implementasi. Menurut definisi
bisnis, masalahnya adalah "kesenjangan yang dirasakan antara
keadaan yang ada dan keadaan yang diinginkan, atau standar,
dictionary.com/standar, atau penyimpangan dari status quo"
(http://www.businessdefinition/problem. html). Menurut business

Mardiana 35
definition, masalah adalah "A perceived gap between the existing state
and a desired state or a deviation from a norm,
dictionary.com/standard, or status quo". Masalah adalah merupakan
penyimpangan antara apa yang terjadi dengan apa yang diharapkan,
atau penyimpangan dari norma, standar dan status quo. Selanjutnya
dikatakan "A problem that someone would like to research". Masalah
adalah segala sesuatu yang menyebabkan seseorang ingin
menelitinya. "It may also refer to a thing that is difficult to achieve or
accomplish". Masalah juga merupakan sesuatu yang sulit dicapai. "A
problems involve areas of concerns to researchers, for condition they
want to improve, difficulties they want to eliminate , questions för which
they want to seek answers".
Masalah menjadikan seseorang tertarik untuk
menginvestigasinya. "Itu juga bisa merujuk pada sesuatu yang sulit
atau sulit dicapai." Masalahnya juga sulit untuk dicapai. “Masalah
mencakup bidang yang menjadi perhatian peneliti, kondisi yang ingin
mereka perbaiki, kesulitan yang ingin mereka atasi, dan pertanyaan
yang ingin mereka jawab.”
Hal pertama yang harus dilakukan peneliti adalah
mengidentifikasi masalah dalam penelitian. Masalah kesehatan
muncul ketika ada kesenjangan antara apa yang seharusnya dan apa
yang seharusnya. Ada banyak masalah di bidang kedokteran dan
kesehatan. Tetapi apakah semua pertanyaan ini layak untuk dibahas
sebagai masalah penelitian? Jawabannya adalah tidak. Tidak semua
masalah kesehatan layak untuk dikembangkan menjadi masalah
penelitian. Masalah penelitian harus sebagian atau seluruhnya
diselesaikan oleh penelitian dan harus ada beberapa kemungkinan
jawaban. Sebagai contoh, masalah kesehatan besar bahwa "sebagian
besar anak Indonesia dengan penyakit jantung bawaan tidak
ditangani dengan baik" telah terjawab dan kekurangan dana dan
peralatan yang diperlukan.

4.3 Besaran Masalah


Selain berbagai masalah, besaran masalah juga perlu
dijelaskan. Pengetahuan epidemiologi tentang penyakit dan masalah
kesehatan diperlukan untuk meyakinkan pembaca bahwa masalah
tersebut sangat penting untuk dicarikan solusi melalui penelitian.

Mardiana 36
Tingginya insiden atau prevalensi penyakit merupakan masalah
kesehatan jika menyebabkan morbiditas atau mortalitas yang tinggi.
Namun, rendahnya insiden penyakit yang menyebabkan kematian
atau kecacatan serius juga merupakan masalah yang perlu diselidiki.
Untuk menekankan pentingnya masalah, perlu ditentukan dimensi
waktu, apakah masalah masih berlangsung, dan wilayah geografis dan
demografis. Beberapa kondisi diperlukan agar masalah kesehatan
layak diangkat sebagai topik penelitian. Di antara persyaratan ahli,
formulasi Hulley dan Cummings sangat komprehensif, informatif, dan
mudah diingat. Singkatnya, ia memberikan sesuatu yang praktis,
menarik, baru, etis, dan relevan. Hal ini dirumuskan secara baik
dengan istilah : FINER (Feasible, Interesting, Novel, Ethical, Relevant).
F - Feasible
 Adanya subjek penelitian
 Ada dana
 Memiliki waktut, alat, dan keahlian
I - Interesting
 Peneliti merasa tertarik dengan masalah yang akan diteliti
N - Novel
 Menemukan hal baru
 Mengkonfirmasi Kembali penelitian terdahulu
 Melengkapi atau mengembangkan hasil penelitian terdahulu
E - Ethical
 Penelitain yang dilakukan idak bertentangan dengan etika
R - Relevant
 Dapat digunakan untuk pengembangan ilmu pengetahuan
 Meningkatan tata laksana pasien atau kebiiakan kesehatan
 Sebagai acuan untuk penelitian selaniutnya

4.4 Sumber Masalah


Masalah penelitian dapat muncul dari berbagai sumber,
termasuk:
1. Literatur (buku teks, artikel asli dalam jurnal, tinjauan
sistematis/meta-analisis, ringkasan). Menanyakan dalam
sebuah artikel ilmiah bahwa seorang ahli mungkin tidak setuju
menunjukkan bahwa itu perlu diselidiki. Tinjauan pustaka
yang baik seringkali berakhir dengan saran untuk hal atau

Mardiana 37
aspek yang memerlukan penelitian lebih lanjut. Tinjauan
sistematis atau meta-analisis adalah sumber informasi yang
sangat berharga tentang masalah penelitian. Semua calon
peneliti perlu berusaha mencari publikasi ilmiah terbaru,
terutama melalui internet.
2. Materi diskusi, konferensi, seminar, lokakarya, dll. Sebagian
besar diskusi formal dan informal tentang rehat kopi dapat
menimbulkan pertanyaan yang dapat dengan mudah mengarah
pada masalah penelitian.
3. Masalah pengalaman sehari-hari sering dapat menyebabkan
masalah penelitian. Perselisihan antara isi buku dan fakta yang
sebenarnya adalah penyebab masalah yang tidak ada habisnya.
Dikatakan bahwa cara terbaik bagi seseorang untuk menjadi
peneliti independen adalah dengan mencari masalah penelitian
yang muncul dari praktik sehari-hari.
4. Sumber non-ilmiah juga dapat menimbulkan masalah
penelitian. Berita, seperti "penyakit aneh" di daerah yang telah
menyebabkan banyak korban, dapat menjadi dasar dan
memperluas masalah penelitian.
5. Sumber non-ilmiah juga dapat menimbulkan masalah
penelitian. Berita, seperti "penyakit aneh" di daerah yang telah
menyebabkan banyak korban, dapat menjadi dasar dan
memperluas masalah penelitian.

4.5 Memilih masalah


"Pada awalnya, itu adalah bagian terpenting dari pekerjaan,"
kata Plato. Dengan pengecualian penelitian, memulai juga
merupakan bagian terpenting dari pekerjaan apa pun. Jadi apa awal
dari gelar Anda? Bagian pertama dari penelitian ini adalah
pemilihan "pertanyaan penelitian". Jadi apa awal penelitian Anda?
Bagian pertama dari penelitian ini adalah untuk memilih
"pertanyaan penelitian". Dalam sastra Inggris, "pertanyaan
penelitian" disebut "pertanyaan penelitian" atau "pertanyaan
penelitian". Tidak diragukan lagi, masalah penelitian sama dengan
masalah latar belakang. Menjadi "pertanyaan penelitian",
"pertanyaan penelitian" dirumuskan menjadi pertanyaan, yaitu
pertanyaan tentang variabel yang diselidiki.

Mardiana 38
Pertanyaan Penelitian Pertanyaan penelitian yang peneliti
ingin dapatkan jawabannya secara ilmiah, logis dan sistematis.
Memilih topik penelitian bukanlah tugas yang mudah bagi peneliti
khususnya peneliti pemula, namun bagi peneliti pemula, walaupun
peneliti bukan seorang pemula, pemilihan topik penelitian harus
ditanggapi dengan serius. Kontribusi dalam penyediaan
pengetahuan ilmiah. Setiap penelitian diharapkan membawa
manfaat teoretis atau praktis, atau metodologi yang
mengeksplorasi metode. Di sisi lain, memilih pertanyaan penelitian
tidak begitu sulit. mengapa? Di era informasi saat ini dengan akses
internet yang baik, peneliti dapat dengan mudah melacak hasil
penelitian yang dipublikasikan di jurnal internasional ternama.
Pada dasarnya, ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan
ketika memilih topik penelitian. (1) Subjek penelitian yang dipilih
perlu menarik perhatian peneliti. (2) Isu-isu penelitian yang dipilih
telah menarik perhatian sebagian besar komunitas ilmiah tidak
hanya di tingkat lokal tetapi juga di tingkat internasional. (3)
Peneliti memahami sepenuhnya kompleksitas agenda penelitian
yang akan dibahas.
Pertama-tama, subjek penelitian yang diteliti perlu menarik
perhatian peneliti. Topik penelitian yang menarik peneliti
berpengaruh positif terhadap sikap peneliti dan juga berpengaruh
positif terhadap kelangsungan penelitian. Daya tarik peneliti sangat
penting. Hal ini terutama penting bagi peneliti yang sedang
mempelajari risalah, risalah, atau disertasi sebagai bagian dari
program sarjana, magister, atau doktoral. Secara teoritis, semakin
menarik subjek penelitian, semakin termotivasi peneliti, semakin
baik kinerja peneliti, dan semakin cepat sarjana, magister, dan
doktor selesai.
Kedua, masalah penelitian yang diteliti harus
membangkitkan minat mayoritas komunitas ilmiah di tingkat
internasional, serta "penipuan" di tingkat lokal. Penelitian tentang
topik yang menarik bagi sebagian besar komunitas ilmiah dianggap
penting dan kemungkinan akan didanai dan dipublikasikan di
jurnal internasional yang disegani. Di sisi lain, isu-isu penelitian
yang hanya menarik bagi satu atau dua orang di wilayah tertentu,
atau hanya di tingkat regional dan bukan di tingkat internasional,
dianggap tidak penting (Kahn, 1994). Namun, elemen ini tidak

Mardiana 39
mutlak. Dalam dunia sains, tidak mungkin memandang suatu
gagasan dengan satu mata, yaitu memandang rendah gagasan itu
secara apriori. Sejarah memberikan pengalaman, dan banyak karya
besar adalah hasil pemikiran yang pada awalnya diremehkan oleh
akademisi yang sempit dan ortodoks. Sebagai contoh, ilmuwan
Australia pemenang Hadiah Nobel 2005 Barry Marshall dan Robin
Warren meyakinkan para ilmuwan bahwa tukak lambung
disebabkan oleh bakteri daripada stres atau diet makanan yang
merangsang pada tahun 1982. Saya harus menunggu beberapa
dekade setelah penelitian pertama kali dilaporkan.
Ketiga, peneliti perlu memahami sepenuhnya kompleksitas
masalah penelitian yang dipilih. Pemahaman ini diperlukan untuk
memungkinkan peneliti mempelajari, menganalisis, dan menulis
tentang bidang studi yang mereka pelajari. Ini cukup meyakinkan.
Masalah penelitian yang Anda pilih harus realistis sehingga dapat
diselesaikan dalam waktu dan sumber daya yang tersedia. Ketiga faktor
ini menentukan kelangsungan dan kegunaan penelitian.

4.6 Rumusan Masalah


Rumusan masalah berbeda dengan masalah. Jika masalah
merupakan kesenjangan antara apa yang diharapkan dengan apa yang
telah terjadi, maka merangkai masalah merupakan pertanyaan yang
dapat dijawab melalui pengumpulan data. Namun, ada hubungan yang
erat antara pernyataan masalah karena semua pernyataan masalah
yang berhubungan dengan penelitian harus dimulai dengan pernyataan
masalah.
1. Model rumusan masalah penelitian
Seperti yang telah disebutkan, rumusan masalah adalah
pertanyaan yang harus dijawab dengan pengumpulan data. Model
rumusan masalah penelitian dikembangkan berdasarkan
penelitian sesuai dengan tingkat penjelasannya (level of
explanation). Model pertanyaan dapat dikategorikan ke dalam
bentuk pertanyaan deskriptif, relatif, dan asosiatif.
a. Rumusan masalah secara deskriptif
Rumusan masalah deskriptif adalah rumusan masalah
yang mengacu pada pertanyaan apakah variabel bebas ada
dalam satu variabel atau beberapa variabel (variabel

Mardiana 40
mandiri). Oleh karena itu, dalam penelitian ini peneliti tidak
membandingkan variabel ini dengan sampel lain, tetapi
mencari hubungan antara variabel ini dengan variabel
lainnya. Jenis penyelidikan ini disebut di bawah ini sebagai
penyelidikan deskriptif.
Contoh rumusan masalah yang jelas:
1) Seberapa baik pemerintahan koalisi?
2) Bagaimana tanggapan masyarakat terhadap perguruan
tinggi negeri dengan korporasi?
3) Seberapa efektifkah kebijakan tiga kursi Jakarta?
4) Bagaimana tingkat kepuasan dan penilaian masyarakat
terhadap pelayanan kesehatan masyarakat?

Dari beberapa contoh di atas, kita dapat melihat bahwa


pertanyaan dalam setiap studi terkait secara independen
dengan satu atau lebih variabel (bandingkan dengan
perbandingan dan masalah terkait. Kinerja Kabinet Gotong
Royong, Hukum. Sikap publik terhadap universitas nyata,
kebijakan tiga kursi yang ingin mengetahui efektivitasnya,
kepuasannya terhadap pelayanan kesehatan masyarakat
dan penilaian umum adalah contoh studi deskriptif.

b. Menetapkan rumusan pertanyaan komparatif.


Rumusan komparatif adalah rumusan masalah
penelitian yang membandingkan keberadaan dua atau lebih
sampel yang berbeda atau satu atau lebih variabel pada
waktu yang berbeda. Berikut adalah contoh rumusan
masalah:
1) Apakah ada perbedaan produktivitas kerja antara PNS,
BUMN dan perorangan? (1 variabel dalam 3 sampel).
2) Apakah ada persamaan alat angkut perusahaan A dan
perusahaan B?
3) Apakah ada perbedaan, keterampilan, dan disiplin kerja
antara pegawai swasta domestik dan perusahaan asing
(dua variabel, dua sampel)?
4) Apakah ada perbedaan kenyamanan kereta dan bus
tergantung rombongan?

Mardiana 41
5) Apakah ada perbedaan keberlanjutan penjual dari kota,
desa dan pegunungan (1 variabel dalam 3 sampel)?
6) Apakah ada perbedaan kepuasan masyarakat antara
Kabupaten A dan Kabupaten B terhadap pelayanan
kesehatan?
7) Apakah ada perbedaan kualitas pengelolaan antara bank
swasta dan bank umum?

c. Hubungan interaktif/resiprocal/timbal balik


Hubungan interaktif merupakan hubungan yang saling
mempengaruhi. Di sini tidak diketahui mana variabel bebas
dan terikat, contoh:
a) Hubungan antara motivasi dan prestasi. Di sini dapat
dinyatakan motivasi mempengaruhi prestasi dan juga
prestasi mempengaruhi motivasi.
b) Hubungan antara kecerdasan dengan kekayaan.
Kecerdasan dapat menyebabkan kaya, demikian juga
orang yang kaya dapat meningkatkan kecerdasan
karena gizi terpenuhi.

Mardiana 42
DAFTAR PUSTAKA

Sugiyono. 2019. Metode Penelitian dan Pengembangan. Penerbit


Alfabeta.
Bhisma murti. 2018. Prinsip dan Metode Riset Epidemiologi. Penerbit
Program Studi Kesehatan Masyarakat.
Sudigdo. Sosoasmoro. 2014. Dasar-Dasar Metodologi Penelitian Klinis.
Penerbit CV Sagung Seto.
Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R.&D.
Penerbit Alfabeta.

Mardiana 43
BAB 5
MENYUSUN LANDASAN TEORI
Oleh Suprapto

5.1 Pendahuluan
Landasan teori adalah teori-teori yang relevan dengan
penelitian yang sedang dilakukan, yang selanjutnya dijadikan dasar
analisis untuk menjelaskan fakta-fakta yang ada. Fungsi landasan teori
adalah landasan teori tidak sebatas teori-teori yang diuraikan saja,
namun juga harus bisa memenuhi fungsi dari landasan teori, yaitu:
Explanation: memperjelas masalah yang akan diteliti; Prediction:
dapat digunakan sebagai dasar perumusan hipotesis; Control: dapat
digunakan untuk memberikan saran dan upaya pemecahan masalah.
Landasan teori merupakan sebuah konsep dengan pernyataan yang
sistematis atau tertata rapi karena landasan teori ini nantinya akan
menjadi landasan yang kuat di dalam penelitian yang akan dilakukan
oleh peneliti. Arti lain dari landasan teori merupakan seperangkat
definisi, konsep. proposisi yang telah disusun rapi dah sistematika
mengenai berbagai variabel di dalam sebuah penelitian.
Landasan teori adalah salah satu bagian yang ada didalam
suatu penelitian yang berisi tentang teori-teori dan juga hasil
penelitian yang berasal dari studi kepustakaan. Bagian ini berfungsi
sebagai kerangka teori yang digunakan untuk menyelesaikan
berbagai pekerjaan penelitian. Landasan teori juga dapat disebut
sebagai kerangka teori. Landasan teori juga sering disebut kerangka
teori. Secara umum, kerangka landasan teori terdiri dari beberapa
konsep beserta dengan definisi dan juga referensi yang akan
digunakan untuk literatur ilmiah yang sangat relevan, teori yang
digunakan untuk studi atau penelitian. Menurut (Sugiyono, 2010)
bahwa landasan teori adalah alur logika atau penalaran yang
merupakan seperangkat konsep, definisi, dan proporsi yang disusun
secara sistematis. Suatu penelitian baru tidak bisa terlepas dari
penelitian yang terlebih dahulu sudah dilakukan oleh peneliti yang
lain.

Suprapto 44
Menurut (Moleong, 2019) mengatakan landasan tersebut
didefinisikan sebagai seperangkat proposisi yang terintegrasi secara
sintaksis (mengikuti aturan tertentu yang menghubungkan secara
logis dengan data yang diamati) dan berperan sebagai wahana untuk
meramalkan dan menjelaskan fenomena yang diamati (Kinayati and
Sumaryati, 2004) berpendapat bahwa teori dari perspektif lain yakni
sebagai konsep, proposisi, dan asumsi yang menjelaskan fenomena
sosial secara tertata dan dirumuskan dengan hubungan antar-konsep.
Menurut (Sardar, 2015) berpendapat bahwa landasan teori
sebagai sistem konsep abstrak yang digunakan untuk melihat apakah
ada hubungan konsep. Dimana teori ini digunakan untuk memahami
sebuah fenomena yang terjadi dan beliau memandang teori ini
sebagai konsep dasar penelitian sosial yang dapat menjelaskan
hubungan dengan tersistematis, terperinci atau tidak. (Neuman,
1996) mengungkapkan pendapatnya mengenai teori ini sebagai
konsep, proposisi, dan definisi yang digunakan untuk dapat melihat
sebuah fenomena secara sistematis. Digunakan untuk melihat
spesifikasi hubungan antar-variabel yang memudahkan dalam
meramalkan fenomena penelitian. (Sari et al., 2022) mendefinisikan
bahwa pengertian landasan teori adalah hal yang lebih sederhana,
yaitu sebagai pernyataan yang berisi kesimpulan substantive tentang
keteraturan. (Kerlinger, 1966) berpendapat bahwa landasan teori
adalah konsep yang memiliki hubungan satu sama lain yang di
dalamnya memuat isi terkait pandangan dari fenomena yang
sistematis.
Landasan teori ini akan menjadi dasar yang kuat di dalam
penelitian yang akan dilakukan. Oleh sebab itu, dengan adanya
landasan teori dan terciptanya landasan tersebut dengan baik, maka
penelitian akan menjadi salah satu hal yang penting karena landasan
teorinya jelas, sistematis, dan baik yang kemudian jadi dasar atas
penelitian tersebut. Selain itu, landasan teori juga sering dianggap jadi
bagian paling penting dari sebuah penelitian yang memuat tentang
berbagai teori dan berbagai hasil penelitian yang berasal dari studi
kepustakaan yang memiliki fungsi sebagai kerangka teori untuk
menyelesaikan pekerjaan yaitu penelitian. Sehingga secara umum,
landasan teori yang memiliki kerangka tersebut berisi mengenai
beberapa konsep lengkap dengan definisi dan berbagai referensi yang
akan digunakan sebagai literatur atau rujukan ilmiah yang relevan

Suprapto 45
dengan teori yang digunakan untuk menyelesaikan studi atau
penelitian tersebut.
Selanjutnya, kerangka di dalam landasan teori tersebut
memuat mengenai konsep serta definisi dan referensi untuk literatur
ilmiah yang relevan dan teori yang digunakan untuk studi dan
penelitian. Kerangka tersebut harus menunjukkan pemahaman
mengenai teori dan konsep yang relevan dengan topik penelitian yang
berhubungan dengan bidang pengetahuan penelitian. Landasan teori
adalah seperangkat definisi, konsep serta proposisi yang telah disusun
rapi serta sistematis tentang variable-variabel dalam sebuah
penelitian. Landasan teori ini akan menjadi dasar yang kuat dalam
sebuah penelitian yang akan dilakukan
Untuk membuat sebuah landasan teori yang baik dan sesuai
dengan fungsinya, langkah-langkah berikut ini; (Pratama, 2022).
a) Menentukan Teori; Langkah pertama yang harus kamu lakukan
adalah menentukan teori-teori yang relevan dengan pokok
permasalahan penelitian. Menetapkan apa saja variabel yang
akan diteliti. Menentukan variabel, bisa menggunakan judul
penelitian sebagai dasarnya, sama seperti ketika membuat latar
belakang.
b) Mengumpulkan Sumber;
Langkah berikutnya adalah mencari dan mengumpulkan
sumber sebanyak-banyaknya. Namun perlu diingat, harus
mencari sumber yang relevan dan sesuai dengan variabel yang
sudah kamu tentukan di tahap sebelumnya. Sumber didapatkan
dari mana saja, mulai dari jurnal, buku, ataupun artikel di
internet.
c) Menyeleksi Sumber;
Selanjutnya, seleksilah tiap sumber yang sudah dikumpulkan.
Baca dan analisislah poin-poin penting yang ada di dalam
sumber. Apakah sudah sesuai dengan variabel yang akan
diteliti? Kalau sudah, maka bisa gunakan sumber tersebut
sebagai bahan untuk membuat landasan teori. Jika ada definisi
atau teori yang sama antara satu sumber dengan sumber yang
lain, bisa bandingkan terlebih dahulu kira-kira mana yang
paling relevan dengan penelitian. Kalu keduanya juga relevan,
bisa ambil salah satu yang tanggal terbitnya lebih baru.

