Anda di halaman 1dari 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SD/MI


Kelas / Semester : 3 /1
Tema : Menyayangi Tumbuhan dan Hewan (Tema 2)
Sub Tema : Manfaat Hewan bagi Kehidupan Manusia (Sub Tema 2)
Muatan Terpadu : Bahasa Indonesia (3.8 , 4.8), Matematika (3.1 , 4.1), SBdP (3.3 , 4.3)
Pembelajaran ke : 1
Alokasi waktu : 1 hari

A. TUJUAN
1. Dengan memperhatikan tanda baca, siswa dapat membaca dongeng dengan lafal, intonasi, dan
ekspresi yang tepat.
2. Dengan menjawab pertanyaan, siswa dapat mengidentifikasi informasi isi dongeng yang didengar
dengan tepat.
3. Dengan mengamati penjelasan guru, siswa dapat menggunakan dan menemukan sifat pertukaran
pada perkalian untuk menyelesaikan masalah dengan tepat.
4. Dengan mengamati penjelasan guru, siswa dapat mengidentifikasi dan memeragakan gerak cepat
tangan dalam suatu tari dengan tepat.

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Kegiatan 1. Kelas dimulai dengan salam dilanjutkan dengan do’a. (Religius 15
Pendahuluan dan Integritas) Menit
2. Menyanyikan salah satu lagu wajib dan atau nasional.
(Nasionalisme).
3. Kegiatan literasi
Kegiatan Alat dan Bahan 155
Inti 1. Peraga Digital SCI Media Menit
2. Panduan Buku Guru dan Siswa
3. Teks dongeng dan gambar-gambar yang ada pada buku
Ayo Membaca, Ayo Mengamati
1. Siswa membaca teks dongeng “Ayam Jago Baru” secara
bergantian dengan suara lantang, kemudian mengerjakan teka teki
silang yang tersedia pada buku siswa berdasarkan isi dongeng
“Ayam Jago Baru”.(Remembering, Understanding)
Ayo Berlatih
1. Siswa mengerjakan latihan soal-soal dengan memperhatikan sifat
pertukaran pada perkalian.
Ayo Mencoba
1. Siswa dan guru mendiskusikan tentang gerakan macam-macam
binatang. Ada binatang yang berjalan, melompat, terbang, dan lain-
lain. Bermacam-macam gerakan binatang bisa menjadi sumber ide
untuk menciptakan gerakan tarian. Misalnya, ada tari merak, tari
kupu-kupu, dan tari kuda lumping.(Remembering, Understanding,
Applying)
Kegiatan 1. Siswa mampu mengemukakan hasil belajar hari ini. (Kesimpulan) 10
Penutup 2. Guru menyampaikan tugas kerja sama dengan Orang Tua dan Siswa Menit
menyelesaikan tugas rumah sendiri dengan bimbingan orang tua.
(Mandiri)
3. Menyanyikan salah satu lagu daerah untuk menumbuhkan
Nasionalisme, Persatuan, dan Toleransi
4. Salam dan do’a penutup di pimpin oleh salah satu siswa. (Religius)

C. PENILAIAN
1. Pengamatan Sikap (pengamatan dan rekaman sikap)
2. Penilaian Pengetahuan : (tes tulis, presentasi)
3. Penilaian Keterampilan: (praktek, unjuk kerja)

Mengetahui …………………, ...............


Kepala Sekolah, Guru Kelas 3 ,

……………………………… ………………………………
NIP. ………………………… NIP………………………….

Anda mungkin juga menyukai