Anda di halaman 1dari 8

Soal Penilaian Akhir Semester Genap 2022

Sejarah Indonesia

1. Penataan kembali kehidupan masyarakat, bangsa, dan negara Indonesia berlandaskan Pancasila dan
UUD 1945 secara murni dan konsekuen adalah pengertian dari …
A. Orde Lama D. Demokrasi Liberal
B. Orde Baru E. Demokrasi Terpimpin
C. Masa Reformasi

2. Pada tahun 1967 terjadi demonstrasi besar-besaran yang dilakukan oleh kesatuan - kesatuan aksi, yang
menyuarakan Tritura (Tiga Tuntutan rakyat). Latar belakang terjadinya Tritura adalah, kecuali …
A. Krisis politik akibat berbagai aksi di PKI
B. Terjadinya pembunuhan para perwira Angkatan Darat oleh PKI
C. Krisis ekonomi menyebabkan harga barang pokok tinggi
D. Krisis kepercayaan terhadap Presiden Soekarno
E. Berpisahnya beberapa wilayah di Indonesia

3. Peristiwa G 30 S/PKI telah menimbulkan krisis ekonomi, politik dan sosial yang parah, sehingga
munculah demonstrasi yang menuntut TRITURA, demonstrasi tersebut dilakukan oleh …
A. KAMI dan KADI D. KAMI dan KAPPI
B. KADI dan KAPPI E. ICMI dan KADI
C. ICMI dan KAMI

4. Tujuan dikeluarkannya Supersemar adalah untuk …


A. Melaksanakan pembangunan nasional
B. Memulihkan kedudukan MPR sebagai Lembaga tertinggi
C. Memulihkan stabilitas keamanan nasioan
D. Mengatasi krisis keuangan yang berkepanjangan
E. Menggantikan kedudukan presiden Soekarno diganti oleh Presiden Soeharto

5. Hakekat dari pemberian Supersemar oleh Presiden Soekarno kepada Letnan Jenderal Soeharto adalah …
A. Mengadakan perombakan kabinat dwikora
B. Menggantikan kedudukan Presiden Soekarno
C. Mengadakan penumpasan Partai Komunis Indonesia
D. Menyelidiki pembunuhan terhadap Jenderal – jenderal Angkatan Darat
E. Mengambil Tindakan yang diperlukan dalam rangka menegakkan stabilitas keamanan dan
kelangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara

6. Langka pertama yang dilakukan Soeharto sebagai pengemban Supersemar dalam memelihara keamanan
dan ketertiban adalah …
A. Membentuk kabinet baru
B. Mengadili tokoh – tokoh PKI
C. Membubarkan PKI serta ormas – ormasnya
D. Menyatakan negara dalam keadaan darurat militer
E. Menangkap pejabat negara yang terlibat dalam G 30 S/PKI
7. Berikut dampak positif kebijakan ekonomi Orde Baru adalah …
A. Swasembada beras
B. Pencemaran lingkungan hidup dan sumber daya alam
C. Adanya praktik KKN
D. Munculnya kelompok yang terpinggirkan
E. Adanya perbedaan ekonomi antar daerah

8. Perhatikan data berikut.


1) Bubarkan PKI
2) Bentuk kabinet 100 menteri
3) Turunkan harga
4) Kembali pada UUD
5) Bersihkan kabinet dari unsur PKI
Berdasarkan data tersebut isi dari TRITURA adalah …
A. 1),2), 3) D. 2), 3), 4)
B. 3), 4), 5) E. 1), 4), 5)
C. 1), 3), 5)

9. Berikut ini kebijakan yang dikeluarkan pemerintahan Orde Baru, kecuali …


A. Gerakan Wajib Belajar D. Program KB (Keluarga Berencana)
B. Progrm Kartu Indonesia Sehat (KIS) E. Program Transmigrasi
C. Gerakan Nasioanl Orang Tua Asuh (GN-OTA)

10. Pemerintahan Orde Baru berupaya mengatasi pertumbuhan penduduk Indonesia yang besar dengan
melaksanakan …
A. Program KB D. Transmigrasi
B. Reurbanisasi E. Membangun puskesmas
C. Modernisasi desa

11. Partai di Timor-Timor yang menginginkan tetap dibawah bendera Portugis sebagai negara bagian Timor
Portugis adalah…
A. UDT D. TRABAHISTA
B. KOTA E. APODETI
C. FRETILIN