Suprapto 46
d) Merumuskan Kembali Teori; Setelah selesai menyeleksi, tinggal
merumuskan kembali teori-teori yang disebutkan dalam
sumber. Catat terlebih dahulu mulai dari judul, siapa
penulisnya, dan kapan tahun terbit sumber yang ingin dikutip.
Selanjutnya, dapat memulai merumuskan kembali teori-teori
tersebut dengan mepharapasenya tanpa merubah maksud atau
isinya.
e) Menulis Landasan Teori;
Terakhir, tinggal menuliskan teori yang sudah dikumpulkan
menjadi satu landasan teori dalam laporan, skripsi, ataupun
karya ilmiah. Penulisan landasan teori akan erat kaitanya
dengan menulis kutipan dan daftar pustaka. Oleh karena itu,
harus benar-benar memperhatikan bagaimana caranya
mengutip teori dari orang lain.

Berikut adalah kerangka dari landasan teori yang mampu


memperkuat penelitian dengan cara berikut:
a) Berisi mengenai pernyataan eksplisit terkait asumsi teoretis
yang memungkinkan pembaca untuk dapat mengevaluasi
penelitian secara kritis,
b) Kerangka teoretis menghubungkan peneliti dengan
pengetahuan yang ada,
c) Disajikan dengan teori yang relevan, artinya peneliti memiliki
dasar untuk menyusun hipotesis dan memilih metode
penelitian,
d) Kerangka mampu mengartikulasikan asumsi teoretis dari studi
penelitian yang memaksa peneliti untuk menjawab pertanyaan
tentang mengapa dan bagaimana, sehingga memungkinkan
peneliti melakukan transisi secara intelektual dari
menggambarkan suatu fenomena yang telah diamati untuk
menggeneralisasi tentang berbagai aspek dari fenomena
tersebut.
e) Memiliki teori yang membantu peneliti mengidentifikasi
batasan generalisasi sehingga kerangka kerjanya mampu
menetapkan variabel kunci yang memengaruhi fenomena yang
diteliti dan menyoroti tentang kebutuhan untuk memeriksa
bagaimana variabel kunci ini mungkin bisa berbeda dan
perbedaannya dalam kondisi apa.

Suprapto 47
5.2 Hal Penting dalam Membuat Landasan Teori
Hal penting dalam membuat landasan teori sangat harus
diperhatikan. Hal ini agar dalam pembuatan teorinya, selain relevan
dengan penelitian yang dilakukan juga karena teori ini menjadi acuan
yang akan membawa keberhasilan penelitian. Oleh sebab itu, inilah
beberapa hal penting yang perlu diperhatikan dalam membuat
landasan teori.
a) Isi Landasan Teori
Isi di dalam teori tersebut dianggap penting karena berisi
mengenai apa saja isi masalah di dalam teori tersebut,
mengingat di dalam teori yang akan dipakai adalah sebagai
dasar ilmiah. Sehingga isi dari landasan teori juga harus tertata
secara sistematis dan juga terencana. Terkait dengan isi yang
terdapat di dalam teori tersebut, setidaknya harus ada
beberapa poin yang dimuat di dalamnya, sebagai berikut:
1) Kerangka teori variabel atau sub variabel pertama
2) Kerangka teori variabel atau sub variabel kedua
3) Kerangka teori variabel atau sub variabel ketika
4) Kajian terdahulu
5) Kerangka berpikir
Dengan adanya poin yang sudah disebutkan di atas, maka
pembuatan landasan teori tersebut sudah mengacu pada
berbagai aturan-aturan yang menjadi syarat bahwa sebuah
teori aman dan valid sehingga tak perlu diragukan lagi
kebenaran dan fakta yang tersaji di dalamnya.
b) Tips Menyusun Landasan Teori
Setelah memerhatikan isi di dalam teori, langkah selanjutnya
yang harus ada di dalam teori adalah mengetahui bagaimana
tips untuk memulai menyusun teorinya. Berikut ini adalah
langkah dan cara yang harus dilakukan untuk menyusun
landasan teori.
1) Ketetapan (adequacy); Maksudnya adalah memilih sumber
teori yang memenuhi unsur ketepatan atau adequacy.
Dikatakan memenuhi ketepatan ketika sumber yang dipilih
menjadi derajat kesesuaian dengan sumber pendukungnya.
2) Kejelasan (clarity), Tips yang harus ada kedua adalah
kejelasan. Teori yang disajikan harus berdasarkan kejelasan

Suprapto 48
atau clarity, yang mana peneliti memiliki tanggung jawab
penuh untuk memahami masalah yang disajikan,
menganalisis dan mengupas masalah tersebut secara
mendalam sehingga ditemukan kejelasan antara teori dan
penelitian.
3) Empiris; Dari hasil analisis penelitian dan kajian di
lapangan, maka akan didapatkan data yang empiris dan
aktual sehingga hal ini bisa jadi bekal untuk membuat teori
yang valid.
4) Relevansi; Teori yang ditulis juga harus relevan dengan
kutipan atau rujukan yang dipakai dan juga berdasarkan
variabel dan hipotesis yang sedang terjadi dan menarik
perhatian bagi peneliti dan juga pembaca.
5) Organisasi; Teori yang disajikan juga harus memperhatikan
organisasi. Artinya, organisasi ini mengacu pada keberadaan
literatur yang tersusun secara sistematis.
6) Meyakinkan; Teori tersebut juga harus menyajikan materi
atau teori yang mampu meyakinkan, baik kepada pembaca
maupun untuk dirinya sendiri.
Dari tips dan juga isi yang disebutkan di atas, maka hal
penting dalam membuat landasan teori pada intinya adalah
dibuat secara sistematis berdasarkan fakta yang aktual dan
juga dimasukkan atau ditambahkan hasil penelitian lain
yang pernah dilakukan sebagai sumber yang relevan dan
dapat dipertanggungjawabkan. Peneliti juga harus membuat
batasan masalah penelitian. Ini sangat berguna agar
penelitian dilakukan sesuai rencana dan tidak melebihi
batas, baik dari teori, metodologi, dan aspek lainnya.

Macam-Macam Landasan Teori; setidaknya, ada tiga


macam landasan teori yang bisa digunakan berdasarkan pada
jenis-jenisnya.
1) Teori dalam Penelitian Kuantitatif
Artinya, peneliti harus memahami dulu variabel dan
jenis penelitian kuantitatif yakni variabel yang menyelidiki
mengenai fakta pada suatu karakter individu atau suatu
organisasi yang dapat diukur. Jenis variabel yang digunakan
antara lain: variabel bebas atau independent; variabel

Suprapto 49
terikat atau dependen; variabel intervening atau mediating;
variabel moderating; variabel control dan variabel
confounding
Teori di dalam penelitian kuantitatif berisi seperangkat
gagasan atau variabel yang saling berhubungan dan
berasosiasi dengan proposisi atau hipotesis yang merinci
hubungan antarvariabel. Teori dalam penelitian ini bisa
dalam bentuk argumentasi, pembahasan, atau alasan yang
membantu menjelaskan fenomena yang muncul di dunia.
Ada beberapa teori yang harus ada di dalam penelitian
kuantitatif: peneliti menegaskan teori dalam bentuk
hipotesis yang saling berhubungan, peneliti menyatakan
teori dalam bentuk pernyataan “jika…. maka…” yang
menunjukkan pengaruh variabel bebas dapat memengaruhi
variabel terikat, peneliti menyajikan teori dalam bentuk
visual sebagai terjemahan dari variabel ke dalam gambar
visual.
2) Teori dalam Penelitian Kualitatif
Teori kualitatif ini memiliki tujuan yang berbeda-beda
di antaranya: dalam penelitian kualitatif, landasan teori yang
digunakan sebagai penjelasan atas perilaku dan sikap
tertentu yang dilengkapi dengan variabel, konstrak, dan
hipotesis penelitian, peneliti sering menggunakan perspektif
teoretis sebagai panduan untuk meneliti gender, kelas, ras,
dan lainnya, teori yang digunakan sebagai akhir penelitian
sehingga penerapannya secara induktif berdasarkan data,
kemudian ke tema umum, dan menuju teori tertentu dan
beberapa penilaian kualitatif tidak menggunakan teori yang
terlalu eksplisit.
3) Teori dalam Penelitian Metode Campuran
Dalam hal ini, dapat diterapkan secara deduktif, seperti
pengujian atau verifikasi teori kuantitatif atau secara
induktif, seperti pemunculan teori atau pola kuantitatif dan
lainnya. Tujuannya untuk mengumpulkan, menganalisis, dan
menggabungkan data kuantitatif dan data kualitatif
menggunakan metode yang berbeda. Dalam kerangka kerja
ini, digunakan dua bentuk yang biasanya dipakai kurang
lebih selama 10 tahun belakangan ini, yaitu: menggunakan

Suprapto 50
kerangka kerja ilmu social, menggunakan kerangka kerja
transformatif.
Cara menuliskan landasan teori, berikut beberapa cara
untuk menuliskan landasan teori sebagai berikut; nama
pencetus teori, tahun dan tempat pertama kali rujukan teori
tersebut dipublikasi atau dicetak, Uraian ilmiah, Relevansi
teori. Landasan teori yang baik; berikut ini merupakan ciri-
ciri landasan teori yang baik dan dapat digunakan sebagai
dasar atau acuan dalam penelitian; Teori memberi
kemudahan pemahaman dan menerangkan yang terjadi
dengan hubungan masalah demi masalah dan dapat
digunakan untuk menyelidiki gejalanya; Teori yang baik
dapat dilihat dari konsistensi data yang dipaparkan; Teori
mampu membuktikan fenomena sosial yang masih dalam
perdebatan atau pernyataan bagi masyarakat untuk
membuktikan asumsi atau hipotesis; Landasan teori yang
baik bagian terakhir mendorong adanya penemuan baru.

c) Penyusunan Landasan Teori


Terdapat beberapa hal yang perlu untuk diperhatikan oleh
seorang peneliti dalam menyusun landasan teori, diantaranya
yaitu:
a) Sebaiknya kerangka teori memakai acuan yang berkaitan
dengan masalah yang sedang diteliti serta acuan-acuan yang
berisi hasil penelitian sebelumnya (dapat disajikan pada
Bab II atau dibuatkan sub bab sendiri).
b) Cara penulisan dari sub bab sub bab yang lain harus tetap
mempunyai hubungan yang jelas serta memperhatikan
aturan pada penulisan Pustaka.
c) Untuk mendaptkan hasil penelitian yang baik, studi pustaka
perlu memenuhi prinsip kemutakhiran dan keterkaitan
dengan masalah penelitian. Jika memakai literatur dengan
beberapa edisi, maka yang dipakai yaitu buku yang edisi
terbaru. Apabila referensi tidak terbit lagi, maka referensi
tersebut merupakan terbitan terakhir. Untuk yang memakai
jurnal sebagai referensi, pembatasan tahun penerbitan tidak
berlaku.

Suprapto 51
d) Dengan banyaknya sumber bacaan, maka membuat kualitas
penelitian yang dilakukan menjadi semakin baik, terlebih
sumber bacaan yang terdiri dari teks book atau sumber
lainnya congoh jurnal, koran, artikel dari majalah, internet
dan yang lainnya.
e) Pedoman kerangka teori tersebut berlaku untuk jenis
penelitian apapun.
f) Teori tidaklah sebuah pendapat pribadi (kecuali pendapat
itu telah tertulis dalam buku)
g) Untuk penelitian korelasional pada akhir kerangka teori
disajikan model teori, model konsep (jika dibutuhkan) dan
model hipotesis pada sub bab tersendiri, namun untuk
penelitian studi kasus cukup dengan menyusun model teori
dan juga memberikan keterangan. Model teori yang
dimaksud yaitu merupakan kerangka pemikiran seorang
penulis dalam penelitian yang dilakukan. Kerangka tersebut
bisa berupa kerangka ahli yang telah ada, ataupun kerangka
menurut teori pendukung yang sudah ada. Kerangka teori
yang telah disajikan dalam suatu skema, perlu dijabarkan
apabila dianggap perlu memberi sebuah batasan, maka
asumsi-asumsi perlu dicantumkan.

Dalam penyusunan sebuah landasan teori, sebaiknya seorang


peneliti memakai panduan yang berhubungan dengan berbagai
permasalahan yang sedang ditelitinya dan juga panduan yang
berisikan hasil penelitian sebelumnya. Penulisan antar sub bab yang
lainnya harus tetap saling terhubung dengan jelas serta harus
memperhatikan aturan-aturan dari penulisan pustaka. Agar
mendapatkan hasil penelitian yang baik dan benar, studi pustaka
harus memenuhi prinsip kemutakhiran dan juga harus berhubungan
dengan masalah penelitian.

Suprapto 52
DAFTAR PUSTAKA

Kerlinger, F. N. 1966. ‘Foundations of behavioral research.’


Kinayati, D. and Sumaryati, M. L. A. 2004. ‘Prinsip-prinsip Dasar
Penelitian Bahasa dan Sastra’, Bandung: Nuansa.
Moleong, L. J. 2019. ‘Moleong’, Metode Penelitian Kualitatif.
Neuman, B. 1996. ‘The Neuman systems model in research and
practice’, Nursing Science Quarterly, 9(2), pp. 67–70.
Pratama, R. 2022. ‘Landasan Teori Beserta Cara Membuatnya’.
Available at: https://bocahkampus.com/contoh-landasan-teori.
Sardar, Z. 2015. Introducing cultural studies: A graphic guide. Icon Books
Ltd.
Sari, M. et al. 2022. Metodologi penelitian. Global Eksekutif Teknologi.
Sugiyono, D. 2010. ‘Memahami penelitian kualitatif’.

Suprapto 53
BAB 6
MERUMUSKAN HIPOTESIS
Oleh Hastuti Marlina

6.1 Pendahuluan
Merumuskan hipotesis merupakan bagian yang penting dalam
sebuah penelitian khususnya penelitian kuantitatif. Sedangkan dalam
penelitian kualitatif, justru menemukan sebuah hipotesis menjadi
harapan dalam menyimpulkan hasil akhirnya. Asal kata hipotesis dari
bahasa Yunani yang terdiri dari dua kata yaitu ”hypo” yang artinya
sementara dan kata ”thesa” yang artinya pernyataan. Sehingga
hipotesis didefinisikan sebagai pernyataan sementara antara dua
variabel atau lebih yang secara teori diduga memiliki hubungan
sehingga perlu diuji atau dibuktian secara empiris melalui penelitian
(McGuigan, 1990; Kerlinger, 1973; Arikunto, 1997).
Berdasarkan rumusan hipotesis, peneliti akan melakukan
pengumpulan data dan melakukan analisis menggunakan berbagai uji
statistik yang relevan dengan metode penelitian untuk membuktikan
dan melakukan verifikasi kebenaran terhadap hipotesisnya. Namun
demikian, tidak semua penelitian harus memiliki hipotesis. Pada bab
ini akan dibahas mengenai definisi dan karakteristik hipotesis, jenis
hipotesis, uji hipotesis dan tahapan uji hipotesis.

6.2 Definisi dan Karakteristik Hipotesis


Zikmund (2010) menuliskan definisi hipotesis adalah dugaan
yang bersifat tentatif dimana belum dapat dibuktikan kebenaran
pernyataannya. Sejalan dengan Sugiyono (2021), hipotesis adalah
pernyataan yang disusun dari rumusan masalah penelitian dalam
bentuk pernyataan sebagai jawaban sementara. Demikian pula
menurut Suryabrata (2006) yang menjelaskan bahwa hipotesis
merupakan sebuah pernyataan mengenai hubungan antara variabel
terhadap keadaan populasi dan sampel yang diuji secara statistik.
Hipotesis berguna untuk memberikan batasan yang jelas dan
tegas dalam sebuah penelitian sehingga dapat lebih fokus terhadap

Hastuti Marlina 54
area penelitian dan tidak keluar jalur. Selain itu hipotesis dapat
memandu peneliti dalam melakukan uji statistik sehingga memberikan
arah terhadap penelitian yang dilakukan. Pada akhirnya hipotesis
menjadi sumber utama dalam membuat kerangka laporan penelitian.
Dalam merumuskan hipotesis sebaiknya memenuhi beberapa
karakteristik yaitu (Anonim):
a. Hipotesis harus jelas secara konseptual
b. Hipotesis harus dapat diuji
c. Hipotesis harus terkait dengan teori yang ada dan
memiliki dampak terhadap variabel penelitian
d. Hipotesis harus memiliki kesatuan yang logis dan
kelengkapan dalam pengukurannya
e. Hipotesis harus mampu diverifikasi dan
f. Hipotesis harus operasional

6.3 Jenis Hipotesis


Terdapat banyak jenis hipotesis yang di kelompokkan oleh
para ahli antara lain sebagai berikut:
6.3.1 Hipotesis Berdasarkan Terbentuknya
Berdasarkan terbentuknya, hipotesis dibagi dua yaitu
hipotesis statistik dan hipotesis penelitian. Kedua hipotesis tersebut
telah diuraikan sebagai berikut:
1. Hipotesis Statistik atau Hipotesis Nol (Ho)
Hipotesis statistik merupakan pernyataan yang dinyatakan
dalam simbol matematika terhadap suatu sampel yang akan di uji
untuk menentukan ada atau tidaknya hubungan antar variabel.
Hipotesis statistik atau hipotesis Nol atau Null Hypotheses adalah
hipotesis yang menyatakan tidak ada perbedaan antara data
sampel dan data populasi, dalam artian bahwa selisih variabel
independen (X) dengan variabel dependen (Y) tidak ada atau nol
(nihil). Pada hipotesis statistik yang di uji adalah hipotesis nol,
karena peneliti tidak berharap adanya penerimaan terhadap
hipotesis nol. Hipotesis nol sering dinyatakan sebagai berikut:

Hastuti Marlina 55
Maknanya bahwa, hipotesis nol adalah rata-rata populasi
pada variabel X kurang dari atau sama dengan rata-rata variabel
Y. Dalam bahasa non matematis rumusan hipotesis nol dapat
dituliskan sebagai berikut:
a. H0: Tidak ada perbedaan antara...dengan...
b. H0: Tidak ada pengaruh...terhadap...

