Anda di halaman 1dari 11

BAB I

TEKS LAPORAN PERCOBAAN

Siapa yang ingin menjadi seorang ilmuwan? Tentunya harus diawali dengan
melakukan percobaan atau penelitian terlebih dahulu. Dengan penemuan ilmiah
yang para ilmuwan punya, ilmuwan bisa punya dasar yang kuat untuk memberikan
masukan pada pembuat kebijakan untuk menciptakan kondisi masyarakat yang
lebih baik. Sekarang ini ada banyak sekali ilmuwan yang keliling dunia
mempublikasikan karya dan pemikirannya masing-masing. Tujuannya hanya satu:
agar masyarakat berubah menjadi lebih beradab

A. Hakikat Laporan Percobaan


Laporan adalah segala sesuatu yang disampaikan seseorang, baik berupa lisan
atau tulisan, yang berisi kegiatan yang sudah dilakukan pada pihak yang meminta
hasil kegiatan tersebut.
Sedangkan percobaan ialah suatu bentuk kegiatan penelitian untuk menguji atau
membuktikan suatu teori. Jadi, jika digabungkan, teks laporan percobaan ialah
bentuk teks atau tertulis yang berfungsi untuk menyampaikan hasil kegiatan
percobaan yang tujuannya menguji atau membuktikan teori.
Teks laporan percobaan sering juga disebut sebagai teks laporan eksperimen.
Biasanya, kelompok yang melakukan percobaan memiliki dugaan hasil atau
hipotesis. Dugaan hasil inilah yang harus diuji dan dibuktikan dalam kegiatan
percobaan.

B. Ciri-Ciri Teks Laporan Percobaan


Ketika menulis teks laporan percobaan, ada beberapa hal yang harus
diperhatikan sebagai ciri-ciri laporan. Apa saja?
1) Objektif
Menyampaikan informasi atau data sesuai dengan keadaan yang
sesungguhnya. Apabila hasil tidak sesuai hipotesis, sampaikan apa adanya
sesuai hasil percobaan yang dilakukan. Misalnya, kamu sedang menguji

1
Indah Maulidiya
perbandingan vitamin C pada buah jeruk dan stroberi. Kamu menduga buah
jeruk punya vitamin C lebih tinggi daripada stroberi. Ternyata, setelah
dilakukan percobaan, hasilnya tidak sesuai dugaan. Nah, jika hipotesis tidak
sesuai hasil, sampaikanlah hasil percobaan sesuai dengan keadaan yang
sebenarnya.
2) Berupa Fakta
Hasil yang disampaikan dalam teks laporan percobaan benar-benar
sudah dilakukan. Penyampaian kalimat pun harus berupa fakta. Coba
bandingkan kedua kalimat di bawah ini:
- Kandungan vitamin C stroberi sekitar 29 mg tiap 100 mg.
- Terkandung 54 mg vitamin C dalam setiap 100 mg jeruk.

Kalimat 1) bukanlah fakta karena informasinya belum pasti dan terkesan masih
berupa dugaan karena penggunaan kata “sekitar.” Sedangkan kalimat 2) berupa
fakta karena menyampaikan informasi secara pasti dan bisa dibuktikan.
3) Lengkap
Kamu harus menyampaikan semua informasi dalam teks laporan percobaan. Tulis
selengkap-lengkapnya supaya pembaca bisa mengerti laporan secara utuh dan bisa
bermanfaat.

C. Struktur Teks Laporan Percobaan


Percobaan dilakukan untuk mencoba suatu kegiatan baru yang belum pernah
dilakukan orang lain atau membuktikan kebenaran dari suatu teori dan ilmu yang
telah ada. Apabila kalian melakukan suatu percobaan, paling tidak termuat
struktur di bawah ini dalam penyusunan laporannya.
1) Judul
2) Tujuan
3) Alat dan bahan
4) Langkah-langkah
5) Hasil
6) Simpulan