12. Berikut adalah dampak dari kebijakan masa Orde Baru di bidang Politik, kecuali …
A. Penyimpangan prinsip demokrasi karena Presiden Soeharto penguasa tunggal
B. Praktik KKN(Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme) menjangkiti birokrasi pemerintahan
C. Kebebasan pers dibatasi secara ketat
D. Pemerintahan tidak dijalankan secara transparan
E. Keberhasilan dalam mensejahterakan rakyat

13. Perhatikan data berikut ini!


1) Mendirikan pusat pelayanan Kesehatan dalam bentuk pusat Kesehatan masyarakat (puskesmas)
2) Adanya program Transmigrasi
3) Mengembangkan program pos pelayanan terpadu (posyandu)
4) Didirikannya sekolah inpres
5) Mencanagkan program keluarga berencana untuk menanggulangi peningkaktan jumlah penduduk
6) Swasembada beras
Berdasarkan data di bawah ini yang termasuk kedalam kebijakan pembangunan dibidang kesehatan
ditunjukkan oleh nomor …
A. 1),2), 3) D. 1), 3), 5)
B. 2), 3), 4) E. 2), 4), 6)
C. 4), 5), 6)

14. Reformasi dapat diartikan sebagai …


A. Perubahan secara cepat dan terjadi secara besar – besaran
B. Perubahan secara lambat pada bidang kebudayaan
C. Perubahan kearah yang lebih baik
D. Usaha membangkitkan kembali kebudayaaan daerah
E. Usaha untuk membatasi kekuasaan kaum bangsawan

15. Reformasi 1998 menunjukkan perubahan yang dapat mempengaruhi situasi politik nasional bahkan
pergantian kepemimpinan. Reformasi memerlukan energi yang besar dan ide-ide cemerlang sehingga
mampu menarik masyarakat untuk berpartisipasi dalam perubahan itu sendiri. Pengaruh dan ide-ide
tokoh masyarakat yang bersinergi dengan semangat pemuda dan mahasiswa yang energik melahirkan
sebuah kekuatan besar dalam masyarakat (people power) untuk melakukan perubahan. Tokoh
masyarakat dan pemuda khususnya mahasiswa memainkan peranan penting pada peristiwa Reformasi
1998. Peran tersebut adalah …
A. Menumbangkan pemerintahan orde baru
B. Pencetus konsep lahirnya reformasi
C. Menghapus keterlibatan ABRI pada politik praktis
D. Menegakkan supremasi hukum di semua lapisan
E. Penggerak masyarakat melakukan reformasi

16. Berikut ini merupakan salah satu penyebab terjadinya Reformasi, kecuali …
A. Krisis moneter D. Krisis Sosial
B. Utang luar negeri yang menumpuk E. Presiden Soeharto dianggap terlalu lama
C. Krisis politik

17. Kondisi kehidupan masyarakat yang sangat sulit, ditambah dengan angka penggangguran yang tinggi
menyebabkan berbagai benturan social. Adanya tindak criminal yang tinggi, terjadi kerusuhan di
berbagai daerah menjadi bukti adanya pergeseran social antar masyarakat. Pernyataan berikut
merupakan krisis pada masa awal Reformasi, yaitu…
A. Krisis Politik D. Krisis Hukum
B. Krisis Ekonomi E. Krisis Kepercayaan
C. Krisis Sosial

18. Pada krisis hukum ditandai dengan munculnya ketidakadilan terhadap perlakuan hukum, contohnya
pada persidangan pengadilan sangat sulit mewujudkan keadilan bagi rakyat karena hakim-hakim selalu
melayani kehendak penguasa. Pernyataan berikut merupakan krisis pada masa awal Reformasi, yaitu …
A. Krisis Politik D. Krisis Hukum
B. Krisis Ekonomi E. Krisis Kepercayaan
C. Krisis Sosial
19. Maraknya aksi KKN menyebabkan munculnya ketidakpercayaan rakyat terhadap pemerintahan dan
ketidakpercayaan luar negeri terhadap Indonesia. Kepercayaan masyarakat terhadap kepemimpinan
Presiden Soeharto berkurang setelah bangsa Indonesia dilanda krisis multidimensi. Sehingga munculnya
aksi demonstrasi besar-besaran yang menuntut penuruan Soeharto dari jabatan presiden pernyataan
tersebut merupakan krisis dari …
A. Krisis Politik D. Krisis Hukum
B. Krisis Ekonomi E. Krisis Kepercayaan
C. Krisis Sosial