2. Hipotesis Penelitian atau Hipotesis Kerja (Ha)


Hipotesis penelitian atau hipotesis alternatif atau hipotesis
kerja adalah hipotesis yang menyatakan adanya perbedaan atau
hubungan antara variabel indpenden dengan variabel dependen.
Dengan kata lain, pada hipotesis alternatif diyakini oleh peneliti
kebenarannya untuk diterima karena menunjukkan adanya
hubungan antara variabel. Hipotesis alternatif sering dinyatakan
sebagai berikut:

Maksudnya, hipotesis alternatif adalah rata-rata populasi


dari variabel X lebih banyak dari pada rata-rata variabel Y. Dalam
bahasa non matematis rumusan hipotesis alternatif dapat
dituliskan sebagai berikut:
a. Ha: Ada perbedaan antara...dengan...
b. Ha: Ada pengaruh...terhadap...

Contoh sederhana: seorang peneliti ingin meneliti apakah


ada hubungan anatara pengetahuan ibu balita tentang stunting
dengan kejadian stunting di Desa A. Maka dapat dirumuskan hipotesis
sebagai berikut:
Ha: Ada hubungan antara pengetahuan ibu balita tentang stunting
dengan kejadian stunting di Desa A.
Ho: Tidak ada hubungan anatara pengetahuan ibu balita tentang
stunting dengan kejadian stunting di Desa A.

6.3.2 Hipotesis berdasarkan hubungan antar Variabel


Berdasarkan hubungan antar variabel, hipotesis dibagi tiga
jenis yaitu hipotesis deskriptif, hipotesis komparatif dan hipotesis
asosiatif. Berikut uraian ketiga jenis hipotesis tersebut:

Hastuti Marlina 56
1. Hipotesis Deskriptif
Hipotesis deskriptif adalah jawaban sementara terhadap
masalah deskriptif yang mana variabelnya tunggal. Sebagai
contoh simaklah kalimat berikut ini:
Rumusan masalah penelitian adalah ”bagaimana kepuasan
pasien terhadap pelayanan di Rumah Sakit B”. Penelitian ini
hipotesisnya bersifat deskriptif karena menjelaskan apakah
pasien puas atau tidak puas terhadap pelayanan di Rumah Sakit
B. Jadi hipotesisnya sebagai berikut:
Ha: Pasien puas terhadap pelayanan di Rumah Sakit B
Ho: Pasien tidak puas terhadap pelayanan di Rumah Sakit B
2. Hipotesis Komparatif
Hipotesis komparatif adalah jawaban sementara terhadap
rumusan masalah yang bersifat komparatif artinya ada
perbandingakan antara dua aspek yang diteliti atau lebih yang
mana sampel berasal dari kelompok yang berbeda dan waktu
yang berbeda. Berikut contoh hipotesis komparatif:
Apabila rumusan masalah sebuah penelitian ”bagaimana
kunjungan Antenatal Care (ANC) Puskesmas D dibandingakan
kungjungan Antenatal Care Puskesmas E”. Maka rumusan
hipotesis komparatif sebagai berikut:
Ha: Terdapat perbedaan kunjjungan antenatal care antara
Puskesmas D dan Puskesmas E.
Ho: Tidak terdapat perbedaan kunjungan antenatal care antara
Puskesmas D dan Puskesmas E.

3. Hipotesis Asosiatif
Hipotesis asosiatif adalah jawaban sementara terhadap
rumusan masalah asosiatif yaitu yang menanyakan hubungan
antara dua atau lebih variabel. Berikut contoh hipotesis
asosiatif:
Rumusan masalah penelitian adalah apakah pemberian
reward berpengaruh terhadap semangat kerja perawat di
Rumah Sakit HM? Maka hipotesis asosiatif dapat dirumuskan
sebagai berikut:
Ha: Ada pengaruh pemberian reward terhadap semangat kerja
perawat di Rumah Sakit HM

Hastuti Marlina 57
Ho: Tidak ada pengaruh pemberian reward terhadap semangat
kerja perawat di Rumah Sakit HM

6.3.3 Hipotesis berdasarkan Jumlah Variabel


Berdasarkan jumlah variabelnya, hipotesis dibagi dua jenis
yaitu simple hypothesis dan complex hypothesis, berikut uraiannya:
1. Simple Hypothesis
Simple hypothesis atau hipotesis sederhana atau hipotesis
bivariat adalah hipotesis yang terdiri dari hanya dua variabel
saja yaitu variabel independen (variabel bebas atau X) dan
variabel dependen (variabel terikat atau Y). Hipotesis
sederhana dapat merumuskan hipotesis dalam bentuk
hipotesis asosiatif (hubungan timbal balik) dan dalam pula
dalam bentuk hipotesis kausal (sebab-akibat) terhadap dua
variabel. Berikut adalah contoh hipotesis sederhana.
Ha: Terdapat hubungan antara pijat tuina dengan
peningkatan nafsu makan pada balita
Ha: Pemberian edukasi kesehatan berpengaruh terhadap
perilaku masyarakat menggunakan masker selama
pandemi Covid-19

2. Complex Hypothesis
Complex hypothesis atau hipotesis multivariat atau
hipotesis komposit adalah dugaan sementara terhadap
hubungan antara dua atau lebih variabel independen terhadap
satu atau lebih variabel dependen atau sebaliknya. Namun
biasanya, hipotesis kompleks dalam penggunaannya pada
penelitian di pisah dalam bentuk hipotesis sederhana untuk
memudahkan pengukuran variabelnya. Contoh hipotesis
kompleks sebagai berikut:
a. Balita yang status gizinya buruk dan tidak mendapatkan
asi eksklusif cenderung mengalami diare dibandingkan
balita yang status gizinya baik dan mendapatkan asi
eksklusif.
b. Remaja yang pengetahuannya kurang, pengaruh teman
sebaya negatif dan kurang pengawasan orang tua berisiko
melakukan seks pranikah dibandingkan remaja yang

Hastuti Marlina 58
pengetahuannya baik, pengaruh teman sebaya positif dan
pengawasan orang tua yang baik.

6.3.4 Hipotesis berdasarkan Cara Memperolehnya


Berdasarkan cara memperolehnya, hipotesis dibagi dua jenis
yaitu hipotesis deduktif dan hipotesis induktif. Hipotesis Deduktif
adalah dugaan sementara yang dirumuskan dari kajian teori secara
ilmiah yang sering digunakan pada penelitian kuantitatif. Sedangkan
hipotesis induktif adalah dugaan sementara yang dirumuskan dari
hasil pengamatan terhadap suatu pola pada populasi sehingga
menghasilkan teori yang baru, sering digunakan pada penelitian
kualitatif. Berikut perbedaan hipotesis deduktif dan induktif:

Gambar 6.1 : Hipotesis Deduktif dan Induktif


Sumber: Heryana, 2020

6.3.5 Hipotesis berdasarkan Tujuan Penelitian


Berdasarkan tujuan penelitian maka hipotesis dibagi dua yakni
1) Directional hypothesis atau hipotesis langsung yaitu hipotesis
yang sifatnya mengarahkan peneliti dalam menduga jawaban
sementara melalui prediksi secara langsung terhadap hasil penelitian.
Sebagai contoh remaja yang diberikan tablet tambah darah secara
teratur akan dapat mencegah terhadap kejadian anemia
dibandingkan remaja yang tidak diberikan tablet tambah darah.
Biasanya hipotesis langsung ini menggunakan frasa ‘...lebih besar

Hastuti Marlina 59
dibandingkan...‘ atau ‘...lebih kecil dari...‘. 2) Non-directional
hypothesis adalah hipotesis yang tidak langsung mengarahkan
peneliti terhadap dugaan sementara hasil penelitian yang terindikasi
ada korelasi atau perbedaan. Misalnya ‘terdapat hubungan antara
supervisi pencegahan infeksi dengan kepatuhan perawat dalam
menggunakan Alat Pelindung Diri (APD)‘.

6.4 Uji Hipotesis


Uji hipotesis merupakan sebuah prosedur membandingkan
nilai hipotesis dengan nilai statistik sampel menggunakan uji yang
sesuai dengan metode penelitian. Misalnya uji hipotesis menggunakan
distribusi Z, distribusi F, distribusi t, chi-square, dan lainnya. Tujuan
dilakukannya uji hipotesis untuk menghasilkan keputusan apakah
diterimanya sebuah rumusan hipotesis atau gagal menolak hipotesis.
Dalam uji hipotesis ada dua jenis yaitu pertama uji hipotesis
one tail atau satu sisi dimana Ho lebih besar dari Ha atau Ho lebih
kecil dari Ha atau terdapat nilai yang lebih besar atau yang lebih kecil
dari batas nilai kritis. Untuk lebih jelas dapat dilihat pada gambar
berikut:

Gambar 6.2 : Uji Hipotesis One-Tail 1 arah pada kurva Normal


(Kanan). Sumber: Heryana, 2020

Pada Gambar di atas dapat dilihat adanya satu daerah


penolakan hipotesis nol (Ho) pada sisi kanan yang disebut uji satu
arah. Berikut dapat pula dilihat uji satu arah pada sisi kiri yaitu:

Hastuti Marlina 60
Gambar 6.3 : Uji Hipotesis One-Tail 1 arah pada kurva Normal
(Kiri). Sumber: Heryana, 2020

Kedua, uji hipotesis two-tail atau dua sisi dimana Ho tidak


sama dengan Ha atau terdapat nilai yang lebih besar atau lebih kecil
dari batas kritis. Pada uji dua arah ini terdapat dua daerah penolakan
Ho yang dapat dilihat pada Gambar berikut:

Gambar 6.4 : Uji Hipotesis Two-Tail 2 arah pada kurva Normal ;


Sumber: Heryana, 2020

6.5 Tahapan Uji Hipotesis


Uji hipotesis dilakukan melalui beberapa tahapan yaitu:
1. Merumuskan hipotesis penelitian untuk menghitung statistik
sampel (misalnya proporsi, rata-rata, varians, simpang baku,
dsb).
2. Menentukan nilai alpha (α) dan Beta (β). Pada tahapan uji
hipotesis nilai α sering diartikan sebagai kesalahan tipe I atau
derajat kemaknaan (significance level). Biasanya untuk
penelitian pada bidang kesehatan menggunakan α 5% dan 1%.
Semakin besar nilai alpha maka semakin kecil daerah
penerimaan hipotesis sehingga semakin sering hipotesis di tolak

Hastuti Marlina 61
meskipun hipotesis tersebut benar atau berpeluang menolak
hipotesis yang benar maka kondisi ini disebut kesalahan tipe I
dengan simbol α. Sebaliknya nilai β yang semakin kecil maka
akan semakin luas pula daerah penerimaan hipotesis sehingga
semakin sering hipotesis diterima meskipun hipotesis tersebut
salah maka kondisi ini disebut kesalahan tipe 2 dengan symbol
β. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel berikut:
Tabel 6.1 : Kesalahan Tipe 1 dan Tipe 2

3. Menentukan metode statistik yang digunakan untuk uji hipotesis


yang disesuaikan dengan jenis ditribusi statistik pada data.
Misalnya bila uji normalitas data menunjukkan distibusi normal
maka uji yang cocok adalah uji statistik parametrik dan jika data
berdistibusi tidak normal maka menggunakan uji statistik non
parametrik.
4. Menentukan kriteria untuk menolak dan menerima Ho sesuai
dengan nilai α. Dilakukan dengan membandingkan p-value
dengan α. Bila p-value < α maka kesimpulannya hipotesis nol
(Ho) ditolak artinya ada perbedaan atau ada hubungan antara
statistik sampel dengan parameter populasi. Dapat pula dengan
membandingkan nilai parameter hitung dengan nilai pada tabel.
Bila nilai hitung > nilai tabel maka Ho ditolak atau ada
perbedaan atau hubungan antara statistik sampel dengan
parameter populasi.
5. Membuat kesimpulan sesuai dengan hasil uji statistik.

Hastuti Marlina 62
DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, S. 1997. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.


Jakarta: Rineka Cipta.
Kerlinger, FN. 1973. Foundations of Behavioural Research. New York:
Rinehart and Winston.
McGuigan, FJ. 1990. Experimental Psychology: A Methodological
Approach, Englewood Cliffs, New Jersey: Prentice-hall.
Zikmund, W. 2010. Business Research Methods (eight edition). South
Western USA: Cengage Learning.
Sugiyono. 2021. Mtode Penelitian Kuantitatif kualitatif dan R&D.
Bandung: Alfabeta.
Suryabrata, S. 2006. Metode Penelitian. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Anonim. Unit 4: Hypothesis Formulation and Sampling.
https://egyankosh.ac.in/bitstream/123456789/20897/1/Unit-
4.pdf.
Heryana, A. 2020. Hipotesis Penelitian. Bahan Ajar Mata Kuliah
Metodologi PenelitianKuantitatif.
https://www.researchgate.net/publication/341895079_HIPOT
ESIS_PENELITIAN.

Hastuti Marlina 63
BAB 7
MENENTUKAN VARIABEL PENELITIAN
Oleh Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi

7.1 Pengertian
Variabel terdiri dari dua kata yaitu ‚‘Vary‘‘ artinya berubah, dan
‚‘able‘‘ artinya dapat. Secara teoritis dinamakan variabel, karena pada
dasarnya variabel adalah atribut seseorang, atau objek. Variabel harus
beragam atau mempunyai ‘variasi‘‘ yang berfungsi sebagai pembeda
antara satu kelompok individu dengan yang lain atau satu obyek
dengan objek yang lain.
Syarat variabel yaitu harus dapat terukur dan dapat diamati,
nilainya beragam atau bervariasi antara satu kelompok individu
dengan kelompok individu lainnya atau antara satu objek ke objek
lainnya. Variabel merupakan pengelompokkan secara logis dari dua
atau lebih suatu atribut yang diteliti dan bervariasi. Atribut yang
dimaksud misalnya usia dewasa dan lansia. Maka, variabelnya adalah
tingkat umur dari objek penelitian. Contoh lain dari variabel adalah,
laki–laki dan perempuan. Maka, variabel tersebut adalah jenis
kelamin dari objek penelitiannya.
Variabel mempunyai nilai yang bervariasi, contohnya adalah
variabel usia, karena usia sekelompok orang dari objek penelitian
tersebut bervariasi antara satu orang dengan orang lain. Misalnya kita
akan mengamati kebiasaan mencuci tangan dengan kecacingan pada
siswa sekolah dasar, maka variabel bebas yang akan diamati adalah
jenis kelamin, usia siswa dan status kecacingan. Variabel tersebut
akan beragam/bervariasi antar responden yaitu siswa satu dengan
siswa yang lainnya. Jadi, jika peneliti akan menentukan variabel
penelitian, maka harus ada variasinya baik variasi yang dimiliki
individu/orang, objek, maupun bidang keilmuan dan kegiatan
tertentu. Variabel yang tidak bervariasi tidak bisa dikatakan sebagai
variabel, karena syaratnya adalah harus bervariasi. Supaya beragam
atau bervariasi, penelitian harus didasarkan pada sumber data atau
objek yang berbeda.

Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi 64


Variabel juga dapat disebut sebagai konstruk (constructs) atau
sifat yang akan dipelajari (Kerlinger, Fred, 1973). Contohnya adalah
penghasilan, status sosial, jenis kelamin, produktivitas kerja, dan lain –
lain. Variabel juga merupakan suatu kualitas dimana peneliti
mempelajari dan menarik kesimpulan darinya (Louise, 1981).
Variabel mengacu pada karakteristik atau atribut individu atau
organisasi, bisa diukur dan diamati,bervariasi anatara orang satu
dengan yang lainnya atau obyek yang diamati. Sebuah variabel
biasanya akan bervariaso pada dua atau lebih kategori dan harus
dapat diukur. (Creswell, 2014). Variabel yaitu atribut dari
individu/orang atau organisasi yang dapat dilakukan pengukuran
atau diamati dan bervariasi antara individu/orang dan organisasi
yang diteliti.

7.2 Jenis – Jenis Variabel


Macam – macam variabel dapat dijelaskan dianatranya :
1. Variabel Berdasarkan Hubungan antar Variabel
a. Variabel bebas (Independent)
Variabel bebas bisa juga disebut dengan variabel Independent,
variabel perlakuan, variabel pengaruh, variabel stimulus,
prediktor, antecedent. Variabel bebas atau variabel Independent
merupakan variabel yang dapat menyebabkan, memberikan
pengaruh atau dapat menjadi sebab dan dapat memberikan
dampak terhadap variabel lain (variabel terikat).

Kebiasaan
Pendidikan
Mencuci Tangan

Variabel bebas Variabel terikat


Gambar 7.1 : Hubungan pendidikan dengan kebiasaan mencuci
tangan

Contoh gambar 7.1 pada penelitian tentang‚ ‘‘Hubungan


pendidikan dengan kebiasaan mencuci tangan‘‘. Variabel bebas
pada penelitian tersebut adalah pendidikan. Peneliti tersebut
ingin mengetahui apakah variasi tingkatan pendidikan

Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi 65


responden (SD, SMP, SMA, Perguruan tinggi) mempunyai
pengaruh terhadap kebiasaan mencuci tangan.

b. Variabel terikat (Dependent)


Variabel terikat bisa juga disebut dengan variabel dependent,
tidak bebas, variabel terpengaruh, variabel output, kriteria,
konsekuen. variabel terikat dapat terjadi perubahan karena
terdapat pengaruh dari variabel bebas atau variabel
Independent. Variabel terikat bersifat tidak dapat
mempengaruhi variabel lain tetapi menjadi variabel yang
dipengaruhi dan terkena dampak atau menjadi akibat dari
variabel lain yaitu variabel bebas.
Contoh gambar 7.1 variabel terikat pada judul penelitian‚‘‘
Hubungan pendidikan dengan kebiasaan mencuci tangan‘‘.
Berdasarkan judul penelitian tersebut, kebiasaan mencuci
tangan disebut sebagai variabel terikat karena kebiasaan
mencuci tangan adalah variabel efek atau variabel terdampak
dari pengaruh variabel bebas yaitu pendidikan.

c. Variabel Perancu
Variabel perancu atau confounding, adalah variabel
yang terikat dengan variabel independent dan dependen.
Apabila peneliti ingin mengetahui korelasi antara variabel
independent dan variabel dependen, maka perlu dilakukan
identifikasi variabel perancu terlebih dahulu, dengan tujuan
agar tidak terjadi kerancuan dalam menyimpulkan hasil
penelitian.
Variabel bebas Variabel terikat

Kejadian Perdarahan
anemia post partum

Kejadian
anemia
Variabel perancu
Gambar 7.2 : Contoh Penelitian Yang Dapat Menjelaskan
Variabel Perancu

Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi 66


Gambar 7.2 adalah contoh penelitian yang dapat
menjelaskan variabel perancu. Dalam penelitian tersebut,
telah ditemukan hubungan antara variabel bebas dan terikat
meskipun sebenarnya tidak ada korelasi antara kedua
variabel tersebut, atau sebaliknya. Contoh judul penelitian ‘’
Hubungan kejadian anemia pada ibu hamil dengan
perdarahan post partum’’. Dalam contoh penelitian tersebut,
kejadian anemia pada ibu hamil adalah variabel
independent, perdarahan postpartum adalah variabel
dependent. Pekerjaan ibu hamil adalah sebagai variabel
pengganggu karena, Pekerjaan ibu hamil berkorelasi dengan
kasus anemia pada ibu hamil. Ibu hamil yang bekerja lebih
berisiko menderita anemia dibandingkan ibu hamil yang
tidak bekerja.
Mengontrol variabel perancu sangat penting dalam
penelitian, yaitu untuk mengurangi atau menghilangkan
potensi kesalahan dalam kesimpulan hasil penelitian. Ada
dua cara untuk mengontrol variabel perancu. Diantaranya
yaitu dengan mengidentifikasi variabel perancu dan
menyingkirkan variabel perancu. Cara untuk mengontrol
variabel perancu dapat dijelaskan sebagai berikut :
1) Mengidentifikasi variabel perancu
Mengidentifikasi variabel perancu dengan cara
melakukan tinjauan pustaka secara mendalam. Selain itu,
pengalaman serta faktor logis juga dapat membantu
mengidentifikasi variabel perancu. Membuat kerangka
konsep dalam penelitian juga dapat mengidentifikasi dan
mengklasifikasikan semua variabel, dan dengan
menggunakan diagram kerangka konsep untuk
mendapatkan gambaran yang lebih jelas tentang
hubungan antara satu variabel dan variabel lainnya
(Riyanto, 2019).