2
Indah Maulidiya
D. Kaidah Kebahasaan Teks Laporan Percobaan
a) Menggunakan sinonim dan antonim
Pada teks laporan hasil percobaan, biasanya terdapat kata yang bersinonim
atau bahkan berantonim. Biasanya, kata-kata ini terdapat pada bagian
langkah-langkah percobaan.
b) Menggunakan kata bilangan
Pada teks laporan hasil percobaan, akan ditemukan kata bilangan yang
menunjukkan jumlah bahan yang digunakan dalam percobaan.
c) Menggunakan kalimat perintah
Pada teks laporan percobaan, terdapat kalimat perintah seperti sebaiknya,
hindari, campurkan, satukan, aduklah, lilitkan, dan lainnya.
d) Menggunakan kata hubung
Pada teks laporan percobaan, akan ditemukan kata hubung dan, tetapi,
apabila, saat, jika, sehingga, meskipun, dan lainnya.

E. Cara Membuat Teks Laporan Percobaan


Tentunya kita memerlukan tahapan dalam membuat teks laporan percobaan.
Tahapannya adalah sebagai berikut :
1) Membuat kerangka berdasarkan struktur teks laporan percobaan
Pertama, buatlah kerangka sesuai struktur teks laporan percobaan. Mulai
dari tujuan percobaan, alat dan bahan saat melakukan percobaan, serta
langkah-langkah dari awal hingga akhir percobaan. Kemudian, tuliskan
hasil percobaan dalam bentuk tabel, grafik, bagan atau gambar agar
pembaca lebih mudah melihat hasilnya. Setelah itu, tuliskan kesimpulan
dari percobaan.
2) Mengembangkan kerangka menjadi sebuah teks yang utuh
Setelah selesai membuat kerangka, kamu harus mengembangkannya
menjadi sebuah teks yang utuh. Jangan lupa untuk memperhatikan kaidah
kebahasaan yang digunakan agar teks laporan percobaan mudah dipahami.

3
Indah Maulidiya
F. Contoh Teks Laporan Percobaan yang Memuat Struktur dan Kaidah
Kebahasaan

Contoh 1
Laporan Percobaan Membuat Teleskop Sederhana

Alat, Bahan, dan Tujuan


Seseorang yang ingin mengamati benda-benda di langit membutuhkan alat canggih
yang disebut dengan teleskop. Teleskop merupakan sebuah teropong besar yang
digunakan di dalam astronomi. Ilmu ini mempelajari benda-benda di langit.
Astronomi tidak bisa berkembang dengan baik karena banyak orang yang
berpendapat bahwa astronomi membutuhkan teleskop yang mahal dan berteknologi
tinggi, padahal teleskop sederhana dapat dibuat dan pengamatan sederhana pun
dapat juga dilakukan.

Untuk membuat teleskop sederhana, diperlukan alat dan bahan sebagai berikut.
1) Lensa objektif LUP (kaca pembesar) atau lensa cembung praktikum (biasa
dijual di toko alat laboratorium) bisa membeli dengan diameter 5 cm.
2) Pipa PVC dan perlup (sambungan pipa) dengan panjang kira-kira 30 cm.
3) Perkakas seperti gergaji kecil dan lem perekat.
4) Lensa okuler (bisa menggunakan lensa binokuler atau lensa mikroskop) atau
bisa juga dengan membeli lensa di toko alat laboratorium dengan diameter 2,5
cm.

Langkah-Langkah
1) Tentukan panjang badan teleskop dahulu sesuai keinginan dan pengukuran yg
diinginkan.
2) Potong pipa PVC yang panjangnya sudah diketahui.
3) Letakkan lensa objektif ke dalam sambungan pipa, lalu sambungkan sambungan
pipa yang sudah berisi lensa tadi diujung paling depan pipa PVC yang sudah
diukur. Ingat lensa objektif selalu terletak di depan lensa okuler.

4
Indah Maulidiya
4) Pasangkan perlup di ujung paling belakang pipa.
5) Letakan lensa okuler di perlupnya.

Hasil Percobaan
Setelah melalui langkah-langkah tersebut, kini teleskop sederhana sudah dapat
digunakan untuk mengamati benda-benda langit, seperti kawah bulan atau planet-
planet terdekat. Teleskop sederhana dan murah ini dapat kamu gunakan untuk
mengamati benda-benda yang jaraknya cukup jauh.

