Anda di halaman 1dari 2

Nama : Harwati

No. Prakerja : 3552202363063178

TPM 2
1. Lantai kamar (keramik dan marmer)
Pembersihan lantai kamar yang berbahan keramik dan marmer diawali dengan
menyapu lantai tersebut atau menggunakan penyedot debu. Saat dirasa sudah bersih
langkah selanjutnya adalah dilakukan moping atau pengepelan secara keseluruhan
pada lantai. Langkah terakhir yaitu mengeringkan lantai dengan menggunakan pel
yang berbahan microfiber.

2. Lantai Karpet
Pembersihan lantai karpet dilakukan dengan menggunakan vacum cleaner untuk
menyaring debu yang mengendap di karpet. Jika ditemukan noda maka harus dicuci
bekas noda tersebut menggunakan shampoo pembersih pada noda yang ditemukan.

3. Kaca Jendela
Pembersihan kaca jendela diawali dengan menghapus debu dan kotoran kasar dari
kaca jendela. Kemudian basahi kaca dengan air dan tuang cairan pembersih kaca.
Setelah itu lap kaca jendela dengan lap mikrofiber dan bilas dengan air bersih atau lap
bersih.

4. Tempat Tidur
Pembersihan tempat tidur diawali dengan melepas linen-linen kotor dengan hati-hati
dan periksa jika ada barang tamu yang terselip. Angkat linen kotor dan masukkan ke
dalam kantong khusus linen kotor kemudian ganti dengan linen yang bersih. Kemudian
pasang sheet pada tempat tidur dan juga pasang selimutnya. Ganti juga sarung bantal
dan letakkan bantal pada posisi yang baik.

5. Toilet
Pembersihan toilet dilakukan dengan membersihkan lantai toilet dan dinding toilet
dengan menggunakan cairan pembersih. Selanjutnya dilakukan disenfeksi wastafel,
bak mandi, dan toilet dengan cairan disenfektan. Bersihkan juga cermin dengan
pembersih kaca dan isi ulan peralatan mandi seperti sabun, sampoo, dan handuk.

Urutan pelaksanaan pembersihan kamar tamu :


1. Lepaskan semua kain dari tempat tidur (seprai, mattress, dll).
2. Bersihkan tempat sampah.
3. Bersihkan seluruh permukaan benda dan lantai dari debu dengan menyapu,
mengepel, atau memvakum.
4. Bersihkan seluruh permukaan barang dengan menggunakan cairan disenfektan.
5. Rapikan tempat tidur.
6. Bersihkan kamar mandi serta toilet dan tinggalkan dalam keadaan kering.
7. Lengkapi guest supply atau kebutuhan kamar, seperti perlengkapan mandi, minuman,
dll
8. Pastikan aroma kamar sudah wangi dan atur suhu kamar.
9. Periksa ulang kelengkapan kamar sesuai standar hotel.

Anda mungkin juga menyukai