2) Menyingkirkan perancu
Cara menyingkirkan variabel perancu ada dua acara yaitu
melakukan modifikasi desain studi dan dengan analisis
data. Saat memodifikasi dan mengelola desain penelitian,
peneliti dapat menerapkan pengacakan subjek

Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi 67


(randomisasi), memilih subjek dengan tepat (matching)
dan menetapkan kriteria inklusi sesuai dengan tujuan
penelitian (restriksi). Sedangkan menyingkirkan variabel
perancu dengan analisis yaitu dengan startifikasi, dan
analsiis multivariat.

2. Variabel Menurut Sifatnya


a) Variabel Kategorik
Variabel yang dihasilkan dari pengklasifikasian suatu data.
Variabel kategorik biasa disebut juga sebagai variabel kualitatif
dan umumnya terdiri dari variabel yang berskala nominal dan
ordinal. Ciri–ciri variabel kategorik adalah datanya berupa kata–
kata.
Contoh variabel kategorik yaitu Jenis kelamin (perempuan,
laki - laki), pekerjaan (buruh, karyawan, petani, wiraswasta,
PNS, TNI/Polri), pendidikan (SD, SMP,SMA, Perguruan Tinggi)

b) Variabel Numerik
Variabel yang dihasilkan dari perhitungan dan
pengukuran. Variabel numerik disebut juga sebagai variabel
kuantitatif dan umumnya terdiri dari variabel yang berskala
interval dan rasio. Ciri – ciri variabel numerik adalah datanya
berbentuk angka – angka dan dapat diukur.
Variabel numerik dibagi menjadi dua :
1) Dikrit adalah variabel yang datanya merupakan hasil
perhitungan. Misalnya jumlah siswa dalam satu kelas,
jumlah perawat di rumah sakit, jumlah karyawan di
industri,dll
2) Kontinu adalah variabel yang datanya merupakan
hasil pengukuran, dan bersifat bisa terdapat nilai
pecahan. Misalnya berat badan, tinggi badan,suhu
badan dll.

Variabel skala nominal dan ordinal termasuk dalam variabel


kategorik, dan variabel skala interval dan rasio termasuk dalam
variabel skala numerik.
Dalam analisis statistik, data numerik sering diubah menjadi
data kategorik dengan melakukan transformasi data yaitu dengan

Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi 68


cara melakukan pengelompokan atau pengklasifikasian data.
Misalnya variabel umur, datanya merupakan data numerik namun
bila dikelompokkan menjadi usia anak–anak (11 tahun), remaja
(11–19 tahun), dewasa (20–60 tahun) sehingga jenis variabelnya
sudah menjadi kategorik.

3. Jenis Varibael Menurut Skala Pengukuran


a. Skala nominal
Adalah skala paling sederhana, disusun berdasarkan jenis
(kategorinya) atau fungsi bilangan hanya sebagai simbol. Simbol
tersebut digunakan untuk membedakan satu karakteristik
dengan karakteristik lainnya. Skala ini hanya berupa nama atau
label, sehingga tidak ada urutan (peringkat).
Diberikan contoh skala nominal dianataranya:
 Jenis Kelamin : 1. Laki – Laki
2. Perempuan
Angka 1 dan 2 hanya sebagai label saja.
 Status Pernikahan : 1. Belum menikah
2. Menikah
3. Janda/Duda

b. Skala Ordinal
Skala ordinal ialah skala yang berdasarkan tingakatn,
urutan peringkat dari level tertinggi ke terendah atau sebaliknya.
Skala ordinal disebut juga sebagai skala peringkat, dapat
digunakan utuk menentukan ranking.
Diberikan contoh skala ordinal diantaranya :
 Indeks Massa Tubuh 1. Obesitas
2. Gemuk
3. Normal
4. Kurus
5. Sangat Kurus
 Tingkat sosial 1. Kelas atas
2. Kelas menengah
3. Kelas bawah
c. Skala Interval

Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi 69


Skala interval adalah skala pengukuran kuantitatif. Skala
ini menunjukkan jarak antara satu level data dengan level
lainnya, terdapat keteraturan serta memiliki bobot yang sama.
Skala interval, tidak memiliki nol mutlak. Nol mutlak adalah nilai
yang tidak dapat diubah meskipun menggunakan skala yang lain.
Contoh :
 Temperature atau suhu badan
 Tekanan darah

d. Skala Ratio
Skala ratio adalah skala pengukuran yang memiliki
nilai nol yang bersifat mutlak dan memiliki jarak yang sama.
Misalnya umur manusia dan ukuran timbangan keduanya
tidak memiliki angka nol negatif. Ini berarti bahwa seseorang
tidak dapat dikatakan berumur kurang dari nol, jadi harus
berumur diatas nol. Berat badan manusia juga tidak bisa nol,
harus lebih besar dari nol.
Contoh lain:
 Berat Badan
 Tinggi Badan

Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi 70


DAFTAR PUSTAKA

Kerlinger, Fred, N. 1973. Foundation of Behavioral Research. Holt,


Rinehart.
Louise, K. 1981. Research Methods in Social Relation. Holt,Rinehart and
Winston.
Riyanto, A. 2019. Aplikasi Metode Penelitian Kesehatan. Nuha medika.
Creswell W. and John. 2014. Research Design. Fourth Edition. Sage. Los
Angeles, London.

Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi 71


BAB 8
VALIDITAS DAN RELIABILITAS
Oleh Meti Agustini

8.1 Pendahuluan
Hasil penelitian dikatakan valid apabila ada kesamaan antara
data yang didapat dengan data yang sebenarnya. Sedangkan hasil
penelitian yang dikatakan reliabel adalah jika terdapat kesamaan data
dalam waktu yang berbeda.
Sebuah instrumen/alat ukur dikatakan valid jika alat ukur yang
digunakan untuk mendapatkan data bersifat valid atau sahih. Misalnya,
sebuah meteran dapat digunakan untuk mengukur panjang sebuah
objek, namun tidak dapat digunakan untuk mengukur massa.
Sedangkan instrumen dikatakan reliabel/andal apabila instrumen
tersebut digunakan untuk mengukur objek yang sama beberapa kali
maka akan tetap menghasilkan data yang sama. Misalnya, alat ukur
panjang yang terbuat dari karet adalah instrumen yang tidak reliabel.
Instrumen yang valid dan reliabel sangat diperlukan dalam
sebuah penelitian agar mendapatkan data penelitian yang valid dan
reliabel pula. Meskipun begitu, data hasil penelitian tidak hanya
dipengaruhi oleh valid atau reliabel nya sebuah instrumen. Namun juga
ditentukan oleh kondisi objek yang diukur, serta kemampuan peneliti
menggunakan alat ukur penelitian (Sugiyono, 2015).
Reliabilitas/kehandalan instrumen adalah syarat untuk menguji
validitas instrumen. Maka dari itu, meskipun instrumen yang valid
biasanya pasti reliabel, namun uji reliabilitas instrumen tetap harus
dilakukan (Sugiyono, 2015).

Meti Agustini 72
Gambar 8.1 : Skema Tentang Instrumen dan Cara
Pengujian Validitas dan Reliabilitas

Skema di atas menjelaskan instrumen yang baik dan cara ujinya.


Dalam skema tersebut ditunjukan bahwa instrumen yang baik (test dan
non test) harus valid dan reliabel. Instrumen yang dikatakan valid
adalah instrumen yang memiliki validitas internal dan eksternal.
Apabila kriteria yang ada dalam instrumen secara teoritis
mencerminkan apa yang diukur maka dapat dikatakan bahwa
instrumen tersebut memiliki validitas internal atau rasional. Artinya,
validitas internal dikembangkan berdasarkan teori yang relevan.
Sedangkan intrumen yang memiliki validitas eksternal adalah
instrumen yang disusun berdasarkan fakta empiris yang telah ada. Oleh
karena itu, penyusunan instrumen yang baik harus lah memperhatikan
teori dan fakta dilapangan. Penelitian yang memiliki validitas internal

Meti Agustini 73
akan menghasilkan data yang merupakan fungsi dari rancangan dan
instrumen yang digunakan. Sedangkan penelitian yang memiliki
validitas eksternal, hasil penelitiannya dapat digeneralisasikan pada
subjek yang lain (Sugiyono, 2016).

8.2 Pengujian Validitas Instrumen


Validitas atau kesahihan memiliki makna sejauh mana sebuah
instrumen atau alat ukur berfungsi. Bahasa lainnya, validitas
merupakan sejauh mana sebuah instrumen mengukur apa yang
harusnya diukur (Sudaryono, 2017).
Sebuah instrumen dikatakan valid apabila memberikan hasil
yang akurat setelah dilakukan uji berkali-kali di dalam sebuah populasi
dimana instrumen tersebut di desain (Nigel, Daniel, & Debbi, 2018).
Validitas juga didefinisikan sebagai sejauh mana sebuah alat secara
akurat menjawab pertanyaan penelitian yang dinyatakan dalam
penelitian (Alex & Kennedy, 2017).
a) Pengujian Validitas Tes
i) Pengujian Validitas Tes Secara Rasional
Validitas rasional merupakan validitas yang diperoleh
dengan berpikir secara logis. Istilah lain untuk validitas
ini adalah: validitas logika, validitas ideal, atau validitas
das sollen. Sebuah instrumen atau alat ukur dikatakan
memiliki validitas rasional apabila hasilnya mengukur
dengan tepat apa yang seharusnya diukur.
ii) Validitas Isi (Content Validity)
Validitas ini didapatkan dari uji dan analisis terhadap isi
tes itu sendiri apakah sudah tepat dalam mengukur
objek yang ingin diukur atau belum. Validitas ini akan
menunjukan bahwa sebuah instrumen atau alat ukur
mengandung butir-butir yang memenuhi dan mewakili
sebuah konsep. Salah satu cara untuk mendapat validitas
isi adalah dengan melihat butir soal di dalam tes.
Validitas isi telah terpenuhi apabila secara garis besar
soal telah mengukur apa yang seharusnya diukur.

Meti Agustini 74
iii) Validitas Konstruk (Construct Validity)
Menurut Sopiah dan Sangaji dalam Sudaryono (2017),
validitas konstruk adalah seberapa jauh sebuah
instrumen mengukur sifat tertentu.
Validitas ini dapat menggunakan pendapat para ahli.
Maksudnya, setelah instrumen dibuat tentang aspek
yang akan diukur berdasarkan teori, maka dilanjutkan
dengan meminta pendapat dari minimal 3 orang ahli
keilmuan tersebut. Setelah itu dilanjutkan dengan tahap
uji coba instrumen. Jumlah sampel sebanyak 30 orang.
Setelah tabulasi data maka dilakukan analisis faktor,
yaitu menghubungkan skor antar item yang ada di
instrumen menggunakan sistem komputer (Sugiyono,
2015).
iv) Pengujian Validitas Eksternal
Pengujian validitas ini mencari kesamaan dengan
membandingkan kriteria di instrumen terhadap fakta
lapangan. Apabila antara keduanya, maka alat ukur
memiliki validitas eksternal yang sangat baik. Semakin
baik validitas eksternal sebuah instrumen, semakin baik
pula hasil penelitian. Validitas eksternal dapat
ditingkatkan dengan memperbesar jumlah sampel yang
diteliti. Hasil penelitian dengan validitas eksternal yang
tinggi dapat digeneralisasikan ke dalam sampel lain
dalam populasi yang diteliti (Sugiyono, 2015).
v) Validitas Ramalan (Predictive Validity)
Validitas ramalan dari sebuah tes merupakan kondisi
yang menunjukan kemampuan sebuah instrumen atau
alat ukur untuk memprediksi secara tepat apa yang akan
terjadi dimasa mendatang. Cara nya adalah dengan
mencari hubungan antara data yang sedang diuji
validitas ramalannya dengan kriteria yang telah ada.
Apabila hasilnya memiliki korelasi positif yang
signifikan, artinya instrumen tersebut telah memiliki
validitas ramalan yang baik (Sudaryono, 2017).
Kriteria yang dirumuskan harus tuntas, jelas dan tepat
agar hasil yang diharapkan juga tepat. Hal tersebut biasa
dikenal dengan istilah ”Criterion related validity”.

Meti Agustini 75
Peneliti harus menunggu waktu sampai penampilan
dilaksanakan sehingga jika waktu penelitian terbatas
sangatlah lah tidak memungkinkan. Maka dari itu, cara
lain untuk mengetahui validitas ramalan yaitu
dibandingkan dengan instrumen yang disusun dengan
instrumen lain yang kriterianya sama/mirip dan
memiliki validitas ramalan yang tinggi (Yusuf, 2014).
vi) Validitas Bandingan (Concurrent Validity)
Sebuah instrumen memiliki validitas bandingan jika
dalam rentang waktu yang sama secara tepat
menunjukan korelasi linier antara tes pertama dengan
tes setelahnya. Saat pengujian validitas bandingan, data
yang didapat dimasa lampau dibandingkan dengan data
yang didapat dimasa sekarang. Jika hasilnya
searah/linier maka dikatakan memiliki validitas
bandingan.
Persamaan antara validitas ramalan dan bandingan
adalah sama-sama dilakukan dengan adanya kriteria
yang dijadikan patokan dalam menentukan nilai
validitasnya. Validitas ramalan diukur dengan
menghubungkan data dengan kriteria yang ada pada
dimasa mendatang. Sedangkan validitas bandingan,
diukur dengan menghubungkan data dengan kriteria
yang ada diwaktu sekarang/bersamaan (Sudaryono,
2017).

b) Cara Menentukan Validitas Instrumen


Sebelum sebuah instrumen dijadikan alat ukur sebuah
konsep, konstruk, atau proposis tentang sebuah objek
penelitian, maka harus dipastikan bahwa instrumen tersebut
benar-benar mengukur apa yang ingin diukur oleh peneliti.
Oleh karena itu, sebelum digunakan dalam penelitian,
sebuah instrumen patut diuji terlebih dahulu validitasnya
(Yusuf, 2014).
i) Membandingkan Tes/Instrumen dengan Kriteria
Kriteria merupakan alat ukur lain yang mengukur aspek
yang sama dengan aspek yang diukur. Alat ukur tersebut
sudah teruji validitas nya. Korelasi kedua alat ukur akan

Meti Agustini 76
menghasilkan nilai r. Alat ukur dikatakan sesuai atau
sejajar dengan kriteria apabila nilai r dibandingkan
dengan nilai r tabel hasilnya signifikan.
Rumus:
Jika N kelompok uji coba ≥ 30 orang dengan data
interval, maka product momen correlation nya sebagai
berikut:

Spearman rank order correlation digunakan jika N


kelompok uji dalam jumlah kecil dan data ordinal.

ii) Validitas Butir Soal (Analisis Butir)


Kualitas validitas tiap butir soal berbanding lurus
terhadap validitas keseluruhan soal. Artinya, jika setiap
butir soal validitasnya tinggi maka sebuah instrumen
memiliki validitas yang tinggi. Oleh karena itu, kisi-kisi
yang disusun harus mewakili aspek yang ingin diukur.
Soal yang tidak valid diperbaiki dan diujikan kembali
sampai mendapatkan hasil yang valid. Berikut ini adalah
rumus yang digunakan:

Meti Agustini 77
Product momen correlation, yaitu jika nilai tiap soal
dikorelasikan dengan total nilai pada tiap responden
yang sama. Hasilnya dibandingkan dengan nilai r dalam
Product momen correlation table.

Langkah- penggunaan rumus ini sebagai berikut:


1. Buat tabel, berikan angka 1 untuk jawaban benar
sedangkan angka 0 untuk jawaban salah.

(Sumber: Muri Yusuf, 2014)

2. Pilih responden dengan jawaban benar (A-B- D-E-F-


G-H-I)

Meti Agustini 78
3. Hitung total skor responden dengan jawaban dan
cari mean nya (Mp)

4. Hitung skor total dan cari mean nya (Mt)

5. Standar deviasi skor total

6. Proporsi responden dengan jawaban benar-salah

Langkah terakhir

c) Jenis Bias
Bias pengukuran dapat mempengaruhi hasil pengukuran.
Semakin besar bias pengukuran maka pengukuran akan
semakin kurang valid. Bias merupakan kesalahan sistematik
yang mengakibatkan terjadinya kecenderungan salah ke

Meti Agustini 79
arah satu sisi. Bias terbagi menjadi 3, yaitu bias pengamat,
bias subjek, serta bias instrumen.
Bias pengamat merupakan penyimpangan atau kesalahan
konsisten yang dilakukan pengukur/peneliti dalam menilai
atau melaporkan penelitian, baik disadari maupun tidak
disadari (Sastroasmoro, 2014). Misalnya, meneliti mungkin
cenderung untuk mencatat hasil pemeriksaan gula darah
yang lebih rendah pada pasien yang diberikan intervensi
unggulan dibandingkan dengan pasien dalam kelompok
kontrol yang diberikan intervensi standar, atau peneliti lebih
bersungguh-sungguh dalam mencari data rekam medis
apakah penderita gangguan jiwa memiliki riwayat
penggunaan NAPZA.
Sedangkan bias subjek merupakan penyimpangan atau
kesalahan konsisten oleh subjek yang diukur. Misalnya bila
seseorang tahu bahwa ia sedang menjadi subjek penelitian
maka akan menampilkan performa lebih baik dari pada
biasanya.
Bias instrumen merupakan kesalahan sistematik sebagai
dampak dari alat ukur yang tidak akurat, contohnya adalah
sfigmomanometer untuk mengukur tekanan darah. Bias ini
menghasilkan data yang menyimpang dari nilai sebenarnya
(Sastroasmoro, 2014).
d) Strategi untuk meningkatkan validitas pengukuran
Dalam rangka meningkatkan validitas pengukuran selain
perlu dilakukan standarisasi, pelatihan, penyempurnaan alat
ukur, dan automisasi, untuk mengurangi bias dalam
pengukuran perlu juga dilakukan hal berikut:
1. Melakukan pengukuran tanpa setahu subjek
2. Melakukan pemerikasaan tanpa identitas subjek
3. Melakukan kalibrasi alat pengukuran.

8.3 Pengujian Reliabilitas Instrumen


Reliabilitas merupakan konsistensi hasil pengukuran dari
sebuah instrumen penelitian terhadap subjek yang sama, saat dilakukan
pengukuran ulang di waktu yang berbeda. Beberapa faktor yang
mempengaruhi reliabilitas antara lain (Yusuf, 2014):

Meti Agustini 80
1. Konstruksi butir (soal) yang tidak tepat
2. Instrumen yang terlalu panjang dapat menurunkan tingkat
reliabilitas sebuah instrumen.
3. Penilaian subjektif saat melakukan scoring
4. Ketidaktepatan waktu dalam menyelesaikan instrumen
5. Kapasitas kemampuan dalam kelompok
6. Heterogenitas kelompok responden

a) Menentukan Reliabilitas
i) Metode Belah Dua (Split-half Method)
Metode ini dilakukan dengan memberikan sebuah
instrumen ke sekelompok subjek dan skor yang didapat
masing-masing individu dibagi menjadi dua, artinya semua
nomor genap dijumlahkan skornya, begitu pun nomor
ganjil, dengan demikian satu subjek mendapatkan dua
kelompok nilai. Langkah berikutnya adalah mencari
korelasi dari kedua kelompok untuk masing-masing subjek.
Apabila menggunakan rumus rank order correlation maka
instrumen yang digunakan dirubah menjadi data ordinal.
Rumus ini digunakan apabila N kecil

Apabila N besar maka rumus yang digunakan adalah pearson


product moment correlation. Reliabilitas instrumen secara
general dapat diketahui dengan spearman-brown formula:

Meti Agustini 81
Korelasi rumus spearman:

(Sumber: Muri Yusuf, 2014)

Korelasi menurut rumus spearman

Reliabilitas instrument

Kesimpulan: alat ukur cukup reliabel

ii) Metode Ulangan (Test-Retest)


Metode ini dilakukan dengan memberikan instrumen yang
sama kepada sejumlah responden yang sama diwaktu yang
berbeda namun dalam kondisi yang relatif sama. Kesulitan
metode ini adalah sukarnya mengkondisikan responden
dalam sebuah kondisi yang sama. Menentukan korelasi
antara hasil tes pertama dan kedua kalinya dapat
menggunakan product moment correlation.