Kesimpulan
Untuk mengamati benda langit yang jaraknya jauh ternyata tidak selalu harus
menggunakan alat yang canggih dan mahal. Kamu cukup menggunakan benda-
benda yang mudah didapatkan. Sebelum melakukan pengamatan, ada baiknya
kamu melihat waktu terbit dan tenggelam serta arah objek yang akan diamati.

5
Indah Maulidiya
Contoh 2
Laporan Percobaan Membuat Tapai

Tujuan
Indonesia memiliki banyak sekali makanan-makanan yang menarik, salah satunya
adalah tapai ketan. Tapai ketan memiliki rasa yang unik, yaitu perpaduan antara
rasa masam dan rasa manis. Pembuatanya tidaklah sulit. Pembuatan tapai ketan ini
bertujuan untuk menentukan takaran antara ragi dan tapai, juga dapat meningkatkan
rasa kebersamaan.

Alat dan Bahan yang Diperlukan


Alat:
- Rice Cooker
- Saringan
- Kardus
- Sendok
- Cup
- Kertas Koran
- Tampah
- Centong

Bahan:
- Beras ketan
- Ragi (4 butir)

Langkah-Langkah Pembuatan Tapai Ketan


1) Cucilah beras ketan hingga bersih.
2) Setelah bersih, rendamlah selama semalam.
3) Setelah direndam, keringkan beras ketan.
4) Lalu, masak beras ketan dengan rice cooker.
5) Setelah matang, taruh ketan di tampah dan diamkan hingga dingin.

6
Indah Maulidiya
6) Haluskan ragi tape.
7) Ragi yang sudah halus langsung ditaburkan di atas ketan yang sudah dingin
tersebut.
8) Masukkan ketan ke dalam cup dan tutup rapat.
9) Letakkan cup ke dalam kardus.
10) Simpan kardus kurang lebih 3 hari.
11) Tapai ketan siap dinikmati.

Kesimpulan
Dari fermentasi tersebut, tapai ketan akan berair dan memiliki rasa yang pas, antara
rasa asam dan rasa manis. Jika rasa tapai ketan tidak pas, biasanya disebabkan oleh
takaran ragi yang kurang atau proses fermentasinya yang salah.

7
Indah Maulidiya
BAB II
TEKS LAPORAN PERCOBAAN DAN TEKS PROSEDUR

A. Konsep Teks Prosedur dan Teks Laporan Percobaan


Dilihat dari struktur teks, tidak jarang banyak yang melihat teks laporan
percobaan sebagai teks prosedur, padahal kedua teks tersebut adalah jenis yang
berbeda. Teks prosedur adalah teks yang berisi semacam petunjuk/instruksi tentang
cara melakukan atau membuat sesuatu.
Pernah tidak kalian iseng membaca tulisan di bungkus mi atau makanan
instan lainnya? Pada bagian belakangnya, pasti ada semacam petunjuk/instruksi
tentang cara menyiapkan mi tersebut dengan benar, supaya benar-benar matang dan
rasanya jadi enak. Nah, hal ini dinamakan prosedur. Tujuan teks prosedur adalah
memberikan petunjuk bagi pembacanya tentang langkah-langkah secara urut dalam
melakukan aktivitas atau menyelesaikan sesuatu.
Sedangkan teks laporan percobaan berkaitan dengan penelitian atau kerja-
kerja ilmiah sejenisnya. Teks laporan percobaan dapat bersifat penemuan, artinya
data yang diperoleh dari percobaan adalah hal yang baru atau belum pernah
ditemukan sebelumnya. Teks laporan percobaan dapat pula bersifat pembuktian,
dimana percobaan yang dilakukan berusaha untuk mengungkap atau membuktikan
keraguan atas suatu hal. Teks laporan percobaan juga dapat memperluas atau
memperdalam pengetahuan yang telah ada sehingga bersifat pengembangan.
Coba diperhatikan perbedaan judul dari kedua teks tersebut agar teman-
teman dapat melihat perbedaanya.