20. Hal yang pokok dari tujuan Gerakan reformasi di Indonesia pada tahun 1998 adalah …
A. Mengembalikan fungsi kontrol masyarakat terhadap pengusaha
B. Memperbaharui seluruh tatan kehidupan agar sejalan dengan tuntutan keadilan dalam masyarakat
C. Mengembalikan harta kekayaan pejabat yang korupsi kepada rakyat
D. Mengutamakan kepentingan pejabat dan rakyat agar terjadi keseimbangan dalam pemerintahan
E. Memberdayakan Lembaga tinggi negara seperti DPR untuk lebih peduli pada kepentingan penguasa

21. Perhatikan informasi di bawah ini!


1) Suksesi kepemimpinan nasional
2) Amandemen Undang – Undang Dasar 1945
3) Penghapusan Dwi Fungsi ABRI
4) Penghapusan utang luar negeri
5) Nasionalisasi perusahaan asing
Yang merupakan isi agenda Reformasi adalah …
A. 1), 2), dan 3) D. 1), 3), dan 4)
B. 2), 3), dan 4) E. 2), 4), dan 5)
C. 3), 4), dan 5)

22. Dibawah ini merupakan penyebab terjadinya Tragedi Trisakti adalah …


A. Penyerangan mahasiswa kepada aparat keamanan
B. Adanya bentrokan antara mahasiswa dengan aparat keamanan
C. Terjadinya penembakan kepada mahasiswa
D. Kurangnya komunikasi antara mahasiswa yang berdemo dengan aparat keamanan
E. Adanya gesekan elit politik dengan mahasiswa

23. Penyebab utaman terjadinya krisis ekonomi di Indonesia pada tahhun 1997 adalah …
A. Pemerintahan Orde Baru bersifat otoriter
B. Utang luar negeri yang sangat besar dan sudah jatuh tempok
C. Praktik KKN
D. Terjadinya aksi – aksi demonstrasi
E. Banyak petani yang mengalami gagal panen
24. Peristiwa penting yang terjadi pada tanggal 12 mei 1998 adalah …

A. Perwakilan senat mahasiswa berdialog dengan pimpinan DPR


B. Nurcholis Madjid menggulirkan ide agar pemilu dipercepat
C. Soeharto mengumumkan akan merombak kabinet
D. Pengunduran diri Soeharto sebagai Presiden
E. Bom Atom kota Nagasaki

25. Hal yang dilakukan oleh Presiden Habibie di awal dirinya dilantik sebagai Presiden yaitu …
A. Melakukan reformasi di bidang ekonomi
B. Melakukan Sidang Istimewa MPR 1998
C. Mengumumkan kabinet baru yakni Kabinet Reformasi Pembangunan
D. Meninjau undang – undang subversi
E. Memperbarui berbagai perundang – undangan

26. Pada tanggal 22 Mei 1998 presiden B.J. Habibie membentuk kabinet baru yang diberi nama kabinet …
A. Reformasi Pembangunan
B. Nasional Bersatu
C. Pembangunan Reformasi
D. Gotong Royong
E. Persatuan Pembangunan

27. Penyebab gagalnya B.J Habibie mencalonkan kembali sebagai Presiden Republik Indonesia adalah …
A. Habibie dianggap sebagai kroni Soeharto
B. Habibie dianggap sebagai Orang Orde Baru
C. Pidato pertanggungjawaban ditolak MPRkarena lepassnya Timor-Timur dari NKRI
D. Habibie sesuai dengan pasal 8 UUD 1945 hanya meneruskan tugas dan wewenang Presiden karena
berhalangan tetap
E. Habibie telah gagal mengembangkan mega proyek industri pesawat terbang di Indonesia

28. Dibawah ini yang merupakan reformasi yang dilakukan oleh KH Abdurahman Wahid saat menjabat
sebagai presiden, kecuali …
A. Pemisahan Polri dan ABRI
B. Melakukan amandemen terhadap UU 1945 berkaitan tentang susunan pemerintahan NKRI yang
terdri atas pusat, provinsi, kabupaten, kota
C. Memulihkan hak warga tionghoa untuk menjalankan keyakinan mereka
D. Melakukan penyelidikan dan penyelesaian kasus KKN di Era Orde Lama
E. Membuat program Bantuan Langsung Tunai (BLT)

29. Masalah – masalah sosial yang terjadi dalam kehidupan masyarakat sejak krisis moneter adalah kecuali

A. Sulitnya memenuhi kebutuhan pokok
B. Merebaknya kriminalitas
C. Banyaknya pengangguran
D. Maraknya aksi KKN
E. Banyaknya demonstrasi