Meti Agustini 82
Meti Agustini 83
(digunakan jika data interval)

iii) Metode Bentuk Paralel (Paralel Form Reliability)


Metode ini membutuhkan dua bentuk form instrumen yang
seimbang. Berikut merupakan langkah-langkahnya:
1. Bagikan bentuk form instrumen pertama pada
responden pertama
2. Bagikan bentuk form instrumen kedua pada subjek
yang sama tanpa jeda waktu
3. Bandingkan hasil kedua tes tersebut menggunakan
tes yang cocok.
b) Strategi Meningkatkan Reliabilitas Pengukuran
Untuk meningkatkan reliabilitas pengukuran yaitu sebagai
berikut: (Sastroasmoro, 2014)
i) Standarisasi cara pengukuran
Standarisasi cara pengukuran penelitian harus tertuang
dalam protokol penelitian, yaitu mengenai tata cara
dalam melakukan pengukuran secara spesifik. Hal
tersebut bertujuan agar nanti baik pemeriksa tunggal
atau pun orang lain melakukan hal yang taat asas
dengan merujuk pada protokol penelitian.
ii) Pelatihan pengukur
Pelatihan yang diberikan pada pengukur dapat
memperbaiki kinerja para pengukur.
iii) Penyempurnaan instrumen

Meti Agustini 84
Kuesioner atau instrumen yang sempurna akan
mengurangi variabilitas pengukuran. Oleh karena itu
bahan wawancara perlu ditulis dengan jelas agar
terhindar dari ambiguitas.
iv) Automatisasi
Instrumen yang dirancang otomatis akan bisa
mengurangi variasi pada pemeriksaan. Saat mengatur
otomatisasi, perlu dipertimbangkan aspek presisi
sehingga hasil pengukuran bisa didapat lebih baik
daripada pengukuran secara manual.
v) Pengulangan pengukuran
Pengulangan pengukuran dapat mengurangi
kesalahan yang terjadi secara acak, namun peneliti
harus mempertimbangkan adanya konsekuensi
tambahan biaya, waktu, dan pelaksana penelitian.

Meti Agustini 85
DAFTAR PUSTAKA

Alex, E. W., & Kennedy, T. D. 2017. An Applied Guide to Research Design


(Second Edi). USA: SAGE.
Nigel, B., Daniel, P., & Debbi, S. 2018. Quantitative Methods for Health
Research (Second Edi). New Delhi: Wiley.
Sastroasmoro, S. 2014. Dasar-dasar Metodologi Penelitian Klinis (Edisi
ke 5). Jakarta: Sagung Seto.
Sudaryono. 2017. Metodologi Penelitian. Jakarta: PT RajaGrafindo
Persada.
Sugiyono. 2015. Statistik Nonparametris Untuk Penelititan (B. R. Setiyadi,
ed.). Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.
Bandung: Alfabeta.
Yusuf, A. M. 2014. Metode Penelitian: Kuantitatif, Kualitatif & Penelitian
Gabungan (Pertama). Jakarta: Kencana.

Meti Agustini 86
BAB 9
MENENTUKAN SUBJEK PENELITIAN
Oleh Agus Supriyadi

9.1 Pendahuluan
Metode penelitian, pada hakikatnya merupakan cara ilmiah
yang dilakukan oleh seorang ilmuwan untuk memperoleh data dengan
cara, tujuan dan kegunaan tertentu. Ada empat kunci utama yang
digunakan untuk menentukan keilmiahan suatu penelitian, yaitu,
metode ilmiah, data, tujuan, dan kegunaan. Metode ilmiah mengacu
pada ciri-ciri ilmu, yaitu rasional, empiris, dan sistematis. Cara-cara
yang masuk akal dan dapat dinalar secara mendalam dalam suatu
kegiatan ilmiah memiliki makna rasional. Sedangkan aktivitas yang
dapat diamati oleh indera manusia sehingga orag lain dapat
mengetahui cara-cara tersebut dan menirukannya bermakna empiris.
Langkah-langkah tertentu yang bersifat logis dan terukur dalam proses
penelitian adalah sistematis (Sugiono, 2008). Dalam aktivitas
penelitian, pencapaian sebuah tujuan dan kualitas isi dan atau mutu
penelitian merupakan hal yang tidak dapat dipisahkan dan menjadi
bagian yang sangat penting didalam menentuan subjek penelitian.
Faktor ini dipengaruhi oleh subjek penelitian yang berperan sebagai
sumber utama data penelitian, yakni pihak yang memiliki data
mengenai variabel-variabel yang diteliti. Jika data yang dianalisis tidak
mencerminkan kondisi subjek, maka secara umum validitas yang tinggi
dalam sebuah penelitian tersebut tidak dapat dipertanggungjawabkan
secara akademik.
Secara historis, cakupan penelitian sosial, yang termasuk
didalamnya adalah penelitian di bidang pendidikan dan sosial
humaniora, para peneliti baik dari kalangan dosen maupun guru, masih
sering menggunakan subjek penelitian sebagai acuan dalam
pengambilan data. Namun, hal ini berbeda lagi dengan penelitian-
penelitian psikologi yang menggunakan desain eksperimental dimana
kebanyakan dari mereka masih menggunakan hewan sebagai subjek,
disamping manusia itu sendiri. Dalam penelitian kuantitatif yang
menggunakan desain eksperimen, manipulasi tidak perlu dilkukan

Agus Supriyadi 87
karena subjek penelitian dapat diteliti apa adanya sesuai dengan
kondisi dan faktanyanya, namun ada beberapa jenis penelitian
eksperimen yang kondisi subjeknya harus dilakukan ‘manipulasi’
terlebih dahulu.
Sesuai dengan karakteristiknya antara penelitian kuantitatif dan
penelitian kualitatif, ada perbedaan yang sangat signifikan dimana
dalam penelitian kuantitatif subjek penelitian diperoleh melalui
sistem sampling, semakin banyak sampel yang diambil, maka jumlah
kesalahan dalam pengambilan data akan semakin kecil. Hal ini berbeda
dengan penelitian kualitatif, subjek yang diteliti atau jumlah sampel
tidak begitu berpengaruh, karena dalam penelitian kualitatif subjek
yang diambil harus mengacu pada pokok persoalan yang akan dikaji
dan menjadi pembahasan uatamnya. Jenis penelitian ini memberikan
peluang bahwa peneliti dapat menggali secara mendalam untuk
mendapatkan keterangan dan data yang sangat detail dan terperinci.
Pada saat dilokasi penelitian atau lapangan, dalam penelitian kualitatif
subjek penelitian sudah dapat ditentukan dan diambil secara
bersamaan dengan cara menentukan terlebih dahulu orang yang akan
dijadikan informan utamanya. Khusus untuk penelitian pemetaan
Bahasa, pemilihan informan harus mengacu kepada beberapa kriteria
agar data yang diperoleh benar-benar mencirikan sifat aslinya, yaitu: 1)
umur 60 tahun keatas, 2) jarang leuar desa, 3) tidak tamat sekolah
dasar, 4) belum pikun, dan 5) gigi depan masih utuh, dan 6) jarang
bepergian keluar desa/kampung.
Menurut Faisal (2007), untuk menjadi subjek dalam penelitian
kualitatif ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi oleh seseorang
atau sekelompok orang, diantaranya yaitu: 1) Memiliki keahlian
dibidangnya, 2) Masih membaur pada objek yang diamati/diteliti, 3)
Mengandalkan logika dan hasil penelitian, 4) Mempunyai waktu untuk
berbagi, 5) Belum berpengalaman dengan penelitian.
Amirin (1995) mendefinisikan bahwa subjek penelitian
merupakan sasaran atau tempat diperolehnya suatu data penelitian.
Sementara Idrus (2009) menjelaskan bahwa seluruh data penelitian
yang dikumpulkan baik berupa orang, benda, atau organisasi/lembaga
yang dijadikan sumber informasi adalah subjek penelitian. Hal senada
juga dikemukakan oleh Arikunto (2009) bahwa subjek penelitian bisa
berupa benda, wadah atau seseorang yang menjadi sumber data di
mana variabel penelitian melekat, dan yang dipermasalahkan. Mengacu

Agus Supriyadi 88
pada beberapa pendapat tersebut memperlihatkan bahwa subjek
penelitian erat kaitannya dengan sumber data yang diperoleh dalam
penelitian. Suatu objek yang dapat diamati dan dianalisa, dan darinya
diperoleh data penelitian, maka hal itu dapat dikatakan sebagai subjek
penelitian.
Dalam penelitian, terdapat istilah responden dan informan.
Responden adalah orang yang menjadi subjek penelitiannya dan
biasanya digunakan dalam penelitian kuantitatif. Sementara informan
adalah sebutan subjek penelitian untuk jenis penelitian kualitatif.
Menurut Rahmadi (2011), dalam penelitian kualitatif, informan yang
menjadi sumber informasi adalah subjek penelitian. Hal ini dapat
dimaknai sebagai seseorang yang dijadikan sumber untuk dimintai
informasi atau keterangan yang berkaitan dengan pokok permasalahan
penelitian yang sementara diteliti.
Menurut Miles and Hubermen (1984); Alwasilah (2003), untuk
menentukan subjek penelitian, ada beberapa kriteria yang dapat
digunakan yaitu latar (setting), para pelaku (actors), peristiwa-
peristiwa (events), dan proses (process). 1). Latar, merupakan lokasi
dimana data diambil dan dikumpulkan, bisa di dalam kelas atau diluar
kelas, wawancara secara terbuka atau tertutup, dan seterusnya. 2).
Pelaku, orang yang dapat dimintai suatu keterangan. 3). Peristiwa,
yakni keadaan orang yang diminati suatu keterangan dan keinginan
dan atau hasrat orang tersebut dalam kehidupan sehari-hari. 4). Proses,
yakni jalanya peristiwa pengambilan data melalui wawancara antara
subjek penelitian dengan peneliti, peneliti pada saat melakukan
pengamatan partisipasi, maupun temuan yang peneliti peroleh pada
saat penelitian.
Basrowi & Suwandi (2008) berpendapat bahwa dalam
penelitian kualitatif, untuk menentukan siapa yang dapat dipilih
menjadi subjek penelitian, adalah sebagai berikut: (1) mereka sudah
cukup lama dan intensif menyatu dengan objek kajian yang diteliti; (2)
dalam kajian tersebut, subjek penelitian terlibat secara utuh dalam
setiap kegiatan; dan (3) mereka dapat berbagi dan berdiskusi dalam
waktu yang relative lama untuk menggali keterangan yang dibutuhkan.
Dalam penelitian kuantitatif, kajian subjek penelitian
berhubungan erat dengan kajian mengenai populasi dan sampel dan
juga teknik sampling. Hal tersebut berhubungan dengan cara

Agus Supriyadi 89
menentukan siapa yang akan menjadi subjek penelitian dan total
subjek yang hendak menjadi fokus penelitiannya.
Dengan demikian dapat dikatakan bahwa subjek penelitian
merupakan sumber pokok suatu data penelitian, yakni suatu objek
yang terdapat data didalamnya yang berkenaan dengan permasalahan
atau variabel yang diteliti. Pada hakikatnya, subjek penelitian adalah
sesuatu yang hendak dikenai kesimpulan hasil penelitian. Sehingga
subjek penelitian seyogyanya mencerminkan permasalahan pokok
yang menjadi target utama penelitian.

9.2 Populasi dan Sampel


Dalam penelitian psikologi, pendidikan, kurikulum maupun
penelitian pada bidang kajian yang lainnya, muaranya adalah ditujukan
untuk mendapatkan hasil akhir atau kesimpulan mengenai kelompok
yang besar dalam lingkup wilayah yang luas, akan tetapi lebih
cenderung untuk meneliti pada lingkup yang lebih kecil dalam daerah
atau cakupan yang lebih kecil. Cakupan kelompok besar bisa meliputi
orang, misalnya dosen, guru, siswa, psikolog, kepala sekolah, dsb., atau
bisa juga lembaga, misalnya organisasi profesi, fakutas, komite sekolah,
dinas, dsb., atau berupa benda-benda, seperti bangunan sekolah,
fasilitas belajar, media belajar, buku-buku, dll. Untuk lingkup wilayah
mencakup seluruh wilayah negara, satu provinsi, kabuaten/kota.
Kelompok besar ini, yang menjadi ruang lingkup penelitian disebut
populasi. (Sukmadinata, 2006).
Pada dasarnya, dalam sebuah penelitian terdapat perbedaan
istilah antara populasi secara umum dengan populasi target. Hasil akhir
yang menjadi sasaran diberlakukannya kesimpulan setiap penelitian
adalah populasi target. Sementara populasi umum penelitian mungkin
bisa seluruh dosen di Universitas Khairun, tetapi yang menjadi populasi
targetnya adalah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Sehingga
hasil penelitiannya tidak berlaku bagi dosen diluar dosen FKIP.
Organisasi, lembaga, fakultas, maupun komunitas (orang-orang)
yang menjadi sasaran sebuah penelitian adalah bagian dari anggota
populasi. Komunitas (orang-orang) yang menjadi anggota populasi
disebut sebagai subjek penelitian, akan tetapi jika yang menjadi anggota
populasi bukan orang, maka disebut objek populasi. Suatu kajian
mengenai objek, biasanya dikaji secara langsung terhadap objeknya

Agus Supriyadi 90
tersebut, dan mungkin juga hanya dapat ditanyakan kepada seseorang
yang mengetahui, mengenal dan bertanggungjawab secara langsung
terhadap objek tersebut. Seseorang yang dimintai keterangan untuk
menjelaskan suatu objek yang diteliti tersebut namanya adalah
responden. Sehingga, yang menjadi anggota dari populasi target tidak
diteliti semuanya. Hanya sekelompok dari anggota populasi yang
mewakili populasi yang diteliti. Kelompok kecil yang secara ril
mewakili anggota populasi tersebut yang diteliti dan menghasilkan
sebuah kesimpulan disebut sampel.

9.3 Populasi dalam Penelitian


Dalam Bahasa Inggris, kata populasi atau population berarti
jumlah penduduk. Populasi merupakan keseluruhan individu yang
memiliki karakteristik tertentu dan menjadi perhatian peneliti,
misalnya komunitas mahasiswa perguruan tinggi, pengemudi mobil
balap, guru, atlet tingkat perguruan tinggi, dan veteran perang yang
cacat semua dapat dianggap sebagai populasi. Karena pengambilan
sampel bukanlah bagian yang sempurna dari sains, maka sering kali
dijumpai adanya perbedaan antara nilai sampel dan nilai dari sebuah
populasi. Hal ini disebut kesalahan dalam pengambilan sampel, dan
merupakan tugas peneliti untuk meminimalkan jenis kesalahan
tersebut
Populasi adalah seluruh objek yang digunakan dalam
penelitian. Apabila semua karakteristik dan elemen dalam suatu
kelompok atau wilayah hendak diteliti, maka hal tersebut masuk
kedalam penelitian populasi (Arikunto, 2002).
Sementara Nursalam (2003) dan Sabar (2007) menjelaskan
bahwa subyek penelitian secara keseluruhan merupakan populasi.
Seluruh elemen yang hendak diteliti oleh seseorang dalam suatu
wilayah penelitian, maka penelitiannya tersebut termasuk kedalam
penelitian populasi atau studi populasi dan atau study sensus.
Berbeda halnya dengan Sugiyono (2011) yang menyatakan bahwa
populasi mencakup obyek/subyek yang memiliki potensi dan ciri-
ciri tertentu sesuai dengan harapan peneliti agar ditelaah dan
kemudian ditarik kesimpulannya.
Senada dengan itu, Usman (2006) juga menyebutkan bahwa semua
nilai baik yang berupa pengukuran maupun perhitungan, dari jenis
kualitatif atau kuantitatif yang mempunyai karakteristik atau ciri-ciri

Agus Supriyadi 91
tertentu yang berhubungan dengan sekelompok obyek atau subyek yang
jelas merupakan bagian dari populasi.
Sampel adalah sebagian populasi dan merupakan wakil dari
populasi. Sampel yang digunakan dalam penelitian, tidak
mencerminkan jumlah keseluruhan populasi yang diteliti, namun
hanya sebagiannya saja. Sejumlah sampel dari populasi penelitian yang
digunakan disebut studi sampling, hal ini disebabkan karena
keseluruhan subjek yang ada dalam populasi tidak diteliti semuanya,
tetapi hanya sebagian saja (Rahmadi, 2011).
Cara untuk menarik sampel dari populasi dan menentukan
sampel penelitian disebut dengan teknik sampling. Menurut Suginono
(2008), teknik pengambilan sampel disebut teknik sampling. Dalam
penelitian, terdapat beberapa teknik samping yang bisa dipakai untuk
menentukan sampel.
Metode pengambilan sampel dikenal sebagai metode sampling
atau metode pengambilan sampel. Populasi merupakan sekelompok
orang, peristiwa, atau objek yang menjadi subjek suatu penelitian. Jika
kita ingin menyelidiki pendapat seseorang mengenai produk agen
travel, maka populasi terdiri dari semua pengguna atau pembeli tiket
itu. Jika kita amati sebuah laporan kegiatan universitas X, maka yang
menjadi populasi adalah seluruh dosen unversitas X tersebut.

9.4 Kaitan Antara Sampel dan Populasi


Menurut Nurdin & Hartati (2019), sampel merupakan bagian
atau anggota kelompok dari populasi. Sampel tidak dapat berdiri
sendiri tanpa adanya populasi. Keseluruhan variable, elemen atau
unsur yang akan diteliti merupakan Populasi. Secara umum, populasi
dan sampel pada dasarnya memiliki kesamaan yaitu dari sebagian
aspek kuantitatifnya berbeda, tetapi dari aspek kualitatifnya sama,
yaitu pengambilan sampel harus representatif dan dapat mewakiliki
populasi yang ada.
Setelah populasi dan sampel Anda dikuasai dengan baik,
langkah selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah memahami fungsi
sampel dan populasi dalam sebuah penelitian. Contohnya adalah
populasi dan sampel penelitian yang menggunakanmetode deskriptif.
Disini, sebelum mengambil kesimpulan, data dari populasi berupa
sampel oleh peneliti dikumpulkan untuk diteliti terlebih dahulu.

Agus Supriyadi 92
Contoh populasi dan sampel:
Misalnya populasi yang dimaksud adalah jumlah dosen di Universitas
Khairun. Sementara sampel yang diambil dan diteliti adalah dosen
yang memiliki keterampilan sebagai mc dan moderator bersertifikat.

9.5 Langkah-Langkah Menentukan Sampel


Menurut Nurdin & Hartati (2019), terdapat beberapa
Iangkah yang dapat digunakan untuk memilih sampel yaitu melalui
penentukan karakteristik populasi terlebih dahulu, menentukan
teknik pemilihan sampel, menentukan besaran sampel, dan
memilih sampel, yaitu:
Teknik Pengambilan Sampel pada Penelitian Kuantitatif:
1. Sampel acak (random sampling), merupakan teknik dalam
pengambilan sampel yang mempertimbangkan kesamaan dan
kesempatan yang sama kepada setiap anggota populasi untuk
menjadi anggota sampel.
2. Sampel terstratifikasi (stratified sampling), merupakan teknik
pengambilan sampel pada sampel yang terdiri atas beberapa
tingkat.
3. Sampel rumpun (cluster sampling), merupakan teknik
pengambilan sampel dengan cara diacak, dengan asumsi bahwa
dari keseluruhan sampel yang diambil, setiap unitnya terdiri
dari kumpulan atau cluster dan unsur-unsur.
4. Proportional sampling, merupakan teknik yang digunakan
untuk mengambil sampel dari setiap sub populasi dengan
mempertimbangkan sub-sub tersebut.
5. Area probability sampling, merupakan pembagian area dalam
pengambilan sampel.
6. Incidental sampling, merupakan pengambilan sampel secara
kebetulan.
7. Quota sampling, merupakan cara yang digunakan untuk
menentukan sampel dan popuasi yang memiliki kesamaan
tertentu dalam jumlah tertentu.

Agus Supriyadi 93
9.6 Ukuran Sampel
Dalam penelitian, pengambilan dan pemilihan sampel
merupakan hal pokok yang sangat penting. Total anggota sampel dan
kesesuaian dalam mengambil sampel dapat memberikan pengaruh
yang signifikan kepada keterwakilan sampel terhadap populasi.
Kebenaran kesimpulan sebuah penelitian sangat ditentukan oleh
keterwakilan populasi yang telah ditetapkan sebelumnya. Semakin
besar ukuran sampel yang diambil, maka akan semakin besar pula
peluangnya untuk mewakili populasi. Penelitian survei merupakan
penelitian yang membutuhkan sampel cukup besar sehingga bisa
dilakukan dengan perhitungan secara kasar yang mengacu pada
perkiraan melalui pripsip-prinsip pengambilan sampel tersebar
(Sukmadinata, 2006).