No. Teks Laporan Percobaan Teks Prosedur


1. Uji Kandungan Boraks pada Bakso Cara Membuat Makaroni Balado
2. Percobaan Menanam Tanaman Cara Membuat Akun Gmail
Hidroponik dengan Sederhana

8
Indah Maulidiya
Dalam beberapa contoh teks laporan percobaan yang akan dipaparkan
dalam artikel ini, dapat diketahui bahwa teks laporan percobaan memiliki tujuan
untuk melaporkan hasil percobaan atau praktikum. Dalam contoh teks laporan
percobaan biasanya juga disebutkan alat dan bahan yang dilibatkan. Selain itu,
proses percobaan yang berupa perlakuan terhadap suatu objek juga dijelaskan
secara detail.
Secara bentuk, contoh teks laporan percobaan tidak jauh berbeda dari teks
prosedur, laporan observasi atau laporan penelitian lainnya. Yang membedakan
teks laporan percobaan dengan teks laporan penelitian lainnya terletak pada
penjelasan detail mengenai proses percobaan yang mencakup segala perlakuan
terhadap objek yang dijelaskan secara rinci.

B. Uji Kompetensi
 Ranah Pengetahuan
Pilihlah Jawaban yang Benar dan Tepat!
1) Berikut ini ciri-ciri teks laporan percobaan, kecuali ……
a. Laporan yang ditulis berdasarkan fakta
b. Hasil laporan ditulis lengkap dan sempurna
c. Tidak memasukkan unsur-unsur yang berusaha memengaruhi pembaca
d. Bersifat fiktif

2) Yang termasuk struktur teks laporan percobaan adalah….


a. tujuan serta alat dan bahan, langkah-langkah, hasil, simpulan.
b. tujuan serta alat dan bahan, hasil, simpulan, langkah-langkah.
c. tujuan serta alat dan bahan, simpulan, langkah-langkah, hasil.
d. langkah-langkah, hasil, simpulan, tujuan serta alat dan bahan.

9
Indah Maulidiya
3) Bacalah teks berikut dengan saksama!
Setelah melalui langkah-langkah tersebut, kini teleskop sederhana sudah dapat
digunakan untuk mengamati benda-benda langit, seperti kawah bulan ataupun
planet-planet terdekat. Teleskop sederhana dan murah ini dapat kamu gunakan
untuk mengamati benda-benda yang jaraknya cukup jauh.
Kutipan teks tersebut dalam teks laporan percobaan, termasuk bagian ....
a. tujuan serta alat dan bahan c. langkah-langkah
b. hasil percobaan d. simpulan percobaan

4) Baca;ah teks berikut dengan saksama!


Agar dapat mengamati benda-benda di langit, maka kita akan membutuhkan
alat canggih yang biasa dikenal sebagai teleskop. Teleskop adalah sejenis
teropong berukuran besar yang digunakan dalam ilmu astronomi. Ilmu
astronomi banyak mempelajari tentang benda-benda di langit.

Dalam masyarakat awam, ilmu astronomi tidak cukup baik perkembangannya.


Sebab, banyak orang berpendapat bahwa untuk mempelajari ilmu ini,
dibutuhkan teleskop yang mahal dengan teknologi tinggi. Padahal, hal ini tidak
selalu benar. Sebab, kita pun dapat melakukan pengamatan sederhana dengan
biaya murah.
Untuk membuat teleskop sederhana, terdapat daftar bahan dan alat yang
diperlukan, meliputi :
- Lensa objektif LUP (kaca pembesar)/lensa cembung praktikum (biasa dijual
di toko alat laboratorium) bisa membeli dengan diameter 5 cm.
- Pipa PVC dan perlup (sambungan pipa) dengan panjang kira-kira 30 cm.
- Perkakas seperti gergaji kecil dan lem perekat.
- Lensa okuler (bisa menggunakan lensa binokuler atau lensa mikroskop) bisa
juga dengan membeli lensa di toko alat laboratorium dengan diameter 2,5
cm.

10
Indah Maulidiya
Kutipan teks tersebut dalam teks laporan percobaan, termasuk bagian ....
a. tujuan serta alat dan bahan c. langkah-langkah
b. hasil percobaan d. simpulan percobaan

5) Teks laporan percobaan dengan teks prosedur memiliki kesamaan bagian


stuktur teks, yaitu terutama pada bagian ....
a. tujuan serta alat dan bahan c. hasil
b. langkah-langkah d. simpulan

 Ranah Keterampilan

11
Indah Maulidiya

Anda mungkin juga menyukai