30. Langkah presiden Megawati Soekarnoputri dalam mengatasi kasus korupsi di Indonesia adalah …
A. Menjatuhkan hukuman mati bagi koruptor
B. Membentuk Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)
C. Membentuk Badan Pemeriksa Keuangan
D. Menjatahui hukuman seumur hidup bagi para koruptor
E. Menambah anggaran untuk mengatasi korupsi

31. Hal yang pokok dari tujuan Gerakan reformasi di Indonesia pada tahun 1998 adalah …
A. Mengembalikan fungsi control masyarakat terhadap penguasa
B. Memperbaharui seluruh tatanan kehidupan agar sejalan dengan tuntutan keadilan dalam masyarakat
C. Mengembalikan harta kekayaan pejabat yang korupsi kepada rakyat
D. Mengutamakan kepentingan pejabat dan rakyat agar terjadi keseimbangan dalam pemerintahan
E. Memberdayakan Lembaga tinggi negara seperti DPR untuk lebih peduli pada kepentingan penguasa

32. Kabinet Indonesia Bersatu dibentuk oleh …


A. B.J Habibie
B. Abdurrahman Wahid
C. Megawati Soekarnoputri
D. Hamzah Haz
E. Susilo Bambang Yudhoyono

33. Nama kabinet yang di bentuk oleh Presiden Jokowi saat ditetapkan sebagai presiden adalah …
A. Kabinet Reformasi Pembangunan
B. Kabinet Indonesai Bersatu jilid 2
C. Kabinet Ampera
D. Kabinet Pembangunan
E. Kabinet Kerja
34. Revolusi Hijau sering disebut Revolusi Agraria. Pengertian agraria meliputi …
A. Pertanian
B. Pertanian dan perkebunan
C. Pertanian, perkebunan, dan perikanan
D. Pertanian, perkebunan, perikanan, dan peternakan
E. Pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, dan kehutanan

35. Berikut ini merupakan prinsip – prinsip politik luar negeri Indonesia, kecuali …
A. Negara Indonesia menjalankan politik damai
B. Indonesia bergabung dengan blok barat
C. Indonesia menjalankan politik yang menguntungkan
D. Indonesia tidak ingin ikut campur dalam konflik blok Barat dan blok Timur
E. Indonesia bekerjasama secara ekonomi

36. Prinsip dasar yang dijadikan pedoman pelaksanaan politik luar negeri bebas aktif bangsa …
A. Indonesia tidak mencampuri urusan dalam negeri negara lain
B. Negara Indonesia menjunjung tinggi sendi – sendi hukum internasional
C. Indonesia membantu pelaksanaan keadilan sosial internasional berpedoman pada piagam PBB
D. Bangsa Indonesia bersama sama dengan masyarakat dari bangsa – bangsa lain ingin menegakkan
perdamaian dunia
E. Indonesia menggalang persaudaraan antarbangsa sebagai realisasi dari semangat Pancasila

37. Dibawah ini yang merupakan latar belakang dibentuknya KAA adalah ..,
A. Agar Indonesia mendapatkan keuntungan dari Negara Asia dan Afrika
B. Indonesia ingin membentuk blok saingan dari Blok Barat dan Blok Timur
C. Terjadinya konflik antar negara
D. Makin meningkatnya perjuangan bangsa – bangsa terjajah untuk memperoleh kemerdekaannya pada
masa pasca Perang Dunia II
E. Makin meningkatnya pengaruh Blok Barat dan Blok Timur terhadap perdamaian dunia

38. Hubungan antar bangsa mutlak dilakukan oleh negara manapun di dunia karena …
A. Setiap negara mempunyai kepentingan sendiri – sendiri
B. Tujuan setiap negara berbeda – beda
C. Suatu bangsa tidak mampu mencukupi semua kebutuhannya tanpa bantuan dari negara lain
D. Adanya Kerjasama ekonomi dan perdagangan
E. Adanya Kerjasama ekonomi dan perdagangan
F. Meningkatkan kebutuhan setiap bangsa sejalan dengan kemajuan teknologi

39. Latar belakang berdirinya ASEAN adalah, kecuali …


A. Berakhirnya konfrontasi yang timbul di Asia Tenggara
B. Persamaan senasib akibat ditindas bangsa penjajah
C. Mempererat ubungan Kerjasama Asia dan Afrika
D. Persamaan dalam bidang kebudayaan, bahasa, tata krama, dan pola kehidupan
E. Persamaan letak geografis yang strategis dalam percaturan politik dan ekonomi internasional
40. Berikut ini merupakan anggota – anggota yang tergabung di dalam ASEAN kecuali …
A. Filipina
B. Malaysia
C. Indonesia
D. Thailand
E. India

Anda mungkin juga menyukai