Agus Supriyadi 94
DAFTAR PUSTAKA

Amirin, Tatang M. 1995. Menyusun Rencana Penelitian. Jakarta: PT Raja


Grafindo Persada.
Arikunto, Suharsimi. 2009. Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka
Cipta.
Alwasilah, A Chaedar. 2003. Pokoknya Kualitatif: Dasar-dasar
Merancang dan Melakukan Penelitian Kualitatif. Jakarta: Dunia
Pustaka Jaya.
Basrowi & Suwandi. 2008. Memahami Penelitian Kualitatif. Jakarta:
Rineka Cipta.
Faisal, Sanapiah. 2007. Format-Format penelitian Sosial, Jakarta: Raja
Grafindo Persada.
Harahap, S. S., & Yusuf, M. 2010. Akuntansi perbankan syariah. LPFE
Usakti.
Idrus, Muhammad. 2009. Metode Penelitian Ilmu Sosial Pendekatan
Kualitatif dan Kuantitatif Jakarta: Erlangga.
Miles, M.B & Huberman A.M. 1984. Analisis Data Kualitatif. Terjemahan
oleh Tjetjep Rohendi Rohidi. 1992. Jakarta: Penerbit Universitas
Indonesia.
Nurdin, Ismail & Hartati, Sri. 2019. Metodologi Penelitian Sosial.
Surabaya: Penerbit Media Sahabat Cendekia Pondok Maritim
Indah.
Rahmadi. 2011. Pengantar Metodologi Penelitian. Banjarmasin:
Antasari Press.
Suginono. 2008. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dn R & D.
Bandung: Penerbit Alfabeta.
Sukmadinata, Nana Syaodih. 2006. Metode Penelitian Pendidikan.
Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Wrahatnala, Bondet. 2009. Sosiologi 3 untuk SMA dan MA Kelas XII.
Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional.

Agus Supriyadi 95
BAB 10
POPULASI DAN SAMPEL
Oleh Andi Pramesti Ningsih

10.1 Pendahuluan
Penelitian menjadi hal yang cukup penting di era saat ini.
Penentuan populasi dan sampel akan mempengaruhi hasil penelitian.
Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa kekurangan dari
penelitian tersebut adalah kurangnya sampel yang memenuhi kriteria.
Penentuan populasi dan sampel yang salah akan mengakibatkan tidak
tepatnya data yang dikumpulkan sehingga hasil penelitian tidak
memiliki kualitas yang baik, tidak dapat mewakili populasi serta tidak
memiliki daya generalisasi yang baik (Ahyar, Andriani and Sukmana,
2020).
Perhitungan ukuran sampel merupakan bagian dari tahap awal
melakukan studi epidemiologi, klinis atau laboratorium. Dalam
mempersiapkan karya ilmiah, terdapat indikasi etis dan metodologis
dalam penggunaannya. Dua investigasi dilakukan dengan metodologi
yang sama dan mencapai hasil yang setara, tetapi hanya berbeda dalam
hal ukuran sampel, dapat mengarahkan peneliti arah yang berbeda
dalam membuat keputusan klinis. Oleh karena itu, idealnya sampel
tidak boleh kecil, dan sebaliknya tidak boleh berlebihan (Faber and
Fonseca, 2014). Bab 11 ini akan menjelaskan hal yang berkaitan
dengan populasi dan sampel seperti a) populasi, b) sampel, c) teknik
sampling, d) Ukuran sampel, e) Teknik perhitungan sampel, f) sampel
besar vs sampel kecil. Dengan itu, diharapkan akan memudahkan
peneliti dalam menentukan populasi dan sampel yang tepat.

10.2 Populasi
“Populasi” tidak akan selalu sesuai dengan makna demografis
dari kelompok orang yang ada dalam batas geografis. Dalam studi
penelitian, populasi dapat terdiri dari kelompok orang yang
didefinisikan dalam berbagai cara, misalnya, tenaga kesehatan yang

Andi Pramesti Ningsih 96


bekerja di suatu puskesmas, anak-anak yang menderita malaria, atau
mahasiswa yang sedang menyelesaikan tugas akhir.
Dalam sebuah penelitian, peneliti kadang membutuhkan
populasi yang ditentukan dengan batas administratif seperti distrik
atau desa tertentu. Olehnya itu dibutuhkan kerjasama dari otoritas
administratif lokal dan peneliti. Namun, batas-batas ini tidak selalu
terdiri dari orang yang kriteria yang sama (homogen). Dengan
demikian, diperlukan batasan dalam studi untuk kelompok etnis
tertentu. Populasi dapat dijelaskan dalam hubungannya dengan fitur
geografis yang ada, seperti sungai, gunung, yang memaksakan
keseragaman cara hidup, sikap, dan perilaku tertentu pada orang-orang
yang tinggal di sekitarnya (Banerjee and Chaudhury, 2010).
Dilihat dalam statistik maka populasi adalah keseluruhan dari
sebuah kelompok yang perlu diuji lebih lanjut mengenai suatu
informasi. Dalam memilih populasi, pertanyaan atau tujuannya akan
menyarankan penjelasan yang sesuai dari populasi yang sedang diteliti,
dalam hal lokasi dan pembatasan kelompok umur, jenis kelamin atau
pekerjaan tertentu. Populasi harus didefinisikan secara lengkap
sehingga yang akan dimasukkan dan dikecualikan dijabarkan dengan
jelas (kriteria inklusi dan eksklusi). Misalnya, jika kita mengatakan
bahwa populasi penelitian kita adalah semua mahasiswa yang sedang
menyelesaikan tugas akhir di Universitas X, kita harus menyatakan
apakah mahasiswa tersebut termasuk yang angkatan mahasiswa ke
berapa, program studi yang sedang dijalani, atau mahasiswa tersebut
adalah penerima beasiswa penelitian (Bhatt, 2020).
Definisi populasi yang dihadapi harus dijelaskan dengan baik
oleh seorang ahli statistic, meskipun kadang kurang tepat. Contohnya,
penggunaan populasi mahasiswa menunjukkan jumlah mahasiswa di
dalam batas-batas universitas. Tetapi seorang dokter mungkin
memulai penelitian untuk mencoba menjawab pertanyaan “Berapa
tekanan darah sistolik rata-rata mahasiswa?” Tapi siapa "mahasiswa"
yang dimaksud di sini? Tidak semua mahasiswa di universitas, dan
latar belakang sosial dan genetik mereka yang menjadi mahasiswa
mungkin berbeda. Seorang dokter dapat mempelajari dampak dari dua
operasi untuk tukak lambung. Namnun bagaimana dengan umur, jenis
kelamin, tempat tinggal dan seterusnya. Kita memerlukan informasi
seperti itu untuk dapat mengambil kesimpulan yang valid dari sampel.

Andi Pramesti Ningsih 97


Statistik seperti rata-rata dan standar deviasi, bila diambil dari populasi
disebut sebagai parameter populasi (The BMJ, 2022).
10.2.1 Populasi Berdasarkan Jenisnya
a. Populasi terbatas
Populasi terbatas adalah populasi yang memiliki batasan
yang jelas sehingga untuk perhitungan kuantitatif dapat
diketahui. Contoh: Jumlah mahasiswa fakultas kesehatan
masyarakat Universitas Negeri Manado pada tahun 2022
adalah 600 orang.
b. Populasi tak Terbatas (tak Terhingga)
Populasi tak terbatas yaitu populasi yang tidak terdapat
batas-batasnya sehingga susah untuk menentukan jumlah
dalam kuantitatif. Contoh: Jumlah mahasiswa yang tinggal di
kos sekitar kampus. Dalam hal ini jumlah mahasiswa yang
tinggal di kos sekitar kampus merupakan populasi tak terbatas
karena tidak ada data mengenai hal tersebut.

10.2.2 Populasi Berdasarkan Sifatnya


a. Populasi homogen
Populasi yang memiliki kriteria yang sama dan tidak
memerdulikan jumlah secara kuantitatif. Contoh: mahasiswa
yang menjalani perkuliahan dengan bantuan biaya bidikmisi di
prodi kesehatan masyarakat Universitas Negeri Manado pada
tahun 2022.
b. Populasi heterogen
Populasi yang memiliki kriteria yang berbeda (heterogen)
sehingga diperlukan batas kriteria baik secara kualitatif dan
kuantitatif. Contoh: Populasi mahasiswa prodi kesehatan
masyarakat Universitas Negeri Manado pada tahun 2022.
Penentuan populasi dapat diidentifikasi dengan 4 faktor,
yaitu: isi, satuan, cakupan, dan waktu.

10.2.3 Populasi Berdasarkan Kelompoknya


a. Populasi Umum
Populasi umum adalah di mana sumber datanya seluruh
objek pada lokasi penelitian

Andi Pramesti Ningsih 98


b. Populasi Target
Populasi target adalah populasi yang menjadi sasaran
dalam mengeneralisasi sebagai kesimpulan sebuah penelitian
(Masturoh and T, 2018).

10.3 Sampel
Sampel adalah setiap bagian dari populasi yang ditentukan
sepenuhnya. Sebuah jarum suntik penuh darah yang diambil dari vena
pasien adalah sampel dari semua darah dalam sirkulasi pasien saat ini.
Demikian pula, 100 pasien skizofrenia dalam studi klinis adalah sampel
dari populasi penderita skizofrenia, asalkan sampel dipilih dengan
benar dan kriteria inklusi dan eksklusi didefinisikan dengan baik.
Untuk membuat kesimpulan yang akurat, sampel harus representatif.
Sampel representatif adalah sampel yang setiap anggota populasinya
memiliki peluang yang sama dan saling eksklusif untuk dipilih
(Banerjee and Chaudhury, 2010).
Skema sampling yang diketahui disebut desain sampling. Skema
pengambilan sampel memberikan probabilitas bersyarat dari
pemilihan unit pada undian yang berbeda. Kombinasi desain sampling
dan estimator disebut strategi sampling. Penduga adalah fungsi dari
informasi sampel, yang memberikan perkiraan untuk parameter
populasi. Oleh karena itu penting untuk diketahui, bagaimana cara
pengacakan yang terbaik agar dapat mewakili keseluruhan unit
penelitian. Alokasi perlakuan pada satuan percobaan memiliki peluang
yang sama untuk menerima salah satu perlakuan disebut pengacakan.
Pengacakan menghilangkan bias manusia. Pengacakan membuat
eksperimen bebas dari pengaruh lingkungan yang sistematis (Bhatt,
2020).
Suatu populasi biasanya berisi terlalu banyak individu untuk
dipelajari dengan nyaman, sehingga penyelidikan sering dibatasi pada
satu atau lebih sampel yang diambil darinya. Sampel yang dipilih
dengan baik akan berisi sebagian besar informasi tentang parameter
populasi tertentu tetapi hubungan antara sampel dan populasi harus
sedemikian rupa sehingga memungkinkan kesimpulan yang benar
dibuat tentang populasi dari sampel itu. Untuk menggambar sampel
yang memuaskan terkadang menghadirkan masalah yang lebih besar

Andi Pramesti Ningsih 99


daripada menganalisis secara statistik pengamatan yang dilakukan
terhadapnya (The BMJ, 2022).

10.4 Teknik Sampling


10.4.1 Jenis Metode Sampling
Metode pengambilan sampel yang berbeda dikategorikan
terutama dalam dua kelompok (i) Metode Pengambilan Sampel
Probabilitas dan (ii) Metode Pengambilan Sampel Non-Probabilitas.
a. Probability Sampling
Metode pengambilan sampel, di mana subjek dipilih tanpa
bias atau prasangka dan di mana semua unit populasi memiliki
probabilitas yang sama atau telah ditentukan sebelumnya dan
tertentu untuk menjadi dipilih dalam sampel, dikenal sebagai
metode sampling probabilitas.
Misalnya : Untuk memilih satu dari sepuluh siswa, jika lot
dengan nama mereka disiapkan dan satu lot diambil dari
mereka, semua siswa akan memiliki kesempatan yang sama
untuk dipilih. Probabilitas dari semua siswa yang dipilih akan
menjadi 1 atau 1/10.
Dengan cara ini, unit-unit populasi memiliki peluang
tertentu atau probabilitas tetap untuk dipilih dalam Sebuah
sampel. Subyek dipilih tanpa bias atau prasangka dalam metode
ini. Ini dianggap sebagai metode terbaik untuk memilih sampel
karena beberapa spesifiknya karakteristik (Shukla, 2020).
Ciri-ciri dari probability sampling adalah sebagai berikut.
 Subjek dipilih secara objektif dan tidak bias.
 Setiap unit populasi mempunyai peluang tertentu untuk
terpilih menjadi sampel.
 Nilai probabilitas tersebut ditetapkan sebelum memilih
sampel.
 Peneliti dapat memilih sampel dengan mengingat
ukuran sampel dengan menerapkan metode yang cocok
untuk pengambilan sampel probabilitas.
 Keinginan pribadi peneliti tidak mempengaruhi
pemilihan subjek tertentu.
 Setiap mata pelajaran dipilih secara mandiri.

Andi Pramesti Ningsih 100


 Pemilihan satu mata pelajaran tidak mempengaruhi
pemilihan mata pelajaran lainnya.
 Meningkatkan kemungkinan pemilihan sampel yang
mewakili populasi sama sekali sangat membantu dalam
menentukan kesalahan sampling. Artinya mudah untuk
mengetahui perbedaan antara statistik dan parameter.
 Tingkat kepercayaan hasil dapat ditentukan dengan baik
(Shukla, 2020)

Jenis-jenis teknik probability sampling:


1. Convenience sampling
Teknik ini adalah pilihan yang dianggap paling tidak
menuntut. Biasanya, pemeriksaan akomodasi secara umum
akan menjadi strategi pemeriksaan yang disukai di antara
siswa karena ekonomis dan keputusan sederhana
dibandingkan dengan metode pengujian lainnya. Pengujian
kenyamanan sering kali mengalahkan banyak hambatan
yang terkait dengan penelitian. Misalnya, melibatkan teman
atau keluarga sebagai fitur contoh lebih mudah daripada
berfokus pada orang yang tidak jelas (Taherdoost, 2016).
Pengambilan sampel yang bertujuan atau
menghakimi pesertanya berurutan dipilih untuk
aksesibilitas kenyamanan. Proses pengambilan sampel
berakhir (sampel saturasi) dan/atau batas waktu
(saturasi waktu) telah dicapai. Uji klinis acak biasanya
didasarkan pada convenience sampling. Meskipun
pengacakan adalah proses probabilistik untuk
mendapatkan dua yang sebanding kelompok (perlakuan
dan kontrol), sampel yang digunakan dalam studi ini
umumnya tidak mewakili populasi target (Martínez-
Mesa et al., 2016).
2. Purposive sampling
Metode ini digunakan ketika beragam sampel
diperlukan atau pendapat para ahli dalam bidang
tertentu diperlukan. Pengambilan sampel purposive atau
judgemental adalah sebuah metodologi di mana individu
atau peristiwa tertentu secara sengaja dipilih untuk

Andi Pramesti Ningsih 101


memberikan data penting yang tidak dapat diperoleh
dari pilihan yang berbeda. Di sinilah para ilmuwan
mengingat kasus atau anggota untuk contoh karena
mereka menerima bahwa mereka membutuhkan
pertimbangan (Taherdoost, 2016).
3. Quota Sampling
Metode ini dilakukan dengan mengklasifikasikan
populasi berdasarkan ciri-cirinya seperti jenis kelamin,
usia, dll. Selanjutnya, pengambilan sampel unit dipilih
untuk menyelesaikan setiap kuota. Teknik ini adalah
strategi pengujian tidak teratur di mana anggota dipilih
berdasarkan kualitas yang ditentukan sebelumnya
dengan tujuan bahwa contoh lengkap akan memiliki
sirkulasi kualitas yang sama dengan populasi yang lebih
luas. (Taherdoost, 2016).
4. Snowball Sampling
Teknik ini memilih kumpulan orang yang
mendasarinya. Kemudian, anggota ini menunjukkan
individu lain yang mungkin dengan kualitas yang
sebanding untuk berpartisipasi dalam tinjauan. Banyak
waktu yang digunakan dalam pemeriksaan terhadap
masyarakat luar biasa, misalnya masyarakat yang
menggunakan obat-obatan terlarang. Pengujian bola
salju adalah strategi pengujian tidak teratur yang
menggunakan beberapa kasus untuk membantu
memberdayakan kasus yang berbeda untuk mengambil
bagian dalam peninjauan, dengan cara ini memperluas
ukuran contoh. Pendekatan ini umumnya berkaitan
dengan populasi kecil yang sulit diakses karena sifatnya
yang tertutup, misalnya tatanan sosial rahasia dan
panggilan yang tidak tersedia. (Martínez-Mesa et al.,
2016) (Taherdoost, 2016).

b. Non-Probabilitas Sampling
Metode pemilihan sampel ini tidak memiliki dasar
ilmiah, sehingga meningkatkan peluang untuk memilih
sampel yang bias. Dalam sebagian besar kasus, sampel
tersebut tidak mewakili semua karakteristik seluruh

Andi Pramesti Ningsih 102


populasi. Semua unit tidak memiliki probabilitas tertentu
atau tetap untuk dipilih dalam sampel dalam metode ini.
Itulah sebabnya, ini dikenal sebagai metode pengambilan
sampel non-probabilitas.
Misalnya. Peneliti memilih satu dari sepuluh siswa,
sesuai dengan keinginannya atau memilih siswa siapa pun
yang terlihat lebih dulu.
Berikut ini adalah ciri-ciri khusus (Karakteristik) dari
non-probability sampling.
 Subjek dipilih dalam sampel secara subjektif.
 Semua unit populasi tidak memiliki peluang tertentu
untuk terpilih sebagai sampel.
 Keinginan atau kemauan pribadi peneliti
mempengaruhi pemilihan subjek dalam sampel.
 Meningkatkan kemungkinan pemilihan sampel yang
tidak mewakili populasi sepenuhnya.

Beberapa unit populasi mungkin memiliki lebih banyak


kesempatan untuk dipilih sebagai sampel daripada yang lain (Shukla,
2020).
Jenis-jenis teknik probability sampling:
1. Simple Random Sampling
Metode ini dalam hal ini, peneliti memiliki daftar lengkap unit
sampel atau peserta (dasar sampel), dan memilih individu secara
acak menggunakan tabel angka acak. Simple random sampling
berarti bahwa setiap kasus populasi memiliki probabilitas yang
sama untuk dimasukkan dalam sampel. Kerugian yang terkait
dengan pengambilan sampel acak sederhana meliputi : Diperlukan
kerangka lengkap (daftar semua unit di seluruh populasi); Dalam
beberapa penelitian, seperti survei melalui wawancara pribadi,
biaya untuk mendapatkan sampel bisa tinggi jika unit-unit tersebut
tersebar secara geografis; Kesalahan standar penduga bisa tinggi.

2. Systematic Random Sampling


Metode ini menggunakan interval tetap yang ditentukan
sebelumnya dari daftar peringkat peserta. Misalnya, jika
melakukan survei sampel pasien, setiap pasien kelima dapat

Andi Pramesti Ningsih 103


dipilih dari sampel. Keuntungan dari teknik sampling ini adalah
kesederhanaannya.
3. Stratified Sampling
Metode pengambilan sampel ini dilakukan dengan populasi
sasaran dibagi menjadi strata yang terpisah. Kemudian, sampel
dipilih dalam setiap strata, baik melalui sampling sederhana atau
sistematis. Jumlah seluruhnya jumlah individu yang akan dipilih di
setiap strata dapat tetap atau proporsional dengan ukuran setiap
strata. Setiap individu mungkin memiliki kemungkinan yang sama
untuk dipilih untuk berpartisipasi dalam studi.
Namun, tetap metode biasanya melibatkan penggunaan bobot
sampling dalam analisis statistik (kebalikan dari probabilitas
seleksi atau 1/P). Pengambilan sampel bertingkat sering
digunakan di mana ada banyak variasi dalam suatu populasi.
Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa setiap strata terwakili
secara memadai.

4. Cluster Sampling
Tahapan untuk cluster sampling dapat diringkas sebagai
berikut:
 Pilih pengelompokan cluster untuk kerangka sampling, seperti
jenis penyakit
 Beri nomor pada setiap cluster
 Pilih sampel menggunakan random sampling

5. Complex or Multi-stage Sampling


Metode pengambilan sampel menggabungkan strategi yang
berbeda dalam pemilihan unit sampel. Pengambilan sampel multi-
tahap adalah proses perpindahan dari sampel yang luas ke sampel
yang sempit, dengan menggunakan proses langkah demi langkah.
Tujuan utama dari metode ini adalah untuk memilih sampel yang
terkonsentrasi di beberapa wilayah geografis. Sekali lagi, ini
menghemat waktu dan uang.

Andi Pramesti Ningsih 104


10.5 Ukuran Sampel
Salah satu tujuan pengambilan sampel adalah untuk
mendapatkan sampel yang representatif secara statistik dari populasi
yang diinginkan sedemikian rupa sehingga kesimpulan dan temuan
studi dari sampel mewakili asosiasi nyata dalam populasi yang
diminati. Besar kecilnya sampel penelitian studi harus memiliki
kekuatan dan signifikansi yang memadai, memungkinkan para peneliti
untuk yakin bahwa penelitian ini tidak dapat dikaitkan dengan variasi
acak dalam populasi yang menarik. Dengan cara ini, menghitung
ukuran sampel menjadi langkah penting dalam sebuah penelitian.
Saat menghitung ukuran sampel studi penelitian, langkah
pertama adalah berkonsultasi dengan ahli statistik untuk memastikan
bahwa perhitungan menggunakan metodologi statistik yang sesuai.
Langkah selanjutnya adalah mengatur tingkat signifikansi dan
kekuatan tergantung pada karakteristik studi penelitian. Hal ni
biasanya diatur ke 0,05 dan 0,80, namun mungkin berbeda tergantung
pada disiplin, metodologi, jumlah peserta penelitian dan pertanyaan
penelitian. Langkah selanjutnya adalah menentukan apakah studi
penelitian membutuhkan uji statistik satu atau dua sisi. Umumnya, tes
dua sisi biasanya digunakan karena: ketidakpastian statistik bahwa
hasilnya dapat berjalan baik di arah positif atau negatif (Dahiru, Aliyu
and Kene, 2006).
Langkah selanjutnya meliputi membedakan jenis, sifat, dan
kuantitas hasil klinis untuk dimasukkan dalam statistik perhitungan
ukuran sampel. Peneliti perlu menentukan apakah setiap hasil klinis
mengikuti distribusi normal dan jika mereka biner atau kontinu.
Kemudian peneliti perlu menentukan ukuran perbedaan yang mereka
harapkan untuk dideteksi dari studi penelitian mereka dengan
menjawab:
 Seberapa besar perbedaan akan berdampak pada hidup
pasien dan/atau praktik klinis
 Seberapa besar perbedaan yang kita harapkan dari studi
penelitian ini?

Andi Pramesti Ningsih 105


10.6 Teknik Perhitungan Sampel
10.6.1 Perhitungan Sampel dengan Populasi Diketahui
Perhitungan sampel dengan populasi yang diketahui dapat
menggunakan rumus slovin (Sugiyono, 2017):
Teknik Slovin
𝑁
𝑛=
1 + 𝑁(𝑒)2
Keterangan:
n = jumlah besaran sampel
N = jumlah besaran populasi
e = tingkat kepercayaan/ketepatan yang diinginkan
N = populasi, misalkan 10.000 dan e (taraf keyakinan)
misalkan 10%, maka: 𝑛=
10.0001+10.000(0,1)2=10.000101=99

10.6.2 Perhitungan Sampel dengan Populasi Tidak Diketahui


Perhitungan sampel dengan populasi yang tidak diketahui
dapat menggunakan rumus Lemeshow (1997) (Zakariah, Afriani
and Zakariah, 2020).
𝑧 2 𝑃(1 − 𝑃)
𝑛=
𝑑2
Keterangan:
n = Jumlah sampel
z = Nilai standar = 1.96
p = Maksimal estimasi = 50% = 0.5
d = alpha (0,10) atau sampling error = 10%

10.7 Sampel Besar vs Sampel Kecil


10.7.1 Masalah Dengan Sampel Sangat Kecil
Coba bayangkan skenario berikut. Seorang peneliti melakukan
penelitian pada pasien yang sedang mendapat intervensi jenis baru
yang meskipun sangat tidak nyaman memiliki potensi untuk
meningkatkan pengobatan dari pasien tersebut. Peneliti ingin
bandingkan intervensi tersebut dengan pengobatan herbal. Pasien akan
secara acak ditugaskan untuk masing-masing kelompok. Peneliti tidak
mengetahui/mengenal sampel, dia membutuhkan 60 subjek (30 pasien
di setiap kelompok) untuk memastikan daya yang cukup untuk dapat

Andi Pramesti Ningsih 106


mengekstrapolasi hasil analisis statistik terhadap populasi secara
keseluruhan.
Dengan kata lain, agar kita bisa merasa yakin bahwa hasil ini
akan berfungsi sebagai parameter untuk dasar pengobatan yang
diusulkan. Selanjutnya, kami juga tahu, meskipun peneliti tidak, bahwa
terapi baru kurang efektif dibandingkan dengan metode tradisional.
Namun, peneliti hanya menggunakan 15 pasien di setiap
kelompok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terapi baru lebih
rendah dari pengobatan konvensional.
Apa implikasinya?
Yang pertama adalah menggunakan sampel yang lebih kecil dari
ideal meningkatkan peluang untuk menganggap benar sebuah premis
palsu. Jadi, kemungkinan besar yang intervensi baru tidak memiliki
kelemahan dibandingkan dengan terapi tradisional. Selanjutnya,
diasumsikan bahwa orang-orang menjadi sasaran penelitian, dan harus
menjalani sia-sia semua penderitaan tambahan yang terkait dengan
terapi, mengingat bahwa tujuan penelitian tidak tercapai. Selain itu,
sumber daya keuangan dan waktu disia-siakan karena pada akhirnya
sama sekali tidak akan berkontribusi untuk meningkatkan praktik
klinis atau kualitas hidup. Situasi menjadi lebih buruk jika penelitian ini
melibatkan pendanaan publik: Pemborosan total dari uang pembayar
pajak (Faber and Fonseca, 2014).

10.7.2 Masalah Dengan Sampel Sangat Besar


Ada kepercayaan luas bahwa sampel besar ideal untuk
penelitian atau analisis statistik. Namun, ini tidak selalu benar.
Menggunakan contoh di atas sebagai studi kasus, sampel yang sangat
besar yang melebihi nilai yang diperkirakan oleh perhitungan ukuran
sampel memiliki tantangan sendiri.
Yang pertama adalah etis. Haruskah studi dilakukan dengan
lebih banyak pasien dari yang diperlukan? Ini berarti bahwa lebih
banyak orang daripada yang dibutuhkan terpapar pada terapi yang
baru. Hal ini berpotensi meningkatan kerumitan dan risiko. Jelas
masalahnya diperparah jika terapi baru lebih rendah daripada metode
tradisional: Lebih banyak pasien terlibat dalam terapi baru, terapi tidak
nyaman yang memberikan hasil yang lebih rendah.
Kendala kedua adalah penggunaan kasus yang lebih besar juga
dapat melibatkan lebih banyak keuangan dan sumber daya manusia

Andi Pramesti Ningsih 107


dari yang diperlukan untuk mendapatkan respon yang diinginkan.
Selain faktor-faktor tersebut, ada hal lain yang perlu diperhatikan
masalah yang berkaitan dengan statistik. Statistik tes dikembangkan
untuk menangani sampel, bukan populasi. Ketika banyak kasus
dimasukkan dalam statistik, kekuatan analisis meningkat secara
substansial. Ini menyiratkan kecenderungan berlebihan untuk menolak
hipotesis nol dengan perbedaan klinis yang dapat diabaikan. Apa tidak
signifikan menjadi signifikan. Dengan demikian, suatu potensial
perbedaan yang signifikan secara statistik dalam sudut ANB 0,1° antara
kelompok yang dikutip dalam contoh sebelumnya jelas tidak akan
menghasilkan perbedaan klinis dalam efek memakai alat.
Ketika sampel yang sangat besar tersedia dalam retrospektif
penelitian, peneliti perlu terlebih dahulu mengumpulkan subsample
secara acak, dan baru kemudian dilakukan uji statistik. Jika ini adalah
studi prospektif, peneliti harus mengumpulkan apa yang diperlukan,
dan sertakan beberapa individu lagi untuk memberikan kompensasi
(Faber and Fonseca, 2014).

10.8 Kesimpulan
Dalam merancang sebuah penelitian, perhitungan ukuran
sampel merupakan hal yang penting untuk alasan metodologis dan etis,
serta untuk alasan sumber daya manusia dan keuangan. Saat membaca
sebuah artikel, pembaca harus memastikan bahwa penelitian yang
mereka baca menggunakan perhitungan ukuran sampel. dalam
ketidakhadiran perhitungan ini, temuan penelitian harus ditafsirkan
dengan hati-hati. Sampel yang tepat membuat penelitian lebih efisien,
data yang dihasilkan dapat diandalkan, sumber daya investasi
seminimal mungkin, dan sesuai dengan prinsip-prinsip etika.
Penggunaan perhitungan ukuran sampel secara langsung
mempengaruhi temuan penelitian. Sampel yang sangat kecil merusak
internal dan validitas eksternal dari sebuah penelitian. Sampel sangat
besar cenderung mengubah perbedaan kecil menjadi perbedaan yang
signifikan secara statistik — bahkan ketika mereka secara klinis tidak
signifikan. Akibatnya, dapat menyebabkan kegagalan dalam keputusan
pengobatan.

Andi Pramesti Ningsih 108


DAFTAR PUSTAKA

Ahyar, H., Andriani, H. and Sukmana, D. J. 2020. Metode Penelitian


Kualitatif & Kuantitatif. Yogyakarta: Pustaka Ilmu Group.
Banerjee, A. and Chaudhury, S. 2010. ‘Statistics without tears:
Populations and samples’, Ind Psychiatry J, 19(1), pp. 60–65. doi:
10.4103/0972-6748.77642.
Bhatt, K. 2020. ‘A Synopsis on Population and Sample : Quantitative
Research’, Research Gate. doi: 10.13140/RG.2.2.26926.54084.
Dahiru, T., Aliyu and Kene, T. S. 2006. ‘Statistics in Medical Research :
Misuse of Sampling and Sample Size’, Annals of African Medicine,
5(3), pp. 158–161.
Faber, J. and Fonseca, L. M. 2014. ‘How sample size influences research
outcomes’, Dental Press J Orthod, 19(4), pp. 27–29. doi:
10.1590/2176-9451.19.4.027-029.ebo.
Majid, U. 2018. ‘Research Fundamentals : Study Design , Population ,
and Sample Size’, Undergraduate Research In Natural And
Clinical Science And Technology (URNCST) Journal, 2(1), pp. 1–7.
doi: 10.26685/urncst.16.
Martínez-Mesa, J. et al. 2016. ‘Sampling: how to select participants in
my research study?’, An Bras Dermatol, 91(3), pp. 326–330. doi:
10.1590/abd1806-4841.20165254.
Masturoh, I. and T, N. A. 2018. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta:
Kementerian Kesehatan RI.
Shukla, S. 2020. ‘Concept of population and sample’, in How to Write a
Research Paper?
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.
Bandung: Alfabeta.
Taherdoost, H. 2016. ‘Sampling Methods in Research Methodology ;
How to Choose a Sampling Technique for Research’,
International Journal of Academic Research in Management
(IJARM), 5(2), pp. 19–27.
The BMJ. 2022. Populations and samples, BMJ Publishing Group.
Available at: https://www.bmj.com/about-bmj/resources-
readers/publications/statistics-square-one/3-populations-and-
samples.

Andi Pramesti Ningsih 109


Zakariah, M. A., Afriani, V. and Zakariah. 2020. Metodologi Penelitian
Kualitatif, Kuantitatif, Action Research and Development (R n D).
Kolaka: Yayasan Pondok Pesantren Al Mawaddah Warrahmah.

Andi Pramesti Ningsih 110


BAB 11
MENGOLAH DATA KESEHATAN
Oleh Maryani Setyowati

11.1 Pendahuluan
Pengolahan data merupakan proses atau kegiatan yang
dilakukan setelah pengumpulan data. Hasil dari pengumpulan data
dilakukan pengolahan, baik data kuantitatif maupun data kualitatif.
Data yang dikumpulkan merupakan data mentah yang harus dikelola
sedemikian rupa agar dapat disajikan dalam bentuk tabel maupun
grafik sehingga mudah ditarik kesimpulan. Hal ini dilakukan dengan
mengolah data sehingga proses ini sangat penting dalam suatu kegiatan
penelitian agar dapat diperbandingkan atau dianalisis.
Cara mengolah data ada 2 jenis yaitu secara manual maupun
secara komputerisasi. Bentuk mengolah data secara manual yaitu
melakukan proses tanpa dibantu suatu aplikasi atau program
komputer, sehingga masih terdapat kekurangannya antara lain proses
pengolahan data yang memakan waktu lama dan hasil pengolahan data
cenderung kurang valid. Sedangkan bentuk pengolahan data secara
komputerisasi yang menggunakan aplikasi atau program komputer
merupakan cara mengolah data yang sudah menggunakan data
elektronik atau digital, hal ini sebagai perbaikan dari kekurangan dari
bentuk manual dan seiring perkembangan jaman dan teknologi
informasi yang menuntut pengguna untuk mengadopsi dengan cepat.
Kegiatan mengolah data juga termasuk dalam bidang kesehatan
termasuk dalam penelitian kesehatan masyarakat yang memiliki
banyak data kuantitatif maupun kualitatif untuk diolah menjadi
informasi atau laporan kesehatan yang berguna bagi pengambil
keputusan maupun peningkatan kualitas pelayanan kesehatan.
Tujuan Mengolah data kesehatan adalah untuk digunakan
sebagai acuan bagi :
a) Penyusun penelitian kesehatan masyarakat
b) Penyusun laporan kesehatan masyarakat sebagai dasar
pendukung keputusan bidang kesehatan dan meningkatkan
derajat kesehatan masyarakat

Maryani Setyowati 111


c) Analis data kesehatan yang memanfaatkan hasil pengolahan
data tersebut sesuai kebutuhannya
d) Para praktisi kesehatan yang menggunakan informasi atau
laporan kesehatan dalam pekerjaan rutinnya.

11.2 Tujuan Mengolah Data


Tujuan mengolah data yaitu melakukan perubahan dari data
mentah menjadi informasi atau laporan yang mudah digunakan
sebagai pendukung keputusan atau kebijakan, kegiatan ini diikuti oleh
analisis datanya.
Tujuan lainnya adalah antara lain
a) Memandu atau memfasilitasi tindakan dari individu maupun
masyarakat untuk saat ini maupun masa depan
b) Memanipulasi bentuk data menjadi informasi yang mudah
dipahami atau dimengerti oleh pengguna
c) Implementasi aplikasi pengolahan data berbasis teknologi
informasi yang mudah digunakan berbagai pihak

11.3 Prosedur Pengolahan Data


Pemrosesan dalam mengolah data dan analisis data melibatkan
sejumlah operasi atau prosedur yang terkait bertujuan untuk
meringkas data yang dikumpulkan dan mengorganisasikan dalam
rangka menjawab pertanyaan penelitian.
Prosedur pengolahan data, yaitu:
a) Editing, merupakan proses untuk memeriksa data mentah yang
telah dikumpulkan baik berupa daftar pertanyaan, kartu atau buku
register pada bidang kesehatan untuk mendeteksi kesalahan
dan kelalaian yang apabila memungkinkan dapat diperbaiki.
Contoh kegiatan proses penjumlahan terdapat permasalahan
terjadi pencatatan ganda atau pencatatan subyek studi yang
tidak termasuk sampel maka dapat segera diketahui dan
diperbaiki. Koreksi yang dapat dilakukan dengan cara
membenarkan atau menyelesaikan hal-hal yang salah atau
kurang benar.
b) Verifying, merupakan proses verifikasi data hasil penelitian
atau pengumpulan, hal ini dilakukan apabila ada data yang
janggal dan memerlukan crosscheck ulang.

Maryani Setyowati 112


c) Coding, merupakan proses memberikan kode pada data untuk
memudahkan dalam pengelompokan atau pengkategorian
data. Contoh pemberian koding pada variabel jenis kelamin,
yang terdiri dari laki-laki = 1 dan perempuan = 2.
d) Classification, merupakan proses mengatur data dalam
kelompok atau kelas berdasarkan karakteristik umum,
tergantung pada sifat fenomena yang terlibat. Jenis klasifikasi
dapat dibagi menjadi :
i) Klasifikasi berdasarkan atribut dimana data dianalisis
berdasarkan karakteristik umum yang dapat berupa
deskriptif, seperti: jenis kelamin, agama, dan sebagainya,
atau berupa numerik seperti berat badan, tinggi badan,
pendapatan dan sebagainya.
Bentuk klasifikasi sederhana dimana peneliti hanya
mempertimbangkan satu atribut dan membagi lingkup
semesta menjadi 2 kelas, dimana 1 kelas terdiri dari item
yang memiliki atribut yang diberikan dan kelas lain yang
terdiri dati item yang tidak memiliki atribut bawaan.
Bentuk lainnya yaitu klasifikasi Manifold yaitu peneliti
mempertimbangkan 2 atau lebih atribut secara bersamaan
dan membagi data menjadi beberapa kelas.
ii) Klasifikasi berdasarkan kelas-interval, yang dilakukan
dengan data yang berkaitan dengan pendapatan, usia,
berat, tarif, produksi, dan sebagainya. Data kuantitatif
tersebut dikenal sebagai variabel statistik dan
diklasifikasikan berdasarkan kelas-interval.
e) Tabulation, merupakan proses tabulasi atau meringkas data
mentah dan menampilkan dalam bentuk kompak untuk
dianalisis lebih lanjut, yang ditampilkan dalam bentuk kolom
dan baris. Tabulasi penting dalam pengolahan data karena :
i) Menghemat ruang dan mengurangi penjelasan pernyataan
dan deskripsinya
ii) Memudahkan proses perbandingan data
iii) Memfasiltasi penjumlahan dari berbagai item dan
mendeteksi kesalahan dan kekeliruan data
iv) Memberikan dasar pada perhitungan statistik.

Maryani Setyowati 113


Tabulasi dapat dibagi menjadi tabulasi sederhana dan
kompleks. Jenis tabulasi sederhana pada umumnya
menghasilkan tabel satu arah yang menyediakan jawaban
untuk pertanyaan satu karakteristik saja. Sedangkan
tabulasi kompleks atau rumit umumnya menghasilkan
tabel dua arah yaitu yang menghasilkan informasi tentang
2 hal yang saling terkait dan tabel 3 arah atau tabel
tingkatan lebih tinggi yang dikenal sebagai tabel manifold.
Proses tabulasi ada berbagai cara, yaitu:
i) Tabulasi dengan metode Tally, yaitu menghitung
variabel yang selanjutnya membuat coretan garis tegak
sebanyak 4 buah dan garis melintanf yang memotong
keempat garis tegak tersebut atau Cross five. Metode
Tally ini hanya digunakan jika jumlah observasi dan
variabel tidak banyak karena cara ini sering terjadi
kesalahan dalam mencoretnya.
ii) Tabulasi dengan menggunakan Kartu, terdiri dari 2 cara,
yaitu :
- Kartu tanpa lubang dimana semua variabel dari
daftar pertanyaan ditulis dalam bentuk kartu dan
diberi kode yang sesuai selanjutnya kode yang sama
disatukan dan dijumlah
- Kartu dengan lubang dimana pada tepi kartu diberi
lubang dank kode yang sesuai daftar
pertanyaannya, serta tepi kartu digunting dan
ditumpuk dari kartu yang dilubangi selanjutnya
dihitung jumlahnya
Keuntungan tabulasi menggunakan kartu ini adalah
tabulasi menjadi lebih cepat daripada Metode Tally,
kartu ini dapat digunakan pada jumlah responden dan
variabel yang banyak, serta kartu dapat disimpan dan
digunakan kembali. Sedangkan kerugian dengan kartu
ini membutuhkan biaya yang lebih besar dan sering
keliru pada saat memindahkan data ke kartu sehingga
cara ini jarang digunakan.
iii) Tabulasi menggunakan komputer atau bentuk digital,
seiring perkembangan teknologi informasi saat ini yang
bermunculan berbagai program atau aplikasi untuk

Maryani Setyowati 114


pengolahan data berbasis komputer seperti aplikasi Ms.
Excel dan SPSS untuk mengolah data berupa angka.
f) Memasukan Data atau Data Entry, merupakan proses
memasukkan data dari responden atau variabel yang dapat
berupa huruf atau angka dimasukkan dalam program atau
software komputer, salah satunya program yang paling sering
digunakan adalah SPSS for Window. Proses ini membutuhkan
ketelitian dari orang yang melakukan data entry, agar
terhindar dari bias data.
g) Pembersihan Data atau Data Cleaning, merupakan proses
setelah data responden atau variabel dimasukkan selanjutnya
perlu dicek kembali untuk melihat kemungkinan ditemukan
kesalahan kode, ketidaklengkapan dan sebagainya yang
selanjutnya dilakukan pembetulan atau koreksi. Contoh cara
membersihkan data antara lain :
- Mengetahui missing data atau data yang hilang, dengan
dilakukan distribusi frekuensi dari masing-masing
variabel.
- Mengetahui variasi data yang dapat dideteksi apakah data
yang dimasukkan benar atau salah. Cara mendeteksinya
dengan membuat masing-masing variabel.
- Mengetahui konsistensi data dapat dilakukan dengan
menghubungkan 2 variabel, sehingga dapat ditelusuri letak
kesalahannya.

11.4 Pengolahan Data Berbasis Aplikasi Komputer


Bentuk pengolahan data penelitian dapat berbentuk Aplikasi
berbasis komputer atau Software, yang digunakan untuk mengolah
data kuantitatif maupun kualitatif untuk menghasilkan informasi atau
laporan yang mudah digunakan bagi berbagai kepentingan. Komputer
digunakan guna membantu mempercepat proses pengolahan dan
ketepatan outputnya, hal ini terjadi pada data dalam jumlah yang
banyak maupun metode yang digunakan cukup kompleks bila
dilakukan secara manual sehingga komputer tidak harus digunakan
untuk menghasilkan informasi atau laporan yang cepat dan akurat.
Salah satu bentuk aplikasi pengolahan data yaitu dengan
Microsoft Excel, yang digunakan untuk mengolah data berupa angka

Maryani Setyowati 115


atau yang disebut sebagai statistik dimana pengertian statistik yaitu
ilmu yang berkenaan dengan data, informasi atau penerapan algoritma
statistika pada suatu data.
Statistika dapat dibagi menjadi 2 jenis yaitu statistika deskriptif
dan statistika inferensial.
a) Statistika Deskriptif, yang berkaitan dengan dskripsi data
seperti rata-rata dan varians dari data mentah,
mendeskripsikan dengan memakai tabel atau grafik sehingga
dapat memudahkan dalam membaca data mentah menjadi
lebih bermakna.
b) Statistika Inferensial, yang berkenaan dengan permodelan data
dan pengambilan keputusan berdasarkan analisa data, seperti
melakukan pengujian hipotesis, melakukan estimasi atau
prediksi, membuat permodelan hubungan seperti uji korelasi
dan komparasi.

Aplikasi pengolahan data bentuk Program Ms. Excel banyak


digunakan termasuk untuk menganalisa data, karena memiliki
kelebihan antara lain:
1) Program Ms. Excel merupakan program yang sangat familiar
sehingga mudah didapatkan dan mudah mempelajari analisis
data dengan program Ms. Excel lebih mudah.
2) Analisis data dengan Program Ms. Excel terutama dengan
Menu Function dapat langsung melakukan koreksi jika hasil
terdapat perubahan
3) Analisis data menggunakan Program Ms. Excel lebih
membantu pengguna untuk memahami proses analisis data
4) Pengguna Program Ms. Excel dapat membuat sintaks yang
dibutuhkan untuk melakukan analisis data dan mengcopy
sintaks yang telah dibuat untuk melakukan analisis pada
kasus-kasus yang berulang.

Bentuk pengolahan data berbasis komputer lainnya adalah SPSS


atau Statistical Product and Service Solutions, yang digunakan untuk
mengolah data statistik atau berbentuk angka.

Maryani Setyowati 116


11.5 Permasalahan dalam Mengolah Data
Masalah yang terjadi dalam memproses data untuk tujuan
analisis adalah:
a) Adanya jawaban dari kategori “Tidak tahu” pada saat
memproses data, ketika peneliti sering menemukan
respon yang sulit ditangani. Apabila tanggapan dari
kelompok menjawab “Tidak tahu” sedikit maka tidak
berarti, tetapi bila kelompok menjawab “Tidak tahu”
berjumlah besar maka akan menimbulkan masalah yang
dapat mempengaruhi penelitian. Bagaimana cara
penanganannya? Cara terbaik dengan merancang
kuesioner atau instrument wawancara lebih baik, dan
memperbaiki hubungan pewanwancara dengan
responden yang akan meminimalkan tanggapan “Tidak
tahu”.
b) Penggunaan persentase yang sering pada penyajian data
dengan tujuan untuk menyederhanakan angka, dan
mengurangi angka menjadi kisaran 0 – 100. Penggunaan
persentase ini mengakibatkan data direduksi menjadi
bentuk standar dengan basis 100 fakta yang
memfasilitasi perbandingan relatif. Penggunaan
persentase perlu diperhatikan oleh para peneliti, yaitu :
- Dua atau lebih persentase tidak boleh dihitung rata-
rata kecuali masing-masing dilakukan pembobotan
sesuai ukuran kelompoknya
- Penggunaan persentase yang terlalu besar harus
dihindari karena persentase jumlah yang besar akan
sulit untuk dipahami dan membingungkan yang tidak
sesuai dari tujuan penggunaan persentase
sebenarnya
- Persentase penurunan tidak pernah melebihi 100
persen sehingga untuk menghitung persentase
penurunan maka angka yang lebih tinggi harus selalu
diambil sebagai dasarnya
- Persentase pada umumnya harus dikerjakan menuju
faktor penyebab dalam suatu kasus, dimana bentuk
tabel 2 dimensi dan pada tujuan peneliti harus

Maryani Setyowati 117


memilih faktor yang lebih signifikan dari 2 faktor
yang diberikan sebagai penyebabnya.

11.6 Analisis Data


Lingkup analisis data merupakan seluruh rangkaian kegiatan
baik jenis kuantitatif maupun kualitatif, hal ini biasa digunakan dalam
penelitian bahwa perilaku pengguna analisis kuantitatif dengan metode
dan teknik statistik yang digunakan.
Definisi analisis data menurut Kaul adalah “Mempelajari materi
yang terorganisi dengan baik untuk menemukan fakta-fakta yang
melekat. Data dipelajari dari sudut manapun untuk mengeksplorasi
fakta-fakta yang baru”
Tujuan utama dari analisis Data yaitu :
a) Deskripsi, yang melibatkan serangkaian kegiatan yang menjadi
langkah awal yang penting dalam pengembangan sebagian
besar bidang penelitian. Seorang peneliti harus mampu
mengidentifikasi topik atau tema yang belum banyak diketahui
secara umum sehingga peneliti harus bisa menyakinkan orang
lain akan pentingnya dalam mengumpulkan data
b) Konstruksi skala pengukuran data, dimana peneliti harus dapat
membuat skala pengukuran yang tepat, yang dapat dibagi
menjadi 4 kategori, yaitu :
- Nominal yang merupakan sklau dengan pemberian nomor
yang berfungsi tidak lebih dari label, contoh nomor 1 tidak
kurang dari nomor 2 karena hanya label atau kode saja.
- Ordinal, yang merupakan skala pengukuran berupa angka-
angka digunakan untuk menunjukkan urutan beberapa
dimensi, contoh kurang ke lebih, urutan dari kecil ke besar
- Interval, merupakan skala data yang memberikan
informasi yang lebih tepat daripada Ordinal. Jenis skala
pengukuran interval ini penelitia dapat membuat
keputusan yang tepat dan bermakna, contohnya : Jika A,B
dan C tingginya 150 cm, 145 cm dan 140 cm maka dapat
dinyatakan bahwa A lebih tinggi 5 cm daripada B, dan B
lebih tinggi 5 cm daripada C.

Maryani Setyowati 118


- Rasio, yang merupakan skala pengukuran memiliki 2
karakteristik yang unik, dan memiliki titik 0 yang
bermakna secara konseptual.
c) Membangkitkan hubungan empiris, dengan mengidentifikasi
keteraturan dan hubungan antar data. Apabila data yang
tersedia secara rinci maka akan lebih mudah untuk
menentukan hubungannya. Peneliti dapat juga
mengembangkan teori jika dia mampu mengenali dari pola dan
urutan data, dimana pola tersebut menunjukkan hubungan
antar variabel, yang dapat dilakukan dengan menghitung
kolerasi antar variabel atau menunjukkan urutan atau
prioritas.
d) Bersifat penjelasan atau prediksi, pada umumnya pengetahuan
dan penelitian sama dengan identifikasi hubungan sebab
akibat dan semua kegiatan penelitian mengarah pada
hubungan tersebut. Tetapi banyak bidang penelitian yang
belum dikembangakan ke tingkat penjelasan kausal atau
prediksi yang valid dapat dibuat. Situasi seperti ini maka
penjelasan dan prediksi adalah konstruksi yang
memungkinkan nilai-nilai dari saru set variabel diturunkan
berdasarkan nilai-nilai yang lain.

Maryani Setyowati 119


DAFTAR PUSTAKA

Reference Dawson Catherine. 2002. Research Methodology, Practical


Research Methods. New Delhi, UBS Publishers Distributors.
Reference Kothari, CR. 2005. Research Methodology, Research
Methodology-Methods and Techniques, New Delhi, Wiley Eastern
Limited, 1985.
Reference Kumar, Ranjit. Research Methodology. Research
Methodology-A Step-by-step Guide for beginners (2nd ed),
Singapore, Pearson Education,
Soekidjo Notoatmodjo. 2010. Metodologi Penelitian Kesehatan ed-Rev,
Jakarta, Rineka Cipta.
Johan Harlan dan Rita Sutjiati Johan. 2018. Metode Penelitian
Kesehatan cet-ke2, , Universitas Gunadarma, Depok.
Kotahri, C.R. 2004. Research Methodology- Methods and Technique
(Second Revised Edition), New Age international (P) Limited
Publisher, New Delhi.
Prabbat Pandey and Meenu Mishra Pandey. 2015. Research
Methodology : Tools and Techniques, Bridge Center, Romania.

Maryani Setyowati 120


BIODATA PENULIS

Dr. Ilham Kamaruddin, S. Pd., M. Pd.


Dosen tetap pada Jurusan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Makassar

Penulis lahir di Sinjai tanggal 19 Desember 1984. Penulis adalah


dosen tetap pada Jurusan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Makassar. Tahun 2007
menyelesaikan pendidikan Strata Satu (S1) pada Jurusan Pendidikan
Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi FIK UNM. Pada tahun 2009
menyelesaikan pendidikan Strata Satu (S2) pada Program Pasca
Sarjana Universitas Negeri Makassar Jurusan Pendidikan Jasmani dan
Olahraga. Pada tahun 2019 menyelesaikan studi pada Program Dotor
(S3) Jurusan Pendidikan Olahraga pada Pasca Sarjana, Universitas
Negeri Jakarta. Selain aktif mengajar, penulis juga aktif
mempublikasikan karya tulis ilmiahnya baik pada jurnal nasional
maupun pada jurnal internasional. Beberapa Buku yang telah
diterbitkan diantaranya buku Metodologi Penelitian, Beladiri anggar,
Permainan Bola Kecil, Media Pengajaran, Manajemen Pendidikan,
Konsep Dasar Ilmu Pendidikan dan Strategi Pembelajaran.

121
BIODATA PENULIS

Titik Juwariah
Dosen DPK Kopertis VII Jawa Timur yang di tugaskan di Stikes Ganesha
Husada Kediri Program Studi S1 Keperawatan

Penulis lahir di Madiun pada tanggal 01 Juni 1972. Penulis


merupakan dosen DPK Kopertis VII Jawa Timur yang di tugaskan di
Stikes Ganesha Husada Kediri Program Studi S1 Keperawatan. Penulis
telah menyelesaikan pendidikan S2 di Magister Kesehatan Masyarakat
dan sedang menempuh pendidikan S3 Kesehatan Masyarakat di
Universitas Airlangga Surabaya.

122
BIODATA PENULIS

Dr. Tuti Susilowati, SKM. M.Kes (Epid)


Puskesmas Borobudur, Dinas Kesehatan Kabupaten Magelang,
Propinsi Jawa Tengah

Lahir 29 Agustus di Magelang, Jawa Tengah. Sebagai pelayan


masyarakat di Lingkungan Dinas kesehatan Kabupaten Magelang dan
dosen pada Program Studi Rekam Medis dan Informasi kesehatan di
Politekhnik Kesehatan Permata Indonesia, Yogyakarta. Menyelesaikan
pendidikan S1 sampai S3 di Universitas Diponegoro (UNDIP)
Semarang, pada Fakultas Kesehatan Masyarakat jurusan Epidemiologi
(S1), Magister Epidemiologi (S2), dan Doktoral Ilmu Kedokteran
Kesehatan (S3). Penulis menekuni bidang kesehatan, Tergabung dalam
team penanggulangan HIV/AIDS. Pernah memperoleh dana Hibah
penelitian dari KEMENRISTEK DIKTI dan KEMENKES RI, bergabung
dalam beberapa penelitian daerah. Penulis aktif menulis beberapa
jurnal Nasional dan Internasional dengan fokus kajian Ilmu Kesehatan
Masyarakat., menulis beberapa buku Kesehatan, serta antologi anak.
Email : tutisusilowati2908@gmail.com

123
BIODATA PENULIS

Mardiana
Dosen tetap di Universitas Negeri Semarang Program Studi Gizi

Penulis lahir di Bogor, pada tanggal 20 April 1980. Penulis


merupakan dosen tetap di Universitas Negeri Semarang Program Studi
Gizi. Penulis telah menyelesaikan pendidikan S2 di Magister Ilmu Gizi
Universitas Diponegoro, dan saat ini sedang menempuh pendidikan
Doktoral Kesehatan Masyarakat Universitas Diponegoro.

124
BIODATA PENULIS

Dr. Suprapto
Dosen Jurusan Keperawatan Politeknik Sandi Karsa Makassar

Penulis lahir di Sragen tanggal 05 Mei 1982. Penulis adalah


dosen tetap pada Program Studi Diploma Tiga Keperawatan Politeknik
Sandi Karsa Makassar. Menyelesaikan pendidikan D3 Keperawatan
(2007), Sarjanan Keperawatan (2010) dan Profesi Ners (2012),
Magister Kesehatan (2013) dan Program Doktor (2021). Penulis
menekuni bidang Keperawatan, Kesehatan Masyarakat dan
Administrasi Publik. Sekarang menjabat sebagai Ketua LPPM Politeknik
Sandi Karsa Makassar.

125
BIODATA PENULIS

Dr. Hastuti Marlina, SKM, M. Kes


Dosen tetap di Universitas Hang Tuah Pekanbaru

Dr. Hastuti Marlina, SKM, M. Kes, akrab disapa “ina”, lahir di


Kota Pekanbaru 23 Maret 1987. Anak pertama dari Pasangan bapak
Drs Mhd. Tumin Miatu dan Ibu Marwanis, S.Pd.I Istri dari Dedi
Suryanto, dan dikaruniai 3 orang anak. Ina Menyelesaikan pendidikan
Diploma III Kebidanan Dharma Husada Pekanbaru tahun 2008,
Pendidikan S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat tahun 2010 di STIKes Hang
Tuah Pekanbaru, di Institusi yang sama pada tahun 2012
menyelesaikan Pendidikan S2 Ilmu Kesehatan Masyarakat Peminatan
Kesehatan Reproduksi. Menyelesaikan Program Doktor (S3) di
Universitas Negeri Padang pada Mei 2020. Penulis Dosen tetap di
Universitas Hang Tuah Pekanbaru (2011-sekarang). Penulis aktif
terlibat dalam kepanitiaan internal maupun eksternal, pernah menjadi
Penanggung Jawab Pengabdian Masyarakat oleh dosen, terlibat sebagai
editor dan penyunting beberapa prosiding ber-ISBN kumpulan hasil
kegiatan pengabdian dan penelitian dosen Prodi IKM. Aktif mengikuti
kegiatan eksternal seperti seminar-seminar yang diadakan oleh
BKKBN, institusi kesehatan maupun stakeholder yang bergerak di
bidang kesehatan. Aktif menjadi reviewer pada beberapa jurnal
kesehatan. Pada tahun 2015 penulis lolos hibah Penelitian Dosen
Pemula oleh RISTEKDIKTI dengan judul ”Seks Pranikah Pada Remaja”.
Tahun 2019 kembali lolos hibah Program Pengabdian Masyarakat oleh
RISTEKDIKTI tentang “Pendampingan mengenai tiga masalah kespro
remaja (TRIAD KRR) pada siswa/I SMAN 2 Siak Hulu Kabupaten
Kampar. Telah menulis beberapa judul Buku ajar yang telah dicetak.
Aktif menulis dan publikasi artikel pada prosiding maupun jurnal

126
terindeks secara nasional dan internasional (Scopus ID: 57194596691,
Orcid ID : 0000-0002-9310-3628, WoS ID: AAP-2506-2020, Publons
Link: https://publons.com/researcher/3665755/hastuti-marlina/, RG
Link: https://www.researchgate.net/profile/Hastuti_Marlina). Jika
ingin menghubungi penulis silahkan email ke alamat
hastuti.marlina@htp.ac.id.

127
BIODATA PENULIS

Siti Maisyaroh Bakti Pertiwi, S.KM.,M.Kes


Dosen tetap di Universitas Wahid Hasyim Program Studi Sarjana
Kedokteran

Penulis lahir di Pati pada tanggal 16 Oktober 1984. Penulis


merupakan dosen tetap di Universitas Wahid Hasyim Program Studi
Sarjana Kedokteran. Penulis telah menyelesaikan pendidikan S2 di
Magister Kesehatan Lingkungan Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Diponegoro, saat ini sedang menyelesaikan program S3 di
Universitas Diponegoro Program Studi Doktor Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat.

128
BIODATA PENULIS

Meti Agustini, Ns., M.Kep


Dosen tetap di Universitas Muhammadiyah Banjarmasin Program Studi
Profesi Ners

Penulis lahir di Banjarbaru pada tanggal 31 Agustus 1990.


Penulis merupakan dosen tetap di Universitas Muhammadiyah
Banjarmasin Program Studi Profesi Ners. Penulis telah menyelesaikan
pendidikan S2 di Magister Keperawatan Universitas Muhammadiyah
Banjarmasin

129
BIODATA PENULIS

Agus Supriyadi
Dosen tetap di Universitas Khairun Program Studi Pendidikan Bahasa
Inggris

Penulis lahir di Tegaldlimo, Banyuwangi pada tanggal


3 Agustus 1978. Penulis merupakan dosen tetap di Universitas Khairun
Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris. Penulis telah menyelesaikan
pendidikan S2 di Magister Pendidikan Bahasa Universitas Negeri
Jakarta tahn 2011, dan Doktor Ilmu Pendidikan Bahasa di universitas
yang sama tahun 2019. Selain sebagai dosen juga aktif dalam kegiatan
penelitian terapan pemerintahan dan pengabdian masyarakat dan
menjadi Supervisor Diklat Penguatan Kepala Sekolah, Pengajar Praktik
Guru Penggerak, Ahli K3 Umum, Pengawas K3 Migas, dan Audit SMK3.

130
BIODATA PENULIS

Andi Pramesti Ningsih


Dosen tetap di Universitas Negeri Manado Program Studi Ilmu
Kesehatan Masyarakat

Penulis lahir di Kepulauan Selayar pada tanggal 30 April 1997.


Penulis merupakan dosen tetap di Universitas Negeri Manado Program
Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat. Penulis menyelesaikan pendidikan
S1 Ilmu Keperawatan dan S2 Kesehatan Masyarakat di Universitas
Hasanuddin. Pada tahun 2017 tercatat sebagai salah satu penerima
hibah program kreativitas mahasiswa pada bidang pengabdian
masyarakat.

131
BIODATA PENULIS

Maryani Setyowati
Dosen tetap di Universitas Dian Nuswantoro Program Studi Kesehatan

Penulis lahir di Surakarta pada tanggal 4 Maret 1975. Penulis


merupakan dosen tetap di Universitas Dian Nuswantoro Program Studi
Kesehatan. Penulis telah menyelesaikan pendidikan S2 di Magister
Kesehatan Masyarakat Universitas Diponegoro.

132
View publication stats

Anda mungkin juga menyukai